Anda di halaman 1dari 13

I.

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Ikan hias air tawar memiliki potensi yang tinggi untuk dikembangkan, hal ini
disebabkan oleh tingginya permintaan pasar. Salah satu ikan hias yang memiliki
potensi besar dengan permintaan yang tinggi adalah ikan hias Ctenopoma.
Tingginya permintaan ekspor dan pedagang pengumpul terhadap ikan hias air
tawar pada Arifin Fish Farm untuk Ctenopoma sebesar 300.000 ekor per tahun.
Permintaan pasar yang tinggi ini berbanding terbalik dengan jumlah produksi
ikan ctenopoma yang hanya 150.000 ekor Ctenopoma per tahun. Permintaan
terhadap ikan ctenopoma pada perusahaan tidak sebanding dengan tingkat
ketersediaan yang ada, permintaan lebih tinggi daripada ketersediaan. Kenyataan
ini dapat dilihat dari jumlah ketersediaan yang tidak sebanding dengan jumlah
permintaan akan ikan ctenopoma. Hal ini peluang bagi pelaku usaha ikan hias
meningkatkan jumlah produksinya, dan mendorong pelaku usaha baru di bidang
ikan hias untuk memproduksi ikan ctenopoma.
1.2 Tujuan
Adapun tujuan dari usaha budidaya ikan ctenopoma ini adalah untuk
mendapatkan keuntungan setinggi-tingginya dengan modal serendah- rendahnya.








II. TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Biologi dan Reproduksi
Ikan Ctenopoma atau ikan daun ( Ctenopoma acutiroste ) merupakan
bagian dari keluarga anabantidae. Ikan ini memiliki mata yang besar dan masih
berkerabat dengan ikan betik yang ada di Indonesia. Ctenopoma berasa dari
Kongo, Afrika dan memiliki ciri ciri mata besar, moncong panjang, mulut besar,
dan memiliki duri duri kecil disirip dorsalnya. Tubuh ctenopoma berwarna
putih dengan bintik bintik bulat berwarna hitam kecoklatan seperti macam tutul.
Pemijahan ikan ctenopoma dapat dilakukan secara alami maupun semi alami.
Saat akan melakukan pemijahan, induk jantan akan memamerkan sirip sirip
punggungnya kepada induk betina. Ikan ini bersifat karnivora ,sehingga setelah
proses pemijahan induk sebaiknya dipindahkan dari telur untuk mencegah
kanibalisme.












III. KONSEP USAHA
3.1 Perusahaan
Nama Perusahaan yang ini adalah PT Fly On Farm. PT Fly On Farm
bergerak dibidang pembenihan ikan ctenopoma. Perusahaan ini berlokasi di Kp
Tarikolot No. 1 RT/RW 01/04 Desa Ciluar, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor,
Jawa Barat. Beberapa pertimbangan dalam pemilih lokasi produksi adalah :
1. Ketersediaan Induk Ikan Hias
Fly On Farm tidak mengalami kesulitan dalam pengadaan atau ketersediaan
induk ikan hias air tawar. Hal ini dikarenakan perusahaan memelihara ikan dari
benih hasil pemijahan dalam kegiatan produksi. Calon induk yang dipilih adalah
induk harus sehat, sirip dan ekor lengkap serta siap berpijah (matang gonad). Di
samping itu perusahaan melakukan perawatan calon induk dengan memperhatikan
kualitas air dengan penyipon dan pergantian air dari sisa-sisa pakan atau kotoran
ikan serta pemberian pakan 3 x sehari dengan cacing beku maupun pelet. Arifin
Fish Farm dalam melakukan pengadaan sarana produksinya diperoleh dari
Bandung Jawa Barat. Pengadaan saran produksi yang berasal dari Bogor
merupakan saran yang bersifat mendukung seperti pengadaan pakan ikan hias,
selang, air, serok, bensin, pakis, ember, pipa paralon dan obat-obatan. Sedangkan
pengadaan sarana produksi utama dan penunjang seperti akuarium, pompa air,
genset, dan blower.
2. Letak pasar yang dituju
Fly On Farm menjual ikan hias air tawarnya kepada eksportir yang ada di
daerah Sentul dan Parung. Hal ini tidak dilakukan untuk menjual langsung kepada
pedagang eceran, disebabkan untuk menghindari konflik adanya perbedaan harga
jual antara eksportir dan pedagang pengumpul dengan pedagang eceran. Untuk
penetapan harga ikan hias dengan komoditas yang sama dan ukuran sama telah
disepakati oleh semua pihak kelompok budidaya ikan hias yang ada di Bogor
Utara.
3. Tenaga Listrik dan Air
Listrik dan air sudah menjangkau ke daerah lokasi usaha. Sehingga untuk
penggunaan listrik, dalam hal ini tidak ada masalah. Sementara itu, air sangat
cukup untuk kebutuhan budidaya ataupun tidak mengalami kesulitan di daerah
lokasi usaha. Saat ini Fly On Farm menggunakan air yang berasal dari sumur
untuk keperluan usahanya. Hal ini sangat membantu perusahaan dalam masalah
kertersedian air. Tenaga listrik untuk usaha ini berasal dari PLN dan untuk
mengantisipasi ketika listrik mati digunakan genset. Dengan menggunakan air
sumur, maka Fly On Farm tidak perlu mengeluarkan biaya untuk penggunaan air
dan untuk menggunaan listrik lebih banyak.
4. Suplai Tenaga Kerja
Perusahaan tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan tenaga
kerja. Suplai tenaga kerja dapat diperoleh dari warga sekitar lokasi usaha.
Kebutuhan tenaga kerja sebanyak tiga orang tenaga kerja tetap yang direkrut dari
warga sekitar lokasi usaha.
5. Fasilitas Transportasi
Lokasi usaha yang terletak di perkampungan telah memiliki fasilitas jalan
aspal untuk mempermudah jalannya transportasi. Alat transportasi yang dimiliki
oleh peruahaan adalah motor dan mobil. Alat tersebut digunakan untuk
mengangkut, baik untuk pengangkutan input maupun hasil output (ikan hias).
7. Iklim dan Keadaan Tanah.
Kondisi iklim daerah Bogor Utara cukup mendukung untuk dilakukan
usaha ikan hias air tawar. Rentang perbedaan suhu siang dan malam yang tidak
terlalu jauh, sangat baik untuk pertumbuhan ikan hias air tawar. Suhu di lokasi
perusahaan sekitar 28-30 derajat C dan derajat keasaman atau pH 7.
8. Sikap Masyarakat
Sikap masyarakat sangat terbuka dan mendukung adanya usaha ikan hias
air tawar ini. Hal ini disebabkan, untuk mengurangi pengangguran di sekitar
perusahaan serta pembuangan air sisa kegiatan produksi tidak mencemari lokasi.
Sehingga masyarakat tidak merasa bau dengan adanya pembuangan air dari
perusahaan.
3.2 Sarana dan Prasarana
Sarana dan Prasarana yang terdapat di Perusahaan Fly On Farm adalah
sebagai berikut.
3.2.1 Wadah
Wadah yang digunakan untuk kegiatan pembenihan ikan ctenopoma dapat
dilihat pada tabel 1, sebagai berikut :
Tabel 1. Jenis jenis wadah dalam kegiatan pembenihan ikan ctenopoma
no Wadah bahan Dimensi jumlah
1 akuarium pemijahan kaca 100 x 50 x 40 cm
10
unit
2 akuarium penetasan telur kaca 100 x 35 x 50 cm
200
unit
3 akurium pemeliharaan larva kaca 100 x 35 x 50 cm
250
unit

3.2.2 Air
Air yang digunakan berasal dari air sumur bor yang memiliki suhu dan pH
yang sesuai dengan kondisi ikan ctenopoma. Air memiliki pH 6,5 7 sedangkan
suhu berkisar 23 28 derajat celcius.
3.2.3 Oksigen
Untuk memenuhi kebutuhan oksigen diperlukan sistem aerasi yang baik.
Dalam pembenihan ikan ctenopoma, aerasi berasal dari blower 180 watt yang
disalurkan ke dalam wadah pemeliharaan dengan pipa PVC berdiameter inchi.
3.2.4 Energi
Sumber energi di Fly On Farm berasal dari PLN berdaya 450 watt. Dengan
daya 450 watt diharapkan dapat menyuplai energi listrik untuk pompa air berdaya
250 watt, lampu penerangan 40 watt, dan blower 180 watt.
3.2.5 Pakan
Pakan kering biasanya tidak diterima, meskipun ada beberapa spesimen yang
belajar memakannya. Meskipun ikan ini merupakan predator alami, ikan ini mau
diberi makanan yang sudah mati. Berikan pakan bervariasi yang terdiri atas pakan
beku (semisal bloodworm) dengan sesekali pakan hidup (seperti cacing tanah,
ikan kecil, atau udang).
3.3 Pemasaran
3.3.1 Produk
Produk yang dihasilkan oleh Fly On Farm adalah ikan Ctenopoma ukuran
1 inci. Dalam penjualan ikan hias air tawar ini, yang paling diutamakan oleh
eksportir dan pedagang pengumpul adalah ikan tidak terserang penyakit, corak
dan warna tubuh ikan.
3.3.2 Harga
Perusahaan akan mengetahui pendapatan yang diterima dengan melakukan
penetapan harga jual. Fly On Farm menetapkan harga jual untuk Ctenopoma
ukuran 1 inci dengan harga Rp 800,00. Penetapan harga yang dilakukan oleh
Fly On Farm merupakan harga yang relatif murah dibandingkan dengan
perusahaan lain dengan kualitas yang sama yaitu untuk ikan Ctenopoma Rp
1.500,00.
3.3.3 Promosi
Promosi yang dilakukan adalah mengikuti pameran yang diselenggarakan
oleh Balai balai perikanan dan Dinas Kelautan Perikanan Indonesia baik
ditingkat kabupaten maupun nasional.. Dengan mengikuti pameran, para eksportir
atau pedagang pengumpul datang langsung dan mengetahui langsung kualitas
produk dari Fly On Farm
3.3.4 Saluran
Sejauh ini Fly On Farm menjual hasil produksinya kepada eksportir dan
pedagang pengumpul ikan hias. Distribusi dari perusahaan ke eksportir akan di
ekspor ke beberapa negara dan melakukan penjualan kepada pedagang pengumpul
yang berada di dalam negeri.
3.4 Target Pasar
Fly On Farm untuk melakukan target pasar adalah eksportir yang berada di
Bogor, pedagang pengumpul yang di Parung, dan pedagang pengumpul yang
berada di Sentul. Perusahaan melakukan promosi dengan mengikuti pameran ikan
hias yang diselenggarakan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Bogor.
3.5 Produksi
Dalam satu tahun terdapat enam kali siklus produksi. Perusahaan Fly On Farm
mempunyai 100 pasang induk yang digunakan bergantian sebanyak 50 pasang
pada setiap siklus. Fekunditas satu ekor induk betina ikan ctenopoma adala 2000
ekor dengan HR 70% dan SR 90%. Berikut rincian pendapatan ikan ctenopoma.
Fekunditas : 2.000 ekor
HR : 70%
SR : 90%
Satu ekor induk : 1260 ekor
50 pasang induk : 63.000 ekor
Pendapatan : 63.000 x Rp 800 = Rp 50.400.000/siklus
Pendapatan : Rp 50.400.000 x 6 siklus = Rp 302.400.000/tahun
3.6 Kendala Usaha
Kendala usaha yang dialami oleh perusahaan Fly On Farm adalah proses
pembayaran dalam penjualan ikan ctenopoma. Para eksportir biasanya
membutuhkan 2 3 minggu untuk membayar ikan ctenopoma yang dibeli. Tetapi
masalah ini dapat teratasi saling membangun rasa percaya dan kekeluargaan
anatara perusahaan dengan para eksportir ikan ctenopoma.
3.7 Pola Tanam
Perusahaan Fly On Farm mempunyai 6 siklus dalam satu tahun. Fly On Farm
mempunyai 50 pasang induk dengan masa rematurasi induk jantan 2 minggu dan
betina 3 minggu. Dalam satu siklus terdapat 2 kali pemijahan ikan. Berikut
adalah tabel pola tanam perusahaan fly on farm dalam satu siklus.
Tabel 1. Pola Tanam Fly On Farm
kegiatan
siklus 1
1 2 3
1
0
1
4
1
8
2
2
2
6
3
0
1 4
1
2
1
4
1
8
2
2
2
6
2
7
pemijahan 25
induk ke1
v
pemeliharaan
larva
v v v v v v v v v v v
panen v v
pemijahan 25
induk ke2
v
pemeliharaan
larva
v V v v
panen v v

3.8 Lay Out Perusahaan
Berikut adalah lay out perusahaan fly on farm.












Kantor
Hatchery 2
Hatchery 1 Kultur
pakan
alami
Tandon
air
Gardu
listrik
Pengolahan
limbah
IV. RINCIAN KEGIATAN
4.1 Rencana Kerja
Rencana kegiatan Pembenihan Ikan Lele Sangkuriang di Laboratorium
Perikanan Diploma IPB adalah sebagai berikut.
Tabel 2. Rencana Kegiatan Pembenihan Ikan Ctenopoma
Kegiatan
Minggu ke-
1 2 3 4 5 6
1. Kegiatan pembenihan
1.1 Pemilihan induk
1.1.1Pembelian induk
1.2 Pemijahan induk
1.2.1 Persiapan wadah
1.2.2 Pemijahan
1.2.3 Penetasan telur
1.2.4 Inkubasi telur
1.2.5 Pemanenan larva
2.3 Pemeliharaan larva
2.3.1 Persiapan wadah
2.3.2 Penebaran larva
2.3.3 Pemberian pakan
2.3.4 Pengelolaan air
2.3.5 Pencegahan hama dan penyakit
2.3.6 Sampling

Kegiatan
Minggu ke-
1 2 3 4 5 6
2.3.7 Pemanenan
2.4 Kultur pakan alami
2.4.1Persiapan wadah
2.4.2Penebaran inokulan
2.4.4Pemanenan
3. Mengamati aspek usaha pembenihan
3.1 Pemasaran
3.1.1 Produk
3.1.2Tujuan
3.1.3 Distribusi
3.2 Pengadaan sarana dan prasarana
3.2.1 Pakan
3.2.2 Obat-obatan dan suplemen
3.3 Analisis usaha
3.3.1 Biaya
3.3.2Penerimaan
3.3.3Keuntungan



V. PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Kesimpulan dari proposal usaha pembenihan ikan ctenopoma ini adalah ikan
ctenopoma layak untuk diproduksi secara massal dan berkelanjutan karena
permintaan pasar yang tinggi dan keuntungan yang banyak.


















DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 2013. Analisis Aspek aspek Non Finansial Budidaya Perikanan. IPB.
..............http://repository.ipb.ac.id/xmlui/bitstream/handle/123456789/27397/Bab.
..............20VI%20Analisis%20aspek%20H10oro-5.pdf?sequence=11 ( diakses
..............08 September 2014 ).


















Laporan 1 Hari/Tanggal : Kamis/25 September 2014
Mk.Akuabisnis Kelompok : 6/P2
Dosen : Ir. Yani Hafiroseyani, M.Si
Ir. Iis Diatin, M.Si
Asisten: Benedictus Simatupang, SE
Henny Sri Apodida, A.Md

PEMBENIHAN IKAN CTENOPOMA DI PERUSAHAAN FLY ON FARM

Disusun oleh :
Adhana Nur Fitrih J3H112013
Dio Oktajaya J3H112018
Eko Andi Prayoko J3H212071




PROGRAM KEAHLIAN
TEKNOLOGI PRODUKSI DAN MANEJEMEN PERIKANAN BUDIDAYA
PROGRAM DIPLOMA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
2014

Anda mungkin juga menyukai