Anda di halaman 1dari 1

Aliran Feminisme menurut Tong dalam bukunya Feminist Thought setidaknya membahas 8

aliran feminism antara lain: Feminisme Liberal, Feminisme radikal, feminism Marxis dan
Sosialis, feminism psikoanalisis dan gender, feminism eksistensialis, feminism postmodern,
feminism multikltural dan global, dan ekofeminisme. Adapun aliran-aliran feminisme akan
dipaparkan sebagai berikut:
1. Feminisme Liberal
Liberaisme pada hakikatnya merupakan aliran politik yang merupakan asal mula
feminism liberal (Tong, 1998:15). Pada saat itu terjadi rekonseptualisasi, pemikiran
ulang,dan penstrukturan ulang. Dalam feminisme liberal selanjutnya melalui
beberapa proses sepanjang perjuang kaum feminis liberal yang terjadi pada abad ke-
18 dan ke-19. Pada awalnya seorang mengamati bahwa pemikiran politik liberal
mempunyai konsepsi atas sifat manusia, yang menempatkan manusia dengan
keunikannya yaitu mempunyai kemampuan untuk bernalar. Berangkat dari
haltersebut, kaum liberal setuju bahwa suatu masyarakat yang adil memungkinkan
indivudu untuk menunjukkan otonominya, dan juga untuk memuaskan dirinya.
Menurut kaumliberal, hak harus diberikan sebagai prioritas kebaikan (Tong,
1998:16). Pada intinya pemikiran kaum liberal adalah bahwa setiap individu memiliki
hak atas dirinya untuk memperoleh kesejahteraan tujuan hidupnya selama tidak
merampas yang bukan haknya.

Anda mungkin juga menyukai