Anda di halaman 1dari 9

BAB VI

BELA NEGARA DALAM KONTEKS


NEGARA KESATUAN REPUBLIK
INDONESIA
KOMPETENSI DASAR

3.6 Mengkreasikan konsep cinta tanah


air/bela negara dalam konteks Negara
Kesatuan Republik Indonesia
TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Menjelaskan hakikat Bela Negara


2. Menguraikan unsur-unsur bela negara
HAKIKAT BELA NEGARA

Dalam pasal 27 ayat (3) UUD Negara


Kesatuan Republik Indonesia disebutkan
bahwa “ setiap warga negara berhak dan wajib
ikut serta dalam upaya pembelaan negara”
Bela Negara pada hakikatnya adalah tekad,
sikap, dan tindakan warga negara yang
dilandasi kecintaan kepada negara dan
diwujudkan dalam kesediaan melindungi,
mempertahankan, dan memajukan bangsa
dan negara secara bersama.
UNSUR-UNSUR BELA NEGARA
Unsur Bela Negara dapat diuraikan sebagai berikut:
a. Cinta tanah air
sikap cinta tanah air ditunjukkan melalaui cara berikut:
1) Mengenal, memahami,dan mencintai wilayah nasional.
2) Menjaga tanah dan pekarangan serta seluruh ruang wilayah
Indonesia
3) Melestarikan dan mencintai lingkungan hidup
4) Memberikan kontribusi kepada kemajuan bangsa dan negara
5) Menjaga nama baik bangsa dan negara
6) Bangga sebagai bangsa Indonesia dengan carawaspada dan
siap membela tanah air dari ancaman, tantangan, hambatan,
dan gangguan yang membahayakan kelangsungan hidup
bangsa serta negara dari manapun dan siapapun
b. Kesadaran Berbangsa dan Bernegara

Kesadaran berbangsa dan bernegara dapat ditunjukkan


melalui:
1) Membina kerukunan serta persatuan dan kesatuan dari
lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat, lingkungan
pendidikan, dan lingkungan kerja
2) Mencintai budaya bangsa dan produksi dalam negeri
3) Mengakui, menghargai, dan menghormati bendera sang
merah putih, lambang negara, dan lagu kebangsaan
“Indonesia Raya”
4) Menjalankan hak dan kewajiban sesuai peraturan dan
perundang-undangan yang berlaku serta mengutamakan
kepentingan bangsa di atas kepentingan pribadi,
keluarga, dan golongan
c. Meyakini Pancasila sebagai Ideologi Negara

Perwujudan dari keyakinan tersebut


ditunjukkan melalui cara berikut :
1) Memahami hakikat atau nilai dalam
pancasila
2) Melaksanakan nilai-nilai pancasila dalam
kehidupan sehari-hari
3) Menjadikan Pancasila sebagai pemersatu
bangsa serta yakin pada kebenaran
pancasila sebagai ideologi negara
d. Rela berkorban untuk bangsa dan negara

Kesanggupan rela berkorban ditunjukkan melalui


cara:
1) Bersedia mengorbankan waktu, tenaga, dan
pikiran untuk kemajuan bangsa dan negara
2) Siap mengorbankan jiwa dan raga demi membela
bangsa dan negara dari berbagai ancaman, serta
berpartisipasi aktif dalam pembangunan
3) Masyarakat, bangsa, dan negara gemar membantu
sesama warga negara yang mengalami kesulita,
serta yakin dan percaya bahwa pengorbanan untuk
bangsa dan negara tidak sia-sia
e. Memiliki kemampuan awal Bela Negara

Kemampuan awal bela negara dilakukan secara


psikis dan fisik
1) Secara psikis yaitu memiliki kecerdasan
emosional, spiritual dan intelgensia, senantiasa
memelihara jiwa dan raganya, serta memiliki
sifat-sifat disiplin, ulet, kerja keras, dan tahan uji.
2) Secara fisik yaitu memiliki kondisi kesehatan dan
ketrampilan jasmani untuk mendukung
kemampuan awal secara psikis dengan cara
gemar berolahraga dan senantiasa menjaga
kesehatan

Anda mungkin juga menyukai