Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN BONDOWOSO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SEMPOL
Jl. Raya Kawah Ijen No.01  08113514431 Sempol
Website: http://puskesmassempol.blogspot.com, Email: puskesmassempol@gmail.com
BONDOWOSO

KERANGKA ACUAN
PENDAFTARAN

I. PENDAHULUAN
Puskesmas merupakan bagian penting dari system pelayanan kesehatan yang ada.
Untuk meningkatkan kepuasan pasien, puskesmas harus senantiasa meningkatkan mutu
pelayanan agar sesuai dengan yang diharapkan, salah satunya dengan peningkatan kualitas
kerja. Pelayanan yang bermutu tidak hanya pada pelayanan medis saja. Akan tetapi pelayanan
penunjang seperti pendaftaran pasien juga merupakan salah satu indicator mutu pelayanan
yang dapat diketahui melalui kelengkapan pengisian berkas rekam medis.
Upaya peningkatan kualitas mutu pelayanan kesehatan di puskesmas sangat
tergantung dari tersedianya data dan informasi yang akurat, tepat waktu, dan dapat
dipertanggungjawabkan. Upaya tersebut dapat dilakukan apabila factor manusia dalam
pengelolaan rekam medis memiliki pengetahuan dan keterampilan yang profesional, serta
ditunjang dengan sarana dan prasarana baik.

II. LATAR BELAKANG


Loket Pendaftaran di Puskesmas mempunyai peranan yang penting dalam pelayanan
rawat jalan. Loket Pendaftaran merupakan wajah pelayanan dimana seorang pasein akan
melakukan kontak pertama kali dengan Puskesmas melalui Loket Pendaftaran.
Kepuasan pasien terhadap pelayanan di Loket Pendaftaran sangat berperan penting
terhadap kepuasan pasien terhadap pelayanan secara keseluruhan. Demikian juga sebaliknya,
ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan di Loket Pendaftaran akan sangat mempengaruhi
kepuasan pasien terhadap pelayanan Puskesmas secara keseluruhan.

III. TUJUAN UMUM


Sebagai Pedoman kerja Petugas Loket di Loket pendaftaran dalam pelayanan Kartu
Berobat dan Kartu Rawat Jalan bagi pasien Umum / Askes / Masyarakat Miskin.

IV. TUJUAN KHUSUS


Untuk mendapatkan data riwayat kesehatan pasien sebagai acuan dalam memberikan
layanan kesehatan dan kunjungan selanjutnya

V. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


1. Pasien / pendaftar menuju loket pendaftaran
2. Petugas loket melakukan salam, senyum, sapa kepada pasien / pendaftar
3. Petugas menanyakan keluhan pasien dan meminta menunjukkan tanda pengenal
identitas ( KTP/KK/Kartu Askes PNS/ kartu BPJS )
4. Pasien / pendaftar menunjukkan tanda pengenal identitas ( KTP/KK/Kartu Askes
PNS/ kartu BPJS )
5. Petugas loket mncatat identitas pasien
6. Petugas loket menyiapkan kartu rawat jalan pasien
7. Petugas loket menyerahkan kartu rawat jalan dan resep kepada pasien dan
menunjukkan arah ke poli yang diituju
VI. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Secara umum dalam pelaksanaan pendaftaran pasien yaitu
1. Menyapa pasien dengan ramah
2. Menanyakan tujuan pasien datang ke Puskesmas
3. Meminta pasien menunjukkan kartu identitas
4. Mengisi identitas pasien di kartu rawat jalan dan dokumen terkait
5. Mengarahkan pasien ke poli yang dituju

VII. SASARAN
1. Pasien / Pendaftar

VIII. JADWAL
 Senin – Kamis : 07.00 s/d 14.00 WIB
 Jum’at : 07.00 s/d 11.00 WIB
 Sabtu : 07.00 s/d 12.00 WIB

IX. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi pelaksanaan kegiatan pendaftaran pasien dilakukan setiap hari oleh
Petugas loket dengan mengambil kartu rawat jalan di setiap poli dan memasukkan
kembali kembali ke family folder ( Rekam Kesehatan Keluarga ).

X. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dilakukan di register pengunjung dan kunjungan rawat jalan untuk
membuat laporan kunjungan Pukesmas Sempol.

Bondowoso, 12 Juli 2015


KepalaPuskesmas Penanggung Jawab Loket Pendaftaran

Drg. Rudi Iswoyo, MM Yuli Herlina


NIP. 19700823 200501 1 006 NIP. 19760403 201410 2 002

Anda mungkin juga menyukai