Anda di halaman 1dari 12

PARAGRAF

DALAM BAHASA INDONESIA


PENGERTIAN PARAGRAF
• Paragraf adl seperangkat kalimat yang
membicarakan sauatu gagasan atau topik.
• Topik paragraf adl pikiran utama di dalam
sebuah pargraf.
• Paragraf bisa berupa satu kalimat, dua kalimat,
tiga kalimat, atau lebih dari itu.
• Walaupun terdiri dari beberapa kalimat, topik
paragrafnya hanya ada satu, sedangkan yang
lain berkedudukan sebagai penjelas.
SYARAT-SYARAT PARGRAF
• Kesatuan paragraf
dalam sebuah paragraf hanya terdapat sau
pikiran utama. Kalimat yang berfungsi sebagai
penjelas. Jadi antara satu kalimat dengan
kalimat yang lain harus saling berhubungan,
sehingga menimbulkan kesatuan ide pokok
dalam paragraf. Apabila ada kalimat yang
menyimpang dari pikiran utama, hendaknya
kalimat itu dikeluarkan dari paragraf.
SYARAT-SYARAT PARGARAF
• Kepaduan paragraf; penyusunan kalimat
secara logis dan melalui ungkapan-ungkapan
(kata-kata) pengait antarkalimat.
• Kata-kata pengait ini dimaksudkan supaya
kalimat yang disusun tidak keluar dari topik
paragraf.
• Adapun bentuk pengait paragraf, antara lain:
kata transisi, kata ganti, dan kata kunci.
KATA PENGHUBUNG/TRANSISI
• Hubungan tambahan: lebih lagi, selanjutnya,
tambahan pula, di samping itu, lalu, demikian
pula, dan lagi pula.
• Hubungan pertentangan: akan tetapi, namun,
bagaimanapun, walaupun demikian, dan
sebaliknya.
• Hubungan perbandingan: sama dengan itu,
dalam hal yang demikian, sehubungan dengan
itu
KATA PENGHUBUNG/TRANSISI
• Hubungan akibat: oleh sebab itu, jadi,
akibatnya, oleh karena itu, maka, dan oleh
sebab itu.
• Hubungan tujuan: untuk itu dan untuk maksud
itu.
• Hubungan singkatan: singkatnya, pendeknya,
akhirnya, dan dengan kata lain.
• Hubungan waktu: sementara itu, segera
setelah itu.
• Hubungan tempat: berdekatan dengan itu.
KATA GANTI
• Kata ganti orang
- Kata ganti orang pertama: saya, aku, ku, kita,
dan kami.
- Kata ganti orang kedua: engaku, kau, kamu,
mu, dan kamu sekalian.
- Kata ganti orang ketiga: dia, ia, beliau,
mereka, dan nya)
• Kata ganti yang lain: itu, ini, tadi, begitu, di
sana, di sini, dan di atas.
KOMPOSISI PARAGRAF
• Paragraf Pembuka; pengantar atau pembuka
untuk sampai pada segala pembicaraan yang
akan menyusul kemudian.
• Paragraf Pengembang; paragraf yang terletak
antara paragraf pembuka dan penutup. Paragraf
ini mengemukakan inti persoalan yang
dibicarakan.
• Paragraf Penutup; paragraf yang berada pada
akhir karangan. Biasanya berupa kesimpulan dari
pembicaraan yang dikemukakan.
STRUKTUR PARAGRAF
• Kalimat topik
kalimat yang berisi topik yang dibicarakan
pengarang. Kalimat utama lebih bersifat umum.
• Kalimat penjelas
kalimat yang menjelaskan topik yang
dibicarakan. Kalimat penjelas lebih bersifat
khusus. Kalimat penjelaslah yang membuat
paragraf benar-benar ‘bicara’ kepada
pembacanya.
JENIS PARAGRAF BERDASARKAN
LETAK KALIMAT UTAMA

• Paragraf deduktif
sebuah paragraf yang kalimat utama berada di
awal paragraf (umum – khusus)
• Paragraf induktif
sebuah paragraf yang kalimat utamanya
berada di akhir paragraf (khusus – umum)
TEKNIK PENGEMBANGAN PARAGRAF

• Dengan memberikan contoh/fakata.


• Dengan memberikan alasan-alasan.
• Dengan bercerita.
JENIS PARAGRAF MENURUT TEKNIK
PEMAPARANNYA
• Deskripsi;Paragraf yang melukiskan apa yang
terlihat di depan mata. Paragraf ini bersifat tata
ruang/tata letak.
• Ekspositoris; paragraf yang menampilkan atau
memaparkan suatu objek.
• Argumentatif; paragraf yang bersifat persuasi,
membujuk, atau meyakinkan pembaca terhadap
suatu hal/objek.
• Naratif; paragraf yang menceritakan sebuah kisah
tertentu. Misalnya cerpen, hikayat, dan novel.

Anda mungkin juga menyukai