Anda di halaman 1dari 4

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian


Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian kuantitatif
adalah suatu proses menemukan pengetahuan yang menggunakan data berupa
angka sebagai alat menganalisis keterangan mengenai apa yang ingin
diketahui (Kasiram, 2008) Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode deskriptif dengan pendekatan cross sectional yaitu melakukan
pengumpulan data observasi atau pengukuran dengan menggabungkan
variabel sebab dan akibat yang terjadi pada obyek penelitian dan diukur dalam
waktu yang bersamaan. (Notoatmodjo, 2002)
3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian
Penelitian dilakukan di Puskesmas Alang-Alang Lebar Palembang.
Penelitian dilaksanakan selama 2 minggu, 11-22 Juli 2016.
3.3 Populasi dan Sampel Penelitian
3.3.1 Populasi Penelitian
Populasi penelitian adalah seluruh pasien yang datang berobat ke
Puskesmas Alang-Alang Lebar Palembang bulan Juli 2016.
3.3.2

Sampel Penelitian
Sampel adalah sebagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki
populasi tersebut (Sugiyono, 2005) Sampel dalam penelitian ini adalah
pasien hipertensi yang berobat ke Puskesmas Alang-Alang Lebar
Palembang periode 27 Juni-22 Juli 2016 yang memenuhi kriteria inklusi.
Sementara objek penelitian adalah pengetahuan, sikap dan perilaku
tentang hipertensi.

3.3.3 Kriteria Inklusi dan Eksklusi


3.3.3.1 Kriteria Inklusi
Kriteria inklusi dalam penelitian ini adalah pasien hipertensi di
Puskesmas Alang-Alang Lebar yang mengetahui bahwa dirinya menderita
hipertensi dan menjalani pengobatan.
18

19

3.3.3.1 Kriteria Eksklusi


Kriteria eksklusi dalam penelitian ini adalah pasien hipertensi yang
tidak tahu bahwa dirinya menderita hipertensi atau yang baru mengetahui
saat dilakukan pemeriksaan tekanan darah.
3.4 Cara Pengambilan Sampel
Pengambilan sampel dilakukan secara accidental sampling.
Accidental sampling adalah teknik pengambilan sampel dengan cara
mengambil subjek sampel pada saat penelitian tersebut dilakukan
(Arikunto, 2006).

20

3.5 Cara Pengumpulan Data


Cara pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan
wawancara dengan kuesioner pada pasien hipertensi di Puskesmas AlangAlang Lebar Palembang periode 27 Juni-22 Juli 2016.

3.6 Rencana Cara Pengolahan dan Analisis Data


Data yang diperoleh dalam penelitian ini akan diolah dan dianalisis dengan
SPSS 22.
o Analisis Univariat
Variabel seperti usia, jenis kelamin, tingkat pengetahuan, sikap dan
perilaku pasien hipertensi dalam menjalankan diet dan pengobatan
hipertensi, nilai tekanan darah akan dipresentasikan dalam bentuk tabel
distribusi dan narasi.
o Analisis Bivariat
Variabel independen yakni tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku
pasien hipertensi menjalankan diet dan pengobatan hipertensi dan
variabel dependen yakni nilai tekanan darah akan dianalisis
menggunakan chi square dan akan dipresentasikan dalam bentuk tabel
dan narasi.

3.7 Kerangka Konsep


Usia
Jenis kelamin
Pendidikan

Tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku pasien hipertensi


dalam menjalankan pengaturan asupan makanan dan
pengobatan hipertensi

21

Penurunan
tekanan darah
Bagan 1. Kerangka
Konsep
3.8 Kerangka Operasional

Pelayanan di Puskesmas Alang-Alang Lebar Palembang


Kriteria inklusi :
Pasien hipertensi yang telah melakukan
Pengumpulan data :
Data didapatkan dari observasi dan hasil kuesioner serta
Pengolahan, Analisis dan Penyajian Data
Bagan
2. Kerangka
Operasional
Hasil dan
Kesimpulan

Observasi dan
pemberian
kuesioner

Anda mungkin juga menyukai