Anda di halaman 1dari 1

Abdul Muiz Maulana

115020301111014

Olah Rasa Kasih Sayang kepada Tanaman


Saya akan menyampaikan olah rasa kasih sayang saya kepada tanaman. Ada berbagai
macam tanaman dengan berbagai manfaatanya yang diciptakan Tuhan. Tanaman/tumbuhan
merupakan salah satu makhluk Tuhan yang sangat dibutuhkan manusia dan makhluk hidup
lainnya. Karena hanya tumbuhan yang mampu memroduksi untuk dirinya sendiri dan disebut
juga sebagai makhluk produsen. Selain itu juga banyak manusia menghasilkan uang dari
tanaman dengan memperdagangkan dalam kehidupan sehari-hari. Segala keindahan dalam
dunia ini juga tak luput dari tumbuhan seperti pepohoan-pepohonan yang menghiasi
kehidupan dan juga sebagai sumber oksigen bagi kehidupan di dunia ini. Untuk itu, kita
sebagai manusia harus senantiasa menyayangi tanaman/tumbuhan dengan selalu menjaga
kelestariaanya untuk generasi mendatang.
Saya coba merawata dua tanaman dari kecambah, yang satu saya rawat dengan penuh
kasih sayang dan satunya lagi hanya saya rawat biasa tanpa ada perasaan kasih sayang
padanya bahkan asal-asalan. Ketika saya menyiram tanaman yang saya sayangi, tak jarang
saya ajak bicaratentang kabaranya, saya menyiramnya menggunakan air secukupnya, dan
tidak secara manumpahkannya langsung. Dan untuk tanaman satunya saya hanya
menyiramnya saja agar tidak mati bahkan saya juga lupa untuk menyiramnya. Memang tidak
dapat kita lihat langsung secara kasat mata. Karena dia tidak bisa langsung menampakkan
hasil. Tetapi dengan kita menyiramnya secara berkala dari hari ke hari terlihat sekali
perkembangannya. Untuk tanaman yang saya beri kasih sayang terlihat sangat segar dan
sepertinya sangat gembira. Sedangkan untuk tanaman satunya tumbuh sepeti biasa tapi
tanamannya terlihat seperti kusut atau layu, seperti akan mati. Saya bandingkan hasilnya ini
setelah seminggu saya rawat, karena tempat keduanya saya bedakan. Mungkin ini dampak
dari ketika kita merawat tanaman dengan penuh kasih sayang maka tanaman itu juga akan
subur dan begitu pula sebaliknya.
Tuhan menciptakan tanaman sebagai bahan makanan dan sumber kehidupan bagi
manusia, sebagai keindahan bagi manusia dan bahkan sebagai teman manusia. Oleh karena
itu kita harus bersyukur dan harus selalu menyayangi kepada tanaman. Dengan bersikap yang
baik pada tanaman, selalu merawat dengan baik dan menyayangi hewan tersebut, dan juga
selalu menjaga kelestariannya. Karena itu merupakan kenikmatan dari Tuhan.

Anda mungkin juga menyukai