Anda di halaman 1dari 7

Nama,Tempat diutus,Nama kaumnya,dan Mukjizat 25 Nabi dan Rasul

1. Nabi Adam as
Nabi Adam as merupakan manusia pertama yang diciptakan oleh Allah Swt.Sebelum
penciptaan Adam as Allah memberi tahu kepada malaikat,tetapi malaikat khawatir karena
manusia akan menumpahkan darah dan merusak muka bumi,setelah itu allah berfirman
“sesungguhnya aku mengetahui apa yang tidak engkau ketahui”.Kemudian Allah
mengajarkan semua nama benda kepada Adam as,dan menyuruh Malaikat untuk
menyebutkan nama-nama benda itu,karena belum diajarkan tentu saja Malaikat tidak dapat
menyebutkan nama-nama benda tersebut,dan Allah berfirman “Hai Adam beritahukan kepada
mereka benda-benda ini”.Kemudian Allah menyuruh Malaikat dan Iblis bersujud
kepadanya,namun Iblis tidak mau bersujud kepada Adam karena sifat angkuh dan sombong
membuatnya dikeluarkan dari surga.Peristiwa itulah yang menjadi mukjizat Nabi Adam yaitu
Allah mengajarkan semua nama kepada Nabi Adam as.
Sebelum di turunkan kebumi Nabi Adam as dan siti hawa tinggal di surga,namun
karena digoda oleh Iblis untuk memakan buah dari pohon1 yang telah di larang
Allah.Kemudian Allah mengusir Nabi Adam dan Siti Hawa dari surga karena memakan buah
dari pohon yang dilarang Allah Swt,ada yang mengatakan tempat pertama kali Nabi Adam
diturunkan dimuka bumi adalah india,dan ada juga yang mengatakan di jazirah arab.
Diterangkan dalam Hadits riwayat Imam Bukhari bahwa Nabi Adam dijadikan pada
hari jumat dan diturunkan kebumi,dan kemudian juga diwafatkan oleh allah pada hari
jumat.Diperkirakan berumur 930 tahun dan mempunyai keturunan sebanyak 40 laki-laki dan
perempuan.

2. Nabi Idris as2


Nabi Idris as dilahirkan di Babylon3 dan dibesarkan di Manaf (Memphis)4,mukjizat
yang diberikan Allah kepada Nabi Idris yaitu berupa kepandaian dalam membaca dan
menulis,fasih berkomunikasi dengan 72 kabilah dengan dialeknya,beliau lincah merancak
kuda,mahahir menjahit pakaian,ahli dalam ilmu falaq,matematika,dan giat melaksanakan
pembangunan ( 188 kota didirikan).Nabi Idris diberi 30 shahifah (lembaran kitab) yang berisi
petunjuk Ilahi untuk disampaikan kepada umatnya.5 Tidak ada yang mengetahui wafatnya
konon ceritanya Allah mengangkatnya kelangit dan menempatkannya di surga.

3. Nabi Nuh as6


Nabi Nuh as merupakan Rasul pertama yang menerima syariat yaitu hukum halal dan
haram dan pertama kali yang mendapat tugas dari Allah Swt. Nabi Nuh juga yang pertama

1
Pohon itu dinamakan “Syajarutul Khuldi” ( pohon kekekalan ).
2
Nama lengkapnya adalah Idris(Khanuk) bin Yarad (Yarid) bin Mahlayil (Mahlail) bin Qanin (Qainan)
bin Anwasy (Anusy) bin Syits bin Adam Abul Basyar.
3
Sekarang daerah tersebut berubah nama menjadi iraq
4
Sekarang daerah tersebut berubah nama menjadi Mesir
5
Nama umat Nabi Idris as yaitu Zuriat Qabil dan Memphis.
6
Nuh bin Lamik bin Matwayah bin Idris bin Yarad bin Mahlayil bin Qanin bin Anwasy bin Syits bin
Adam Abul Basyar.
diantar lima Rasul yang mendapat gelar Ulul Azmi.Kaum Nabi Nuh7 masih banyak
menyembah berhala dan berbagai upaya telah dilakukan Nabi Nuh selama 950 tahun diutus
menjadi Rasul,pengikut beliau kurang dari 100 orang.Mukjizat Nabi Nuh adalah bisa
membuat perahu yang sangat besar dengan izin Allah,dan diperuntukkan untuk memuat
pengikutnya agar terhindar dari azab Allah Swt berupa banjir bandang yang melanda umat
Nabi Nuh yang kafir termasuk juga anaknya yang bernama Kan‘an

4. Nabi Hud as8


Nabi Hud berasal dari kabilah yang bernama ‘Aad bin Aush bin Aram bin Sam bin
Nuh,mereka adalah bangsa arab yang tinggal dibukit-bukit pasir al-Ahqaf,yang terletak antara
aman dan hadramaut,dijazirah arab selatan.Kaumnya9 terkenal karena membangkang perintah
Allah dan memiliki hati yang telah mati, lantas Allah menghukum mereka dengan bencana
kekeringan dan di akhiri oleh dengan azab awan hitam berupa petir dan angin topan.

5. Nabi Shaleh as10


Nabi Shaleh berasal dari kaum tsamut,sebuah kabilah yang menganbil nama
leluhurnya,Tsamud bin Atsir.Mukjizat yang diberikan Allah kepada Nabi Shaleh berupa onta
betina yang muncul dari celah-celah batu dan tidak boleh diganggu sama sekali kalau mereka
ingin selamat.Kaum Nabi Shaleh11 diberikan banyak kepandaian dan kemahiran memahat
gunung dan batu-batuan untuk membuat pemukiman,kaumnya penyembah berhala dan selalu
berbuat kemaksiatan dan saling memfitnah satu sama lainnya.Kemudian mereka tidak
menghiraukan dakwah Nabi Shaleh bahkan mereka membunuh ontanya.Lalu datanglah azab
yang dahsyat sesuai janji Allah Swt. Nabi Shaleh diperkirakan berusia 70 tahun dan wafat di
mekkah.

6. Nabi Ibrahim as
Nabi Ibrahim merupakan Nabi yang membawa agama tauhid dengan jalan
memperlihatkan tanda kewahdaniyah-Nya,maka Nabi Ibrahim pun menyatakan ketundukan
dan keikhlasannya kepada Allah Swt. Nabi Ibrahim hidup dalam abad ke-19 dan 18 SM dan
banyak keturunannya yang menjadi Nabi dan mendapat kitab dari Allah swt. Nabi Ibrahim
menyeru kaumnya12 dan berjuang membasmi kemusyrikan dan penyembah berhala,akan
tetapi mereka menolaknya bahkan menuduh dirinya telah mengacaukan ketentraman dan
ketertiban umum.Mukjizat Nabi Ibrahim adalah tidak terbakar didalam api saat kaumnya
yang kafir membakarnya.Diperkirakan umurnya 175 dan mempunyai 13 keturunan dan wafat
di Al-Khalil.13

7
Kaum nabi nuh dikenal dengan sebutan Kaum Nuh
8
Hud bin Abdullah bin Rabah al Jarud bin al Khulud bin ‘Aad bin Aush bin Aram bin Sam bin Nuh bin
Lamik bin Matwayah bin Idris bin Yarad bin Mahlayil bin Qanin bin Anwasy bin Syits bin Adam Abul Basyar.
9
Kaum Nabi Hud dikenal dengan sebutan Kaum’ Ad
10
Shaleh bin Ubaid bin Asif bin Masah bin Ubaid bin Hadzir bin Tsamud bin Atsir bin Aram bin Sam bin
Nuh bin Lamik bin Matwayah bin Idris bin Yarad bin Mahlayil bin Qanin bin Anwasy bin Syits bin Adam Abul
Basyar.
11
Kaum Nabi Shaleh dikenal dengan sebutan Kaum Tsamud
12
Nabi Ibrahim as diutus untuk kaum Kaldān yang terletak di kota Ur (sekarang Iraq).
13
Sekarang menjadi Hebron, Palestina
7. Nabi Luth as
Nabi Luth as adalah putra Haran bin Azar adik kandung Nabi Ibrahim as,beliau
mengenyam pendidikan agama tauhid serta ajaran suci dari sang paman itu sehingga iman
beliau menjadi kuat dalam sanubari. Nabi Luth dan istrinya tinggal di sadum (sodom).14Kaum
Nabi Luth15 adalah penyembah berhala,jahat,dan keji,selain itu kaumnya juga senang
melakukan homoseksual.Mukjizat Nabi Luth selamat dari azab berupa gempa bumi yang
dasyat disertai hujan batu dan gempa bumi yang membinasakan penduduk tersebut kecuali
pengikutnya yang beriman.Usia Nabi Luth diperkirakan 80 tahun dan dikaruniai 2
keturunan.16

8. Nabi Ismail as
Nabi Ismail merupakan putra dari nabi Ibrahim as serta kakak kandung dari nabi Ishaq
as. Bersama sang Ayah, Nabi Ismail mendirikan Ka'bah. Mukjizat Nabi Ismail sewaktu kecil
adalah mengeluarkan air ditengah gurun pasir dengan hentakan kakinya yang mata air itu
sekarang dikenal dengan air zam-zam dan keselamatan yang diberikan Allah ketika ayahnya
hendak menyembelihnya sebagai kurban atas perintah Allah yang kemudia digantikan dengan
seekor domba. Nabi Ismail selalu menyuruh umatnya17 untuk mendirikan shalat dan
menunaikan zakat.Nabi Ismail wafat pada usia 173 tahun di hijr dan dimakamkan bersama
ibunya Siti Hajar.

9. Nabi Ishaq as
Nabi Ishaq as merupakan putra kedua nabi Ibrahim as. Nabi Ishaq as diutus untuk
bangsa Kana'an di wilayah Al-Khalil Palestina.mukjizat Nabi Ishaq adalah dikabulkan
do’anya oleh Allah Swt untuk memperoleh keturunan dari istrinya18 yang mandul,berkat
dikabulkan do’anya oleh Allah akhirnya istrinya dapat mengandung anak kembar ‘Iishuu
yang merupakan nenek moyang bangsa romawi dan Ya’kub nenek moyang Bani Israil. Nabi
Ishaq diutus di Kota al-Khalil (Hebron) di daerah Kan’an (Kana’an).Nama kaumnya adalah
Bangsa Kan’an. Nabi Ishaq wafat dikota Al-Khalil.19

10. Nabi Ya’qub as


Nabi Ya’qub as adalah putera dari Nabi Ishaq bin Ibrahim.Nabi Yaqub as berdakwah
kepada bani Israil di Syam. Nama kaumnya adalah Bangsa Kan’an.Mukjizatnya adalah
dikaruniai 12 orang anak dan Allah Swt mengutus mereka menjadi pemimpin-pemimpin dari
12 kabilah Bani Israil,oleh karena itu Nabi Ya’qub dibergelar Abul Asbath.20Sebelum
wafatnya ia mengumpulkan seluruh anaknya dan memberi wasiat agar tetap memegang teguh
agama tauhid,agama Ibrahim.Sebagaimana yang terdapat dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah

14
Wilayangnya terletak disebelah barat laut mati dilembah yordania (ordon),yang berpenduduk
400.000 jiwa.
15
Kaum Nabi Luth dikenal dengan sebutan Kaum Sodom.
16
Yaitu 2 putri (Ratsiya dan Za’rita).
17
Nama umat atau kaumnya adalah Amaliq dan Kabilah Yaman
18
Rafqah binti Batu’il
19
Sekarang menjadi Hebron, Palestina
20
Bapak dari dua belas anak.
ayat 133.21 Nabi Ya’qub meninggal dalam usia 147 tahun dikebumikan di madinatul
kahlil22,dekat makam ayahnya.

11. Nabi Yusuf as


Nabi Yusuf as merupakan salah satu dari 12 putra nabi Yaqub as. Di dalam Al-Qur'an
dikisahkan pada saat nabi Yusuf as saat ia masih muda, ia bermimpi melihat sebelas planet,
matahari, dan bulan bersujud padanya. Saat mimpi itu diberitahukan kepada ayahnya, ia
dilarang untuk memberitahu mimpi tersebut kepada saudara-saudaranya yang pencemburu.
Mukjizatnya adalah mempunyai wajah yang tampan dan dapat menafsirkan mimpi. Nabi
yusuf di utus untuk kaum Heksos dan Bani Israil.

12. Nabi Ayyub as23


Nabi Ayyub digambarkan Al Quran sebagai nabi paling sabar dalam menghadapi
cobaan. Nabi Ayyub as diutus kepada bangsa romawi yang ketika itu membawahi negri
syam,didataran hauran.Nabi ayyub berdakwah kepada bani israil dan kaumnya.24
Mukjizatnya adalah utusan Allah yang dianggap paling sabar dalam menghadapi cobaannya.
Nabi Ayyub wafat dalam usia 120 tahun di dataran hauran (haran)

13. Nabi Syu'aib as


Nabi Syu'aib as berdakwah kepada kaum Madyan dan Aikah. Merupakan satu dari 4
nabi bangsa Arab. Tiga lainnya adalah nabi Hud, Shaleh, dan Muhammad saw.Mukjizatnya
adalah Allah menyelamatkannya dan para pengikutnya dari azab Allah yang menimpa kaum
madyan25 yaitu berupa badai panas,datangnya awan hitam,petir,dan gempa bumi yang
menghancurkan kaum tersebut.

14. Nabi Musa as26


Nabi Musa lahir (1527 SM) di memphis27dan ditugaskan oleh Allah untuk menyeru
kaum Fir’aun yang musyrik dan membawa bani israil keluar dari mesir (1450-1425
SM).Julukan nabi Musa as adalah Kalim Allah (‫هللا كليم‬, Kalimullah) yang artinya orang yang
diajak bicara oleh Allah. Nabi Musa as diutus untuk memimpin kaum Israel ke jalan yang
benar. Allah menurunkan kitab Taurat kepada nabi Musa as.Mukjizat Nabi Musa adalah
tongkatnya bisa menjadi ular dan dapat membelah laut merah sehingga beliau dan para
pengikutnya selamat dari kejaran bala tentara fir’aun.

15. Nabi Harun as


21
Adakah kamu hadir ketika Ya´qub kedatangan (tanda-tanda) maut, ketika ia berkata kepada anak-
anaknya: "Apa yang kamu sembah sepeninggalku?" Mereka menjawab: "Kami akan menyembah Tuhanmu dan
Tuhan nenek moyangmu, Ibrahim, Ismail dan Ishaq, (yaitu) Tuhan Yang Maha Esa dan kami hanya tunduk
patuh kepada-Nya".
22
Sekarang menjadi Hebron, Palestina
23
Ayyub bin Maush bin Razih bin Al Aish bin Ishaq bin Ibrahim
24
Nama kaumnya Bangsa Arami dan Amori, di daerah Syria dan Yordania
25
Dipesisir Laut Merah di tenggara Gunung Sinai
26
Musa bin Imran bin Qahits bin Azir bin Laway bin Ya’kub bin Ishaq bin Ibrahim.
27
Ibukota kerajaan Mesir
Nabi Harun adalah kakak kandung dari nabi Musa as. Nabi Harun as dilahirkan tiga
tahun sebelum nabi Musa as dan memiliki kemampuan fasih dalam berbicara serta
mempunyai pendirian tetap. Sering kali mendampingi nabi Musa as dalam menyampaikan
dakwah kepada Firaun, Hamman dan Qarun. Kaumnya adalah Bani Israel. Mukjizatnya
adalah diberikan oleh Allah kemampuan berbahasa yang baik kepadanya.

16. Nabi Zulkifli as28


Nabi Zulkifli diutus kepada kaum Amoria di Damaskus29. Termasuk salah seorang nabi
yang saleh, di mana ia melakukan 100 kali salat dalam satu hari. Konon ceritanya dia
mendapat tugas mengadili kaumnya secara adil dan mengurusi mereka dengan baik, tugas itu
pun dilakukan. Karena itu ia dinamakan Zulkifli (yang dibebani tugas). Sedang nama aslinya
Bisyr (Basyar). Mukjizatnya adalah terkenal dengan kesabaran dan sifat kedermawanannya.

17. Nabi Daud as30


Nabi Daud as seorang nabi dan rasul yang menerima kitab Zabur dari Allah. Mukjizat
Nabi Daud adalah memiliki suara yang paling merdu dari semua suara umat
manusia,memiliki kecerdasan akal,mengerti bahasa burung, serta mampu melembutkan besi
dengan tangannya . Nabi Daud di utus untuk kaum Bani Israel dan wafat di baitul maqdis
(Yerusalem).

18. Nabi Sulaiman as31


Nabi Sulaiman merupakan putra dari nabi Daud as. Mukjizat nabi Sulaiman adalah
mengerti semua bahasa binatang serta mampu menundukkan Jin dan angin sehingga mereka
mau menuruti kehendak nabi Sulaiman. Nabi Sulaiman juga di utus untuk kaum Bani Israel
dan Nabi Sulaiman wafat dalam usia 52 tahun di baitul maqdis (Yerusalem),setelah
memerintah selama 40 tahun.Beliau memiliki kerajaan yang sangat luas,yaitu seluruh negri
syam tuntuk dibawah kekuasaannya.

19. Nabi Ilyas as32


Beliau juga dipanggil dengan Ibnu Yayin bin Fanhash, Nabi Ilyas termasuk orang yang
shaleh dan tekun beribadah.Beliau diangkat menjadi rasul untuk menyeru penduduk
Ba’alabak33dan bani israil agar tidak menyembah selain Allah.Kaum ini gemar menyembah
patung perempuan yang diberinama Ba’al.Mukjizatnya selamat dari azab Allah yang
menimpa kaumnya yaitu kemarau panjang serta hujan tidak mampu menyentuh bumi.

28
Basyar bin Ayyub bin Maush Bin Razih bin Al Aish bin Ishaq bin Ibrahim
29
Dikenal juga dengan syiria sekarang
30
Daud bin Isya bin Ubaid bin Boas bin Salmun bin Nakhsun bin Aminadab bin Aram bin Hasrun bin
Farish bin Yahudza bin Ya’kub bin Ishaq bin Ibrahim.
31
Sulaiman bin Daud bin Isya bin Ubaid bin Boas bin Salmun bin Nakhsun bin Aminadab bin Aram bin
Hasrun bin Farish bin Yahudza bin Ya’kub bin Ishaq bin Ibrahim.
32
Ilyas bin Yasin bin Finhash bin Aizar bin Harun bin Imran bin Qahits bin Azir bin Laway bin Ya’kub bin
Ishaq bin Ibrahim.
33
Sebelah barat laut damskus ( fenesia ).
20. Nabi Ilyasa as34
Nabi Ilyasa as berdakwah kepada Bani Israil dan kaum Amoria di Panyas, Syam,ada
yang mengatakan bahwa Nabi Ilyasa sebagai penerus dakwah Nabi Ilyas.Kaum bani israil
akhirnya menuruti seruan Nabi Ilyas dan Nabi Ilyasa setelah dikeluarkan Allah dari
penderitaan kemarau panjang melalui do’a kedua nabi itu.Namun,iman mereka masih tipis
dan kembali pada kemusyirikan akibatnya Allah memberikan azab yang lebih pedih yaitu
membinasakan mereka dan untuk selama-lamanya.Mukjizatnya adalah diselamatkan oleh
Allah dari azab tersebut.

21. Nabi Yunus as35


Nabi Yunus as berdakwah kepada orang Assyiria di Ninawa-Iraq. Kisah nabi Yunus as
yang paling terkenal adalah saat ditelan oleh ikan nun (paus). Saat didalam ikan nun, nabi
Yunus as bertobat meminta ampun dan pertolongan Allah, ia bertasbih selama 40 hari dengan
berkata: "Laa ilaaha illa Anta, Subhanaka, inni kuntu minadzh dzhalimiin (Tiada tuhan
melainkan Engkau, Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah orang yang telah berbuat
dhalim)". Allah kemudian menerima tobatnya. Dan ikan nun kemudian mendamparkan nabi
Yunus as ke pantai.Peristiwa inilah yang menjadi mukjizat nabi Yunus yaitu dapat keluar
atau selamat ketika ditelan ikan paus dalam beberapa waktu ketika beliau meninggalkan
kaumnya.

22. Nabi Zakariya as36


Nabi Zakariya berdakwah untuk bani Israil sekitar 2 SM. Kisah nabi Zakaria as yang
terkenal adalah saat berdoa memohon kepada Allah agar dapat memiliki keturunan. "Ya
Tuhanku, berikanlah aku seorang putera yang akan mewarisiku dan mewarisi sebahagian dari
keluarga Ya'qub, yang akan meneruskan pimpinan dan tuntunanku kepada Bani Isra'il. Aku
cemas sepeninggalku nanti anggota-anggota keluargaku akan rusak kembali aqidah dan
imannya bila aku tinggalkan tanpa seorang pemimpin yang akan menggantikanku. Ya
Tuhanku, tulangku telah menjadi lemah dan kepalaku telah dipenuhi uban, sedang isteriku
adalah seorang perempuan mandul. Namun kekuasaanmu tidak terbatas, dan aku berdoa
Engkau berkenan mengkaruniakan seorang anak yang shaleh dan Engkau ridhoi padaku." Al
Quran mengisahkan doa nabi Zakaria as pada Surah Maryam : 1-15.Mukjizatnya Allah
mengabulkan do’a dan mengirim Yahya sebagai anak atau keturunanya.

23. Nabi Yahya as


Nabi Yahya as adalah putra dari nabi Zakaria as. dan kelahirannya dikabarkan oleh
Malaikat Jibril.Nabi Yahya as adalah sepupu dari nabi Isa as. Nabi Yahya berdakwah pada
kaumnya bani Israel.Mukjizatnya adalah diberikan oleh Allah kemampuan untuk
mengetahuio syariat serta memutuskan perkara manusia sejak ia masih kecil.Beliau terkenal
sangat rajin dan gemar membaca. Nabi Yahya wafat didamaskus syiria dalam usia 32 tahun.

34
Ilyasa’ bin Akhtub bin Syutlem bin Afraim bin Yusuf bin Ya’kub bin Ishaq bin Ibrahim.
35
Nama aslinya Yunus bin Matta,tidak diketahui nama ayahnya karena matta adalah nama ibunya.
36
Zakariyah bin Ladun bin M uslim bin Shaduq bin Hasyban bin Dawud bin Sulaiman bin Muslim bin
Shadiq bin Barkhiya bin Bal’athah bin Nahur bin Syalum bin Yahfasyath bin Aynaman bin Rahba’am bin
Sulaiman bin Daud.
24. Nabi Isa as
Nabi Isa as merupakan salah satu nabi terpenting dalam Islam. Namanya disebutkan
sebanyak 25 kali di dalam Al Quran. Al Quran menjelaskan status nabi Isa as dengan sangat
jelas dalam Al-Qur’an surah An-Nisa, ayat 171.37Nabi Isa di Utus untuk bani Israil dan
diturunkan kitab suci injil kepada Nabi Isa38 sebagai petunjuk untuk kaumnya.Mukjizat Nabi
Isa diantaranya mampu menyembuhkan orang sakit,orang buta,dan mampu menghidupkan
orang yang telah meninggal.Nabi Isa masih hidup sampai sekarang dan diangkat oleh Allah
ke langit ketika orang yahudi berusaha menyalibnya.

25. Nabi Muhammad saw39


Nabi Muhammad saw merupakan nabi terakhir dan pembawa ajaran Islam. Nabi
Muhammad adalah anak dari Abdullah bin Abdul Muthalib dan ibunya bernama Aminah,ia
lahir dalam keadaan yatim karena ayahnya meninggal saat ia masih dalam kandungan ibunya.
Nama "Muhammad" dalam bahasa Arab berarti "dia yang terpuji". Ajaran nabi Muhammad
saw (Islam) merupakan penyempurnaan dari agama-agama yang dibawa oleh nabi-nabi
sebelumnya.Mukjizat terbesarnya adalah Al-Qur’an sebagai pedoman hidup umat
manusia,selain itu peristiwa yang sangat luar biasa yaitu peristiwa Isra’ dan Mi’raj Nabi
Muhammad menjemput ibadah shalat yang terjadi hanya dalam kurun waktu yang sangat
singkat yaitu sepertiga malam,selain itu mukjizatnya bisa membelah bulan dan mengeluarkan
air dari sela-sela jarinya yang dapat diminum dan oleh umatnya pada saat musim
kemarau.Beliau wafat di madinah dalam usia 63 tahun.

Sumber :

Murdodiningrat.K.R.M.T.H.Kisah Teladan 25 Nabi dan Rasul dalam Al-


Qur’an.Yokyakarta : Pustaka Pelajar.2010.

37
"Wahai Ahli Kitab, janganlah kamu melampaui batas dalam agamamu, dan janganlah kamu
mengatakan terhadap Allah kecuali yang benar. Sesungguhnya Al Masih, Isa putra Maryam itu, adalah utusan
Allah dan (yang diciptakan dengan) kalimat-Nya yang disampaikan-Nya kepada Maryam, dan (dengan tiupan)
roh dari-Nya. Maka berimanlah kamu kepada Allah dan rasul-rasul-Nya dan janganlah kamu mengatakan:
""(Tuhan itu) tiga"", berhentilah (dari ucapan itu). (Itu) lebih baik bagimu. Sesungguhnya Allah Tuhan Yang
Maha Esa, Maha Suci Allah dari mempunyai anak, segala yang di langit dan di bumi adalah kepunyaan-Nya.
Cukuplah Allah sebagai Pemelihara."
38
Diturunkan pada malam ke 12 di bulan Ramadhan,1050 tahun setelah turunnya zabur.Injil lalu
diubah oleh Paulus al-Yahudi (+31M).
39
Lahir pada tanggal 12 Rabi’ulawal tahun gajah atau 20 april 571 Masehi dikota Makkah.

Anda mungkin juga menyukai