Anda di halaman 1dari 9

A.

PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA MANUSIA


1. Tahap pertumbuhan dan perkembangan manusia di luar rahim.
Pertumbuhan adalah pertambahan ukuran tubuh. Contohnya,
bertambahnya berat badan dan tinggi badan. Perkembangan adalah
kegiatan sel-sel dalam membentuk fungsi-fungsi khusus tubuh.
Contohnya, ketika bayi kamu tidak dapat berjalan.
Pertumbuhan dan perkembangan manusia di luar rahim atau
setelah lahir menurut Elizabeth Hurlock terjadi dalam beberapa tahap,
yaitu:
a. Tahap orok, mulai lahir sampai usia dua minggu.
b. Tahap bayi, mulai usia dua minggu sampai usia dua tahun
c. Tahap kanak-kanak, mulai usia dua tahun sampai masa pubertas
(sekitar 11 tahun).
d. Dan Tahap remaja atau pubertas, mulai usia 11 tahun sampai 21
tahun
e. Setelah tahap remaja atau pubertas, manusia mengalami tahap
dewasa. Manusia terus mengalami penuaan sampai tahap manula.
Pada proses penuaan, secara fisik tubuh tidak mengalami
pertumbuhan lagi, namun berkurang kemampuannya.
2. Ciri-ciri pertumbuhan dan perkembanagn manusia berdasarkan usia
a. Masa balita ( 0 - 4 tahun).
Perkembangan yan penting terjadi pada masa neonates (0-30 hari)
serta masa (0-4 tahun). Pada masa ini terjadi pertumbuhan yang
sangat cepat. Kekebalan tubuh balita belum berkembang, karena itu
balita mudah terkena serangan penyakit. Oleh karena itu,
perawatan balita memperlukan perhatiaan khusus. Kekebalan tubuh
balita dapat terbentuk melalui imunisasi.
b. Masa kanak-kanak ( 5 - 10 tahun )
Masa kanak-kanak adalah lanjutan dari masa balita. Dalam masa
kanak-kanak ini sebenarnya telah diproduksi hormon seks namun
jumlahnya sedikit/masih rendah. Hormon adalah senyawa kimia
yang dihasilkan oleh kelenjar buntu. Hormon beredar di dalam
darah untuk mempengaruhi proses fisiologi dan perkembangan
tubuh. Dan pada masa kanak-kanak mengalami pertumbuhan fisik
dan mental cepat, sehingga perlu gizi cukup dan lingkungan yang
baik.
c. Masa remaja (0 - 19 tahun)
Masa remaja termasuk masa yang sangat menentukan karena pada
masa remaja anak-anak mengalami banyak perubahan pada psikis
dan fisiknya. Pada masa remaja, di dasar otak, yakni dari kelenjar

hipofisis, dilepaskan hormon yang mempengaruhi pembentukan


hormon berikutnya.
a) Pada laki-laki biasanya ditandai dengan
a. Dada berubah menjadi bidang.
b. Suara membesar.Mulai tumbuh rambut seperti kumis.
b) Masa puber pada perempuan ditandai dengan
a. Pinggulnya berubah membesar
b. Suaranya berubah menjadi melengking.
c. Payudara berubah membesar.
d. Tumbuh rambut di daerah tertentu.Mengalami proses
menstruasi atau haid.
d. Masa dewasa ( 19 - 40 tahun )
Masa dewasa dimuai pada usia 19 tahun. Perlu diketahui bahwa
secara biologis, masa dewasa ditandai dengan kesiapan
bereproduksi dan secara psikologis memiliki kesiapan dan
kematangan mental. Kematangan usia pria biasanya dimulai dari
usia 25 tahun dan untuk wanita lebih cepat lagi. Pertumbuhan fisik
secara memanjang (bertambah tinggi) masih berlangsung hingga
mencapai usia 22 tahun. Biasanya tinggi dan berat badan konstan
dan mulai bertambah berat setelah mencapai usia 32 tahun.
e. Masa manula ( Lebih dari 40 tahun )
Sebutan manula dimulai pada usia 40 tahun. Pada masa ini terjadi
kemunduran fungsi organ-organ tubuh. Organ tubuh yang sering
mengalami kemunduran pertumbuhan adalah mata, telinga, dan
otot. Pada wanita, biasanya esterogen menurun sejak usia 40 tahun.
Akibatnya, terjadi menopause, yaitu masa berhentinya haid/datang
bulan, kemampuan bereproduksi menurun dan jika terjadi
kehamilan, biasanya bayi lahir cacat.

B. BUNGA SEMPURNA
Bunga sempurna adalah bunga yang memiliki alat kelamin jantan dan
betina secara bersama-sama dalam satu organ. Bunga sempurna di
sebut juga bunga hemaprodit karena memiliki benang sari dan putik di
dalam organ yang sama sehingga dapat mengalami penyerbukan
sendiri. Jika bunga sempurna mempunyai semua bagian-bagian
bunga, maka bunga tersebut termasuk dalam kategori bunga lengkap.
Dalam kata lain, bunga lengkap adalah bunga sempurna. tetapi tidak
semua bunga sempurna adalah bunga lengkap.

Bagian penting bunga yang harus terdapat


pada bunga sempurna adalah:
a. Kelopak bunga adalah bagian bunga yang
terletak paling dekat dengan tangkai bunga.
Bentuknya tidak indah jika di bandingkan
dengan mahkota bunga. Kelopak bunga
adalah tempat melekatnya mahkota bunga.
Warna kelopak bunga biasanya hijau suram,
tetapi ada juga yang mendekati warna
mahkota bunganya bahkan ada yang tidak dapat di bedakan antara
mahkota dan kelopak.
b. Mahkota Bunga adalah bagian yang paling indah pada suatu
bunga. Mahkota bunga mempunyai warna-warna yang beraneka
ragam dan seduktif sesuai dengan fungsinya yaitu untuk memikat
serangga. Mahkota bunga mempunyai bentuk yang beraneka
ragam juga sesuai dengan jenis tanamannya.
c. Benang sari adalah alat kelamin jantan pada bunga yang
bentuknya seperti antena atau benang dengan suatu bagian tumpul
diatasnya yang di sebut kepala sari.
d. Putik adalah alat kelamin betina pada bunga yang betuknya seperti
corong terbalik dengan lubang kecil diatasnya, dan melebar di
bagian pangkal. Di dalam putik tersimpal bakal biji yang jika dibuahi
oleh benang sari akan berkembang menjadi buah.
Setiap bunga sempurna memiliki keempat bagian utama bunga
tersebut. Jika ada bunga yang tidak memiliki salah satu atau salah dua
dari ke empat bagian tersebut maka di sebut sebagai bunga tidak
sempurna. Untuk mengetahui anatomi bunga sempurna bisa dilihat
gambar di samping. Bunga sempurna adalah bunga yang sebagian
besar memiliki bentuk yang indah dan memukau.
Contoh-contoh bunga sempurna antara lain adalah:
a. Mawar
b. Bunga Matahari

c. Bougenvile

d. Allamanda

e. Tulip

f. Bunga kopi

g. Anggrek

h. Strawberri

i. Lily

j. Kamboja

C. Hewan Ovipar, Vivipar, Ovovivipar


1. Vivivar (Melahirkan)
Perkembangbiakan hewan dengan cara melahirkan atau beranak
disebut Vivipar. Vivipar adalah kata sifat yang digunakan untuk
menggambarkan hewan yang lahir dari seorang ibu. Dengan
mengetahui istilah ini, maka akan jelas memahami bahwa hewan
vivipar telah dipelihara di dalam tubuh seorang ibu, selama
perkembangan embrio berlangsung. Semua persyaratan untuk
embrio sudah berkembang seperti nutrisi, tempat tinggal, dan
perlindungan disediakan dari ibu.

Ini akan menjadi penting untuk menyatakan bahwa limbah yang


dihasilkan dari proses biologis dari embrio berkembang telah
berhasil didalam rahim ibu. Janin internal dibuahi berkembang
menjadi embrio dan akhirnya menjadi bayi yang baru lahir melalui
viviparity. Dengan kata lain, lokasi di mana penggabungan gen ibu
dan ayah terjadi pada hewan vivipar adalah didalam wanita atau
betina.
Contoh hewan vivipar antara lain Kucing, Kera, Gajah, Kuda, Sapi,
Paus, Kambing.
2. Ovipar (Bertelur)
Perkembangbiakan hewan dengan dengan cara bertelur disebut
Ovipar. Telur tersebut dierami sampai menetas. Biasanya, telur
ditutupi dengan cangkang keras, untuk memastikan perlindungan
fisik untuk embrio yang sedang berkembang. Pengerasan kulit
berlangsung secara alami setelah gen ibu dimasukkan ke dalam sel
telur atau telur.

Fusi materi genetik terjadi setelah perkawinan sukses antara jantan


dewasa dan seorang betina dewasa. Fertilisasi biasanya terjadi
secara eksternal pada hewan ovipar, di mana betina bertelur dan
sperma yang dikeluarkan oleh jantan, untuk membuahi. Perlu dicatat
bahwa telur dan sperma akan dikeluarkan ke lingkungan akuatik
karena kalau tidak mereka tidak bisa bertahan hidup misalnya ikan
dan amfibi.
Ovipar ditemukan di hampir semua invertebrata karena mereka
semua bertelur dan membiarkan perkembangan embrio berlangsung
di dalam telur.
Contoh hewan ovipar antara lain Serangga, Ayam, Angsa, Burung.
3. Ovovivipar (Bertelur Melahirkan)
Perkembangbiakan hewan dengan dengan cara bertelur dan
melahirkan disebut Ovovivipar. Embrio hewan ini berkembang dalam
telur yang masih berada didalam tubuh induknya. setelah cukup
umur, anak hewan tersebut menetas dan keluar dari tubuh induknya
sehingga tampak seperti melahirkan.

Contoh hewan Ovovivipar antara lain Hiu, Ikan Pari, dan beberapa
jenis Ular.

TUGAS IPA

SALMA INDAH NUR ISWARA

SDN GEDANGANAK 03

Anda mungkin juga menyukai