Anda di halaman 1dari 26

ORGAN ZANG

(zang xiang xue shuo)

1. JANTUNG/XIN
Fungsi Utama :
A. Menguasai Darah dan Nadi (zhu xue mai)
Menjelaskan fungsi Jantung dalam mendorong Xue/Darah bergerak dalam
nadi/pembuluh darah untuk diedarkan ke seluruh tubuh manusia.
Penggerak darah adalah Qi Jantung, Yang Jantung. Qi Jantung kuat,
menyebabkan fungsi Jantung normal, Xue/darah dapat bergerak tanpa
hambatan; Xue Jantung penuh, dapat memberi nutrisi ke seluruh tubuh, muka
sedikit kemerahan, penuh semangat. Maka dari pengamatan air muka, nadi,
dapat diketahui kuat lemahnya Qi Jantung, Xue Jantung, untuk menjelaskan
apakah fungsi Jantung bekerja dengan baik atau tidak.

B. Tempat Jiwa(zang shen)


Menjelaskan fungsi Jantung adalah menguasai seluruh kegiatan kesadaran
tubuh, Jiwa, kesadaran, pemikiran, dan lain2 disebut sebagai Shen atau Jiwa.
Dalam keadaan normal, Jiwa di dalam Jantung diberi nutrisi oleh Xue Jantung.
Xue Jantung penuh atau kuat, maka pemikiran jernih, kesadaran penuh, tidur
nyenyak, bersemangat, etc.


Jantung bermanifestasi dengan Lidah, keadaan air muka, emosi gembira
dan lain2. Faktor patologis dalam Jantung, dapat dilihat dari keadaan air
muka, lidah. Mis : bila Xue Jantung lemah mengakibatkan warna lidah dan
air muka pucat; Xue Jantung macet/stasis mengakibatkan warna lidah dan
air muka hijau sedikit keunguan, atau di lidah ada titik stasis; Api di
Jantung ekses/berlebihan mengakibatkan ujung lidah merah atau ada
sariawan di lidah. Gembira yang berlebihan juga dapat mengakibatkan
Jiwa di Jantung terganggu.

Sifat : Jantung dalam Lima Unsur termasuk unsur Api, Panas adalah sifat
Jantung. Dalam fungsi fisiologis, fungsi Jantung mendorong Xue/darah
keseluruh tubuh termasuk sifat dasar Yang. Dalam fungsi patologis, Api
Jantung mudah berkobar/berlebihan, gejalanya bisa berupa gelisah, sering
mimpi, susah tidur, mulut pahit atau haus, kencing kuning atau sedikit
kemerahan, ujung lidah merah, etc.
2. PARU-PARU/FEI

Fungsi Utama :
A. Menguasai Qi, mengatur pernafasan (zhu qi, si hu xi)
Menjelaskan fungsi utama paru2 adalah bernafas, untuk mendapatkan Qi bersih dari
alam semesta. Dari sini, orang2 kuno berpendapat Paru2 berhubungan langsung
dengan Qi, organ yang mengatur Qi secara langsung. Paru2 dalam menguasai Qi
berhubungan dengan fungsi Paru2 dalam pernafasan, yaitu Xuan Fa atau Naik,
dan Su Jiang atau Turun. Dalam hal ini Fungsi Naik adalah untuk mengangkat
Qi dan menyebarkan kearah luar; Fungsi Turun adalah untuk menurunkan Qi dan
menyebarkan kearah dalam.
Menarik Nafas adalah sama dengan fungsi Naik, sedangkan Menghembuskan Nafas
adalah sama dengan fungsi Turun.
Paru2 dengan fungsi Naik dan Turun adalah untuk mengatur lalu lintas Qi dalam
tubuh. Bila fungsi Naik dan Turun tidak seimbang, maka dapat muncul gejala batuk,
nafas tersengal, dada terasa penuh atau sesak, takut dingin atau panas, hidung
tersumbat, etc.

B. Melancarkan saluran air(tong tiao shui dao)


Jin Ye atau cairan tubuh, dari Pi atau Limpa dialirkan ke Paru2, melalui Qi
Paru2 disebarkan keseluruh tubuh. Melalui fungsi Naik dalam Paru2, Jin Ye
dialirkan ke seluruh permukaan kulit untuk bermanifestasi menjadi keringat;
melalui fungsi Turun dalam Paru2, Jin Ye diturunkan ke dalam Ginjal dan
Kandung Kemih untuk bermanifestasi menjadi air seni. Karena organ Paru2


terletak di tubuh bagian atas, maka seluruh aliran air pasti kearah bawah;
dalam metabolisme air, Paru2 menggerakkan cairan yang berada diatas kearah
bawah. Paru2 yang kehilangan fungsi Naik atau Turun, tidak dapat mengatur
kelancaran saluran air dalam tubuh, maka dapat muncul gejala kencing tidak
lancar, bengkak/oedema, etc.

Paru2 bermanifestasi dengan Kulit, Hidung, emosi Sedih dan lain2. Paru2
bermanifestasi dengan kulit mempunyai 2 arti : (i) sebagai kulit dalam arti
lubang keringat, dimana fungsi Paru2 untuk menjalankan air keseluruh tubuh
adalah untuk membasahi tubuh dengan keringat; (ii) sebagai lapisan kulit
bagian luar yang berfungsi melindungi tubuh dari serangan Faktor Patogen
Luar, dimana bila fungsi ini menurun, maka gejala yang timbul adalah takut
angin, seluruh tubuh terasa kaku atau sakit, takut dingin, panas, keringat tidak
keluar atau keringat berlebihan, hidung tersumbat atau pilek, batuk dan lain2.
Sifat : Paru2 secara fisiologis bersifat bersih, yaitu membersihkan kotoran dari
saluran pernafasan, bila terjadi batuk, batuk berdahak, maka itu termasuk salah
satu fungsi Paru2 dalam membersihkan kotoran atau benda asing lainnya
dalam saluran pernafasan. Paru2 dalam Lima Unsur termasuk unsur Logam,
karena itu juga berhubungan dengan suara, maka bila saluran pernafasan tidak
lancar, dapat dipastikan keadaan suara juga dapat ikut berubah.
Paru2 disebut juga organ manja (qiao zang), karena bermanifestasi
dengan Hidung dan Kulit, dimana Faktor Patogen Luar mudah menyerang
tubuh melewati Hidung dan Kulit.

3. LIMPA/PI

Fungsi Utama :
Proses Pengolahan Makanan(zhu yun hua)
Menjelaskan fungsi Limpa adalah mencerna dan menyerap makanan,
mengedarkan nutrisi dan cairan keseluruh tubuh. Fungsi ini bergantung
pada Qi Limpa dan Yang Limpa. Bila Qi Limpa atau Yang Limpa lemah,
maka proses pengolahan mengalami ketidakseimbangan, maka muncul
gejala2 makanan tidak tercerna dengan baik, nafsu makan menurun, perut
kembung, BAB encer/lembek; Qi dan Xue yang dihasilkan kurang, maka
muncul gejala2 letih, lesu, tubuh kurus, air menumpuk yang kemudian
tubuh terasa berat, oedema, mencret, etc.
Karena tubuh bergantung pada fungsi Limpa untuk menghasilkan Qi dan
Xue dalam memberi nutrisi ke seluruh tubuh, Limpa disebut juga
Penghasil Qi dan Xue (qi xue sheng hua zhi yuan) ; Ben atau
Dasar setelah Lahir (hou tian zhi ben).
Mengatur Xue (zhu tong xue)
Qi Limpa juga berfungsi Mengatur, Menjaga Xue berjalan dalam Nadi untuk
beredar keseluruh tubuh memberi nutrisi. Bila Qi Limpa lemah dan tidak dapat
mengatur Xue, dapat terjadi gejala kehilangan darah, mis : BAB keluar darah,


Beng Lou (darah keluar saat bukan menstruasi), Purpura (keluarnya darah
dalam kulit), etc.

Limpa bermanifestasi dengan Otot/Daging, empat anggota tubuh, mulut, dan


emosi berpikir/cemas. Limpa berhubungan dengan Otot berkaitan dengan
fungsi Limpa dalam pengolahan makanan, yang mana bila Limpa Lemah/Xu
maka Qi dan Xue ikut lemah, Otot mengecil, anggota tubuh terasa lemas.
Makanan dan minuman masuk lewat Mulut, proses pencernaan yang normal,
menghasilkan Qi dan Xue yang cukup, bibir kemerahan, nafsu makan baik.
Berpikir/cemas berlebihan dapat melukai Limpa, sehingga dapat muncul gejala
nafsu makan menurun, perut kembung, terasa penuh, etc.

Sifat : Limpa menyerap makanan dan menghasilkan nutrisi untuk diedarkan


keseluruh tubuh melalui fungsi Jantung dan Paru2, yang mana bergantung
pada fungsi Limpa Sheng Qing atau Menaikkan Qi bersih dan nutrisi
untuk diedarkan ke seluruh tubuh; bila fungsi pengolahan tidak seimbang, Qi
bersih tidak dapat naik, menyebabkan makanan tidak tercerna dengan baik, Qi
dan Xue dalam tubuh tidak tercukupi, akibatnya pusing, perut kembung,
mencret etc. Bila gejala ini berkepanjangan maka muncul gejala (pi qi
xia xian) Qi Limpa yang tenggelam dengan gejala Prolapse of Rectum, Organ
dalam turun, etc.
Limpa dalam Lima Unsur termasuk unsur Tanah, yang sifatnya menumpuk,
maka dalam manifestasi patologis, banyak dijumpai gejala makanan tidak
tercerna dan menumpuk, bengkak/oedema, etc.

4. LIVER/GAN

Fungsi Utama :

Melancarkan Qi (zhu shu xie)
Menjelaskan fungsi Liver adalah untuk melancarkan lalu lintas Qi di dalam
tubuh.
Menyeimbangkan kegiatan emosi : fungsi Liver menjalankan Qi adalah
melancarkan, menyeimbangkan, menjaga kadar emosi dalam tubuh agar Qi
lancar. Bila fungsi ini tidak berjalan semestinya, maka Qi menumpuk dan
macet, maka dapat muncul gejala depresi atau mudah marah, dada
sesak/penuh, sering bersendawa, rusuk terasa penuh atau sakit, kepala
kencang atau sakit etc. Bila berkepanjangan akan merusak fungsi Liver secara
keseluruhan.
Membantu Limpa dalam proses pengolahan : Proses pengolahan makanan
harus dibantu agar Qi lancar sehingga nutrisi bisa beredar keseluruh tubuh,
Liver juga menghasilkan cairan empedu yang membantu mencerna makanan
dalam Limpa dan Lambung. Bila fungsi ini tidak berjalan semestinya, dan
mengganggu Limpa maka muncul gejala perut kembung, mencret, etc. Bila
mengganggu Lambung maka muncul gejala sendawa, muntah, perut kembung
dan terasa penuh atau sakit, etc.
Menyimpan Xue (zhu zang xue)
Salah satu dari fungsi Liver adalah menyimpan dan mengatur kadar Darah


dalam tubuh. Sewaktu kita beristirahat, tubuh menyimpan darah dalam Liver,
dan sewaktu kita beraktivitas, Liver menyediakan kebutuhan darah yang kita
perlukan. Darah termasuk Yin, bila Xue Liver kurang, bisa muncul gejala
pusing berputar, pandangan mata kabur, otot kram, darah menstruasi sedikit
atau bahkan tidak mens. Bila fungsi Liver menyimpan Xue tidak berjalan
semestinya, dapat muncul gejala muntah darah, mimisan, darah menstruasi
kelewat banyak, Beng Louetc.

Liver bermanifestasi dengan mata, tendon, kuku, emosi marah. Mata


membutuhkan nutrisi dari Liver, bila Xue Liver kurang, dapat muncul gejala
pandangan mata kabur atau rabun senja, mata terasa kering, bila Api di Liver
berkobar atau berlebihan dapat muncul gejala mata merah dan sakit, bila Yang
Liver Ekses maka dapat muncul gejala pusing dan pandangan berputar, etc.
Bila Xue Liver kurang, dapat pula dijumpai tangan tremor, anggota tubuh
terasa baal, pergerakan tidak lancar, kuku kusam kering mudah hancur, atau
bila muncul gejala seizure/kejang-kejang bisa dipastikan sebagai Angin Liver
yang bergerak di dalam atau Gan Feng Nei Dong.

Sifat : Liver dalam Lima Unsur termasuk unsur Kayu, sifatnya bergerak kearah
luar, jadi sesuai dengan fungsi Liver secara fisiologis yang melancarkan aliran
Qi dalam tubuh. Qi termasuk Yang, Xue termasuk Yin, dimana Yang atau Qi
Liver tidak akan pernah lemah/kurang, malah sering berlebihan. Sedangkan
Yin atau Xue Liver tidak akan pernah berlebihan/ekses. Ini merupakan ciri
patologis yang hanya dimiliki organ Liver.
5.GINJAL/SHEN

Fungsi Utama :

Menyimpan Jing/Intisari (zang jing)
Menjelaskan fungsi Ginjal yang membentuk unsur dasar dari kehidupan
manusia, disebut juga Xian Tian Zhi Ben Ben atau dasar sedari lahir.
Jing dari Ginjal mempunyai banyak arti penting dalam kehidupan manusia :
Mengatur fungsi reproduksi dan pertumbuhan : Bila Jing Ginjal penuh, proses
pertumbuhan berlangsung normal, mis : gigi lengkap, tinggi badan bertambah,
pada laki2 ada proses produksi sel sperma, pada wanita ada proses produksi
sel telur dan menstruasi. Seiring dengan melemahnya Jing Ginjal, maka
dijumpai juga gigi tanggal, menstruasi berhenti, penuaan tubuh secara
keseluruhan.
Membantu Yin dan Yang seluruh organ2 Zang dan Fu di tubuh : Dalam artian
sebenarnya, Jing Ginjal dapat berupa Yin dan Yang Ginjal. Seluruh organ tubuh
lain memerlukan Nutrisi dari Yin Ginjal dan Energi untuk menghangatkan dari
Yang Ginjal. Maka disebut juga dasar atau inti dari Yin dan Yang seluruh tubuh
kita. Yin Ginjal yang lemah berakibat pusing, telinga berdenging, lutut lemas
pinggang pegal, telapak tangan panas, keluar keringat sore dan malam hari,
gelisah tenggorokan kering, lidah merah kering, nadi tipis, cepat etc. Yang
Ginjal lemah dapat muncul gejala air muka kusam, lesu, takut dingin, tangan
kaki dingin, kencing terus menerus, etc.

Mengatur Air(zhu shui)


Fungsi Ginjal adalah mengatur metabolisme dan kadar air dalam tubuh
manusia. Air berunsur Yin, maka butuh Energi Yang Ginjal untuk
menggerakan ke seluruh tubuh, terutama proses pembuangan air yang


dinamakan juga proses Qi Hua . Bila Yang Ginjal kurang/lemah,
proses ini menjadi tidak seimbang, maka kencing tidak lancar, oedema,
atau bisa muncul ngompol, kencing terus menerus, etc.

Menyerap Qi (zhu na qi)


Menjelaskan bahwa proses Ginjal menyerap Qi juga mendukung
proses pernafasan pada paru2, maka ada istilah Shen Wei Qi Zhi Gen
Dasar dari Qi adalah Ginjal. Bila Qi di Ginjal lemah, maka
proses penyerapan Qi ikut melemah, dapat muncul gejala nafas pendek
atau tersengal, bergerak menyebabkan nafas memburu, etc.

Ginjal bermanifestasi dengan Sumsum, Tulang, Gigi, Darah, Rambut,


Telinga, Yin depan dan belakang, emosi takut. Ginjal mengatur tulang
menghasilkan sumsum, sumsum dapat disebut juga manifestasi dari
Jing Ginjal. Bila Jing Ginjal lemah, maka dapat muncul gejala tulang
tengkorak yang tidak menyatu, pertumbuhan terlambat, tulang mudah
patah, gigi mudah tanggal, etc.
Jing dan Xue satu sumber (jing xue tong yuan), Jing Ginjal
penuh maka darah juga kuat, bila Jing Ginjal lemah, maka rambut
kering, kusam, mudah rontok, etc.

Pada panca indera, Ginjal bermuara pada telinga, maka bila ada keluhan
seperti telinga berdenging, pendengaran kurang/tuli, dapat dipastikan
Ginjal lemah.
Ginjal menguasai 2 Yin, yaitu dubur dan saluran kencing. Bila Yang Ginjal
lemah, dapat muncul gejala kencing tidak lancar atau kencing terus
menerus, BAB tidak lancar atau mencret hebat. Bila Yin Ginjal lemah dapat
muncul gejala BAB tidak lancar.
Emosi Takut melukai Ginjal, terlebih lagi pada anak2 dapat mengganggu
pertumbuhan.

Sifat : Sifat dari Ginjal adalah menyimpan, menyerap. Jing Qi Ginjal


adalah pusat dan dasar kehidupan dari seorang manusia, maka fungsi
ginjal adalah untuk menyerap Qi dan menyimpannya untuk diubah
menjadi Yin dan Yang yang diperlukan seluruh tubuh.

PERIKARDIUM/XIN BAO

Xin Bao menunjuk pada suatu tissue/jaringan yang melapisi Jantung di bagian luar,
bertugas melindungi Jantung. Dalam Teori Jing Luo, Jue Yin Tangan meridian Xin Bao
berhubungan Biao Li(luar dalam) dengan Shao Yang Tangan meridian San Jiao, maka
Xin Bao bisa disebut sebagai organ Zang.

Dalam Teori TCM, disebutkan bahwa Jantung merupakan pemimpin/raja dari


semua organ tubuh, maka tidak boleh terkena FPL. Bila FPL datang menyerang Jantung,
maka Xin Bao yang terkena serangan FPL terlebih dahulu.
Teori ini bisa diperkuat dengan catatan kuno di kitab Ling Shu .dan
diperkuat lagi dengan teori Wen Bing <> yang menyebutkan penyakit panas tinggi
dengan gejala panas tinggi, tidak sadarkan diri, meracau dan lain-lain yang merupakan
indikasi dari perubahan kesadaran, diistilahkan dengan Panas yang masuk ke Xin Bao
(re ru xin bao).

Gejala-gejala yang umum terjadi pada Xin Bao/Perikardium kebanyakan karena FPL
panas, panas dan dahak yang bercampur, lembab kotor yang menutupi Xin Bao.
Manifestasi klinis yang sering terjadi : panas, kesadaran yang hilang atau kabur, perkataan
yang meracau, lidah kelu atau anggota tubuh tidak dapat digerakkan, ada bunyi dahak di
tenggorokan, dan lain-lain.
HUBUNGAN ANTAR
ORGAN ZANG


Jantung dan Paru2 (xin yu fei)

Sama2 berada di Jiao Atas (shang jiao); Xin/Jantung menguasai darah, dan Fei/Paru2
menguasai Qi. Xin/Jantung menguasai peredaran darah dan Fei/Paru2 menguasai
pernafasan. Hubungan antar kedua organ yang terutama adalah lancar tidaknya peredaran
darah dalam tubuh seiring pernafasan yang dilakukan.
Sama2 dikuasai oleh Zong Qi (Qi besar di dada) yang mengatur darah di Jantung dan
pernafasan di Paru2.

Jantung dan Limpa (xin yu pi)

Xin/Jantung menguasai darah, dan Pi/Limpa menghasilkan darah ; Xin/Jantung


termasuk Api(huo) dalam Lima Unsur(wu xing), Pi/Limpa termasuk Tanah(tu)
yang mana Api menghasilkan Tanah (Ibu dan anak). Hubungan antar kedua organ yang
terutama pada proses pembentukan darah dan peredaran darah dalam tubuh.


Jantung dan Liver (xin yu gan)

Xin/Jantung menjalankan darah keseluruh tubuh, dan Gan/Liver menyimpan


darah ; Xin/Jantung menguasai Jiwa dan Emosi (Shen Zhi), dan Gan/Liver
melancarkan Qi, menyeimbangkan Emosi. Xin/Jantung termasuk Api(huo)
dalam Lima Unsur(wu xing) dan Gan/Liver termasuk Kayu(mu) yang
mana Kayu menghasilkan Api (Ibu dan anak). Hubungan antar kedua organ
yang terutama adalah pada peredaran dan penyimpanan darah, serta mengatur
dan menyeimbangkan emosi dan jiwa.

Jantung dan Ginjal (xin yu shen)

Hubungan keduanya pada fungsi fisiologis adalah Xin Shen Xiang Jiao
atau Shui Huo Xiang Ji.
Xin/Jantung adalah tempat Jiwa/Shen, Shen/Ginjal adalah tempat
Jing/Intisari ; yang mana bila Jing(Intisari) penuh, maka jiwa/Shen akan
terawat.
Xin/Jantung adalah Jun Huo(Api Raja) , Shen/Ginjal adalah Xiang
Huo/Ming Huo/ (Api Menteri/Api Kehidupan).


Paru2 dan Limpa (fei yu pi)

Fei/Paru2 menguasai pernafasan dan menghirup Qi bersih dari alam, Pi/Limpa
menghasilkan dan menyebarkan Qi keseluruh tubuh ; Fei/Paru2 melancarkan saluran air,
Pi/Limpa menguasai peredaran dan transformasi cairan tubuh. Fei/Paru2 termasuk
Logam(jin) dalam Lima Unsur(wu xing), Limpa termasuk Tanah(tu) yang mana
Tanah menghasilkan Logam (Ibu dan anak). Hubungan antar kedua organ yang terutama
adalah pada proses terjadinya Qi dan metabolisme serta peredaran cairan dalam tubuh.

Paru2 dan Liver (fei yu gan)

Gan/Liver ada di sebelah kiri, Fei/Paru2 ada di sebelah kanan Gan sheng yu zuo, fei zang
yu you. Gan/Liver bergerak naik dan keluar(zhu sheng fa),
Fei/Paru2 bergerak membersihkan dan turun (zhu su jiang). Pada fungsi fisiologis,
mereka saling melengkapi satu sama lain dalam peredaran lalu lintas Qi di dalam tubuh.

Paru2 dan Ginjal (fei yu shen)

Fei/Paru2 melancarkan saluran air, Shen/Ginjal menguasai seluruh air didalam tubuh ;
Fei/Paru2 menguasai pernafasan, Shen/Ginjal menyerap dan menyimpan Qi ; Fei/Paru2
termasuk Logam(Jin) dalam Lima Unsur(wu xing), Shen/Ginjal termasuk Air
(Shui) yang mana Logam menghasilkan Air (Ibu dan anak). Hubungan antar kedua organ
yang terutama adalah dalam proses metabolisme cairan didalam tubuh dan proses
pernafasan dan penyimpanan Qi.


Liver dan Limpa (gan yu pi)

Gan/Liver melancarkan aliran Qi, Pi/Limpa menghasilkan dan menyalurkan Qi


keseluruh tubuh ; Gan/Liver menyimpan Xue/darah, Pi/Limpa menghasilkan dan
menyalurkan Xue keseluruh tubuh. Hubungan antar kedua organ terutama adalah proses
menghasilkan dan mengedarkan Qi serta menghasilkan dan menyimpan Xue didalam
tubuh.

Liver dan Ginjal (gan yu shen)

Liver dan Ginjal satu sumber Gan Shen Tong Yuan ; Gan/Liver menyimpan Xue
(darah), Shen/Ginjal menyimpan Jing(intisari) ; Gan/Liver melancarkan Qi dan
Shen/Ginjal menyerap dan menyimpan Qi ; Gan/Liver termasuk Kayu(mu) dalam
Lima Unsur (wu xing), Shen/Ginjal termasuk Air (shui) yang mana Air
menghasilkan Kayu (Ibu dan Anak). Hubungan antar kedua organ yang terutama adalah
Jing Xue Tong Yuan(Jing dan Xue satu sumber), proses melancarkan, menyerap
dan menyimpan Qi didalam tubuh.

Limpa dan Ginjal (pi yu shen)

Pi/Limpa adalah Hou Tian Zhi Ben(Ben/dasar setelah lahir) dan Shen/Ginjal
adalah Xian Tian Zhi Ben(Ben/dasar sebelum lahir/bawaan) ; Pi/Limpa
menghasilkan dan mengedarkan Cairan keseluruh tubuh, Shen/Ginjal menguasai seluruh
cairan didalam tubuh. Hubungan antar kedua organ yang terutama adalah proses
metabolisme dan pertumbuhan tubuh manusia serta proses metabolisme cairan didalam
tubuh.

ORGAN FU (fu
xiang xue shuo)
1. EMPEDU/DAN

Fungsi Utama :

Menyimpan dan mengeluarkan cairan empedu(zhu cang yu
pai xie dan zhi)
Menjelaskan fungsi empedu yang menyimpan dan mengeluarkan cairan
empedu yang berguna dalam pencernaan makanan. Bila fungsi ini terganggu,
proses Limpa dan Lambung dalam mencerna makanan menjadi terganggu,
akibatnya dapat muncul gejala hilang nafsu makan, perut kembung, mencret,
etc.
Bila Faktor Patogen Lembab dan Panas menyerang Liver dan Empedu,
menyebabkan fungsi Liver kehilangan kontrol atas energi, cairan empedu
tumpah keluar, maka dapat muncul gejala mata kuning, tubuh kuning, air seni
kuning, etc.
Qi dari Empedu bergerak naik, bila tidak lancar dapat muncul gejala mual,
muntah, mulut terasa pahit, etc.
Memberi keputusan(zhu jue duan)
Empedu dalam kegiatan berpikir berfungsi menimbang suatu keadaan dan
memberikan keputusan. Bila Qi dalam Empedu defisiensi, maka dapat muncul
gejala kurang bisa mengambil keputusan, mudah takut, susah tidur, sering
bermimpi, etc.

Sifat :
Qi Empedu selalu bergerak naik. (dan qi zhu sheng)
Empedu adalah Shao Yang di dalam Yang(yang
zhong zhi shao yang), hampir mirip dengan fungsi Liver yang
selalu bergerak keluar dan tidak boleh terhambat, Qi Empedu
juga berfungsi mengatur Lalu lintas Qi di daerah dada.
Gembira dan suka ketenangan(xing xi ning mi)
Empedu adalah organ pembersih, karena itu suka emosi
gembira dan tidak suka dalam keadaan tertekan. Bila Empedu
terganggu oleh Faktor Patogen, maka dapat muncul gejala
mual, gelisah, tidak tenang, susah tidur bahkan insomnia,
gampang takut, etc.

2. LAMBUNG/WEI

Fungsi Utama :

Menerima dan menyimpan makanan (zhu shou na shui gu)
Menjelaskan fungsi lambung adalah menampung dan menyimpan makanan, karena itu
juga maka lambung juga disebut sebagai (lautan makanan), atau (gudang
besar).
Bila fungsi ini terganggu, muncul gejala nafsu makan menurun, kembung, etc.

Mengolah makanan (zhu fu shou shui gu)


Lambung mengolah dan mencerna makanan sebagai langkah awal dari proses
pencernaan, untuk kemudian diproses menuju tahap selanjutnya dari rangkaian proses
pencernaan.

Dalam 2 fungsi diatas, Lambung berkaitan erat dengan Limpa untuk menjalankan proses
pencernaan terhadap makanan. Bila Qi Lambung kuat, maka proses pencernaan berjalan
sempurna dan seluruh organ tubuh mendapatkan nutrisi secukupnya.

Sifat :
Qi Lambung bergerak turun (wei zhu tong jiang)
Dalam Lalu lintas Qi, Qi Lambung selalu bergerak turun
meneruskan hasil olahan makanan ke Usus kecil.
Qi Lambung yang bergerak turun juga mengimbangi Qi Limpa
yang bergerak naik, Qi Liver dan Empedu yang bergerak keluar
sehingga tercipta lalu lintas Qi.
Bila Qi lambung tidak bisa bergerak turun, maka dapat timbul
gejala kembung atau sakit, BAB tidak lancar, etc.
Bahkan Qi Lambung bisa berbalik kearah atas sehingga muncul
gejala mual, muntah, bersendawa, cegukan, etc.
Suka lembab dan benci kering(xi run e zao)
Bila Cairan dalam Lambung cukup, proses pencernaan dan aliran
Qi Lambung ke bawah lancar maka proses pencernaan juga ikut
lancar.

3.USUS KECIL/XIAO CHANG

Fungsi Utama :

Menyerap Makanan (zhu shou sheng hua wu)
Menjelaskan fungsi Usus Kecil menyerap makanan sebagai lanjutan dari rangkaian proses
pencernaan dalam tubuh kita.
Bila fungsi ini terganggu maka dapat muncul gejala sakit perut, kembung, mencret, etc.
Memilah antara yang bersih dan yang kotor(mi bie qing zhuo)
Yang bersih menunjuk pada Nutrisi hasil olahan makanan yang sudah diserap, untuk
didistribusikan keseluruh tubuh kita.
Yang kotor menunjuk pada kotoran hasil olahan makanan yang sudah diserap untuk
diteruskan ke Usus Besar.

Sifat :
Menaikkan yang bersih dan menurunkan yang kotor (sheng qing jiang zhuo)
Bila Usus Kecil diserang oleh Faktor Patogen maka dapat muncul gejala mual, kembung,
mencret, etc.

4.USUS BESAR/DA CHANG

Fungsi Utama :

Meneruskan kotoran(zhu zhuan hua zao po)
Menjelaskan fungsi Usus Besar adalah meneruskan kotoran sisa hasil olahan makanan
yang akan dibuang keluar tubuh.
Bila fungsi ini terganggu maka akan timbul gejala susah BAB, mencret, etc.
Mengatur cairan (zhu jin)
Menjelaskan fungsi Usus Besar dalam rangkaian proses pencernaan yang menyerap
kembali kelebihan cairan dalam kotoran sisa hasil olahan makanan untuk kemudian
menyeimbangkan keadaan cairan dalam tubuh.
Bila fungsi ini terganggu maka akan timbul gejala mencret, sakit perut, susah BAB, bunyi
air di perut, etc.

Sifat :
Qi Usus Besar selalu bergerak kearah bawah. Bila aliran Qi Usus besar tidak lancar, maka
dapat muncul gejala susah BAB, mulut bau, sakit perut, kembung, etc.

5.KANDUNG KEMIH/PANG GUANG

Fungsi Utama :
Menyimpan Air Seni/Kencing (zhu cun niao ye)
Menjelaskan cairan tubuh kita diatur oleh Paru2, Limpa, Ginjal etc, dialirkan keseluruh tubuh, memberi
nutrisi keseluruh organ2 tubuh. Sisa dari metabolisme dialirkan ke Ginjal, dan melalui proses Qi Hua
(penguapan) dari Ginjal dibedakan menjadi yang bersih (disimpan untuk digunakan kembali dalam
proses metabolisme tubuh) dan yang kotor untuk dialirkan ke Kandung Kemih untuk disimpan.
Mengeluarkan Air Seni/Kencing (pai xie niao ye)
Air Seni yang disimpan dalam Kandung Kemih sampai pada takaran tertentu dikeluarkan dari tubuh
melalui saluran kencing.
Bila fungsi ini terganggu maka akan timbul gejala kencing sakit, menetes tidak berhenti, kencing tidak
lancar, bahkan tidak bisa kencing, etc.

Sifat :
Fungsi2 Kandung Kemih diatas berhubungan erat dengan Ginjal dan bergantung pada Qi Ginjal, bila Qi
Ginjal kurang maka Air seni/kencing keluar sendiri sehingga timbul gejala ngompol, etc.
Bila Kandung Kemih terserang Faktor Patogen Lembab atau panas, dapat muncul gejala kencing terasa
panas, kencing darah, sering kencing, etc.

6.SAN JIAO

Fungsi Utama :
Menjalankan Qi Utama/Yuan Qi untuk diedarkan keseluruh tubuh kita.
Bila fungsi ini terganggu maka lalu lintas Qi terganggu, proses metabolisme tubuh terganggu dan organ2 tubuh
kekurangan nutrisi.
Sebagai saluran air (shu tong shui dao)
Seluruh proses penyerapan air diatur oleh Fei(Paru2), Pi(Limpa), Shen(Ginjal) secara bersamaan, tapi seluruh cairan
tubuh harus melewati San Jiao agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Karena seluruh cairan tubuh tergantung pada
Qi untuk mengedarkan keseluruh tubuh, maka fungsi San Jiao juga berkaitan erat dengan proses Transformasi Qi di
seluruh tubuh kita.

Sifat :
Jiao Atas seperti kabut (Shang Jiao Ru Wu)
Menunjuk pada fungsi Jiao Atas yang mengangkat Qi keatas, mengedarkan Nutrisi keseluruh tubuh kita. Berhubungan erat
dengan proses Transformasi Xin(Jantung) dan Fei(Paru2) yang bertugas mengedarkan Nutrisi ke seluruh organ tubuh.
Jiao Tengah seperti terendam (Zhong Jiao Ru Ou)
Menunjuk pada fungsi Pi(Limpa) dan Wei(Lambung) yang mengolah makanan, dan diedarkan keseluruh tubuh kita
melalui Transformasi Qi.
Jiao Bawah seperti perlahan (Xia Jiao Ru Du)
Menunjuk pada Shen(Ginjal), Pang Guang(Kandung Kemih), Da Xiao Chang (Usus Besar dan Kecil) etc yang
fungsinya secara perlahan/ berulang kali memilah antara yang bersih dan yang kotor, membuang kotoran keluar dari
tubuh kita.

HUBUNGAN ANTAR ORGAN FU


6 Organ Fu bertugas mencerna makanan dan minuman, dan menjalankan cairan. (Liu fu zhe,
suo yi hua shui gu er xing jin ye zhe ye).
dari kitab Ling Shu, bab Dasar Organ...

Wei/Lambung, Dan/Empedu, Xiao Chang/Usus Kecil bekerja sama dalam proses


mencerna, mengolah dan menyerap makanan dan meneruskan sisa hasil pencernaan ke Da
Chang/Usus Besar , melalui proses penyerapan kembali dan dikeluarkan dari tubuh. Pang
Guang/Kandung Kemih menyimpan dan mengeluarkan urine bekerja sama dengan San Jiao
dalam proses transformasi Qi dan melancarkan saluran air di seluruh tubuh.

Seluruh proses fisiologis dalam organ fu, bersifat mengeluarkan(xie), atau lancar/ tidak
penuh /(tong/bu man). Jadi, dalam proses patologis organ fu, terjadi ekses atau sisa
metabolisme tubuh yang mengendap/tidak berjalan sebagaimana mestinya dalam organ fu yang
bersangkutan.

Anda mungkin juga menyukai