Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

SMK MIFTAHUL ISLAM KUNIR


TAHUN PELAJARAN 2016 / 2017

Satuan Pendidikan : SMK Miftahul Islam Kunir


Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer Jaringan
Mata Pelajaran : Produktif TKJ
Kelas / Semester : XI (Sebelas) / Genap
Kode Mata Pelajaran : KJ.13

A. STANDAR KOMPETENSI
Melakukan Instalasi Perangkat Jaringan Berbasis Luas (Wide Area Network)

B. KOMPETENSI DASAR
Menjelaskan persyaratan dan pengenalan perangkat WAN

C. INDIKATOR
Segmen segmen dari WAN yang diusulkan diidentifikasi
Kebutuhan segmen WAN ditentukan menggunakan analisis fungsional
Kandungan dan volume lalu lintas diperkirakan sesuai harapan penggunaan
organisasi.

D. ALOKASI WAKTU
6 jam @35menit (2 jam / pertemuan)

E. TUJUAN PEMBELAJARAN
Sikap
Memilih peralatan/komponen jaringan secara teliti
Menerapkan sikap disiplin dalam mengikuti prosedur instalasi perangkat WAN
Mengikuti prosedur dalam memasang perangkat jaringan
Melaksanakan pengukuran WAN dengan sabar dan teliti
Pengetahuan
Menjelaskan pengertian WAN
Mengidentifikasi jenis jaringan, standar WAN
Menjelaskan konsep dasar WAN
Menguraikan konsep dasar dan pengalamatan IP
Menjelaskan konsep dasar pengkebelan WAN
Keterampilan
Merencakan dan memilih perangkat jaringan sesuai dengan fisik dan kondisi lokasi
Memasang perangkat WAN
Menguji konektifitas WAN
F. MATERI AJAR
Interkoneksi antara perangkat LAN dan WAN
Komunikasi jaringan berbasis luas dengan jemlah lebih dari 100 titik
Type koneksi WAN
G. METODE PEMBELAJARAN
Ceramah
Demonstrasi
Tanya Jawab/diskusi
Praktikum
Penugasan
H. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Pertemuan ke -1 (2 x 35 menit)
Kegiatan Awal :
Guru memberi salam, tegur sapa, mengabsen siswa, memberi motivasi dan informasi target
ketrampilan yang akan dikuasai setelah selesai pembelajaran.

Kegiatan Inti :
Eksplorasi
Menggali pemahaman siswa tentang Wide Area Network (WAN)
Elaborasi
Mengidentifikasi segmen-segmen WAN
Menguraikan kebutuhan segmen WAN, berdasarkan analisis fungsional
Konfirmasi
Siswa dapat memahami konsep tiap segmen pada WAN
Siswa dapat memahami kebutuhan segmen WAN berdasarkan analisis fungsional
Kegiatan Akhir :
Guru memberikan sesi tanya jawab kepada siswa
Guru menilai kemampuan siswa (postes)

Pertemuan ke -2 (2 x 35 menit)
Kegiatan Awal :
Guru memberi salam, tegur sapa, mengabsen siswa, memberi motivasi dan informasi target
ketrampilan yang akan dikuasai setelah selesai pembelajaran.

Kegiatan Inti :
Eksplorasi
Menggali pemahaman siswa tentang kebutuhan segmen WAN
Elaborasi
Menguraikan jenis-jenis kemungkinan koneksi terbaik yang dapat dilak-sanakan dalam
pema-sangan WAN dengan jumlah titik lebih dari 100
Membuat perkiraan kandungan dan volume lalu lintas
Konfirmasi
Siswa dapat memahami jenis-jenis kemungkinan koneksi terbaik yang dapat dilak-
sanakan dalam pema-sangan WAN dengan jumlah titik lebih dari 100
Siswa mampu mengirakan kandungan dan volume lalu lintas
Kegiatan Akhir :
Guru memberikan sesi tanya jawab kepada siswa
Guru menilai kemampuan siswa (postes)

Pertemuan ke -3 (2 x 35 menit)
Kegiatan Awal :
Guru memberi salam, tegur sapa, mengabsen siswa, memberi motivasi dan informasi target
ketrampilan yang akan dikuasai setelah selesai pembelajaran.

Kegiatan Inti :
Eksplorasi
Menggali pemahaman siswa tentang rancang bangun topologi jaringan berbasis luas
Elaborasi
Membuat rancangan topologi yang akan digunakan dalam membangun jaringan
berbasis luas
Memilih media yang akan digunakan dalam membangun jaringan berbasis luas
Konfirmasi
Siswa dapat membuat rancangan topologi yang akan digunakan dalam membangun
jaringan berbasis luas
Siswa mampu memilih media yang akan digunakan dalam membangun jaringan
berbasis luas
Kegiatan Akhir :
Guru memberikan sesi tanya jawab kepada siswa
Guru menilai kemampuan siswa (postes)

I. SUMBER BELAJAR
Buku Manual Jaringan Komputer
Modul
Internet
Perangkat Jaringan Komputer

J. METODE PENILAIAN
Tes tertulis
Merangkum materi dan modul
Laporan hasil praktikum
Tugas artikel dari internet
Keaktifan peserta didik dalam kelas

K. SISTEM PENILAIAN
Tes Tertulis bobot 20%
Tugas / Laporan praktek bobot 10%
Tes Uji Praktek bobot 70% (Kompeten nilai diatas 75, tidak kompeten kurang dari nilai
75)
KKM pada sekolah untuk mapel praktek produktif TKJ adalah 75
Penilaian praktek siswa mempresentasikan / unjuk kerja / demonstrasi proses kegiatan
praktek sesuai jobsheet

L. PENILAIAN
Instrumen Penilaian
1. Apa yang dimaksud dengan jaringan WAN ?
2. Sebutkan dan jelaskan perangkat perangkat WAN ?

Kunci Jawaban
1. Wide Area Network (WAN) adalah jaringan yang jangkauannya mencakup daerah
geografis yang luas, seringkali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN
memungkinkan terjadinya komunikasi diantara dua perangkat yang terpisah jarak yang
sangat jauh. WAN menginterkoneksikan beberapa LAN yang kemudian menyediakan
akses ke komputerkomputer atau file server pada lokasi lain. Beberapa teknologi
WAN antara lain adalah Modem, ISDN, DSL, Frame Relay, T1, E1, T3, E3 dan
SONET.
2. Perangkat WAN
WAN menghubungkan beberapa LAN melalui jalur komunikasi dari service provider.
Karena jalur komunikasi tidak bisa langsung dimasukkan ke LAN maka diperlukan
beberapa perangkat interface. Perangkatperangkat tersebut antara lain:
1) Router
LAN mengirimkan data ke Router, kemudian Router akan menganalisa berdasarkan
informasi alamat pada layer 3. Kemudian Router akan meneruskan data tersebut ke
interface WAN yang sesuai berdasarkan routing table yang dimilikinya. Router adalah
perangkat jaringan yang aktif dan intelegent dan dapat berpartisipasi dalam manajemen
jaringan. Router mengatur jaringan dengan menyediakan kontrol dinamis melalui
sumber daya dan mendukung tugas dan tujuan dari jaringan. Beberapa tujuan tersebut
antara lain konektivitas, perfomansi yang reliabel, kontrol manajemen dan fleksibilitas.
2) CSU/DSU
Jalur komunikasi membutuhkan sinyal dengan format yang sesuai. Untuk jalur digital,
sebuah Channel Service Unit (CSU) dan Data Service Unit (DSU) dibutuhkan.
Keduanya sering digabung menjadi sebuah perangkat yang disebut CSU/DSU.
3) Modem
Modem adalah sebuah perangkat dibutuhkan untuk mempersiapkan data untuk
transmisi melalui local loop. Modem lebih dibutuhkan untuk jalur komunikasi analog
dibandingkan digital. Modem mengirim data melalui jalur telepon dengan memodulasi
dan demodulasi sinyal. Sinyal digital ditumpangkan ke sinyal suara analog yang
dimodulasi untuk ditransmisikan. Pada sisi penerima sinyal analog dikembalikan
menjadi sinyal digital atau demodulasi.
4) Communication Server
Communication Server mengkonsentrasikan komunikasi pengguna dial-in dan remote
akses ke LAN. Communication Server memiliki beberapa interface analog dan digital
serta mampu melayani beberapa user sekaligus

Norma Penilaian
Skor penilaian : NILAI = JUMLAH BENAR X 100
JUMLAH SOAL

Mengetahui, Kunir,
Kepala SMK Miftahul Islam Kunir Guru Mata Pelajaran

Drs. SASMITO RATIH SETIAWATI, S.Pd.


NIP.- NIP. -

Anda mungkin juga menyukai