Anda di halaman 1dari 38

LAPORAN KULIAH KERJA KOMUNIKASI

PENERAPAN EVENT MARKETING PADA PT. ELKOMINDO MITRA


MANDIRI (INDOSAT HUTCHISON)

OLEH :
GEOWFRY MICCO SAPUTRA
G.331.19.0057

PROGRAM STUDI S1-ILMU KOMUNIKASI


JURUSAN ILMU KOMUNIKASI
FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI
UNIVERSITAS SEMARANG
2023

1
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Kuliah Kerja Komunikasi dengan judul “Marketing Dan Pemasaran” pada PT.
Elkomindo Mitra Mandiri disusun berdasarkan hasil Kuliah Kerja Komunikasi yang
dilaksanakan di “PT. Elkomindo Mitra Mandiri” pada tanggal 21 Maret 2022 sampai dengan 21
Mei 2022 oleh :
Nama : Geowfry Micco Saputra
NIM : G.331.19.0057

Semarang, 6 Juni 2022


Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan

Fajriannoor Fanani,S.Sos.,M.I.Kom Ida Fitriyah


NIS. 06557000606017 NIK.4219722091

Koordinator Kepala Bagian Sales Force


Kuliah Kerja Komunikasi PT. Elkomindo Mitra Mandiri

Errika Dwi Setya Watie,S.Sos.,M.I.Kom Hapid Sahal Utama


NIS. 06557000606016 NIK.4220112336

Ketua Jurusan
IlmuKomunikasi

Edi NurwahyuJulianto,S.Sos, M.I.Kom


NIS. 06557000606014

2
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan penuli kemudahan sehingga penulis
dapat menyelesaikan laporan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) dengan baikdan lancar. Tanpa
pertolongan-Nya tentunya kami tidak akan sanggup untuk menyelesaikan laporan Kuliah Kerja
Komunikasi (KKK) ini dengan baik. Shalawat serta salam semoga terlimpah curahkan kepada
baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW yang kita nanti-natikan syafa’atnya di akhirat
nanti.
Suatu kesan yang sangat berarti adalah didalam menyusun laporan Kuliah Kerja
Komunikasi dengan judul “Marketing Dan Pemasaran” PT.Elkomindo Mitra Mandiri”yang
cukup banyak menemuik kesalahan, mengingat keterbatasan penulis. Namun berkat bimbingan
dan dorongan dari berbagai pihak baik moril dan materiil,akhirnya makalah ini dapat
diselesaikan.
Penulis laporan Kuliah Kerja Komunikasi ini tidak akan berhasil tanpa bantuan dari
berbagai pihak lainnya juga. Oleh karena itu,dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan
ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :
1. Allah SWT yang telah memberi pertolongan, memberi kemudahaan dan memberi
kelancaran dalam menyusun laporan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK).
2. Bapak Edi Nurwahyu Julianto,S.sos,M.I.kom selaku ketua program studi S1-Ilmu
Komunikasi Universitas Semarang.
3. Bapak Fajrinnoor Fanani,S.Sos.,M.I.Kom selaku koordinator Kuliah Kerja
Komunikasi(KKK) dan juga selaku pembimbing dalam penyusunan laporan kuliah kerja
komunikasi (KKK).
4. Bapak Aris Budiyanto Dan Ibu Ida Fitriyanti selaku pembimbing dan pendamping
Lapangan yang telah banyak membantu dalam melaksanakan magang.
5. Bapak dan Ibu yang selalu mendoakan saya setiap hari,memberikan semangat untuk
kelancaranpenulis selama melaksanakan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) dan dapat
menyelesaikan laporan ini.
6. Teman–teman yang telah banyak membantu dalam penyelesaian Kuliah Kerja
komunikasi (KKK).
Penulis mengharapkan adanya kritik dan saran dari semua pihak demi kesempurnaan
laporan kuliah kerja komunikasi (KKK) ini. Akhir kata penulis berharap semoga laporan inidapat
bermanfaat bagi rekan-rekan mahasiswa/dan pembaca sekaligus demi menambah pengetahuan
tentang kuliah kerja komunikasi (KKK).

Penulis

3
Geowfry Micco Saputra

4
DAFTAR ISI

LAPORAN KULIAH KERJA KOMUNIKASI............................................................................................1


LEMBAR PENGESAHAN...........................................................................................................................2
KATA PENGANTAR...................................................................................................................................3
DAFTAR ISI..................................................................................................................................................4
DAFTAR GAMBAR.....................................................................................................................................7
DAFTAR LAMPIRAN..................................................................................................................................8
BAB 1............................................................................................................................................................9
PENDAHULUAN.........................................................................................................................................9
1.1 LATAR BELAKANG...................................................................................................................9
1.2 PERUMUSAN MASALAH........................................................................................................11
1.3 TUJUAN......................................................................................................................................11
BAB 2..........................................................................................................................................................12
DESKRIPSI PERUSAHAAN / INSTITUSI...............................................................................................12
2.1 PROFIL PERUSAHAAN............................................................................................................12
2.1.1 Sejarah PT. Indosat Ooredo Hutchison.............................................................12
2.2 VISI DAN MISI PERUSAHAAN...............................................................................................13
2.2.1 Visi....................................................................................................................13
2.2.2 Misi...................................................................................................................13
2.2.3 Nilai-nilai Perusahaan.......................................................................................13
2.2.4 Keunggulan Kompetitif....................................................................................14
2.3 LOGO PERUSAHAAN...............................................................................................................14
2.4 STRUKTUR ORGANISASI PERUSAHAAN...........................................................................15
2.5 TUGAS STRUKTUR ORGANISASI PERUSAHAAN.............................................................15
2.5.1 HOR (Head Of Region)....................................................................................15
2.5.2 HOT (Head Of Technology).............................................................................15
2.5.3 HOD (Head Of Distribution)............................................................................16
2.5.4 HOS (Head Of Sales)........................................................................................16
2.5.5 HOM (Head Of Marketing)..............................................................................16
2.5.6 GTM (Go To Market).......................................................................................16
2.5.7 SF (Sales Force)................................................................................................16
2.6 TENTANG PERUSAHAAN.......................................................................................................16

5
2.6.1 Alamat...............................................................................................................16
2.6.2 Informasi Kontak..............................................................................................17
2.6.3 Kantor...............................................................................................................17
2.6.4 Media Penghubung...........................................................................................18
BAB 3..........................................................................................................................................................19
TINJAUAN PUSTAKA..............................................................................................................................19
3.1 KOMUNIKASI............................................................................................................................19
3.2 KOMUNIKASI PEMASARAN..................................................................................................20
3.3 BAURAN PEMASARAN...........................................................................................................21
3.4 EVENT MARKETING...............................................................................................................22
3.5 EVENT........................................................................................................................................23
BAB 4..........................................................................................................................................................24
METODOLOGI...........................................................................................................................................24
4.1 WAKTU DAN LOKASI.............................................................................................................24
4.2 SUMBER DATA.........................................................................................................................24
4.2.1 Data Primer.......................................................................................................24
4.2.2 Data Sekunder...................................................................................................24
4.3 TEKNIK PENGUMPULAN DATA...........................................................................................24
4.3.1 Observasi..........................................................................................................24
4.3.2 Wawancara........................................................................................................24
4.3.3 Metode Pustaka.................................................................................................25
BAB 5..........................................................................................................................................................26
HASIL KULIAH KERJA KOMUNIKASI.................................................................................................26
5.1 AKTIVITAS PRA LAPANGAN................................................................................................26
5.1.1 Prosedur Administrasi Kuliah Kerja Komunikasi (KKK)................................27
5.1.2 Prosedur Pengajuan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK)....................................27
5.2 AKTIVITAS SAAT DI LAPANGAN.........................................................................................27
5.3 AKTIVITAS PASCA LAPANGAN...........................................................................................33
5.4 EVALUASI..................................................................................................................................33
BAB 6..........................................................................................................................................................35
HASIL KULIAH KERJA KOMUNIKASI.................................................................................................35
6.1 KESIMPULAN............................................................................................................................35
6.2 SARAN........................................................................................................................................35
6.2.1 Saran untuk Program Studi Ilmu Komunikasi..................................................35
6.2.2 Saran untuk Indosat Ooredo Hutchison............................................................36
6.2.3 Saran untuk Mahasiswa yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Komunikasi
(KKK) 36

6
DAFTAR PUSTAKA..................................................................................................................................37

7
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Logo Elkom..............................................................................................................13


Gambar 2. 2 Struktur Organisasi Perusahaan PT. Elkomindo Mitra Mandiri...............................14
Gambar 2. 3 Lokasi Kantor PT. Elkomindo Mitra Mandiri..........................................................16
Gambar 2. 4 Bagian depan Kantor PT. Elkomindo Mitra Mandiri...............................................16

Gambar 5. 1 Mobile Selling di Pasar Peterongan..........................................................................27


Gambar 5. 2 Event Turnament Futsal di Golden Futsal................................................................28
Gambar 5. 3 Merancang Strategi Event Senam bersama Tim.......................................................28
Gambar 5. 4 Pelaksanaan Event Penanaman Pohon......................................................................29
Gambar 5. 5 Rapat bersama untuk membahas Target Bulanan.....................................................29
Gambar 5. 6 Mobile Selling di Daerah Klipang Pesona Asri........................................................30
Gambar 5. 7 Fayering dan menawarkan Produk Indosat...............................................................30
Gambar 5. 8 Pembagian Kartu Indosat secara Gratis kepada Siswa Siswi...................................31
Gambar 5. 9 Event Turnament Sepak Bola...................................................................................31
Gambar 5. 10 Gathering bersama Tim..........................................................................................32

8
DAFTAR LAMPIRAN

9
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Perkembangan ekonomi yang semakin pesat di Indonesia membuat persaingan


antar perusahaan semakin ketat. Dimulai dari berkembangnya kemajuan teknologi, sistem
perdagangan, dan minat konsumen yang terus bertambah. Persaingan ini terjadi akibat
dari globalisasi dan adanya ekonomi pasar bebas. Perkembangan ekonomi ditandai
dengan adanya perubaha perubahan yang menyebabkan perusahaan akan menghadapi
berbagai kendala di dalam perkembangan bisnisnya. Kondisi pertumbuhan bisnis
sekarang ini cukup tinggi, yaitu dapat dilihat dari tumbuhnya perusahaan-perusahaan
baru dengan produk yang sejenis sebagai pesaing, sehingga akan terjadi persaingan dalam
memperebutkan pangsa pasar dan konsumen dalam hal ini perusahaan hendaknya
mengetahui pasar dimana produk atau jasa yang diproduksi akan ditawarkan atau
dipasarkan.
Untuk menciptakan komunikasi yang efektif dalam pemasaran tidak hanya
mengandalkan feedback dari lawan bicaranya. Hal ini juga diperlukan ketrampilan
seorang komunikator seperti penguasaan tata bahasa, pengontrolan jeda, penggunaan
dialek, dan hal yang lainnya yang mendukung kegiatan untuk berkomunikasi. Demikian
juga dengan ekspresi atau mimik wajah, gesture tubuh yang diberikan oleh komunikator
terhadap komunikan, pengendalian volume dalam menyampaikan pesan, dan hal lainnya
yang dapat menyentuh hati para komunikan dalam menerima suatu pesan. Dalam
perkembangan zaman juga berpengaruh terhadap komunikasi antar sesama.Dalam hal ini,
dunia memasuki zaman yang lebih modern dari pada sebelumnya.
Adanya perkembangan era digital ini tentu sangat mempengaruh beberapa ruang
lingkup yang ada. Contohnya dalam ruang lingkup bisnis. Perkembangan era digital
didalam dunia bisnis sangat membantu dalam beberapa kegiatan yang dibutuhkan,
contohnya dalam melakukan kegiatan pemasaran. Tidak memandang skala sebuah
perusahaan, baik perusahaan regional, nasional dan internasional dapat memberikan

10
warna tersendiri dalam memajukan bisnis dari perusahaan tersebut. Dalam melakukan
kegiatan pemasaran, tentunya tiap perusahaan.
Dengan melakukan penerapan strategi pemasaran yang akurat melalui
pemanfaatan peluang dalam meningkatkan penjualan, sehingga posisi atau kedudukan
perusahaan dipasar dapat ditingkatkan atau dipertahankan. Memiliki taktik ataupun
strategi dalam meningkatkan penjualan produk dan juga membentuk sebuah image dari
produk yang dimiliki dimata konsumen. Kegiatan pemasaran membutuhkan cara
berkomunikasi yang baik agar menghasilkan output yang baik bagi perusahaan. Selain
perencanaan sebuah strategi untuk melakukan pemasaran, para pebisnis juga dapat
menuangkan ide kreatifnya dalam penyusunan strategi. Hal tersebut harus dipahami
terlebih dahulu oleh para pebisnis, karena tidak semua konsumen dapat memahami
bagaimana cara untuk dapat mengetahui produk seperti apa yang mereka inginkan
berdasarkan kebutuhan konsumen itu sendiri.
Salah satu strategi yang dapat digunakan oleh perusahaan dalam memasarkan
produknya adalah strategi event marketing yang mana menjadi salah satu contoh
penerapan dari strategi promosi yang dapat dilakukan oleh sebuah perusahaan dimana
didalamnya melibatkan sebuah ide yang kreatif dan inovatif. Windiyanto dalam Rabbani
(2021) menjelaskan bahwa dalam event, jenis pemasaran yang dilakukan biasanya adalah
sales promotion, yang merupakan bauran komunikasi pemasaran yang berhadapan
langsung dengan target audience melalui strategi seperti kupon, sample gratis, bundle
diskon.
Seiring dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap
teknologi komunikasi, maka semakin banyak pula masyarakat yang membutuhkan alat
komunikasi mobile. Hal ini menyebabkan para perusahaan operator seluler di Indonesia
berlomba-lomba untuk meningkatkan kualitas dan pelayanan. Sehingga timbul ruang
baru bagi para perusahaan operator seluler di Indonesia untuk meningkatkan keunggulan
produk yang nantinya akan bersaing dalam menarik pangsa pasar. Saat ini, banyak
perusahaan operator seluler yang mengisi ruang baru dengan berbagai macam produk dan
program menarik. Tentunya ragam produk dan program tersebut perlu disosialisasikan kepada
seluruh masyarakat, supaya masyarakat mengetahui produk-produk dan program-program yang
ditawarkan oleh perusahaan operator seluler tersebut, sehingga akan membantu masyarakat

11
Dalam perkembangan telekomunikasi yang semakin ketat, membuat para operator seluler
bersaing dan belomba-lomba menjadi yang terbaik dengan cara menawarkan layanan dan
kelebihan dari produk mereka. Oleh karena itu masing- masing perusahaan melakukan kegiatan
Marketing untuk mensosialisasikan produk yang mereka miliki dengan cara dan strateginya
sendiri. Salah satu event yang dilakukan oleh sebuah perusahaan telekomunikasi digital
yang ada di Indonesia yaitu PT. Elkomindo Mitra Mandiri. Event tersebut merupakan
salah satu strategi untuk mengenalkan dan memasarkan produk dari Indosat dimana salah
satunya adalah event Turnament Futsal yang membuat daya tarik melalui system
bundling dari program Indosat dan target pun mudah untuk pencapaian dalam kerja sama
tersebut.
PSGFCI DEMAK merupakan sebuah kumpulan Klub Football Club yang
bertemu pada saat melakukan program magang di PT. Elkomindo Mitra Mandiri,
tepatnya di kota Semarang. Salah satu alumni tim yang bergabung dan membantu dalam
acara ini yaitu Bapak Fajar memiliki ketertarikan dalam dunia event, maka dirinya
memiliki kesepakatan untuk membangun project bersama guna meningkatkan penjualan
produk dari PT.Elkomindo Mitra Mandiri dan dari event yang diselenggarakan pun dapat
memberikan manfaat yang baik bagi para audience yang mengikuti event. Prosespen
jualan yang dilakukan oleh PT.Elkomindo Mitra Mandiri memiliki keunikan tersendiri
dimana dalam penjualan produk kartu perdana, perusahaan tersebut memaksimalkan
strategi penjualan dengancara membuat sebuah event ataupun bergabung dengan event
yang diselenggarakan oleh beberapa pihak terkait (penyelenggaraevent). Oleh karena itu
penulis tertarik untuk mengetahui sekaligus memahami bagaimana penerapan event
marketing yang dilakukan oleh PT. Elkomindo Mitra Mandiri.

1.2 PERUMUSAN MASALAH

Berdasarkan paparan latar belakang diatas, maka penulis merumuskan masalah yaitu :
Bagaimana Penerapan Event Marketing Pada PT. Elkomindo Mitra Mandiri?

1.3 TUJUAN

Dalam pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Komunikasi (K3) bertujuan untuk mengetahui
Penerapan Event Marketing Pada PT. Elkomindo Mitra Mandiri.

12
BAB 2
DESKRIPSI PERUSAHAAN / INSTITUSI

2.1 PROFIL PERUSAHAAN

2.1.1 Sejarah PT. Indosat Ooredo Hutchison

Dikuti dari laman resmi, Elkomindo Mitra Mandiri pertama kali didirikan pada
sejak tahun 2020. Dimana dalam mulanya, Ia berdiri sebagai perusahaan salah satu
distributor resmi Indosat Oredroo Hutchison yang menyediakan layanan perantara serta
menyalurkan produk dari produsen ke retailer maupun konsumen. Dimana Indosat sendiri
di tahun 1980 pemerintah Indonesia memutuskan untuk mengakuisisi saham Indosat dan
Indosat tercatat di Bursa Efek Indonesia dan New York Stock Exchange. Hal tersebut
dilakukan untuk mendukung program satelit. Di tahun 1995 Indosat mendirikan
Telkomsel dimana dalam pergerakannya menggandeng PT Telkom (Persero). Dan pada
saat itu juga Telkomsel menjadi operator pertama di Indonesia.
Berbagai waktu dilalui, akhirnya Indosat dan Telkom memutuskan untuk menukar
saham denga nanak usah amasing–masing. Dikarenakan dalam kondisi tersebut Indosat
tidak memiliki saham lagi di Telkomsel, maka Indosat membentuk perusahaan baruyang
dapat menyaingi Telkomsel. Dimana Indosat melahirkan PT. Indosat Multi Media Mobile
untuk bersaing dengan Telkom. Produk dari Telkom sendiri merupakan Telkomsel
dimana ditahun 2001 setelah Indosat mendirikan perusahaannya sendiri, Ia mengeluarkan
produk andalannya yaitu IM3. Dimana IM3 ini menjadi pesaing produk Telkomsel.
Indosat terus berkembang dari waktu kewaktu dengan berbagai dinamika yang
ada. Sampai di titik yang maju, di tahun 2019 Indosat memiliki cakupan jaringan4G
Indosat Ooredo diIndonesi yang melonjak hingga kurang lebih sekitar 90%. Hal tersebut
menjadikan Indosat sejalan dengan strateginya untuk dapat menjadi Perusahaan Telco
Digital Indonesia yang terkemuka. Namun hal tersebut membuat Indosat semakin
berevolusi menjadi perusahaan yang bergerak dibidang telekomunikasi untuk terus
berinovasi. Dikutip dalam laman barunya, ditahun 2021 tepatnya pada tanggal 28
Desember telah diumumkan bahwa pemegang saham PT.Indosat Tbk
(“IndosatOoredoo”) telah memberikan suara untuk menyetujui rencana penggabungan
usaha antara Indosat Ooredoo dan PT. Hutchison 3 Indonesia (“H3I”) pada Rapat Umum

13
Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Entitas hasil pergerakan tetap PT. Indosat Tbk.
Para pemegang saham juga menyetujui penunjukan Vikram Sinhadan Nicky Lee masing-
masing sebagai CEO dan CFO Indosat Ooredoo Hutchison.
Manfaat bagi perusahaan barudalam melakukan merger yaitu menguatkan
finansial yang lebih mantap. Dimana hal tersebut juga dilakukan untuk mendukung
peningkatan jaringan broadband Indonesia. Selanjutnya, hal tersebut juga dilakukan oleh
perusahaan agar lebih kompetitif karena sinergi dan keahlian untuk mendorong inovasi,
peningkatan produk dan layanan yang akan memungkinkan penyediaan layanan
digital yang luar biasa bagi pelanggan. Dilengkapi dengan sumber daya keuangan yang
lebih baik untuk berinvestasi dibidang 5G, serta adanya peluang baru bagi karyawan
sebagai bagian dari perusahaan telekomunikasi digital kelas dunia yang lebih besar dan
kuat.

2.2 VISI DAN MISI PERUSAHAAN

2.2.1 Visi

Visi yang dimiliki oleh PT. Elkomindo Mitra Mandiri adalah “Menjadi
Perusahaan Terdepan di Indonesia.”

2.2.2 Misi

Misi yang dimiliki oleh PT. Elkomindo Mitra Mandiri adalah “Menghadirkan
pengalaman digital kelas dunia, menghubungkan dan memberdayakan masyarakat
Indonesia.”

2.2.3 Nilai-nilai Perusahaan

Nilai– nilai yang dimiliki oleh PT. Elkomindo Mitra Mandiri adalah:
1. Sepenuh Hati, yaitu Perusahaan yang tulus peduli dan membuat pilihan - pilihan
berani demi menciptakan dunia yang lebih baik.
2. Bersinar, yaitu Perusahaan yang menempatkan inspirasi sebagai
pusat dari kepemimpinan yang kuat.
3. Bersama Lebih Baik, yaitu Perusahaan mendobrak batasan dan mempersatukan
masyarakat.

14
2.2.4 Keunggulan Kompetitif

1. Memanfaatkan skala, kekuatan finansial, dan infrastruktur yang saling melengkapi


untuk menciptakan sinergi biaya dan CAPEX yang mendorong investasi yang lebih
ambisius dengan pengembalian yang lebih tinggi.
2. Memanfaatkan spektrum gabungan untuk menciptakan kualitas jaringan yang lebih
baik, jangkauan yang lebih luas, dan kecepatan data yang lebih cepat dalam
menghadirkan pengalaman pelanggan yang luar biasa.
3. Memanfaatkan penawaran produk yang lebih luas untuk menarik lebih banyak
pelanggan di seluruh Indonesia, dan membangun basis pelanggan gabungan.
4. Memiliki kemampuan untuk menghadirkan para professional terbaik dalam bekerja
sama dilingkungan yang mendukung terciptanya pertumbuhan.
5. Memiliki kemampuan untuk menarik lebih banyak mitra strategis lintas industry
dalam mendorong kolaborasi yang menciptakan lebih peluang usaha.

2.3 LOGO PERUSAHAAN

Gambar 2. 1 Logo Elkom

Pada tanggal 3 Februari 2020, Indosat melakukan kerjasama dengan PT.Elkomindo Mitra
Mandiri, dan di tanggal 4 januari 2022 Indosat Oredroo melakukan meger bersama Tri, Dimana
dari situlah terbentuk nama baru yaitu Indosat Ooredo Hutchison.Dalam logo barunya, Indosat
tidak memperlihatkan warna kuning sebagai warna yang dominan.melambangkan operator
seluler tersebut tidak lagi dominan. Dimana warna kuning yang tertera di logo yang sebelumnya
merupakan warna kuning ikonik yang biasanya melambangkan operator seluler.

15
Dalam situs laman yang baru, Indosat memaparkan bahwa logo barunya memiliki makna
dimana terdapat perpaduan duaraksasa digital yang memperkuat perkembangan digital Indonesia
dan membawa Negara ini kemasa depan.
Adanya logo tiga lingkaran yang berada dipojok kanan atas di visualisasikan dalam logo
mewakili semangat yang lebih besar (Bigger), lebih berani (Bolder), dan lebih.

2.4 STRUKTUR ORGANISASI PERUSAHAAN

Struktur organisasi PT. Elkomindo Mitra Mandiri yang ada di Semarang yaitu:

Gambar 2. 2 Struktur Organisasi Perusahaan PT. Elkomindo Mitra Mandiri


2.5 TUGAS STRUKTUR ORGANISASI PERUSAHAAN

2.5.1 HOR (Head Of Region)


Dalam melakukan tugas, HOR (Head Of Region) bertanggung jawab atas
pencapaian target dari sales di dalam regional tersebut.Secara berkala, HOR juga dapat
melakuan evaluasi kerja dimana evaluasi tersebut tertuju kepada sales channel secara
periode.Secara umum, HOR memiliki tugas yang cukup luas karena juga HOR
membangun sebuah distribusi ditiap beberapa daerah atau wilayah yang sudah
ditentukan.

2.5.2 HOT (Head Of Technology)


Tugas dari HOT (Head Of Technology) adalah melakukan pengawasan terhadap
staff yang berada didepartemen IT (Information Technolog). Beberapa orang yang

16
tergabung di dalam divisi IT, akan memiliki kunci dari sebuah perusahaan dimana
didalamnya Ia juga bekerj sama dengan divisi atau departemen lainnya.

2.5.3 HOD (Head Of Distribution)


Seperti namanya, tugas yang dilakukan HOD (Head Of Distribution) tidak jauh
dari kegiatan distribusi produk perusahaan. Dimana Ia mengarahkan atau
mengkoordinasikan operasi distribusi didalam perusahaan yang terlibat di dalam
pendistribusian produk.

2.5.4 HOS (Head Of Sales)


HOS atau (Head Of Sales) memiliki tugas dimana mereka mengarahkan dan
mengkoordinasikan kegiatan dari tim salesnya serta memberikan sebuah rencana
penjualan produk perusahaan untuk mencapai target.

2.5.5 HOM (Head Of Marketing)


Tugas dari HOM adalah mengarahkan dan memberikan sebuah kebijakan dimana
terdapat implementasi dari strategi pemasaran baik dari segi promosi dan penjualan
produk perusahaan yang nantinya akan dilakukan.

2.5.6 GTM (Go To Market)


Orang yang bertanggung jawab dalam GTM memiliki tugas dimana dapat
mengidentifikasi target atau audience yang akan menjadi sasaran penjualan produk.

2.5.7 SF (Sales Force)


Sales force atau bisa disebut dengan SF merupakan gabungan beberapa orang
yang biasanya dibentuk menjadi tim yang memiliki tugas untuk menjualkan produk
dimana hal tersebut dilakukan dengan strategi yang sudah direncanakan untuk melakukan
sebuah penjualan produk.

2.6 TENTANG PERUSAHAAN

2.6.1 Alamat

PT.Elkomindo Mitra Mandiri di kota Semarang beralamat di Jalan Lamper Kidul,


Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah

17
Gambar 2. 3 Lokasi Kantor PT. Elkomindo Mitra Mandiri
2.6.2 Informasi Kontak

Telp : (021)54381378
2.6.3 Kantor

Gambar 2. 4 Bagian depan Kantor PT. Elkomindo Mitra Mandiri

18
2.6.4 Media Penghubung

Hadirnya berbagai macam teknologi jelas sangat membantu manusia dalam


melakukan kegiatan sehari-hari. Internet menjadi salah satu bukti adanya perkembangan
teknologi. Dimana internet merupakan jaringan komunikasi yang dapat menghubungkan
sebuah media elektronik dengan media lainnya diikuti oleh jarak yang tak terhingga.
Internet diiringi oleh munculnya beberapa situs. Situs yang dapat menjadi contoh ada
sebuah website. Saat ini, website sangat berperan penting dalam pengembangan usaha.
Dimana dalam penggunaannya,banyak sekali manfaat yang dapat dinikmati oleh para
pengguna website, terutama bagi perusahaan.
Untuk menyampaikan beberapa informasi mengenai perusahaan, baik sejarah
maupun pimpinan, produk dari sebuah perusahaan, serta memberikan informasi lebih
lanjut terkait layanan perusahaan, biasanya perusahaan memiliki wadah atau domain
tersendiri untuk menjadikan beberapa hal tersebut menjadi kesatuan pintu informasi agar
terlihat praktis dan mudah dijangkau oleh audience.Hadirnya sebuah website dapat
membantu sebuah perusahaan dalam menjalankan bisnisnya.Contohnya seperti website
yang dimiliki oleh PT.Elkomindo Mitra Mandiri.Dengan website yang dimiliki oleh
perusahaan tersebut, secara tidak langsung meningkatkan kredibilitas yang dimiliki oleh
perusahaan ini.

19
BAB 3
TINJAUAN PUSTAKA

3.1 KOMUNIKASI

Komunikasi merupakan kegiatan yang sangat penting dan berperan banyak didalam
kehidupan manusia. Mengingat bahwa manusia merupakan makhluk social yang tidak bisa hidup
tanpa bantuan orang lain, menjadikan komunikasi sebagai kebutuhan utama manusia.
Tanpaadanya komunikasi, manusia tidak memiliki sarana atau suatu jembatan yang nantinya hal
tersebut berpengaruh terhadap proses kehidupannya sendiri.
Komunikasi adalah sebuah kegiatan yang dapat dilakukan seseorang atau se kumpulan
orang yang menyampaikan suatu pesan atau informasi. Dimana nantinya pesan yang
disampaikan tersebut sampai kepada komunikan atau si penerima pesan. Bonaraja, dkk ( 2021 )
memaparkan bahwa ada 5 (lima) elemen kunci komunikasi yaitu:
1. Komunikasi adalah proses dua arah
Dalam melakukan proses komunikasi,harus terdapat komunikan dan komunikator.Yang
artinya pengirim dan penerima pesan saling terlibat satu sama lain.
2. Harus adapesan
Komunikasi hanya dapat terjadi dimana terdapat sipengirim pesan menyampaikan pesan
kepada komunikan. Bantuk pesan yang dapat disampaikan berupa keterangan, arahan,
informasi, ide atau gagasan, perasaan, dan yang lainnya.
3. Kesamaan pemahaman
Penyampaian pesan kepada antar satu dengan yang lainnya harus memiliki sebuan tujuan.
Dimana tujuan yang dimaksud adalah tersampaikannya pesan dengan kesamaan
pemahaman terkait pesan yang disampaikan oleh komunikator dan komunikan.
4. Mengubah perilaku individu lain
Komunikan ketika menerima pesan dari sang komunikator, akan memberikan sebuah
respon dari isi pesan yang telah disampaikan.
5. Metode pemberian informasi
Sebuah pesan dapat disampaikan melalui ekspresi ,isyarat, gestur tubuh, dan hal yang
lainnya.

20
3.2 KOMUNIKASI PEMASARAN
Dalam memperkenalkan sebuah produk, perusahaan membutuhkan kegiatan pemasaran.
Dimana dalam melakukan sebuah pemasaran,tidak hanya memperkenalkan produk dari
perusahaan saja melainkan memberikan sudut Pandang kepada konsumen terkait kelebihan dan
keunggulan apa yang dimiliki oleh sebuah produk perusahaan tersebut dan apa yang menjadi
pembeda diantara produk– produklainnya. Proses pemasaran memerlukan sebuah komunikasi,
dimana komunikasi juga berperan sebagai penghubung antara produsen dan juga konsumen.
Komunikasi pemasaran dapat dipahami dengan menggunakan dua unsur pokoknya,yaitu
komunikasi dan pemasaran. Jika digabungkan komunikasi pemasaran mempresentasikan
gabungan semua unsur dalam bauran pemasaran merek, yang memfasilitasi terjadinya pertukaran
dengan menciptakan suatu arti yang disebarluaskan kepada pelangganatau kliennya.(
Firmansyah, 2020)
Kegiatan pemasaran dengan didukung komunikasi pemasaran yang cukup baik akan
berdampak padarespon yang diberikan oleh konsumen.Dari dilakukannya pemasaran, konsumen
dapat memahami bagaimana detaild ari produkatau jasa yang dikenalkan ataupun
ditawarkan,detail mengenai brand atau merek,apa saja keunggulannya, bagaimana cara
menggunakan atau memakai sebuah produkatau jasa yang ditawarkan. Dan darihal itu pula
konsumen membeli sebuah produk yang ditawarkan oleh perusahaan.
Pemasaran tentunya memiliki konsep tersendiri, dimana didalamnya berkaitan dengan
identifikasi yang dilakukan untuk memahami keinginan atau kebutuhan konsumen, dan
bagaimana caranya untuk dapat memberikan keuntungan bagi konsumen itu sendiri. Terdapat 5
(lima) konsep pemasaran atau marketingyang dapat dilakukan oleh perusahaan atau organisasi
dalam menjalankan sebuah bisnis mereka yaitu ( Nofiani & Mansur,2021 ) :
1. Konsep Produksi (Production)
Konsep produksi ini merupakan konsep yang hiasanya dilakukan oleh sebuah perusahaan
atau organisasi dimana konsep ini berfokus pada pembuatan produksi dari produk yang
nantinya akan dipasarkan. Konsep ini juga fokus terhadap ketersediaan dari produknya.
2. Konsep Produk (Product)
Konsep produk ini lebih berfokus pada apa yang nantinya disampaikan dan diberikan
kepada konsumen terkaitkualitas dan kinerja dari produk yang ditawarkan.
3. Konsep Penjualan (Selling)

21
Konsep ini berfokus pada pemasaran sebuah produk dimana produk apapun terlepas
darikualitas, harga atau permintaan pasar bisa dipasarkan apabila sebuah perusahaan atau
organisasi melakukan penjualan dengan agresif atau keras.
4. Konsep Pemasaran (Marketing)
Konsep ini berfokus menjadikan konsumen sebagai pusat perhatian ( apa yang menjadi
kebutuhan konsumen dan apa yang diinginkan pasar).
5. Konsep Pemasaran Berwawasan Sosial (Societal Marketing)
Konsep pemasaran social ini menekankan pada kepentingan konsumen dan masyarakat
secara umum.

3.3 BAURAN PEMASARAN

Aljihadi,dkk(2019) menjelaskan bauran pemasaran merupakan variabel–variabel


terkendali yang dapat digunakan perusahaan untuk mempengaruhi konsumen dari segmen pasar
tertentu yang dituju perusahaan. Bauran pemasaran sendiri mencakup empat(4) hal pokok yang
dapat dikontrol oleh perusahaan yaitu produk (product), harga (price), tempat(place) dan
promosi(promotion). Biasanya hal pokok dari bauran pemasaran( marketing mix )yang telah
disebutkan tadi, dikenal sebagai 4p.(Kotlerdan Amstrong dalam Mamonto,dkk, 2021 )
Berikut, penjabaran dari 4p yaitu:
1. Produk (Product)
Produk dapat diartikan sebagai sesuatu barang atau objek yang dapat ditawarkan oleh
perusahaan kepada konsumen. Dalam menawarkan barang tersebut,tentunya perusahaan
sudah berusaha untuk membuat produk yang dapat memuaskan keinginan konsumen.
2. Harga (Price )
Menurut Kotler dan Amstrong dalam Daryanto (2019) harga merupakan sejumlah uang
yang dibayarkan untuk memperoleh barang atau jasa; sejumlah nilai yang konsumen
tukarkan untuk menkarkannya dengan keuntungan untuk memperoleh barang atau jasa.
3. Tempat(Place )
Menurut Tjiptono dalam Mamonto (2021), saluran distibusi merupakan kegiatan
pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan
jasa dari produsen kepada konsumen, sehingga penggunaannya sesuai dengan yang
diperlukan (jenis, jumlah, harga, tempat, dan saat dibutuhkan ).

22
4. Promosi (Promotion)
Kotler dan Armstrong dalam Hidayah, dkk(2021) menjelaskan bahwa promotion means
activities that communicate the merits of the product and persuade target customers to
buy it.

3.4 EVENT MARKETING


Dalam melakukan pemasaran, tentunya para pemasar membutuhkan beberapa strategi
agar pemasaran yang dilakukan dapat berjalan dengan baik dan juga maksimal. Salah satu yang
dapat dilakukan adalah bergabung dalam berbagai event dibeberapa bidang, festival, konser, dan
yang lainnya. Kegiatan tersebut dijuluki sebagai event marketing. Event Marketing merupakan
jenis promosi dimana perusahaan atau merek dikaitkan dengan suatu peristiwa atau dimana
aktivitas bertema dikembangkan untuk tujuan menciptakan pengalaman konsumen dan
mempromosikan produk atau layanan.(Fitri,2018 )
Menurut Manzoor dalam Setiawati & Vicha (2020) terdapat 3 tujuan event marketing
yaitu :
1. Tujuan Periklanan
Dalam periklanan, produk yang ingin diiklan kan tidak bisa asal di iklankan begitu saja
dibeberapa media tertentu.Eventmarketing memiliki tujuan periklanan karena sebuah
produk yang akan diiklankan nantinya dapat di iklankan dilokasi kegiatan dimana lokasi
tersebut dapat menjangkau para khalayak atau audience.
2. Tujuan Humas
Dari adanya event marketing,tujuan humas adalah menciptakan atau mempertahankan
produk dari perusahaan,mulai memperkenalkan identitas mereknya, mengakrabkan
produknya kepada masyarakat dan juga membawa minat wartawan untuk meliput event
atau acara yang diselenggarakan.
3. Tujuan Pemasaran
Tujuan pemasaran ini adalah mempromosikan produk yang dimiliki oleh sebuah
perusahaan, mendukung operasi agen penyalur, meluncurkan sebuah produk baru,
melancarkan sebuah perubahandalam kebijakan, menarik konsumen untuk menggunakan
produk.

23
3.5 EVENT

Event dapat diartikan sebuah acara yang didirikan dengan sebuah program yang
terencana dan tersusun, dimana didalamnya terdapat tujuan dari acara itu sendiri. Dengan adanya
terencana dan tersusun,dapat dikatakan bahwa diadakannya event ini tidak bisa secara
mendadakdan tiba–tiba.
Menurut Wooddalam Madhalena & Syahputra(2016 ),terdapat 7 atribut untuk
meningkatkan pengalaman event,yaitu:
1. Involvement (keterlibatan): Sebuah keterlibatan emosional dengan merek,event, dan
pengalaman.
2. Interaction (interaksi ): Interaksi dengan brand ambassadors, dengan karyawan, dengan
pertunjukan yang disediakan, dengan merek.
3. Immersion: Membenamkan pikiran sehat,terisolasidari pesan lainnya.
4. Intensity (intensitas ): Memorable atau gampang diingat, memiiki pengaruh yang tinggi.
5. Individuality (memiliki kepribadian): Unik,ada kesempatan satu demi satu, dapat
disesuaikan.Tiap pengalaman berbeda.
6. Innovation (berinovasi): Konten yang kreatif,lokasi dan waktu yang tepat,target audiens
yang tepat dan sebagainya.
7. Integrity (integritas): Event dilihat sebagai suatu yang benar dan membawa manfaat yang
nyata dan nilai yang berarti untuk konsumen.

24
BAB 4
METODOLOGI

4.1 WAKTU DAN LOKASI

Kuliah Kerja Lapangan di PT.Elkomindo Mitra Mandiri dimulai pada tanggal 21 Maret –
21 Mei dan berangkat dari hari senin sampai sabtu jam 08.10 sampai selesai, menjalani kegiatan
menjadi Direct Sales Force di kantor PT.Elkomido Mitra Mandiri.

4.2 SUMBER DATA

4.2.1 Data Primer

Data primer merupakan data yang dikumpulkan langsung oleh peneliti dari subjek
penelitian. Dimana penulis mencari data primer melalui sumber informan yang berasal
dari perusahaan atau tempat magang penulis yang berkaitan dengan hal-hal yang
dibutuhkan dalam laporan Kuliah Kerja Komunikasi.

4.2.2 Data Sekunder

Dalam laporan ini, penulis memperoleh data dari kajian literature yang berkaitan
dengan apa yang diteliti oleh penulis.

4.3 TEKNIK PENGUMPULAN DATA

4.3.1 Observasi

Teknik observasi dilakukan penulis dimana penulis melihat secara langsung


kondisi dilingkungan kantor PT.Elkomindo Mitra Mandiri di kota Semarang selama
melakukan kegiatan Kuliah Kerja Komunikasi. Dimana aktivitas yang dilakukan dalam
melaksanakan Kuliah Kerja Komunikasi yaitu penerapan event marketing dalam
meningkatkan penjualan dari produk Indosat Ooredo Hutchison.

4.3.2 Wawancara

Wawancara merupakan sebuah teknik pengumpulkan data dimana peneliti


memberikan sebuah pertanyaan kepada narasumber, dimana narasumber memberikan
data informasi melalui jawaban yang nantinya diberikan kepada peneliti. Teknik

25
wawancara ini dilakukan oleh penulis dengan informan yang bertanggung jawab dalam
pelaksanaan Kuliah Kerja Komunikasi di perusahaan untuk menambah informasi
mengenai penerapan eventmarketing di PT. Elkomindo Mitra Mandiri, kota Semarang.

4.3.3 Metode Pustaka

Penulis memperoleh infromasi atau data–data yang diperlukan mengenai


penerapan event marketing dalam sebuah perusahaan melalui kajian literatur seperti
jurnal, buku,dan sumber lainnya yang berkaitan dengan event marketing.

26
BAB 5
HASIL KULIAH KERJA KOMUNIKASI

Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) merupakan kegiatan yang wajib dilakukan sebagai salah
satu syarat kelulusan oleh mahasiswa S1-Ilmu Komunikasi Universitas Semarang. Pelaksanaan
kegiatan ini berlangsung selama dua bulan yang dimulai dari tanggal 21 Maret 2022 sampai
dengan 21 Mei 2022. Kuliah Kerja Komunikasi(KKK) wajib hukumnya bagi setiap mahasiswa
Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Semarang. Penulis melaksanakan kegiatan ini di
PT.Elkomindo Mitra Mandiri Cabang Kota Semarang. Bagi penulis kegiatan ini sangat
memberikan manfaat bagi penulis dan juga merupakan sarana untuk memahami materi secara
tajam langsung dalam kegiatan event marketing di Elkomindo Mitra Mandiri (Indosat Oredroo
Hutchison). Selanjutnya, penulis juga memperoleh pengalaman baik dalam pelatihan yang
diberikan maupun dalam bertindak di lingkungan pekerjaan sebelum melaksanakan program
Kuliah Kerja Komunikasi(KKK),ada berbagai persiapan dan ketentuan yang harus dilakukan
penulis, yaitu:

5.1 AKTIVITAS PRA LAPANGAN

Aktivitas yang dilakukan di Lapangan merupakan kegiatan yang dilakukan sebelumnya


dilaksanakan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) untuk mendukung kegiatan dilapangan. Pada
aktivitas Pra Lapangan ini,Kegiatan yang dilakukan adalah sebagai berikut:
Survei awal dilakukan oleh penulis untuk mendapatkan lokasi yang akan digunakan
kegiatan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK). Untuk mendukung hal tersebut, penulis melakukan
survey ke beberapa perusahaan yang memungkinkan dapat digunakan untuk kegiatan Kuliah
Kerja Komunikasi (KKK). Hasil dari survei tersebut adalah penulis memutuskan untuk
melakukan kegiatan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) di PT.Elkomindo Mitra Mandiri
(Distributor Resmi Indosat), Kota Semarang. Setelah melakukan survey dan mendapatkan
perusahaan yang akan digunakan untuk kegiatan Kuliah Kerja Komunikasi ( KKK ),maka
selanjutnya penulis melakukan prosedur pengurus administrasi sesuai ketetapan yang berlaku di
Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Semarang. Adapun tahapan
prosedurnya adalah sebagai berikut:

27
5.1.1 Prosedur Administrasi Kuliah Kerja Komunikasi (KKK)

1. Membawa sumbangan buku bidang Ilmu Komunikasi, minimal 150 halaman


dengan kualitas cetakan kertasputih (bukan fotokopian),yang disetujui oleh
pihak perpustakaan.
2. Membawa fotokopi bukti pembayaran KKK serta menunjukan slip yang asli.
3. Mahasiswa membawa persyaratan diatas dan mendaftar di Tata Usaha (TU)
Fakultas dan mahasiswa akan mendapatkan :
- Buku Pedoman KKK
- MAP berwarna kuning
- Formulir permohonan KKK.
- Formulir penilaian KKK untuk perusahaan.
4. Konsultasi dengan Koordinator Kuliah Kerja Komunikasi mengenai:
- Tempat Kuliah Kerja Komunikasi.
- Permintaan bidang yangdiambil.
- Dan Judul yang akan digunakan untuk laporan.
5. Mahasiswa mengajukan surat pengantar permohonan Kuliah Kerja
Komunikasi diTata Usaha (TU), setelah 7 hari penulis mendapatkan surat
pengantar permohonan tersebut untuk diajukan keperusahaan yang
bersangkutan atau yang berkepentingan.

5.1.2 Prosedur Pengajuan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK)

1. Penulis menyerahkan surat pengantar permohonan Kuliah Kerja Komunikasi


untuk diberikan kepada PT. Elkomindo Mitra Mandiri.
2. Setelah mendapatkan persetujuan dari perusahaan, penulis meyerahkan surat
balasan tersebut kepada coordinator Kuliah Kerja Komunikasi untuk
penunjukan dosen pembimbing bagi penulis. Penulis melaksanakan Kuliah
Kerja Komunikasi sesuai jadwal dari perusahaan.

5.2 AKTIVITAS SAAT DI LAPANGAN

Selama pelaksanaan Kuliah Kerja Komuniasi( KKK) di Elkomindo Mitra


Mandiri,penulis mendapatkan posisi pada bagian directsalesforce (DSF) . Dan selama

28
pelaksanannya penulis berada dibawah bimbingan Mbak Ida Fitriyah selaku pembimbing
lapangan selama Praktek Kuliah Kerja Komunikasi di Elkomindo Mitra Mandiri, Kota
Semarang. Setelahdiajukandankonsepevent yang akan dibuat,makatim akan berlanjut
kerancangan event dan juga mempersiapkan produk yang nantinya akan dijual dalam event
tersebut. Setelah semua rancangan selesai, event dapat dilaksanakan sesuai susunan acara yang
telah dibuat.
1. Minggu Pertama (21 Maret - 26 Maret)
Pada minggu pertama, penulis bersama beberapa mahasiswa magang lainnya berkenalan
dengan staff dan juga pebimbing lapangan yang akan membimbing selama proses
kegiatan berlangsung dan awal di minggu pertama diarahkan untuk mengikuti kegiatan
karyawan direct sales force untuk melakukan mobile selling di pasar Peterongan dan
membuka stand.

Gambar 5. 1 Mobile Selling di Pasar Peterongan


2. Minggu Kedua (28 Maret - 1 April)
Pada minggu kedua, penulis bersama dengan tim melakukan penyusunan project event
yang akan dibuat. Kegiatan tersebut juga dilanjut dengan adanya pembagian struktur
kepanitiaan event dalam tim yang diikuti dengan pembagian jobdesknya. Lalu kegiatan
yang selanjutnya akan dilakukan adalah pembuatan konsep event yang nantinya akan
dibuat,diikuti dengan materi yang nantinya dibuat untuk event Turnament Futsal. Dalam
penerapan konsep event, penulis bersama tim membuat event tersebut dalam bentuk acara
event di Golden Futsal jalan Wltermongisidi dan dilakukan dalam sistem gugur. Di
tengah kegiatan membuat struktur kepanitiaan dan konsep event yang dibuat.dengan
tujuan tim magang yang diberikan materi tersebut dapat mengatur dan mengontrol

29
pikiran sertaemosi yang dimiliki sehingga tindakan yang diberikan dapat meminimalisir
hal yang dapat merugikan orang lain atau pun diri sendiri.

Gambar 5. 2 Event Turnament Futsal di Golden Futsal


3. Minggu Ketiga (4 April - 9 April)
Pada minggu ketiga,kegiatan maganng yang dilakukan penulis bersama staf karyawan
lainnya adalah melakukan pematangan konsep materi yang sudah dibuat dan dilanjut
dihari berikutnya mengenai pembuatan rancangan untuk pelaksanaan kegiatan selling dan
open booth acara senam bersama serta penghijauan di daerah Pudak Payung semarang.
Tidak lupa dalam proses pematangan,tim penulis juga melakukan penerapan konsep
event marketing yang dilakukan dalam event yang nantinya diselenggarakan bersama
penulis dan juga tim penulis.

Gambar 5. 3 Merancang Strategi Event Senam bersama Tim

30
Gambar 5. 4 Pelaksanaan Event Penanaman Pohon
4. Minggu Keempat (11 April - 15 April)
Setelah melewati minggu ketiga memasuki minggu keempat mengadakan rapat bulan
akhir pengejaran target masing – masing staf direct sales force kepala pembimbing (DSF)
melakukan penekanan target dengan cara system bundling dengan promo besar-besaran
melalui media sembako untuk membuat daya tarik warga agar membeli produk dari
Indosat Oredroo Htchison, dengan demikian penulis ikut serta membantu penjualan
produk tersebut dengan mobile selling minggu keempat ini.

Gambar 5. 5 Rapat bersama untuk membahas Target Bulanan

31
Gambar 5. 6 Mobile Selling di Daerah Klipang Pesona Asri
5. Minggu Kelima (18 April – 22 April)
Pada Minggu Kelima penulis melakukan membuka pendapat mengenai sistem awal bulan
dengan mendobrak kinerja planning dengan cara melakukan open booth di setiap
minggunya diacara car free day dan pendapat penulis disetujui oleh kepala pembina
Direct Sales Force pada saat itu, kenapa penulis mempunyai pemikiran seperti itu?
Menurut apa yang saya pikirkan media penjualan tersebut sangat bermanfaat disela
waktu untuk mengejar target di awal bulan agar pencapaian di akhir dapat tertutup
dengan effort kerja yang maksimal.

Gambar 5. 7 Fayering dan menawarkan Produk Indosat


6. Minggu Keenam (24 April - 29 April)
Pada minggu keenam penulis melakukan pertemuan kepada pihak direct sales cabang
Kendal untuk melakukan pembagian kartu secara gratis di sekolah - sekolah yang berada
di Kendal di dalam minggu itu penulis serta tim dari cabang semarang melakukan survey
terlebih dahulu untuk melihat dan mengirim proposal ke sekolah – sekolah yang ditunjuk

32
pihak indosat masuk ke dalam program pembagian gratis tersebut. Didalam acara tersebut
pihak penulis menemukan sebuah ide agar acara lebih menarik saat pelaksanaan yaitu
dengan melakukan game ringking-1 kepada siswa- siswi di sekolahan tersebut.

Gambar 5. 8 Pembagian Kartu Indosat secara Gratis kepada Siswa Siswi


7. Minggu Ketujuh (1 Mei – 9 Mei)
Pada minggu ketujuh penulis diajak membantu sales force untuk menjadi bagian anggota
pelaksanaan di event Turnamen Sepak Bola SSB antar Semarang yang di gelar di daerah
kabupaten Ungaran, Rangkaian acara tersebut berjalan dengan maksimal tetapi ada
sedikit kendalan di penjualan produk indosat,dikarenaka hamper sebagian peserta yang
dating adalah anak kecil yang kurang membutuhkan jaringan internet, tetapi dari hasil
keseluruhan acara ini membantu kegiatan mingguan yang dilakukan oleh direct sales
force.

Gambar 5. 9 Event Turnament Sepak Bola


8. Minggu Kedelapan (12 Mei – 19 Mei)
Pada Minggu Ke- Delapan penulis diajak teman teman Direct Sales Force di acara
ngecamp bersama dan membuat acara perpisahan di dalam kegiatan tersebut saat itu

33
acara di lakukan di daerah puncak Gunung Ungaran lokasi tersebut yatu Ampel Gading,
di saat kegiatan banyak pembelajaran yang saya dapatkan dan teman-teman direct sales
force menginginkan kehadiran saya untuk bergabung di PT. Elkomindo Mitra Mandiri.
Acara yang dilakukan saat waktu camping bersama saya melihat betapa kompak dan
saling menutupi kekurangan satu dengan yang lainnya.

Gambar 5. 10 Gathering bersama Tim


5.3 AKTIVITAS PASCA LAPANGAN

Setelah melakukan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) di PT. Elkomindo Mitra Mandiri
Kota Semarang,selanjutnya penulis membuat laporan dan setelahnya mendapatkan persetujuan
dari dosen pembimbing kemudian diserahkan kepada coordinator Kuliah Kerja
Komunikasi(KKK), adapun prosesnya yaitu menulis laporan awal dengan permohonan ke dosen
pembimbing yang telah ditentukan, mengembangkan teori dan praktek ke dalam laporan dengan
menjabarkan kegiatan selama melakukan kuliah ketika komunikasi di PT. Elkomindo Mitra
Mandiri diKota Semarang.

5.4 EVALUASI

Penulis telah melakukan kegiatan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) kurang lebih dua
bulan penulis melakukan di Elkomindo Mitra Mandiri,Kota Semarang. Adapun hasil dari
kegiatan tersebut berupa laporan KKK yang berjudul Marketing dan Pemasaran di
PT.Elkomindo Mitra Mandiri. Selama pelaksanaan Kuliah Kerja Komunikasi ( KKK),saya
menyadari bahwa event marketing menjadi salah satu strategi yang dapat dilakukan oleh sebuah
perusahaan untuk menjual produknya dalam proses yang menarik dari pada penjualan yang
terjadi biasanya.

34
Teori yang saya gunakan dalam Kuiah Kerja Komunikasi (KKK) di PT. Elkomindo Mitra
Mandiri Kota Semarang adalah Bauran Pemasaran dan Distributor ( Marketing MIX) 4p.
Dimana 4p teori yang terdiri dari 4 elemen dalam penjualan yaitu produk ( product),harga ( price
),tempat ( place ) dan terakhir adalah promosi ( promotion).4p sangat berpengaruh pada proses
penjualan, dimana adanya bauran pemasaran ini merupakan sebuah konsep yang dapat
mendukung atau membantu perusahaan dalam memasarkan produknya.
Pada salah satu elemen dari 4p yaitu produk,Indosat sendiri menggunakan sebuah
produknya berupa kartu perdana yang berisikan kuotai nternet sebesar 4 GB,9 GB,18 GB yang
berlaku dalam sebulan. Dan produk tersebut mendapatkan kuota tambahan sebsar 24GB jikalau
sudah digunakan dan isi pulsa serta beli paket data ditiap bulannya. Jadi Indosat menawarkan
sebuah barang yang dijualnya dimana harapan dari adanya produk tersebut adalah dapat
memuaskan keinginan atau kebutuhan dari konsumen.
Selanjutnya pada tahap harga, Indosat memberikan nominal sebagai jumlah nilai yang
konsumen tukarkan untuk menukarkannya dengan keuntungan untuk memperoleh produk yang
ditawarkan oleh pihak Indosat. Pada tahap tempat, Indosat menyebarkan produk tersebut
dibeberapa region yang dapat dijangkau oleh perusahaan tersebut.
Terakhir adalah elemen promosi dimana dalam adanya kegiatan webinar ini,penulis
menyadari bagaimana taktik untuk melakukan sebuah promosi produk dalam pelaksanaan event
sehingga khalayak atau konsumen dapat memahami dengan detail apa yang menjadi keuntungan
ketika para konsumen membeli sebuah produk yang ditawarkan.
Teori bauran pemasaran ini sangat berkaitan sekali dengan pelaksanaan event marketing
di dalamnya. Dimana salah satunya terdapat satu elemen yang sangat berpengaruh sekali yaitu
promosi.Promosi yang dilakukan oleh Direct Sales Force ini dikaitkan dengan sebuah acara yang
secara tidak langsung dapat menarik para konsumen lebih banyak dari pada promosi tanpa
adanya bentuk kegiatan promosi dapat dibentuk sedemikian rupa untuk menarik masyarakat.
Sehingga penerapan event marketing di PT. Elkomindo Mitra Mandiri cukup baik dan berjalan
dengan lancar.

35
BAB 6
HASIL KULIAH KERJA KOMUNIKASI

6.1 KESIMPULAN

Kegiatan Kuliah Kerja(KKK) Komunikasi yang dilakukan diPT. Elkomindo Mitra


Mandiri, memberikan banyak pengetahuan dan pengalaman yang berharga bagi
penulis,khususnya dibagian sales force.Walaupun pada awalnya penulis memiliki masalah dalam
beradaptasi dengan lingkungan baru,seiring berjalannya waktu penulis dapat mengatasi kendala
tersebut. Dari hasil Kerja Kuliah Komunikasi yang telah penulis laksanakan selama dua bulan
diPT.Elkomindo Mitra Mandiri dibagian sales force, maka dapat disimpulkan bahwa dalam
penerapan event marketing untuk menjual sebuah produk kepada konsumen diperlukan beberapa
perencanaan dan strategi yang baik.
Proses penerapan event marketing tentunya diarahkan oleh pembimbing kami
dilapangan,dan pada saat itu juga pembimbing lapangan membantu mengarahkan bagaimana
penerapan tersebut dapat berjalan dengan lancar dengan diikuti oleh sebuah event yang akan
dilaksanakan.

6.2 SARAN

Berdasarkan pengalaman penulis selama magang,sebagai solusi dalam mengatasi kendala


yang ada,penulis memberikan saran untuk Program Studi Ilmu Komunikasi,PT. Elkmindo Mitra
Mandiri diKota Semarang serta untuk mahasiswa yang akan melaksanakan Kuliah Kerja
Komunikasi(KKK). Saran ini nantinya dapat menjadi masukan bagi pihak yang
bersangkutan,khusunya pihak Program Studi Ilmu Komunikasi dan PT.Elkomindo Mitra Mandiri
di Kota Semarang selaku penyelenggara magang.

6.2.1 Saran untuk Program Studi Ilmu Komunikasi

Diadakan pertemuan terlebih dahulu untuk memberitahu alur administrasi Kuliah


Kerja Komunikasi(KKK) secara jelas kepada mahasiswa/i. Memberikan informasi
ataupun rekomendasi kepada mahasiswa dalam mencari tempat pelaksanaan untuk
Kuliah Kerja Komunikasi( KKK).

Alangkah baiknya jika selama pelaksanaan Kuliah Kerja Komunikasi (KKK),

36
perwakilan dari kampus atau fakultas meninjau ketempat mahasiswa melaksanakan
magang,agar dapat mengamati bagaimana mahasiswa melaksanakan magang dan
pengalaman yang didapat selama melaksanakan program Kuliah Kerja Komunikasi
(KKK).

6.2.2 Saran untuk Indosat Ooredo Hutchison

Memberikan pengawasan yang cukup kepada anak–anak magang yang ada


diperusahaan guna mengetahui sejauh mana progres yang dapat dilakukan dari tiap
individu atau kelompok magang. Memberikan sebuah jobdesk yang jelas serta
memberikan pelatihan intensif kepada anak–anak magang untuk menerapkan sebuah
situasi keja nyata didunia kerja.

6.2.3 Saran untuk Mahasiswa yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Komunikasi
(KKK)

Bagi teman – teman yang nantinya akan melaksanakan program KuliahKerja


Komunikasi( KKK ), harus memiliki kesopanan dan manners yang baik dalam
bertindak.Mengingat dalam pelaksanan Kuliah Kerja Komunikasi ( KKK ), kita sebagai
mahasiswa membawa nama almamater kampus dan juga nama baik dari fakultas serta
program studi itu sendiri.

Jika tidak mengetahui dalam bertindak atau melakukan pekerjaan,lebih baik


bertanya kepada staff yang bekerja di tempat pelaksanaan Kuliah Kerja Komunikasi
(KKK) ataupun pembimbing lapangan di perusahaan tersebut guna untuk menambah
wawasan yang ada dan terhindar dari tindakan yang gegabah.

37
DAFTAR PUSTAKA

Fitri,Tri, S.C. 2018. Event Marketing Urban GIGS Sebagai Bentuk Komunikasi
Pemasaran Dalam Membangun Brand Image Produk GG MILD Di
Pekanbaru JOB FISIP, 5, 1- 14.

Hidayah,I.,Ariefiantoro,T.,Nugroho,D.W.P.S.,&Suryawardana,E.2021. Analisis
Strategi Bauran Pemasaran Dalam Meningkatkan Volume.

Rangkuti, Freddy.1997. Riset Pemasaran. PT Gramedia Pustaka Utama,Jakarta.

Sutisna. 2001. Prilaku Konsumen dan Komunikasi Pemasaran.PT Remaja


Rosdakarya, Bandung.

Madhalena, E.,&Syahputra,S.(2016).Pengaruh Event Marketing Terhadap Brand

Image Rokok Djarum Super Mild Pt Djarum. Jurnal Ecodemica Jurnal

Ekonomi Manajemen dan Bisnis, 4(2), 179-188.

Mamonto,F.W.,W.J.F.A. Tumbuan. ,M.H.Rogi.2021.ANALISIS FAKTOR


FAKTOR BAURAN PEMASARAN (4P) TERHADAP KEPUTUSAN
PEMBELIANPADA RUMAH MAKAN PODO MORO POIGARDIERA
NORMAL BARU. Jurnal EMBA, 9 (2), 110-121.

Purba,B.,Banjarnahor,A.R.,Kurniullah,A.Z.,Handiman,U.T.,Setiawan,Y.

B.,Hastuti,P.,&Jamaludin,J.(2021).Pengantar Ilmu Komunikasi. Yayasan Kita

Menulis.

38

Anda mungkin juga menyukai