Anda di halaman 1dari 8

SEMINAR KEGIATAN MAGANG MAHASISWA

PROGRAM STUDI MANAJEMEN NAMA MAHASISWA : YULI CARTIKA


INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS INDRAGIRITA. NIM : 20.10.089.530.384

2023/2024 TEMPAT MAGANG : PT. PRIMA NUSANTARA


TEKINDO
DPM : DR. TOMMY FITRIO,S.E,M.M

RENGAT, 14 OKTOBER 2023


1
ISI PPT ADALAH POINT-POINT YANG ADA PADA LAPORAN:
1. PROFIL PERUSAHAAN TEMPAT MAGANG
2. PROGRAM DAN IMPLEMENTASI PROGRAM
3. DESKRIPSI KEGIATAN & EVALUASI
4. KESIMPULAN & REKOMENDASI
5. DOKUMENTASI

2
1. PROFIL PERUSAHAAN TEMPAT MAGANG
PT. PRIMA NUSANTARA TERKINDO
Pt. prima nusantara terkindo didirikan pada tahun 2006 adalah Perusahaan yang bergerak
dibidang General Contractor, Engineering & Construction. Dengan didukung oleh tenaga kerja yang
berkualitas dan berpengalaman dari sektor manajemen yang meliputi dua bagian terpenting yaitu project
control dan quality control, sehingga kami dapat menghasilkan kualitas pekerjaan dan pelayanan tepat dan
sesuai yang diharapkan mitra bisnis. Mulai dari pekerjaan konstruksi gedung konstruksi bangunan baja,
perumahan kopel jalan dan pekerjaan-pekerjaan jembatan yang dan dibutuhkan perusahaan perkebunan
kelapa sawit dengan didukung oleh manajemen proyek yang handal yang mampu melayani kebutuhan
sesuai permintaan mitra perusahaan.

Perusahaan Prima Nusantara Tekindo memiliki konsep utama yan sangat berpengaruh terhadap
managemen project yang dibagi pada 3 aspek yang saling berkaitan yaitu Manpower, Material dan
Peralatan yang dapat menentukan keberhasilan suatu project yang akan dimonitor oleh seorang ahl project
control secara terus menerus dari start hingga pekerjaan selesai.
2. PROGRAM
RANCANGAN PROGRAM KEGIATAN
.
1. Observasi tempat magang dan mengenal profile tempat magang
2. Bertugas di bagian administrasi kantor pt.Prima nusantara tekindo (pnt)
3. Bertugas di bagian keuangan pt.Prima nusantara tekindo (pnt)
4. Bertugas di bagian gudang pt.Prima nusantara tekindo (pnt)
5. Implementasi program magang pada kantor pt.Prima nusantara tekindo (pnt) dilaksanakan setelah kami melaksanakan
observasi di perusahaan terkait. Respon yang baik dari pihak pt.Prima nusantara tekindo (pnt) membuat penulis dapat
memulai kegiatan magang pada perusahaan tersebut.
6. Implementasi program magang adalah proses penerapan dan pelaksanaan program yang dirancang untuk memberikan
pengalaman praktis kepada mahasiswa di dunia kerja atau dalam lingkungan kerja yang relevan dengan bidang studi
mereka.
7. Implementasi program dilakukan berdasarkan perencanaan program kegiatan magang yang telah disusun
3. IMPLEMENTASI

A. bagian administrasi , penulis tidak hanya belajar mengenai tata kelola arsip yang benar, tetapi juga terlibat langsung dalam
proses pengarsipan tersebut. Proses pengarsipan meliputi pemeriksaan arsip, mengindekskan arsip, pengelompokan arsip dan
penyimpanan arsip. Penginputan arsip ke file elektronik bertujuan untuk memudahkan dalam menemukan data sehingga lebih efektif
dan efisien. Penataan arsip dikatakan baik jika pada saat diperlukan dapat ditemukan dengan mudah, cepat dan tepat.
B. bagian gudang, penulis tidak hanya belajar mengenai manajemen persediaan, tetapi juga terlibat langsung dalam proses
operasional harian. Mereka memahami pentingnya pengecekan stok yang teratur, pemrosesan permintaan pengeluaran barang, serta
strategi penyimpanan yang efisien dan terorganisir dan banyak ,mengetahui barang – barang yang jarang ditemui dalam kehidupan
sehari- hari.
C. bagian keuangan, penulis mendapatkan pengalaman dalam tata cara pengelolaan, ketertiban pembukuan kas, pengeluaran,
pembayaran pajak dan pembukuan gaji karyawan dalam sebuah perusahaan dimana penulis menyadari bahwa diantara penempatan
pembagian tugas pada saat di magang di perusahaan hal yang sangat harus teliti dan hati-hati yaitu pada bagian keuangan
dikarenakan sangat sensitive.dengan di tempatkannya penulis di bagian keuangan ,sehingga penulis dapat mengimplementasikan ilmu
yang didapat di kampus dapat terelalisasi dan membantu saat di tempatkan pada bagian ini.

5
4. DESKRIPSI KEGIATAN DAN EVALUASI

Pada pelaksanaan magang di PT.PRIMA NUSANTARA TEKINDO (PNT) penulis ditempatkan pada bagian

administrasi, bagian keuangan dan bagian gudang. Pada saat ditempatkan di bagian administrasi, penulis tidak hanya

belajar mengenai tata kelola arsip yang benar, tetapi juga terlibat langsung dalam proses pengarsipan tersebut. Proses

pengarsipan meliputi pemeriksaan arsip, mengindekskan arsip, pengelompokan arsip dan penyimpanan arsip.

Penginputan arsip ke file elektronik bertujuan untuk memudahkan dalam menemukan data sehingga lebih efektif dan

efisien. Penataan arsip dikatakan baik jika pada saat diperlukan dapat ditemukan dengan mudah, cepat dan tepat.
5. KESIMPULAN & SARAN
A.Kesimpulan
Kegiataan magang ini banyak sekali memberikan banyak manfaat untuk mahasiswa dalam memepersiapkan diri untuk terjun ke
dalam dunia kerja setelah lulus dari bangku kuliah. mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk mengkombinasikan ilmu teori dengan ilmu
praktek di dunia kerja atau perusahaan, selain itu mahasiswa dapat mengenal lebih jauh bagaimana cara berkerja di lapangan sesuai dengan
keahlian masing-masing. sehingga mahasiswa dapat melihat gambaran mengenai kegiatan di bidang usaha yang akan di jadikan peluang kerja
dan kesempatan kerja.

B. Saran
Adapun saran saya adalah menambahkan karyawan dalam bidang teknik sipil , accounting dan marketing dalam menjalankan
kegiatan perusahaan agar dapat mencapai tujuan sasaran proyek secara efektif dan efesien. Sedangkan dari segi mahasiwa/I peserta
magang diharapkan untuk lebih mempersiapkan diri sebelum terjun langsung bekerja di industry/perusahaan. Misalnya saja mempelajari hal-
hal dasar yang harus dilakukan selama magang di perusahaan agar lebih mudah dan tidak merasa bingung.
6. DOKUMENTASI KEGIATAN

Anda mungkin juga menyukai