Anda di halaman 1dari 11

PENGARUH INSTAGRAM TERHADAP KREATIFITAS

MAHASISWA DKV UNP

Oleh
Hanif Alhadi
(14027059)
Dosen
Ishakawi, S.Pd, M.Ds
Dr. Ramalis Hakim ,M.Pd
Dini Faisal, S.Ds M.Ds
PRODI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL
JURUSAN SENI RUPA
FAKULTAS BAHASA DAN SENI
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2016
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, hanya dengan rahmat dan
hidayah-Nya-lah penyusunan makalah ini dapat diselesaikan. Shalawat dan salam
penulis sampaikan kepada suri tauladan kita nabi Muhammad SAW beserta
keluarga, sahabat dan pengikutnya yang setia. Penulisan makalah ini berjudul
Pengaruh Instagram Terhadap Kreatifitas Mahasiswa DKV UNP disusun
dalam rangka memenuhi nilai mata kuliah Metodologi Penelitian.
Dalam penulisan makalah ini penulis di bimbing dan dibantu oleh
berbagai pihak. Untuk itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima
kasih yang sebesar-besarnya terutama kepada :
1.
2.
3.
4.

Dr. Ramalis Hakim, M.Pd selaku dosen pembimbing.


Dini Faisal, S.Ds, M.Ds selaku dosen pembimbing.
Ishakawi, S.Pd, M.Ds selaku dosen pembimbing.
Keluarga besar penulis yang selalu mengiringi doa dan perhatian.
Semoga dengan bantuan, bimbingan, dan motivasi yang telah

diberikan bernilai ibadah dan mendapat balasan yang berlimpah dari Allah SWT,
aamiin. Penulis menyadari segala keterbatasan yang dimiliki. Jika ada kesalahan
dalam penulisan ini adalah tanggung jawab penulis. Akhir kata, penulis berharap
semoga referat ini memberikan manfaat bagi kita semua, aamiin ya rabbal alamin.
Padang, 15 Oktober 2016

Penulis

ii
DAFTAR ISI
Kata Pengantar .................................................................................................
Daftar Isi ..........................................................................................................

ii
iii

BAB I Pendahuluan
1. Latar Belakang ...............................................................................
2. Identifikasi Masalah.......................................................................
3. Rumusan Masalah...........................................................................
4. Tujuan Penelitian
5. Manfaat Penelitian .........................................................................
BAB II Kajian Pustaka
1. Landasan Teoritis............................................................................
2. Hasil Penelitian yang Relefan.........................................................
3. Kerangka Konseptual......................................................................
4. Hipotesis .........................................................................................

1
2
2
2
2
3
4
5
6

BAB III Metode Penelitian


1. Jenis Penelitian ..............................................................................
7
2. Populasi dan Sampel ..................................................................... 7
3. Variabel Penelitian... 7
4. Jenis dan Sumber Data. 7
5. Teknik dan Alat Pengumpul Data 8
6. Teknik Analisis Data...
8
Daftar Pustaka

iii

BAB I
PENDAHULUAN

A.

LATAR BELAKANG MASALAH


Instagram merupakan salah satu media sosial yang sedang popular

dikalangan masyarakat. Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto yang


memungkinkan pengguna mengambil foto, menerapkan filter digital, dan
membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial. Penggunaan Instagram
didunia tercatat sebanyak 400 juta pengguna dimana 25% dari pengguna
Instagram dari seluruh dunia adalah masyarakat Indonesia. Indonesia termasuk

negara dengan pengguna Instagram ketiga terbesar didunia setelah amerika dan
jepang.
Di Indonesia sendiri 85 persen pengguna Instagram merupakan
masyarakat dengan rentang umur 18-35 tahun. Rentang umur tersebut merupakan
kalangan remaja usia pelajar dan mahasiswa. Mahasiswa DKV merupakan salah
satu kalangan mahasiswa yang banyak menggunakan Instagram. Dimana
Instagram

menjadi salah satu sumber inspirasi bagi mahasiswa

DKV tersebut dalam menghasilkan karya


Kreativitas adalah merupakan kemampuan untuk menciptakan sesuatu
yang baru untuk memberi ide kreativ dalam memecahkan masalah atau sebagai
kemampuan untuk melihat hubungan-hubungan yang baru antara unsur-unsur
yang sudah ada sebelumnya. Kreatifitas merupakan salah satu bagian penting
dalam membuat karya. Kreatifitas sangat membantu dalam menghasilkan sebuah
karya yang baru dan unik serta karya yang belum pernah dibuat sebelumnya.
Dengan adanya Instagram sebagai media sosial yang berbasis foto
sehingga memungkinkan untuk mempengaruhi mahasiswa serta menambah
kreatifitas mahasiswa khusus nya mahasiswa DKV.

B.

IDENTIFIKASI MASALAH
Berdasarkan latar belakang masalah diatas dapat ditemukan beberapa

permasalahan yang dapat diidentifikasikan sebagai berikut :


1. Tinggi nya penggunaan Instagram dikalangan mahasiswa
2. Kebutuhan mahasiswa akan Instagram sebagai bahan untuk menambah
kreatifitas
C.

RUMUSAN MASALAH
Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah bagaimana pengaruh

Instagram terhadap kreatifitas mahasiswa DKV UNP.

D.

TUJUAN PENELITIAN
Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut :
1. Mengetahui hal-hal yang dapat meningkatkan kreatifitas mahasiswa
DKV.
2. Mengetahui pengaruh Instagram terhadap kreatifitas mahasiswa DKV.

E.

MANFAAT PENELITIAN
Adapun manfaat penelitian ini adalah memberikan informasi mengenai
pengaruh Instagram terhadap kreatifitas mahasiswa DKV.

BAB II
KAJIAN PUSTAKA
A.

LADASAN TEORITIS
1. Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto yang memungkinkan
pengguna mengambil foto, menerapkan filter digital, dan
membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik
Instagram sendiri. Satu fitur yang unik di Instagram adalah memotong
foto menjadi bentuk persegi, sehingga terlihat seperti hasil kamera
Kodak Instamatic dan polaroid. Hal ini berbeda dengan rasio aspek 4:3
yang umum digunakan oleh kamera pada peranti bergerak. (Wikipedia)
2. Sejarah Instagram Perusahaan Burbn, Inc. berdiri pada tahun 2010,
perusahaan teknologi startup yang hanya berfokus kepada
pengembangan aplikasi untuk telepon genggam. Pada awalnya Burbn,
Inc. sendiri memiliki fokus yang terlalu banyak di dalam HTML5
peranti bergerak, namun kedua CEO, Kevin Systrom dan Mike Krieger
memutuskan untuk lebih fokus pada satu hal saja. Setelah satu minggu

mereka mencoba untuk membuat sebuah ide yang bagus, pada


akhirnya mereka membuat sebuah versi pertama dari Burbn, namun di
dalamnya masih ada beberapa hal yang belum sempurna. Versi Burbn
yang sudah final, aplikasi yang sudah dapat digunakan iPhone yang
isinya terlalu banyak dengan fitur-fitur. Sulit bagi Kevin Systrom dan
Mike Krieger untuk mengurangi fitur-fitur yang ada, dan memulai lagi
dari awal, namun akhirnya mereka hanya memfokuskan pada bagian
foto, komentar, dan juga kemampuan untuk menyukai sebuah foto.
Itulah yang akhirnya menjadi Instagram. (Wikipedia)
3. Kreativitas adalah merupakan kemampuan untuk menciptakan sesuatu
yang baru untuk memberi ide kreativ dalam memecahkan masalah atau
sebagai kemampuan untuk melihat hubungan-hubungan yang baru
antara unsur-unsur yang sudah ada sebelumnya.
(seputarpengertian.blogspot.co.id)
4. kreativitas adalah segala kemampuan seseorang untuk menciptakan
sesuatu yang baru, baik berupa gagasan maupun karya nyata yang
relative berbeda dengan apa yang telah ada sebelumnya.
(seputarpengertian.blogspot.co.id)
5. Mahasiswa adalah setiap orang yang secara terdaftar untuk mengikuti
pelajaran disebuah perguruan tinggi dengan batasan umur sekitar 18
30 tahun. Mahasiswa merupakan suatu kelompok dalam masyarakat
yang memperolehstatusnya, karena adanya ikatan dengan suatu
perguruan tinggi.(sarwono)
6. Mahasiswa adalah seseorang calon sarjana yang dalam keterlibatannya
dengan perguruan tinggi yang didik dan diharapkan untuk menjadi
calon-calon yang intelektual.(knopfemacher)
B.

HASIL PENELITIAN YANG RELEVAN


Untuk menghindari duplikasi, peneliti melakukan penelusuran terhadap
penelitian-penelitian terdahulu. Dari hasil penelusuran penelitian

terdahulu, diperoleh beberapa masalah yang berkaitan dengan masalah


yang akan diteliti, yaitu:
1. Pengaruh model pembelajaran berbantu Instagram terhadap kemampuan
berpikir kreaif siswa kelas X SMA Negeri 8 Surakarta yang diteliti oleh
RINA PUTRI UTAMI, RIEZKY MAYA PROBOSARI, UMI
FATMAWATI yang merupakan mahasiswa Program Studi Pendidikan
Biologi ,Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ,Universitas Sebelas
Maret.
Hasil penelitian nya adalah pembelajaran dengan metode berbantu
Instagram kemampuan berpikir kreatif lebih tinggi dibandingkan dengan
metode pembelajaran tanpa berbantu Instagram
C. KERANGKA KONSEPTUAL
Instagram merupakan sebuah aplikasi yang berbasis foto sehingga
memungkinkan untuk memberikan inspirasi atau memunculkan sebuah ide- ide
baru serta memunculkan kreatifitas seseorang.
Mahasiswa DKV UNP dituntut untuk selalu kreatif dan memiliki ide-ide baru
dalam perkuliahan sehingga hasil yang dicapai dalam perkuliahan memuaskan
Dalam penelitian ini akan di fokuskan apakah ada pengauh Instagram tersebut
terhadap kreatifitas mahasiswa DKV UNP
Kerangka berpikir dalam penelitian ini dapat digambarkan dalam bentuk
diagram sebagai berikut:

Mahasisw
a DKV
UNP

Instagra
m

Membutuhk
an: a. Ideide
b.
Kreatifitas
c. Referensi
d. Pemikiran

Berisi :
a. Foto
b. Ilustrasi
c. Produk
d. desain
f.lukisan

Pengaruh Instagram
terhadap kreatifitas
Mahasiswa DKV UNP

Bagan kerangka konseptual

D. HIPOTESIS
1. Adanya pengaruh Instagram terhadap kreativitas mahasiswa DKV
UNP
2. Instagram berisi foto foto yang dapat mendorong mahasiswa
mendapatkan ide-ide baru
3. Instagram mendorong mahasiswa untuk berkreatifitas

BAB III
METODE PENELITIAN

A. .JENIS PENELITIAN
Deskriptif expost facto
Dilakukan dengan metode Deskriptif Karena ingin melihat apakah
mahasiswa DKV UNP yang menggunakan Instagram lebih kreatif atau tidak
dengan mahasiswa yang tidak menggunakan instagram. Sesuai dengan
kondisi mahasiswa tersebut
Metode expost facto digunakan karena pada penelitian ini berdasarkan
sesudah kejadian yaitu sesudah digunakan nya instagram
B. POPULASI DAN SAMPEL
Populasi

: Mahasiswa DKV UNP

Sampel

: Angkatan 2014

Disini melakukan penelitian terhadap angkatan 14 saja Karena pada angkatan


14 ini lebih seimbang antara pengguna Instagram dengan yang tidak
menggunakan Instagram sehingga lebih memudahkan dalam penelitian
C. VARIABEL PENELITIAN
Varibel terikat
: Kreatifitas Mahasiswa DKV UNP
Variabel bebas
: Instagram
D. JENIS DAN SUMBER DATA
1. Jenis data :
Data kualitatif
Mengetahui apakah Mahasiswa yang menggunakan Instagram lebih kreatif
dan mempunyai ide ide dari pada mahasiswa yang tidak menggunakan
Instagram. Disajikan dalam kata verbal

2. Sumber data
Sumber data primer
Sumber data langsung diambil dari mahasiswa DKV UNP
E. TEKNIK DAN ALAT PENGUMPUL DATA
Teknik dan alat pengumpulan data disni menggunakan kuesioner yaitu
dengan memberikan seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada
responden untuk dijawabnya
F. ANALISIS DATA

Berdasarkan data data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa Instagram


sangat berperan penting dalam mempengaruhi kreatifitas mahasiswa DKV
UNP. Instagram berisi foto-foto yang menarik sehingga bisa menjadi bahan
acuan dalam proses menciptakan sebuah ide-ide baru dan memunculkan
kreatifitas dalam menciptakan sebuah karya baru.
Banyak mahasiswa yang menggunakan Instagram memiliki kreatifitas yang
berbeda dari mereka yang tidak menggunakan Instagram. Para pengguna
Instagram justru lebih kreatif dan menciptakan ide-ide baru dalam membuat
sebuah karya. Hal ini dikarenakan mereka menggabungkan berbagai ide-ide
yg ada di Instagram agar terbentuk sebuah ide baru.
Sedangkan mereka yang tidak menggunakan Instagram justru tidak kreatif
dalam berkarya. Mereka berkarya dengan ide-ide yang biasa dan tidak ada
hal baru. Masih menggunakan style yg sudah ada tanpa ada nya inovasi baru
dari diri mereka. Hal ini dikarenakan tidak ada nya referensi.
Oleh karena itu Instagram memberikan dampak terhadap kreatifitas
mahasiswa DKV UNP dan sangat memberikan pengaruh terhadap terciptanya
kreatifitas mahasiswa.

DAFTAR PUSTAKA
https://id.wikipedia.org/wiki/Instagram. 20 Oktober 2016
http://seputarpengertian.blogspot.co.id/2014/09/seputarpengertian-kreativitas.html, 20 Oktober 2016
https://id.techinasia.com/jumlah-pengguna-instagram-indonesia.
20 Oktober 2016
http://www.gurupendidikan.com/pengertian-mahasiswa-menurutpara-ahli-beserta-peran-dan-fungsinya. 20 Oktober 2016

Anda mungkin juga menyukai