Anda di halaman 1dari 2

Nama : Muthmainnah

NIM. 1712042014
Kelas : Pendidikan Fisika B

GLB (Gerak Lurus Beraturan)


Gerak lurus beraturan atau bisa disingkat GLB didefinisikan sebagai gerak suatu benda
pada lintasan lurus dan mengalami kecepatan konstan atau tetap.Penjelasan dari kecepatan tetap
ialah jika suatu benda dalam rentang waktu yang sama maka benda tersebut akan mengalami
perpindahan yang sama. percepatan yang dialami benda tersebut bernilai 0 karena tidak
mengalami percepatan atau perlambatan sama sekali. Apa mungkin sih kejadian ini kita jumpai
dalam kehidupan sehari hari? Jawabannya adalah jarang sekali bahkan hampir tidak mungkin
jika benda pada rentang waktu tertentu mengalami kecepatan yang sama. Akan tetapi GLB ini
dapat sangat mungkin terjadi jika kejadiannya berada di luar angkasa.

1. Grafik Kecepatan dengan Waktu

2. Grafik Posisi dengan Waktu


3. Grafik Percepatan dan Waktu

Setelah kita mengetahui pengertian dan grafik hubungan tentang GLB selanjutnya kita akan
membahar persamaan yang ada dalam GLB itu sendiri

Rumus Gerak Lurus Beraturan (GLB)


Rumus merupakan gambaran peristiwa gerak lurus beraturan yang ditulis dalam bentuk
matematis dimana kita dapat mengetahui kejadian sebelum dan sesudahnya jika diketahui
beberapa hal dari kejadian tersebut.

1. Rumus Gerak Lusus beraturan (GLB) atau Kecepatan Sesaat


V = s/t

Dimana
 V = Kecepatan sesaat (m/s)
 s = Jarak perpindahan benda (m)
 t = Waktu perpindahan benda (s)
2. Rumus Kecepatan Rata-Rata
V ̅ = ∆s / ∆t

Dimana
 V ̅ = Kecepatan rata rata (m/s)
 ∆s = Perubahan posisi (m)
 ∆t = Perubahan waktu (s)

Anda mungkin juga menyukai