Anda di halaman 1dari 1

I WAYAN SUARDITA 016852077

Ruang Lingkup Tap ADPU4500


ADPU 4230, Sistem Administrasi Negara Kesatuan Republik Indonesia (SANKRI), 3 sks.
Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai administrasi negara sebgai sistem, tatanan organisasi
lembaga negara, tatanan organisasi di tingkat pusat, manajemen administrasi negara Indonesia,
administrasi keuangan dan material, aparatur perekonomian negara dan aplikasi teknologi informasi dan
komunikasi dalam manajemen pemerintahan.
ADPU 4410, Kebujakan Publik, 3 sks.
Menguraikan tentang pengertian kebijakan publik; hubungan administrasi negara dan kebijakan publik;
beberapa model analisis kebijakan publik; proses perumusan kebijakan publik; beberapa faktor yang
berpengaruh terhadap kebijakan publik; lembaga dan forum perumusan kebijakan publik dan wilayah
kebijakan publik.
ADPU 4441, Pengembangan Organisasi, 3 sks.
Didalam buku materi pokok Pengembangan Organisasi (PO) ini, dibahas tentang konsep-konsep dasar
Pengembangan Organisasi. Pembahasan dimulai dari penjelasan apa yang dimaksud dengan PO secara
umum, kemudian model-model pengembangan, dan proses pengembangan yang meliputi kegiatan:
diagnosis, intervensi, evaluasi dan maintenance. Buku materi pokok ini juga dilengkapi dengan
pembahasan tentang penerapan model pengelolaan perubahan, penerapan learning organization dan
aplikasi konsep-konsep dasar pengembangan organisasi.
ADPU 4341, Teori Organisasi, 3 sks.
Teori organisasi berkembang dengan cepat seiring dengan perkembangan lingkungan dan teknologi
yang berubah dengan cepat, maka dalam mata kuliah Teori Organisasi dibahas tentang pentingnya
mempelajari teeri organisasi, struktur organisasi, lingkungan organisasi, teknologi, strategi, budaya
organisasi, organisasi, kekuasaan dan wewenang serta learning organization.
ADPU 4334, Kepemimpinan, 3 sks.
Buku Materi Pokok ini membekali mahasiswa dengan berbagai konsep tentang kepemimpinan, teori dan
tipologi kepemimpinan, peran pemimpinan, gaya dan kekuasaan dalam kepemimpinan. Perkembangan
mutakhir tentang kepemimpinan dan aplikasi kepemimpinan dalam organisasi.
ADPU 4533, Etika Administrasi Pemerintahan, 3 sks.
Mata kuliah ini membahas konsep etika maupun etika administrasi pemerintahan, tiga asas luhur dalam
kehidupan, empat nilai utama dalam kehidupan masyarakat, nilai serta jenis-jenis ragam keadilan,
keadilan senagai kebijakan moral, teori keadilan, berbagai ajaran keadilan, asas-asas atis dalam
administrasi pemerintahan dan kebahagiaan manusia.

Anda mungkin juga menyukai