Anda di halaman 1dari 1

INSTRUKSI KERJA PENGUMPULAN DAHAK

1. WAKTU PENGUMPULAN CONTOH UJI DAHAK


Untuk menegakkan diagnosis TB secara mikroskopis dibutuhkan tiga contoh uji
dahak. Pengumpulan spesimen dahak dilakukan dalam waktu 2 hari yaitu
Sewaktu Pagi Sewaktu (SPS)
Dahak Sewaktu hari -1 (A)
Dahak pertama diambil SEWAKTU pada saat pasien berkunjung ke
fasyankes
Beri pot dahak pada saat pasien pulang untuk keperluan pengumpulan
dahak pagi hari berikutnya.
Dahak Pagi (B)
Pasien mengeluarkan dahak kedua pada PAGI hari setelah bangun tidur
dan membawa contoh uji dahak ke laboratorium.
Dahak Sewaktu hari -2 (C)
Kumpulkan dahak ketiga (dahak SEWAKTU) di laboratorium pada saat
pasien kembali ke laboratorium pada hari kedua saat membawa dahak
pagi (B).

Pengumpulan dahak dilakukan di ruang terbuka CONTOH RUANG UNTUK BERDAHAK


dan mendapat sinar matahari langsung atau di
ruangan dengan ventilasi yang baik, untuk
mengurangi kemungkinan penularan akibat
percikan dahak yang infeksius. Tempat
pengumpulan dahak dilengkapi dengan prosedur
mengeluarkan dahak, tempat cuci tangan dengan
air mengalir dan sabun.
Jangan mengeluarkan dahak di ruangan tertutup
dengan ventilasi yang buruk, misalnya:
Kamar kecil / toilet
Ruang kerja (ruang pendaftaran, ruang
pengumpulan sampel, laboratorium)
Ruang tunggu, ruang umum lainnya.

Anda mungkin juga menyukai