Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

SATUAN PENDIDIKAN MATA PELAJARAN KELAS/SEMESTER ALOKASI WAKTU : : : : SEKOLAH DASAR IPS V / GASAL 1 X pertemuan

SETANDAR KOMPETENSI Menghargai berbagai peninggalan dan tokoh sejarah yang berskala nasional pada masa hindu buda dan islam, keragaman kenampakan alam dan suku bangsa, serta kegiatan ekonomi di Indonesia. KOMPETENSI DASAR 1.4. Menghargai keragaman suku bangsa dan budaya di Indonesia. INDIKATOR Mengidentifikasi keragaman budaya yang terdapat di Indonesia. Mengidentifikasi keragaman aspek-aspek budaya yang terdapat di Indonesia. Mengembangkan sikap menghormati keragaman suku bangsa dan budaya Indonesia. I. PENGEMBANGAN INDIKATOR 1. Siswa dapat menjelaskan pengertian kebudayaan. 2. Siswa dapat menyebutkan corak kehidupan suatu masyarakat. 3. Siswa dapat menyebutkan aspek-aspek kebudayaan yang ada di Indonesia. 4. Siswa dapat menyebutkan suku bangsa di Indonesia. 5. Siswa dapat menyebutkan budaya bangsa Indonesia. II. MATERI POKOK Keaneka ragaman suku bangsa dan budaya Indonesia III.LANGKAH PEMBELAJARAN 1. PRA KEGIATAN Berdoa bersama, melakukan presensi, penertiban siswa untuk memulai pembelajaran. 2. KEGIATAN AWAL - Apersepsi Mengkondisikan siswa bertanya jawab tentang semboyan Bhineka Tunggal Ika. - Eksplorasi Materi Mengkondisikan siswa berdiskusi tentang keragaman suku bangsa dan budaya di Indonesia. - Eksplorasi Tujuan Mengkondisikan siswa untuk menemukan apa yang akan dicapai dan langkah-langkah yang akan dilakukan dengan belajar tentang keragaman suku bangsa dan budaya Indonesia. 3. KEGIATAN INTI - Eksplorasi Konsep ( mengarah pada kegiatan inkuiri ) 1. Membagi siswa dalam kelompok ( tiap kelompok 4 5 orang ) menfalisitasi media belajar berupa gambar pakaian adat dan rumah adat. 2. Mengkondisikan siswa belajar dalam kelompok dengan mencermati model sesuai petunjuk dala LKS. 3. Mengkondisikan siswa untuk menyampaikan hasil kerja kelompok ( presentasi ). - Orientasi Terarah

1. Memfasilitasi siswa dengan media berupa gambar beberapa pakaian adat dan rumah-rumah adat suatu daerah. 2. Mengkondisikan siswa agar dapat menunjukkan gambar masing-masing pakaian adat dan rumah-rumah adat. Mengkondisikan siswa agar mampu bertanya jawab tentang pakaian adat dan rumah-rumah adat daerah. - Pemahaman Konsep ( uraian ) Memandu diskusi tentang prestasi hasil karya yang dilakukan tiap kelompok secara bergantian, untuk menyampaikan presepsi mereka berdasarkan buku ajar yang dimiliki siswa. - Orientasi Bebas Mengkondisikan siswa pada situasi pemecahan masalah secara bekerja dalam kelompok secara berpasangan dipandu dengan LKS. Mengkondisikan siswa agar dapat menukarkan hasil kerja kelompok dengan kelompok lain. - Penerapan Konsep ( integrasi ) Mengkondisikan siswa untuk mengintrekasikan pengetahuannya dengan meninjau kembali materi yang dipelajari serta menyusun rangkuman materi pelajaran tentang keanekaragaman suku bangsa dan budaya Indonesia. Memberi penguatan terhadap hasil kerja kelompok dengan pujian maupun hadiah bagi kelompok kerja yang berhasil menyelesaikan pekerjaannya secara tepat dan benar. 4. KEGIATAN AKHIR
Simpulan Mengkondisikan kelas agar siswa dengan bimbingan huru mencoba membuat simpulan dari konsep yang telah dipelajari. - Evaluasi Melancarkan evaluasi dengan prosedur terlampir. - Refleksi Mengkondisikan siswa untuk merefleksikan hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan yang telah dan belum tersampaikan dalam pembelajaran. - Tindak Lanjut Memberikan pendalaman / pengayaan tentang materi keaneka ragaman suku bangsa dan budaya Indonesia. Untuk dipelajari secara mandiri. METODE PEMBELAJARAN Kerja kelompok, Inkuiri MEDIA / ALAT DAN SUMBER PEMBELAJARAN * Alat 1. gambar pakaian adat daerah indonesia 2. gambar rumah adat daerah 3. lembar evaluasi 4. LKS * Sumber 1. Buku Paket PKn 2. Buku IPS SD Kelas V PENILAIAN a. Prosedur b. Teknik Penilaian c. Jenis penilaian d. Bentuk penilaian e. Alat penilaian

IV.

V.

VI.

: : : : :

Proses dan hasil Tes dan non tes lisan, tulis perbuatan dan pengamatan obyektif dan subyektif lembar soal dan lembar pengamatan

LAMPIRAN Rangkuman materi Lembar kegiatan Soal, kunci jawaban, pedoman, pedoman penscoran Lembar pengamatan

LAMPIRAN MATERI PEMBELAJARAN Kebudayaan adalah semua hasil karya pikiran atau budidaya manusia yang dilakukan dengan sadar. Bangsa Indonesia yang tersebar dikepulauan Indonesia berjumlah 17.000 pulau, mempunyai suku bangsa dan budaya yang beragam. Masyarakat yang hidup menetap mempunyai tingkat kebudayaan lebih tinggi dari pada masyarakat nomeden atau berpindah pindah. Sejak jaman dahulu nenek moyang kita tempat tinggalnya terpisah-pisah dari berbagai pulau. Itulah sebabnya secara hidup, adat istiadat dan bahasa daerah dinegara Indonesia berbeda-beda. Corak kehidupan suatu masyarakat juga akan menentukan pola kebudayaanya misalnya : a. Masyarakat di daerah kepulauan akan mengembangkan kebudayaan yang bercorak maritim ( kelautan ) yaitu pelayar, perdagangan di laut dan nelayan. b. Masyarakat petani akan mengembangkan kehidupan agraris ( pertanian ) c. Masyarakat pengembala di daerah padang rumput akan mengembangkan budaya pengembala yang berpindah-pindahh ( nomeden ). Aspek-aspek kebudayaan yang terdapat diIndonesia meliputi seluruh sendi kehidupan bangsa Indonesia antara lain. a. Agama yang dianut : Islam, Kristen, Kaatholik, Hindu dan Budha. b. Alam lingkungan hidup yang terdiri dari pegunungan, darat / lembah dan pantai. c. Ilmu Pengetahuan dan Tekhnologi, Ilmu Pengetahuan dan tekhnologi yang dikembangkan sesuai dengan corak kehidupan bangsa Indonesia yaitu pertanian, nelayan dan industri. d. Adat istiadat, tradisi dan tatakrama yang berlaku disetiap daerah. e. Kesenian daerah, bahasa daerah, rumah adat dan pakaian yang ada di tiap-tiap daerah. Keragaman budaya di Indonesia disebabkan oleh tempat tinggal suku bangsa Indonesia yang terpisah- pisah di kepulauan Indonesia, corak kehidupan dan aspek-aspek budaya yang beraneka ragam. Keragaman suku bangsa dan budaya bangsa Indonesia dapat dilihat pada contoh-contoh berikut : a. Di Pulau Jawa 1. Terdapat suku bangsa : jawa, sunda, madura, dan betawi. 2. Lagu daerah antara lain : - Rujak ulek dari suku jawa - Tanduk majeng dari suku madura - Bubuy bulan dari sunda 3. Tarian daerah - Tari remo dari jawa timur - Tari serimpi dan gembyong dari jawa tengah - Tari jaipong dari sunda - Tari ondel-ondel dari betawi. b. Di Pulau Sumatra 1. Terdapat suku bangsa : aceh, Batak, Minangkabau, dan melayu 2. Lagu-lagu daerah - Bunga jeumpa dari Aceh - Madeledekk dari Batak Tapanuli - Tak ong-Tong dari Minangkabau

- Tundung Periuk dari Melayu 3. Tari daerah - Tari lilin dari minangkabau c. Di Pulau Kalimantan 1. Terdapat suku bangsa dayak dan banjar. 2. Lagu daerah - Ampar-ampar pisang dari banjar - Nuluya dari dayak d. Di Pulau Sulawesi 1. Terdapat suku bangsa : bugis, toraja, dan minahasa 2. Lagu daerah - Ina ni keke dari minahasa - Angin mamiri dari sulawesi selatan - Sipatokahan dari manado ( sulawesi utara ) e. Dikepulauan Nusa Tenggara 1. Terdapat suku bangsa : bali, sasak, sumbawa, flores, timor 2. Lagu daerah - Macepet-cepetan dari bali - Halele u ala de teong dari flores - Tabe ora na dari timor 3. Tari daerah - Tari pendet dan tari barong dari bali f. Dikepulauan Maluku Terdapat suku ternate dan memiliki lagu daerah oulate dan saule. g. Dipulau Papua 1. Penduduknya terdiri dari ras atau rumpun Malaisa 2. Lagu daerah : Apuse dan yambe yamko Beberapa daerah memiliki upacara adat yang sangat terkenal antara lain : a. Ngaben : Upacara pemebakaran mayat di Bali b. Kasada : Upacara adat di gunung Bromo jawa timur c. Sekaten : Upacara adat untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di Yogyakarta. d. Lompat batu : Upacara adat dipulau nias Sumatra Utara e. Kematian atau rambe solo : Upacara adat ditoraja Sulawesi Selatan f. Ero Era To Ora : Upacara adat tindik telinga di Papua dan pakaian adat yang beraneka ragam. Disamping itu tiap daerah diIndonesia mempunyai rumah adat dan pakaian adat yang beraneka ragam. Mengembangkan sikap menghormati keaneka ragaman suku bangsa dan budaya itu bukan untuk dipertantangkan tetapi harus menjadi kekayaan atau khasanah budaya bangsa Indonesia. Jelasnya budaya daerah adalah sumber budaya Nasional. Upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mengembangkan sikap menghormati keragaman suku bangsa dan budaya diIndonesia antara lain: a. Tidak membeda-bedakan atau memilih teman dalam bergaul. b. Tidak mempersoalkan daerah asal dalam berteman. c. Mengunjungi daerah-daerah wisata budaya seperti : TMII, Borobudur, P. Bali dsb d. Menyaksikan tayangan paket budaya di televisi dengan menyaksikan tanyangan paket ditelevisi atau mengunjungi daerah wisata budaya akan mebuka wawasan kita terhadap budaya daerah lain sehingga timbul rasa suka dan ikut memiliki budaya dari daerah lain.

LEMBAR KEGIATAN SISWA

MATA PELAJARAN : KELAS : KELOMPOK :1. 2. 3. PETUNJUK PENGERJAAN I. Untuk menyelesaikan lembar kegiatan ini bacalah dengan cermat dan teliti bacaan tentang keragaman suku dan budaya Indonesia serta amati gambar pakaian dan rumah adat yang ada di Indonesia. II. Diskusikan jawaban kalian pada tempat atau kolom yang tersedia ! 1. Sebutkan aspek-aspek budaya yang ada di Indonesia 2. Mengapa terjadi keragaman suku bangsa dan budaya di Indonesia ? 3. Lengkapilah kolom dibawah ini ! No 1 2 3 4 5 6 7 No 1 2 3 4 Pulau / kepulauan Jawa Sumatra Kalimantan Sulawesi Nusa Tenggara Maluku Papua Propinsi Jawa Timur Sumatra Barat Bali Sulawesi Selatan Suku Bangsa

Nama Rumah Adat

LEMBAR EVALUASI

I.

Isilah pernyataan dibawah ini dengan jawaba yang singkat dan benar ! 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. Semua hasil karya pikiran manusia yang dilakukan dengan sadar disebut . Masyarakat dikepulauan akan mengembangkan kehidupan bercorak Masyarakat dipadang rumput akan mengembangkan budaya Rujak ulek adalah lagu dari daerah . Di Bali ada upacara pembakaran mayat yang disebut Rumah bubungan limas adalah rumah adat dari daerah . Sikap kita terhadap teman yang berasal dari daerah lain sebaiknya .. Penduduk yang mendiami papua berasal dari rumpun ... Dalam pergaulan sehari-hari penduduk suatu suku bangsa menggunakan bahasa .. 10. Budaya daerah merupakan sumber budaya .

II.

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan jelas dan benar ! 1. Mengapa kita harus mengembangkan sikap menghormati keragaman suku bangsa dan budaya di Indonesia ? .. Upaya apa yang harus dilakukan untuk mengembangkan sikap menghormati keragaman suku dan budaya di Indonesia ? .. Apa manfaat yang kita peroleh dengan menghasilkan tayangan paket budaya di televisi ? .. Apa kepanjangan dari TMII dan dimana letaknya ? .. Apa yang dimaksud dengan mesyarakat nomade ? ..

2.

3.

4.

5.

Andonosari, 5 Mei 200 Mengetahui Guru Kelas V Prektikum

Anna M. Azizah NIP. 19750917 199911 2 003

Ani Indriani NIM. 606151452693

Kepala sekolah SDN Andonosari I

Guru Pamong

Basuki, A. Ma.Pd NIP. 19540828 198010 1 001

Anna M. Azizah NIP. 19750917 199911 2 003

Dosen Pembimbing

Sumanto

Anda mungkin juga menyukai