Anda di halaman 1dari 1

A.

Proses Pembuatan Nata de Pina


Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan nata de pinaadalah buah nanas,
gula pasir dan urea. Bagian nanas dipisahkan antara kulit, daging dan bonggolnya.
Kemudian bagian nanas tersebut dicampur dengan air dengan perbandingan 1: 2
kemudian diblender dan dipisahkan cairan dari ampasnya. Sebanyak 500 ml cairan
disterilkan dengan cara direbus sampai mendidih. Sebagai sumber karbon ditambahkan
gula pasir sebanyak 17,5 g dan sumber nitrogen yang digunakan yaitu menggunakan urea
sebanyak 3 g. Asam asetat glasial (cuka biang) sebanyak 20 ml untuk mengatur pH
menjadi 4,5. Cairan kultur kemudian dimasukkan dalam wadah loyang plastic berdimensi
20 x 30 x 5 cm sebagai tempat fermentasi. Starter nata yaitu Acetobacter xylinum
sebanyak 60 ml dimasukkan kedalamnya dalam keadaan steril. Fermentasi dilakukan
dengan cara mempersiapkan larutan ekstrak nanas. Kemudian ekstrak tersebut
dimasukkan ke dalam wadah fermentasi dan segera tutup dengan kertas Koran yang telah
disterilkan. Setelah pemeraman selesai, ambil lapisan putih nata yang terbentuk cuci
lembaran nata dengan air. Bau asam dihilangkan dengan cara perebusan. Lapisan nata
dipotong 2 x 2 cm dan direbus kembali. Setelah tiris, rebus nata dalam larutan gula 40 %
(w/v), 30 – 45 menit. Nata dalam larutan gula dibiarkan semalam, selanjutnya nata siap
dikonsumsi.

Anda mungkin juga menyukai