Anda di halaman 1dari 28

KOMPOSISI MUSIK

APA DAN BAGAIMANA ITU KOMPOSISI MUSIK


KELAS XII SMAK PENABUR
DESKRIPSI PEMBELAJARAN
A. pembuatan komposisi/lagu atau musik bentuk satu, dua, dan tiga
bagian lengkap dengan komposisinya
B. Sifat pembelajaran ini teoritis dan praktis
C. evaluasi mata pelajaran ini dilakukan sebelum raport mid tengah
semester dengan pementasan karya individu
KONSEP PENCIPTAAN MUSIK
A. Mengembangkan ide musical
B. Orisinilitas
C. Kreatifitas
D. Format instrument
E. Aransemen
APA ITU KOMPOSISI MUSIK
A. Sebuah karya dari seorang composer music, yang diciptakan melalui ide ide musical
sang composer.
B. Seorang composer atau komponis sebelum membuat karya music tentunya sudah
memiliki ide ide yang akan dipadukan dalam sebuah komposisi music.
C. Konsep dasar inilah yang akan membantu untuk mengolah bunyi tersebut dengan
waktu sebagai ruang hingga menjadi sebuah karya musik atau komposisi.
D. unsur bentuk komposisi musik adalah frase, periode, bentuk lagu satu bagian, dua
bagian tunggal, tiga bagian tunggal, dua bagian majemuk, rondo, tema, dan variasi,
sonata. Unsur komposisi musik adalah syair, ritme dan pola ritme, metrum, melodi,
harmoni, dinamik, warna bunyi, tekstur. Unsur struktur komposisi musik adalah motif,
tema, variasi, improvisasi. Komposisi berasal dari kata komponieren yang digunakan
pujangga Jerman yaitu Johann Wolfgang Goethe untuk menandai cara menggubah
musik pada abad-abad sebelumnya. Dalam komposisi musik terdapat unsur-unsur
musikal pembentuk suatu karya musik. Unsur-unsur yang ada dalam suatu karya
musik antara lain adalah melodi, irama atau ritme, birama, harmoni, tempo, dinamik,
warna suara serta tangga nadanya.
UNSUR –UNSUR MUSIK
A. Tangga nada
B. Irama dan ritme
C. Melodi
UNSUR – UNSUR KOMPOSISI
A. Motif bagian terkecil dalam sebuah kalimat lagu ataupun music
B. Frase anak kalimat lagu yang memiliki frase Tanya dan frase jawab
C. Periode sebuah kalimat lagu gabungan antara frase Tanya dan frase
jawab yang memberi kesan Tanya jawab
D. Harmoni perpaduan dari dua nada atau lebih yang berbeda tinggi
nadanya, serta dasar dari paduan nada adalah trinada ataupun akord
KOMPOSISI MUSIK TERBAGI DARI DUA BAGIAN

A. Musik absolut

B. Musik program
MUSIK ABSOLUT
• karya musik yang tidak menceritakan sebuah alur cerita. Musik absolut
sendiri hanya berisi dengan tehnik-tehnik komposisi, seperti tehnik untuk
mengembangkan sebuah motif yang menjadi semifrase, dan semi frase
dikembangkan menjadi frase. Musik absolut adalah bentuk musik yang
dikembangkan dari materi musikal yang telah dipilih komponis bukan dari
sesuatu faktor yang di luar musik
MUSIK PROGRAM
• karya musik yang menceritakan sebuah jalan cerita, lukisan, atau puisi.
Musik program juga tetap menggunakan tehnik-tehnik komposisi seperti
yang ada di atas. Musik pogram adalah karya musik yang menggunakan
cerita atau gambar sebagai sumber untuk membuat karya musik
UNSUR – UNSUR KOMPOSISI MUSIK
• Melodi adalah rangkaian nada yang berbunyi atau dibunyikan secara
berurutan dengan motif atau pola tertentu sehingga membentuk sebuah
frase pergerakan melodi dalam lagu biasanya gerakan “melangkah”
“meloncar” atau kombinasi antar keduanya.

• Melodi melangkah
MELODI MELONCAT
MELODI KOMBINASI
RITME

• Suatu rangkaian melodi dapat dinikmati karena adanya ritme yang


membatasi durasi bunyi dan nada nadanya
• Kelompok pola ritme melodi (grouping)semakin jelas terdengar setelah
pengulangan dalam beberapa birama
FRASE
• Frase adalah kalimat lagu yang terdiri dari rangkaian melodi yang tidak
terpenggal dan/atau harus dimainkan atau dinyanyikan dalam suatu
napas sehingga mengungkapkan suatu keutuhan makna dan nilai
estetika sebuah lagu
• Panjang atau pendeknya sebuah frase diciptakan berdasarkan struktur
lagu yang di inginkan
• Frase panjang
FRASE PENDEK
BENTUK LAGU ATAU MUSIK
• Bentuk lagu merupakan bagian – bagian lagu yang terlihat secara jelas
dalam partitur. Yang terdiri atas motif, semi – frase dan frase (kalimat
lagu)
• Suatu lagu pendek biasanya memiliki 2 sampai 3 bagian
A–B–A
A – A’ – B – A’
A–B–A–B–C
A : Bait
B : Refrain
C: Coda (ekor(
AMBITUS DAN JANGKAUAN NADA
• Ambitus (jangkauan nada) adalah batas bawah dab batas atas nada baik
bunyi alat music maupun suara manusia. Seorang composer harus
mengetahui wilayah nada music atau lagu (komposisi) yang akan dibuat
berdasarkan ambitus (Jangkauan nada)
SYAIR ATAU TEKS LAGU
• Syair atau tek lagu diperlukan untuk memperjelas suasana yang
diceritakan dan mengekspresikan makna yang dimaksudkan oleh
composer. Syair atau teks lagu biasanya ditulis dibawah notasi lagu.
• Musik instrumental biasanya dilengkapi deskripsi atau synopsis yang
merupakan pengantar bagi pendengarnya.
• Contoh proses pembuatan lagu bersyair
1. Penulisan melodi lagu sebelum syair atau teks lagu
2. Penulisan syair atau teks lagu sebelum melodi lagu
3. Penulisan melodi lagu secara bersamaan
TEKNIK PEMBERIAN SYAIR PADA LAGU
TERHADAP LAGU YANG DICIPTAKAN
A. SILABIS
Silabis merupakan penyusunan kata – kata berdasarkan melodi di mana
suatu suku kata digunakan untuk satu melodi
B. Melismatis
Merupakan penyusunan meloi di mana suatu suku kata digunakan untuk
beberapa bagian melodi
MOTIF
• Motif merupakan pola ritme yang menjadi chiri khas suatu lagu
• Motif terdiri dari Figure yang berulang. Suatu music atau lagu (komposisi)
merupakan hasil pengembangan motif dengan alur melodi yang jelas,
baik nada maupun pola ritmenya.
TRANSPOSISI
• Pengulangan motif dasar dan penempatan hasil pengulangan pada
tingkat scale yang berbeda atau penggunaan akor yang berbeda.
EKSPANSI
• Sebuah pelebaran atau perluasan interval antar beberapa nada dalam
suatu motif
KONTRAKSI
• Penyempitan interval antar beberapa nada dalam suatu motif
AUGMENTASI
• Perluasan irama beberapa nada dalam suatu motif
DEMINISTASI
• Penyempitan irama beberapa nada dalam suatu motif
REPETISI FRASE
• Pengulangan motif sebelumnya
INVERSI ATAU MIRRORING
pengulangan motif sebelumnya dengan urutan yang dibalik

Anda mungkin juga menyukai