Anda di halaman 1dari 11

KLIPING SENI BUDAYA

SENI RUPA DI MANCANEGARA


ASIA

SMP NEGERI 10 YOGYAKARTA


Nama : Crispinus Devico Paksi Mantara
No. Absen : 8
Kelas : IX A
Mata pelajaran : Seni Budaya
A . SENI TARI DI MANCANEGARA ASIA
1. Tari Piring (Minangkabau)
Kostum nya baju panjang dengan penutup kepala khas Minangkabau.
Dan property piring. Dimainkan bisa secara berkelompok atau
berpasangan. Kesenian tari piring ini dilakukan secara berpasangan
maupun secara berkelompok dengan beragam gerakan yang dilakukan
dengan cepat, dinamis serta diselingi bunyi piring yang berdentik yang

dibawa oleh para penari tersebut. Gerakan nya tidak monoton.

2. Tari Yosakoi (Kochi, Jepang)


Kostum biasanya menggunakan yukata/kimono. Gerakan tangan dan
kaki dinamis. Sambil menari, di kedua belah tangan, penari pria dan
wanita segala umur membunyikan perkusi dari kayu yang
disebut naruko. Mulanya, naruko dipakai untuk mengusir burung-
burung di sawah, namun sekarang menjadi pelengkap tari. Penari
dalam satu kelompok mengenakan kostum berupa happi atau yukata.
Kostum dan musik dipilih sesuai selera masing-masing kelompok yang
berusaha tampil seunik mungkin. Musik pengiring tari dapat merupakan
campuran musik daerah (miny) dicampur dengan musik rock, samba,
disko, enka, atau genre musik yang lain sesuai selera, namun harus
memasukkan melodi "Yosakoi Naruko Odori". Dimainkan secara
berkelompok.
3. Tarian Bharata Natyam (India)
Untuk menguasainya perlu mengambil masa bertahun-tahun karena
terdapat berbagai gerakan tangan, kaki dan mata yang harus dipelajari
demi untuk mempersembahkan tarian warisan lama yang dihormati ini
secara lengkap, penuh dengan kegemilangan. Berasal dari wilayah
Tamil Naidu di bahagian Selatan India. Gerakan penari Bharata Natyam
yang asli menyerupai gerakan api. Biasanya tarian ini diiringi dengan
musik klasik Carnatic. Secara tradisionalnya, tarian ini dipersembahkan
secara solo oleh seorang penari wanita. mempunyai 3 elemen penting
iaitu posisi berdiri asas (sthanaka), gerakan kaki (chari) dan pergerakan
tangan yang dihias (nritta-hasta). Biasanya kumpulan pemain musik
Carnatic menggunakan instrumen yaitu mridangam (drum),
nagaswaram (paip panjang berbentuk tanduk yang dibuat daripada
kayu hitam), suling, biola dan veena. Dari teks zaman dahulu, kita
dapat melihat bahawa pakaian asli tidak menutupi sebahagian besar
badan penari Bharata Natyam. Ada beberapa jenis pakaian Bharata
Natyam, ada yang tidak membatasi gerakan penari, manakala yang lain
sebaliknya. Pakaian zaman sekarang sangat simbolik, kerana tujuannya

adalah untuk mengeluarkan aura penari pada zaman kebendaan ini.

4. Tarian Lansaran (suku kaum Murut, Malaysia)


Tarian lansaran ini biasanya ditarikan di lantai khas yang berukuran
kira-kira 81 kaki persegi yang dibina di tengah-tengah rumah panjang
yang diperbuat menggunakan kayu bulat. Kayu bulat dipasang berlapis-
lapis secara khusus supaya boleh melantun seperti "spring". Di atasnya
tarian lansaran dilakukan oleh kumpulan penari lelaki dan perempuan
dengan pakaian tradisional warna hitam dan hiasan manik-manik yang
berwarna-warni, kaum lelaki memakai topi berbulu burung serta
pakaian dibuat dari kulit kayu bercampur kain berwarna. Penari tarian
ini membuat bulatan sambil melonjak-lonjak di atas lantai lansaran
dengan diringi oleh bunyi hentakan susunan kayu bulat di bagian
bawah lantai lansaran, sambil itu penari lelaki akan melonjak ke atas
untuk mencapai "kinkilat" (singkowoton) yang digantung di bagian atas
sambil bersorak tanda gagah. Kemuncak tarian lansaran ialah berbalas-
balas pantun tanda mengeratkan lagi tali silaturahim antara mereka.

5. Buchaechum atau tari buchae (tari kipas)


merupakan sejenis tarian kelompok. Tarian tersebut cukup dikenal di
mancanegara. Tarian ini dipertunjukan oleh sekelompok penari wanita
yang memegang kipas berwarna - warni. Inti tarian ini adalah variasi
gerakan membuka, menutup, dan membentuk formasi kipas.

Tari ini mengekspresikan keindahan dan keangguhan wanita Korea. Para


penarinya membentuk formasi dan kejadian - kejadian di alam seperti
deburan ombak, rumpuh bunga, dan kupu - kupu yang berterbangan di
terpa angin.

Awalnya tari ini merupakan bagian dari ritual. Kemudia, tarian tersebut
berubah menjadi tarian yang mengekspresikan kegembiraan, dan
keanggunan. Penonton akan merasakan seakan mereka bearada di
taman bunga karena penarinya memakai pakaian beraneka warna

dengan gerakan - gerakan yang beritme dan formasi kipas yang indah.

6. Tari perut
Tarian yang terkenal di kawasan itu adalah tari perut. Masyarakat
disana menebutnya raqs sharqi (tari timur) atau raqs baladi (tarian
nasional). Berbagai negara seperti Yordania, Irak, Arab Saudi, Mesir, dan
Turki mengenal tarian ini. Tari perut biasanya dipentaskan pada acara
pesta, misalnya pernikahan. Tari ini ditarikan baik laki - laki maupun
perempuan.

Di Turki, tari perut ini dipengaruhi oleh kebudayaan orang Romawi.


Penari laki - lakinya disebut kochecks. Mereka biasanya berpura - pura
sebagai wanita dengan menggunakan rok. Pada zaman Ottoman, penari
wanita penggunakan pakaian sehari - hari yang terdiri dari celana, baju
panjang, rompi ketat, dan ikat pinggang dari tali atau kain sedangkan
penari laki - laki menggunakan kostum khusus.

Tarian lainnya yang terkenla dari Timur Tengan adalah tari sema. Tarian
ini dilakukan dengan car berputar - putar. Apabila tari perut dipentaskan
untuk hiburan, tari sema ditujukan untuk fungsi keaagamaan. Tari sema
telah di pertunjukan selama 700 tahun lalu oleh para sufi. Tarian ini
dimulai dengan pujian kepada para nabi. Lalu, terdengar suara
drum.setelah melakukan tiga putaran, para penarinya melepaskan
mantel. Setiap orang akan mendekati pemimpin, memberi salam,
mencium tangan, dan membentuk formasi sesuai intruksi
pemimpinnya. Tarian diakhiri dengan pembacaan Al - Quran.

7. Barongsai
adalah tarian tradisonal Cina dengan menggunakan sarung menyerupai
singa. Barongsai memiliki sejarah selam ribuan tahun. Atu gerakan
tarian barogsai adalah gerakan singa memakan amplop yang berisi
uang. Gerakan ini disebut lay see. Diatas amplop umumnya diberi
selada air yang konon merupakan makanan kesukaan barongsai. Proses
ini meakan waktu hamper separuh dari lamanya pertunjukan seni tari
barongsai.

8. Tinikling
Salah satu tarian tradisional Filipina adalah tari Tinikling yang dimainkan
oleh beberapa laki-laki dan perempuan. Laki-laki menggunakan pakaian
tradisional berwarna hijau dan yang wanita berwarna merah. Meraka
meloncat-loncat dengan tangan bertolak pinggang.
Sekian contoh ragam tarian yang ada di Asia. Masih banyak lagi
karya seni tari di Asia yang belum saya sebutkan disini yang
mencerminkan negaranya masing-masing. Mari kita jaga kekayaan negeri
kita agar tidak semakin punah kebudayaan kita.

B . SENI MUSIK DI MANCANEGARA ASIA


Musik Melayu
Musik Melayu adalah musik yang tumbuh dan berkembang di
negara melayu seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Brunei
Darusalam
Ciri utama musik melayu adalah menggunakan gendang tradisional
atay rebana berukuran besar yang membawa sentuhan dendang dan
joged melayu
Instrumen yang dominan pada musik melayu adalah biola,
accordion, dan gong
Di Indonesia, musik melayu hanya berkembang di daerah
Sumatera. Khususnya Riau dan Sumatera Barat
Musik Oriental
Musik oriental adalah musik yang tumbuh dan berkembang di
China, Korea, dan Jepang
Keunikan musik China dan Jepang terketak pada Instrumennya.
Khususnya alat musik String baik yang dipetik maupun yang
digesek
Tangga nada yang digunakan adalah tangga nada Pentatonis
(1,2,3,4,5,6)
Suara alat muskinya ketika dimainkan akan menimbulkan suasana
ekspresif
Alat Musik String pada Musik China :
1. Koto : Gitar klasik Jepang yang ke 13 senarnya
dimainkan dengan dua tangan dan dapat menghasilkan musik
yang sangat ekspresif.
2. Qin : Siter Cina. Senarnya berjumlah 14 menghasilkan
nada rendah dan tinggi, tergantung pada sisi-sisi kuda-kuda
tempat senar ditabuh
3. Shamisen : Kecapi berleher panjang yang sering dimainkan
di Jepang. Ketiga senar Shamisen distem dalam berbagai
macam nada. Termasuk satu Steman untuk musik gembira.
Pemain musik Shamisen menggunakan pemetik dari tulang
yang disebut bachi. Perut alat musik dipelurut dengan kulit
domba untuk menahan pukulan pemetik
4. San Xian : kecapi China yang mirip dengan Shamsen
Jepang. San Xian berarti juga senar.

Musik Hindustan
Musik Hindustan adalah musik yang tumbuh dan berkembang di
daerah India, Pakistan, dan Bangladesh
Ciri khasnya terletak pada ritme yang ditimbulkan instrumen
membraphone yang disebut tabla dan instrumen string yang disebut
sitar
Instrumen Musik India :
1. Tabla : sepasang drum yang memimpin sitar dan
tambura dalam musik klasik India. Pemain tabla memukul
bagian tengah kulit pukul dengan jari, sedangkan telapak
tangan menekan bidang pukul untuk membuat variasi nada,
2. Sitar : Gitar klasik India, semacam kecapi, memiliki
tujuh senar utama yang terbentang melewati fret logam
lengkung. Fret ini memungkinkan pemain untuk mengatur
senar dan tangga nada yang membuat senar meliuk-liuk.
3. Tambura : seperti gitar, alat pengiring gitar dalam musik
klasik India yang terbentuk kecapi panjang. Dibalik melodi
sinar yang ramai tambura berfungsi sebagai pendengung
yang mantap.
4. Serangi : Rebab india. Badannya berbentuk bongkahan
yang ditegakkan dan dimainkan dengan penggesek. Senar
harmoni terbentang diatas lubang dan papah pilah yang lebar.

Musik Timur Tengah


Musik Timur Tengah adalah musik yang tumbuh dan berkembang di
negara Arab dan sekitarnya. Biasa juga disebut irama musik padang
pasir
Musik yang paling menonjol adalah Qasidah (lagu bernafaskan
islam yang alur nadanya/melodinya berakar/berorientasi pada lagu
timur tengah)
Syair lagu qasidah meceritakan keagungan Allah, kebesaran
Rasulnya, ajakan untuk beramal dan berjihad di Jalan Allah serta
anjuran untuk menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangannya.
Instrumen Khas dari Qasidah :
1. Rebana : alat musik yang berupa gendang satu sisi
dengan badan tidak rendah sesuai dengan kemampuan
genggaman tangan
2. Gitar gambus : kecapi Arab yang kepalanya berbentuk
S. badannya lebih dalam dan lehernya lebih sempit.

C . SENI TEATER DI MANCANEGARA ASIA


1. Nok
Nok adalah teater atau drama tradisi Thailand yang berasal dari
provinsi-provinsi selatan. Pertunjukan dalam lakon Nok berakhir sebagai
tindakan keagamaan. Nok ini merupakan perkembangan seni rakyat
Thailand yang bernama Lakon Jatri. Nok itu sendiri mempunyai arti di luar
atau selatan.

2. Trott
Trott merupakan drama tari dari Kambodia, yakni sebuah tari berburu
rusa yang khas. Pemain-pemain bertopeng menggambarkan pemburu,
raksasa, lembu jantan, wanita-wanita, dan rusa.

3. Nibhathin
Nibhathin merupakan pertunjukan roh yang berasal dari Burma.
Pemain-pemainnya adalah para penghibur keliling yang menggunakan
agama sebagai payung bagi aktivitas sekuler mereka.

4. Hat Cheo
Adalah bentuk tertua dari pertunjukan Vietnam. Hat Cheo berkembang
dari nyanyian-nyanyian, tarian-tarian, dan lawakan rakyat yang
dipertunjukan oleh petani Vietnam pada musim panen. Pertunjukan ini
lambat laun menitikberatkan pada sindiran sosial.

5. Kabuki
Adalah sebuah bentuk teater klasik Jepang, yang mengalami revolusi
pada abad XVII. Istilah kabuki berasal dari tiga huruf Jepang, ka
(nyanyian), bu (tarian), dan ki (keterampilan). Keterampilan disini adalah
keterampilan menggunakan pedang.

6. Noh
Adalah bentuk teater musikal yang tertua di Jepang. Penceritaan tidak
hanya dilakukan dengan nyanyian (utal), iringan musik (hayashi), dan tari-
tarian.

7. Kyogen
Adalah sebuah tarian klasik Jepang yang sifatnya lelucon. Teater ini
dipentaskan dengan aksi dan dialog yang amat gaya, selain itu dahulu
teater ini dipentaskan disela-sela pementasan Nok meski sekarang
terkadang dipentaskan sendiri. Kyogen tidak menggunakan topeng.
8. Bunraku
Bunraku populer sekitar abad XVI. Buranku merupakan teater boneka di
Jepang yang dimainkan dengan iringan yang sifatnya bercerita. Musik
yang dimainkan adalah Shamisen, yaitu alat musik dipetik berdawai 3.

9. Mithila-Orissa
Berasal dari Odissi, India. Teater ini menandai adanya pengaruh tarian
dalam interaksi budaya antar daerah.

10. Talchum
Talchum secara harfiah berarti tari topeng. Talchum merupakan seni
pertunjukan yang mengandung seni tari, musik, dan teater. Para pemain
menggunakan topeng dan memainkan naskah dengan tarian, dialog, dan
nyanyian.

11. Pansori
Adalah suatu format dalam cerita. Ada seorang pemain sandiwara
sebagai pusat yang menyampaikan dialog dan nyanyian menjadi suatu
cerita yang utuh, sedangkan pemain sandiwara yang lain menambahkan
penggambaran suasana hati dan irama sesuai cerita dengan pukulan
drum dan kata-kata lisan yang disebutChuim

PENUTUP

Demikianlah kliping ini saya susun, semoga dapat


memberikan manfaat bagi yang membutuhkan. Agar
kliping ini tersusun sempurna maka saya mohon saran
dan masukan untu penyempurnaan kliping. Mohon
maaf jika ada kesalahan di kliping ini. Semoga kliping
ini dapat menambah ilmu pembaca tentang seni rupa
di Asia. Kurang lebihnya saya mengucapkan
terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai