Anda di halaman 1dari 14

SEJARAH PANCASILA PASCA

KEMERDEKAAN
SYAN ROSYID ADIWINATA,S.E.,M.HAN
Setelah penetapan Pancasila menjadi dasar
negara di tahun 1945. Maka sejak itu pula
Pancasila ditetapkan sebagai dasar negara,
pandangan hidup bangsa,sumber dari segala
sumber hukum,cita cita dan tujuan bangsa dll
Dalam perjalanan Pancasila penuh dengan
tantangan. Ini diakibatkan bahwa pada saat
pembentukan ideologi negara banyak yang
berbeda pendapat. Perbedaan pendapat tidak
hanya didalam sidang BPUPKI hingga internal
Panitia 9, tapi juga banyak pihak eksternal yang
tidak sependapat dengan Pancasila sebagai
Ideologi negara.
Era Kemerdekaan

Piagam jakarta kemudian disahkan oleh sidang PPKI pada tanggal 18


agustus 1945 menjadi pembentukan UUD 1945, setelah terlebih dahulu
di hapus 7(tujuh) kata dari kalimat “ketuhanan dengan mewajibkan
menjalankan syariat islam bagi pemeluk pemeluknya.” di ubah menjadi
Ketuhanan Yang Maha Esa.
Ancaman Terhadap Pancasila era orde lama

Pemberontakan Partai Komunis Indonesia


Di Indonesia:
1. Pemberontakan Di Sumatra Barat oleh
Said Ali dkk, kepada pemerintah kolonial
Belanda pada tahun 1926 -1927
2. Pemberontakan di desa Kresek,Madiun
Tahun 1948, oleh Amir Syarifudin dan
Muso
3. Penculikan Dewan Jenderal oleh PKI
pimpinan D.N Aidit pada September
1965
Ancaman Terhadap Pancasila era orde lama

Darul Islam Tentara Islam Indonesia


(DI/TII). Sejarah Pemberontakan:
1. Jawa Barat Pimpinan Kartosoewirjo
Thn. 1949
2. Aceh, Pimpinan Daud Beureuh
Thn. 1953
3. Kalimantan, Pimpinan Ibu Hajar
Thn. 1950
4. Sulawesi Selatan, Pimpinan Kahar
Muzakar Thn 1953
5. Jawa Tengah, Amir Fatah
Tahun. … ???
Pada dasarnya banyak pemberontakan yang
terjadi selama masa orde lama. Tetapi dalam
pembahasan ini hanya difokuskan kepada dua
gerakan saja yaitu PKI dan DI/TII. Ini dikarenakan
gerakan lainnya tidak menitikberatkan kepada
perubahan Ideologi atau sistem yang sudah
berjalan didalam negara, tetapi lebih kepada
untuk memerdekakan diri.
Pancasila dalam Orde Baru
Soeharto atau juga dijuluki sebagai The
Smiling General memimpin Indonesia
Sejak tahun 1966 – 1998. Dijaman Orde
Baru Pancasila diimplementasikan dengan
Asas kekeluargaan dan juga gotong royong.

Upaya penerapan Pancasila di rezim ini


salah satunya adalah penyederhanaan partai
Politik,partai politik dibatasi dan hanya
Berjumlah tiga yaitu Partai Demokrasi
Indonesia, Partai Golongan Karya dan Partai
Persatuan Pembangunan.
rezim Orde Baru mewajibkan Pancasila
sebagai asas tunggal. Oleh sebab itu,
baik organisasi masyarakat hingga partai
politik harus menjadikan Pancasila sebagai
pedoman utama dalam menjalankan
kegiatannya.
Penerapan Pancasila juga terjadi dalam bidang sosial
politik. Militer juga ikut terlibat demi menjaga keutuhan
Pancasila yang merupakan dasar negara Indonesia.
Pada akhirnya, kegiatan bebas yang seharusnya
diperbolehkan menjadi lebih dibatasi. Atas nama
Pancasila sebagai falsafah dan dasar negara, kata
Soeharto, maka ABRI (militer) dan Golkar harus
bersatu, terutama dalam menjalankan pemerintahan
yang kuat dari segala ancaman
Selain itu, tidak jarang dilakukan pembreidelan surat kabar hingga
majalah kala itu. Ada juga peristiwa penangkapan aktivis karena
mengkritik pemerintahan Soeharto pada masa Orde Baru. Dalam
suatu kesempatan di depan para petinggi ABRI pada 16 April 1980
di Markas Komando Pasukan Sandi Yudha (Kopassandha),
Cijantung, Soeharto mengucapkan hal yang kemudian menuai
polemik. “Yang mengkritik saya berarti mengkritik Pancasila,”
tegas Soeharto, dikutip dari harian Republika (11 November
2011). Pada 5 Mei 1980, tidak kurang dari 50 tokoh bangsa
berhimpun untuk membahas pernyataan Soeharto yang
meresahkan itu. Mereka membubuhkan tanda tangan di atas
pernyataan yang diberi nama “Ungkapan Keprihatinan”.
Penerapan Pancasila sebagai asas tunggal pada era
Orde Baru dengan segala dampaknya menuai kritik.
Beberapa kalangan menyebut Soeharto telah
menyalahgunakan Pancasila untuk kepentingan sendiri
dan kelompoknya
Pancasila dalam Era Reformasi
Dalam era Reformasi Tantangan kembali besar,
Yaitu dimana para generasi muda mulai melupakan nilai
nilai dari Pancasila itu sendiri. Karena kondisi inilah
yang akhirnya para generasi muda mudah untuk disisipi
oleh paham atau ideologi asing yang berujung
menimbulkan konflik horisontal.
Quiz
Apakah kalian setuju dengan pernyataan di slide
sebelumnya? Kira kira apalagi tantangan
Pancasila di era reformasi ini? Silahkan berikan
jawaban kalian secara singkat. Deksripsi di file
tugas/quiz

Anda mungkin juga menyukai