Anda di halaman 1dari 2

RINGKASAN Rizqi Amalia Karimah, 2008, Analisis SOSTAC (Situations, Objectives, Strategy, Tactics, Action, Control) Dalam Pelaksanaan

Strategi Komunikasi Pemasaran (Studi pada PT Bank Central Asia, Tbk Kantor Cabang Pembantu Dinoyo-Malang), Dr. Suharyono, M.A, Drs. Dahlan Fanani, M.AB, 106 hal+xi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh PT Bank Central Asia, Tbk Kantor Cabang Dinoyo-Malang serta untuk mengetahui hasil analisis implementasi strategi komunikasi pemasaran oleh PT Bank Central Asia, Tbk kantor Cabang Pembantu Dinoyo-Malang melalui analisis SOSTAC (Situation, Objectives, Strategy, Tactics, Action, Control). Teori-teori dalam penelitian ini adalah strategi, komunikasi pemasaran, dan analisis SOSTAC (Situation, Objectives, Strategy, Tactics, Action, Control). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Dengan demikian penelitian ini akan menghasilkan paparan/gambaran mengenai implementasi kegiatan komunikasi pemasaran yang sesuai dengan kenyataan yang ada pada saat penelitian dilakukan. Kemudian diadakan analisis terhadap masalah yang dihadapi, baik secara teoritis maupun praktis guna mendapatkan pemecahan masalah yang tepat. Penelitian ini mengambil lokasi pada PT Bank Central Asia, Tbk Kantor Cabang Pembantu Dinoyo-Malang. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Dalam hasil dan pembahasan dipaparkan mengenai gambaran umum dari perusahaan, pelaksanaan masing-masing bauran strategi komunikasi pemasaran berdasarkan data yang didapatkan dari hasil wawancara dan dokumentasi yang telah diolah. Berdasarkan pengolahan data tersebut, selanjutnya dilakukan pemetaan pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran dengan menggunakan analisis SOSTAC (Situation, Objectives, Strategy, Tactics, Action, Control). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran pada PT Bank Central Asia, Tbk Kantor Cabang Pembantu DinoyoMalang meliputi Iklan yang dilakukan lewat media massa (koran dan majalah), media elektronik (televisi dan radio), brosur, spanduk, poster, dan billboard; Pelaksanaan promosi penjualan yang meliputi kegiatan pameran, event, pemberian hadiah, souvenir dan promotional gift, potongan harga (discount), kemudahan dalam pelayanan, serta pemberian bonus kepada nasabah; Hubungan masyarakat dan pemberitaan yakni melalui Persatuan Tionghoa Indonesia (PITI), hubungan langsung dengan nasabah serta pertemuan-pertemuan; Penjualan pribadi dilaksanakan oleh Sales Promotion Girls (SPG); Pelaksanaan pemasaran langsung dan interaktif melalui pendataan nasabah untuk diberikan keunggulan dan manfaat dari produk BCA. (2) Hasil implementasi strategi komunikasi pemasaran di BCA KCP Dinoyo- Malang melalui analisis SOSTAC adalah kebijakan perusahaan di bidang strategi komunikasi pemasaran untuk mempertahankan nasabah yang ada dan menarik nasabah baru. Namun, pelaksanaan iklan kurang begitu maksimal dikarenakan iklan merupakan

iii

kebijakan dari BCA pusat (sentralisasi). Keputusan manajerialnya selalu terbuka, sedangkan segmen pasarnya meliputi nasabah bisnis dan nasabah individu. Dengan didukung sumber daya yang relatif sedikit, akan tetapi perusahaan berusaha membuat ide-ide kreatif untuk strategi memanjakan nasabahnya. Terakhir, yang dilakukan BCA KCP Dinoyo-Malang yakni melakukan pemantauan dan pengendalian atas kegiatan komunikasi pemasaran yang pernah dilakukannya agar untuk berikutnya bisa lebih baik. Selain itu, pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran yang dilaksanakan oleh PT Bank Central Asia, Tbk Kantor Cabang Pembantu Dinoyo-Malang memberikan manfaat dengan adanya peningkatan jumlah nasabah dan jumlah pemilik Tahapan BCA yang berkisar 10 % dari tahun ke tahun. Data yang dipakai dalam menganalisis strategi komunikasi pemasaran antara lain data mengenai jumlah nasabah dan jumlah pemilik Tahapan BCA dalam rangka pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran mulai dari tahun 20052007. Analisis SOSTAC (Situation, Objectives, Strategy, Tactics, Action, Control) dapat dipergunakan sebagai pertimbangan lebih lanjut untuk merancang sebuah strategi komunikasi pemasaran yang tepat, efektif serta efisien pada PT Bank Central Asia, Tbk Kantor Cabang Pembantu Dinoyo-Malang.

iv

Anda mungkin juga menyukai