Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN KERJA WAKTU TERTENTU

PENGAJAR PUSAT BAHASA UNIVERSITAS ISLAM KADIRI


No: /UM-KKJ/PB/I/2016

Pada hari Sabtu Tanggal Tiga Puluh Januari Dua Ribu Enam Belas bertempat di Pusat
Bahasa Universitas Islam Kadiri, yang bertanda tangan dibawah ini :

Pada hari ini, Sabtu tanggal Tiga Puluh bulan Januari tahun Dua Ribu Enam Belas,
bertempat di Pusat Bahasa Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri, yang bertanda
tangan di bawah ini :

Ayu Fatmawati, M.pd yang berkedudukan di kediri, sebagai Kepala Pusat Bahasa
Uniska, selanjutnya dalam Perjanjian Kerjasama ini disebut PIHAK PERTAMA.

Irwan Sulistyanto, S.Pd.yang berkedudukan di kediri, sebagai Tenaga Pengajar Pusat


Bahasa Uniska, selanjutnya dalam Perjanjian Kerjasama ini disebut PIHAK KEDUA.

PIHAK PERTAMA, dan PIHAK KEDUA sepakat untuk mengadakan Perjanjian


Kerja Waktu Tertentu, dengan ketentuan sebagai berikut:

Pasal 1
PENEMPATAN

PIHAK KEDUA diterima, disetujui, dan ditempatkan oleh PIHAK PERTAMA di


Pusat Bahasa Universitas Islam Kadiri (UNISKA) sebagai Tenaga Pengajar atau
pekerjaan-pekerjaan lain yang ada hubungan dengan tugas yang telah ditetapkan
oleh PIHAK PERTAMA, sedangkan waktu kerja sesuai dengan jadwal yang telah
terlampir.

Pasal 2
JANGKA WAKTU

Bahwa jangka waktu Perjanjian Kerja Waktu Tertentu, ini telah disetujui oleh kedua
belah pihak selama 1 (satu) semester terhitung sejak ditanda tangani Perjanjian ini.

Pasal 3
PENERIMAAN

PIHAK PERTAMA memberikan Gaji kepada PIHAK KEDUA sebesar


Rp.40.000,00 (empat puluh ribu rupiah ) per tatap muka dan diterimakan pada
setiap awal bulan.

_________________________________________________________________Halaman 1
Pasal 4
KEWAJIBAN PIHAK KEDUA

1) PIHAK KEDUA berkewajiban untuk melaksanakan Pekerjaan yang telah


diterima sesuai dengan pasal 2 dari pekerjaan ini, pada setiap hari kerja dan jam
kerja yang telah ditetapkan.
2) PIHAK KEDUA berkewajiban untuk mentaati Kesepakatan Kerja, segala
ketentuan yang berlaku di Pusat Bahasa Uniska
3) PIHAK KEDUA berkewajiban untuk mengikuti rapat koordinasi yang
dilaksanakan oleh PIHAK PERTAMA
4) PIHAK KEDUA berkewajiban untuk ditugaskan dimanapun sesuai dengan
penugasan PIHAK PERTAMA.

Pasal 5
BERAKHIRNYA KESEPAKATAN KERJA

1) Bahwa setelah Perjanjian Kerja Waktu Tertentu ini dibuat, lalu tiba-tiba dari
PIHAK KEDUA, dengan sendirinya mengundurkan diri dari Pusat Bahasa
Uniska, maka PIHAK KEDUA tidak diberikan pesangon atau tunjangan, dan
PIHAK KEDUA tidak berhak melakukan tuntutan dalam bentuk apapun
kepada PIHAK PERTAMA.
2) Pemutusan Kerja dapat dilakukan secara sepihak oleh PIHAK PERTAMA
kepada PIHAK KEDUA sebelum kontraknya habis dan tanpa adanya
pesangon atau tunjangan apabila PIHAK KEDUA melakukan Pelanggaran
sebagai berikut :
a) PIHAK KEDUA melanggar Tata Tertib Pusat Bahasa Uniska antara lain
tidak disiplin, tidak mematuhi instruksi Pimpinan dan lain - lain yang
tercantum dalam Peraturan Pusat Bahasa Universitas Islam Kadiri.
b) PIHAK KEDUA melanggar Hukum Pidana yang berlaku antara lain :
Pencurian, dan Perkelahian sesama tenaga pengajar.
3) Apabila PIHAK KEDUA akan melakukan Pengunduran Diri dari Pusat
Bahasa Uniska, maka 1 (satu) bulan sebelumnya diwajibkan untuk membuat
surat Pengunduran Diri sesuai Peraturan Pusat Bahasa Uniska, sedangkan
Pengunduran Diri yang dilakukan oleh PIHAK KEDUA sebelum masa
kontraknya habis, maka PIHAK KEDUA harus membayar ganti rugi sesuai
yang ditetapkan PIHAK PERTAMA yaitu 3 (tiga) kali gaji total yang didapat
pada bulan sebelumnya.
4) Bahwa PIHAK PERTAMA tidak akan menutup kemungkinan akan
memperpanjang kontrak terhadap PIHAK KEDUA, apabila PIHAK
KEDUA dalam menjalankan tugas dan kewajibannya dinilai oleh PIHAK
PERTAMA mempunyai prestasi kerja yang baik sesuai dengan evaluasi
kinerja yang dilakukan setiap semester.

Pasal 6
PENYELESAIAN PERSELISIHAN

1) Bilamana timbul perselisihan dalam pelaksanaan Perjanjian Kerja Waktu


Tertentu ini, PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA sepakat untuk
menyelesaikannya dengan cara musyawarah untuk mendapatkan mufakat.
2) Bilamana perselisihan tidak dapat diselesaikan dengan cara musyawarah
mufakat, maka PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA sepakat untuk
menyerahkan perselisihan tersebut kepada instansi yang berwenang dibidang
ketenagakerjaan.

_________________________________________________________________Halaman 2
Pasal 7
KESALAHAN DAN KELALAIAN

1) Jika PIHAK KEDUA dalam menjalankan tugas menimbulkan kesalahan dan


kelalaian yang mengakibatkan kerugian materiil bagi PIHAK PERTAMA,
maka PIHAK KEDUA harus bertanggung jawab untuk membayar ganti rugi
kepada PIHAK PERTAMA sesuai dengan kerugian yang ditimbulkan.
2) PIHAK KEDUA tidak diperbolehkan menerima sesuatu dalam bentuk
apapun dari PIHAK KETIGA (Mitra Kerja), dalam menjalankan Kewajibannya.

Pasal 8
PENUTUP

1) Hal- hal yang belum diatur dalam Perjanjian Kerja Waktu Tertentu ini akan
diatur dikemudian oleh kedua belah pihak.
2) Perjanjian Kerja Waktu Tertentu ini dibuat dalam rangkap 2 (dua) bermaterai
sesuai dengan ketentuan, yang ditandatangani oleh masing masing pihak dan
mempunyai kekuatan hukum yang sama.

Demikian Perjanjian Kerja Waktu Tertentu ini dibuat pada tanggal, bulan dan tahun
tersebut di atas rangkap dua dengan meterai dan masing-masing mempunyai
kekuatan hukum yang sama.

PIHAK KEDUA PIHAK PERTAMA


Tenaga Pengajar Kepala Pusat Bahasa UNISKA,

Materai
Rp. 6000,-
dan Cap

Irwan Sulistyanto, S.Pd Ayu Fatmawati, S.Pd., M.Pd.


NIK. 1989052920140910.1.70318

Mengetahui
Dekan FKIP,

Dr. H. M Naim Musafik, MH., M.Pd.


NIP. 196703121995121004

_________________________________________________________________Halaman 3

Anda mungkin juga menyukai