Anda di halaman 1dari 1

MENGENAL DEBU DAN PENGENDALIANNYA

Debu atau Dust adalah partikel padat yang berukuran sangat kecil yang dibawa oleh udara.
Partikel-partikel kecil ini dibentuk oleh suatu proses disintegrasi atau fraktur seperti
penggilingan, penghancuran atau pemukulan terhadap benda padat
Pelepasan debu secara berlebihan keudara dapat menyebabkan gangguan kesehatan dan juga
masalah di industri tersebut, beberapa gangguan dan masalah tersebut diantaranya adalah:
Bahaya kesehatan
Penyakit pernapasan ditempat kerja
Iritasi pada mata, telinga, hidung dan tenggorokkan
Iritasi pada kulit
Risiko dust explosion dan kebakaran
Merusak peralatan
Mengganggu penglihatan
Bau yang tidak enak
Masalah bagi komunitas sekitar pabrik atau perusahaan
Pengendalian debu (dust control) adalah proses pengurangan emisi debu dengan
menggunakan prinsip-prinsip enjineering. Sistem kontrol yang dirancang dengan baik,
dirawat dengan baik dan dioperasikan dengan baik akan dapat mengurangi emisi debu
sehingga mengurangi paparan debu berbahaya bagi pekerja. Pengendalian debu juga dapat
mengurangi kerusakkan mesin, perawatan dan downtime, peneglihatan yang baik (bersih) dan
meningkatkan moral dan semangat kerja para pekerja. Ada tiga sistem pengendalian paparan
debu terhadap pekerja, yaitu:
Pencegahan
Sistem kontrol
Pencegahan Pepatah mengatakan mencegah lebih baik daripada mengobati. Pencegahan
terjadinya debu di area kerja juga dapat diterapkan. Meskipun dalam proses produksi yang
massal, dimana bahan baku atau produk yang digunakan menghasilkan debu, maka tentu saja
sistem pencegahan hampir tidak mungkin dilakukan. Namun jika proses tersebut dirancang
secara baik untuk memenimalkan debu, misalnya dengan menggunakan sistem penanganan
yang tidak menimbulkan debu, maka emisi debu dapat dikurangi.
Sistem Kontrol Setelah semua usaha pencegahan dilakukan secara maksimal, dan jika
masih terdapat debu dari proses tersebut, maka barulah dilakukan pengendalian atau
pengontrolan terhadap debu tersebut. Beberapa teknik pengendalian yang dapat dilakukan
adalah seperti perangkap debu, menggunakan masker, dan penyemprotan air berkala untuk
menangkap debu terbang.

Anda mungkin juga menyukai