Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH FOTOSINTESIS

KATA PENGANTAR
Pertama-tama penulis panjatkan puji beserta syukur kehadirat ALLAH SWT. Atas
rahmat dan hidayahnya,kita semua masih diberikan nikmat yang begitu besar yaiti
nikmat iman dan islam.
Selain itu penilis mengucapkan terimakasih kepada semuah yang telah membimbing
dalam pembuatan makalah ini. Serta kepada semuah pihak yang telah membantu
dalam pembuatanmakalah ini, yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.
Dalam penulisan ini penulis mencoba menyampaikan materi tentang “FOTOSINTESIS”.
Salah satu yang perlu kita ketahui bahwa Fotosintesis adalah suatu proses biokimia
pembentukan zat makanan atau energi yaitu glukosa yang dilakukan tumbuhan, alga,
dan beberapa jenis bakteri dengan menggunakan zat hara, karbondioksida, dan air
serta dibutuhkan bantuan energi cahaya matahari.
Untuk itu saya selaku penulis akan sedikit menyampaikan beberapa hal tentang proses
fotosintesis serta perananya pada tumbuhan dan tanaman agar kita bias memahami
dan mepelajarinya sebagai tujuan untuk bekal ilmu pengetahuan di masa mendatang.
Harapan saya selaku penulis, semoga dengan adanya makalah ini bias memberikan
sedikit jawaban terutama penuli mengharapkan kritik serta saran yang bersifat
membagun dalam penulisan makalah ini karena penulis menyadari bahwa dalam
penulisa makalah ini masih jau dari kesempurna’anya, sehingga kritik dan saran dari
para pembaca sangat besar skali perananya.

Ambon 4 mei 2011


A.Haris Pattyekon

DAFTAR ISI
Kata pengantar………………………………………………………………………
Daftar Isi……………………………………………………………………………...
BAB I Pendahuluan ………………………………………………………………..
a. Latarbelakang ………………………………………………………………
b. Rumusan masalah ………………………………………………………..
c. Tujuan Penulisan ………………………………………………………….
d. Tijauan pustaka …………………………………………………………….
BAB II Pembahasan ………………………………………………………………
a. Tempat terjadinya proses fotosintesis …………………………………..
b. Mekanisme terjadinya fotosintesis ………………………………………
c. Dan factor-faktor yang mempempengaruhi fotosinteasis ……………
BAB III Penutup ……………………………………………………………………
a. Kesimpulan …………………………………………………………………
b. Saran ……………………………………………………………………….

DAFTAR PUSTAKA

BAB I
PENDAHULUAN
A. LATARBELAKANG

Pada tahun 1771, Joseph Priestley, seorang ahli kimia dan pendeta
berkebangsaan Inggris, menemukan bahwa ketika ia menutup sebuah lilin menyala
dengan sebuah toples terbalik, nyalanya akan mati sebelum lilinnya habis terbakar. Ia
kemudian menemukan bila ia meletakkan tikus dalam toples terbalik bersama lilin, tikus
itu akan mati lemas. Dari kedua percobaan itu, Priestley menyimpulkan bahwa nyala
lilin telah "merusak" udara dalam toples itu dan menyebabkan matinya tikus Ia
kemudian menunjukkan bahwa udara yang telah “dirusak” oleh lilin tersebut dapat
“dipulihkan” oleh tumbuhan. Ia juga menunjukkan bahwa tikus dapat tetap hidup dalam
toples tertutup asalkan di dalamnya juga terdapat tumbuhan.
Pada tahun 1778, Jan Ingenhousz. okter kerajaan Austria, mengulangi eksperimen
Priestley. Ia memperlihatkan bahwa cahaya matahari berpengaruh pada tumbuhan
sehingga dapat "memulihkan" udara yang "rusak". Ia juga menemukan bahwa
tumbuhan juga 'mengotori udara' pada keadaan gelap sehingga ia lalu menyarankan
agar tumbuhan dikeluarkan dari rumah pada malam hari untuk mencegah kemungkinan
meracuni penghuninya.
Akhirnya di tahun 1782, Jean Senebier, seorang pastor Perancis, menunjukkan bahwa
udara yang “dipulihkan” dan “merusak” itu adalah karbon dioksida yang diserap oleh
tumbuhan dalam fotosintesis. Tidak lama kemudian, Theodore de Saussure berhasil
menunjukkan hubungan antara hipotesis Stephen Hale dengan percobaan-percobaan
"pemulihan" udara. Ia menemukan bahwa peningkatan massa tumbuhan bukan hanya
karena penyerapan karbon dioksida, tetapi juga oleh pemberian air. Melalui
serangkaian eksperimen inilah akhirnya para ahli berhasil menggambarkan persamaan
umum dari fotosintesis yang menghasilkan makanan (seperti glukosa). Demikian
semoga ada yg mau membantu menambahkannya. Thank's diberitahukan oleh miftahul
fauza.

B. RUMUSAN MASALAH

Dalam menyusun makalah ini penulis dapat merumuskan masalahnya sebegai


berikut….
1. Dimana tempat terjadinya potsintesis
2. Bagaimana mekenisme terjadinya proses fotosintesis
3. Faktor- faktor apa yang mempengaruhi proses fotosintesis

C. TUJUAN PENULISAN

Penulis menyusun makalah ini bertujuan sebagai….


1. Mengetahui tentang tempat terjadinya proses fotosintesis
2. Mempelejari bagaimana terjadinya proses fotosintesis
3. Mengetahui dan mempelejari faktor-faktor apa yang mempengaruhi proses fotosintesis

D. TIJAUAN PUSTAKA

Fotosintesis yaitu peristiwa pembentukan makanan dengan bantuan sinar


matahari. Proses ini membutuhkan bahan makanan berupa air, karbon dioksida,
oksigen dan berbagai zat mineral. Hasil dari fotosintesis akan diedarkan keseluruh
bagian tumbuhan melalui pembuluh tapis. Zat-zat mineral yang dibutuhkan oleh
tumbuhan dalam fotosintesis ini ada 14 unsur, yaitu
nitrogen,fosfor,belerang,potasium,kalsium,sedikit unsur besi, magnesium, tembaga,
boron, klor, seng,kobalt, mangan, dan molibdenum.
Jika salah satu dari unsur tersebut tidak terpenuhi, tumbuhan tidak dapat tumbuh
secara normal. Dari peristiwa fotosintesis dihasilkan makanan berupa karbohidrat
sebagai hasil utama dan oksigen sebagai hasil sampingnya.
Suatu ciri hidup yang hanya dimiliki oleh tumbuhan hijau adalah kemampuan dalam
mengggunakan zat karbon dari udara untuk diubah menjadi bahan organic serta
diasimilasi dalam tubuh tumbuhan. Oleh karena proses pengubahan itu memerlukan
energy cahaya, maka asimilasi zat karbon disebut fotosintesis. Atau secara lengkap
pengertian fotosintesis atau asimilasi karbon ialah proses pengubahan zat – zat
anorganik H2O dan CO2 oleh klorofil menjadi zat organic karbohidrat dengan bantuan
cahaya.
Klorplas sebagai bahan dasar fotosintesis memiliki energi dari sinar matahari disimpan
lalu diubah menjadi molekul dan glukosa. Didalam mitokondria energy yang telah
diubah menjadi glukosa dibongkar kembali untuk digunakan bagi keperluan proses –
proses dalam sel.
Kloroplas dibungkus oleh dua lapisan (membrane) , lapisan dalam berupa suatu
membrane yang kompleks , pada membrane ini terdapat beberapa lapisan kantung
yang rata , disebut grana. Zat warna klorofil dan molekul – molekul yang membantu
penangkapan sinar matahari berada sisalam grana.didalam seluruh grana terdapat
larutan protein yang disebut stroma.

BAB II
PEMBAHASAN

A. Tempat terjadinya proses fotosintesis

Tumbuhan menangkap cahaya menggunakan pigmen yang disebut klorofil.


Pigmen inilah yang memberi warna hijau pada tumbuhan. Klorofil terdapat dalam
organel yang disebut kloroplas. klorofil menyerap cahaya yang akan digunakan dalam
fotosintesis. Meskipun seluruh bagian tubuh tumbuhan yang berwarna hijau
mengandung kloroplas, namun sebagian besar energi dihasilkan di daun. Di dalam
daun terdapat lapisan sel yang disebut mesofil yang mengandung setengah juta
kloroplas setiap milimeter perseginya. Cahaya akan melewati lapisan epidermis tanpa
warna dan yang transparan, menuju mesofil.dari lilin yang bersifat anti air untuk
mencegah terjadinya penyerapan sinar matahari ataupun penguapan air yang
berlebihan.
Fotosintesis pada alga dan bakteri
Alga terdiri dari alga multiseluler seperti ganggang hingga alga mikroskopik yang hanya
terdiri dari satu sel. Meskipun alga tidak memiliki struktur sekompleks tumbuhan darat,
fotosintesis pada keduanya terjadi dengan cara yang sama. Hanya saja karena alga
memiliki berbagai jenis pigmen dalam kloroplasnya, maka panjang gelombang cahaya
yang diserapnya pun lebih bervariasi. Semua alga menghasilkan oksigen dan
kebanyakan bersifat autotrof. Hanya sebagian kecil saja yang bersifat heterotrof yang
berarti bergantung pada materi yang dihasilkan oleh organisme lain.

B. Bagaimana terjadinya proses fotosintesis

Proses fotosintesis yang terjadi di kloroplas melalui dua tahap reaksi, yaitu
reaksi terang dan reaksi gelap.

1. Reaksi terang

Terjadi bila terdapat sinar, misalkan sinar matahari. Selama tahap ini klorofil didalam
membrane gana menyerap sinar merah dan nila yang bergelombang panjang pada
spectrum sinar.
Energy yang ditangkap oleh klorofil digunakan untuk memecah molekul air. Pemecahan
ini disebut fotolisis. Fotolisis mengakibatkan molekul air pecah menjadi hydrogen dan
oksigen. Reaksi fotolisis dapat ditulis dengan persamaan:
2 H2O 2 H2 + O2
H2 yang terlepas ditampung oleh koenzim NADP. Dalam hal ini, NADP bertindak
sebagai akseptor H2, bentuknya berubah menjadi NADPH2 dan O2tetap dalam keadaan
bebas.
NADP (Nikotinamida Adenin Dinukleotida Fosfat) merupakan koenzim yang penting
peranannya dalam kegiatan oksidasi reduksi dan banyak terdapat dalam sel hidup.
Selama proses tersebut dihasilkan ATP.

2. Reaksi gelap

Blackman (1905) adalah seorang ahli membuktikan bahwa reduksi dari CO2 ke CHO
berlangsung tanpa sinar. Sehingga reaksi gelap disebut pula sebagai reaksi blackman
atau reduksi CO.
Bila reaksi terang (Hill) dan reaksi gelap (blackman) digabung maka reaksinya sebagai
berikut:
Hill:
2 H2O 2 NADP H2 + O2
Balckman:
CO2 + 2 NADP H2 + O2 2 NADP + H2 + CO + O + H2 + O2

Penggabungan :
2 H2O + CO CH2O + H2O + O2
Bila baris terakhir ini dikalikan 6 , maka kita akan memperoleh:
12 H2O + 6 CO2 (CH2O)6 + 6 H2 + 6 O2 '

C. Faktor- factor yang mempengaruhi proses fotosintesis

Proses fotosintesis dipengaruhi beberapa faktor yaitu faktor yang dapat


memengaruhi secara langsung seperti kondisi lingkungan maupun faktor yang tidak
memengaruhi secara langsung seperti terganggunya beberapa fungsi organ yang
penting bagi proses fotosintesis.Proses fotosintesis sebenarnya peka terhadap
beberapa kondisi lingkungan meliputi kehadiran cahaya matahari, suhu lingkungan,
konsentrasi karbondioksida (CO2). Faktor lingkungan tersebut dikenal juga sebagai
faktor pembatas dan berpengaruh secara langsung bagi laju fotosintesis.
Faktor pembatas tersebut dapat mencegah laju fotosintesis mencapai kondisi optimum
meskipun kondisi lain untuk fotosintesis telah ditingkatkan, inilah sebabnya faktor-faktor
pembatas tersebut sangat memengaruhi laju fotosintesis yaitu dengan mengendalikan
laju optimum fotosintesis. Selain itu, faktor-faktor seperti translokasi karbohidrat, umur
daun, serta ketersediaan nutrisi memengaruhi fungsi organ yang penting pada
fotosintesis sehingga secara tidak langsung ikut memengaruhi laju fotosintesis.
Berikut adalah beberapa faktor utama yang menentukan laju fotosintesis :

1. Intensitas cahaya
Laju fotosintesis maksimum ketika banyak cahaya.
2. Konsentrasi karbon dioksida
Semakin banyak karbon dioksida di udara, makin banyak jumlah bahan yang dapt
digunakan tumbuhan untuk melangsungkan fotosintesis.
3. Suhu
Enzim-enzim yang bekerja dalam proses fotosintesis hanya dapat bekerja pada suhu
optimalnya. Umumnya laju fotosintensis meningkat seiring dengan meningkatnya suhu
hingga batas toleransi enzim.
4. Kadar air
Kekurangan air atau kekeringan menyebabkan stomata menutup, menghambat
penyerapan karbon dioksida sehingga mengurangi laju fotosintesis.
5. Kadar fotosintat (hasil fotosintesis)
Jika kadar fotosintat seperti karbohidrat berkurang, laju fotosintesis akan naik. Bila
kadar fotosintat bertambah atau bahkan sampai jenuh, laju fotosintesis akan berkurang.
6. Tahap pertumbuhan
Penelitian menunjukkan bahwa laju fotosintesis jauh lebih tinggi pada tumbuhan yang
sedang berkecambah ketimbang tumbuhan dewasa. Hal ini mungkin dikarenakan
tumbuhan berkecambah memerlukan lebih banyak energi dan makanan untuk tumbuh.

BAB III
PENUTUP
A. KESIMPULAN
Tumbuhan menangkap cahaya menggunakan pigmen yang disebut klorofil. Pigmen
inilah yang memberi warna hijau pada tumbuhan. Klorofil terdapat dalam organel yang
disebut kloroplas. klorofil menyerap cahaya yang akan digunakan dalam fotosintesis.

a. Reaksi terang

Terjadi bila terdapat sinar, misalkan sinar matahari. Selama tahap ini klorofil didalam
membrane gana menyerap sinar merah dan nila yang bergelombang panjang pada
spectrum sinar.

b. Reaksi gelap

Blackman (1905) adalah seorang ahli membuktikan bahwa reduksi dari CO 2 ke CHO
berlangsung tanpa sinar. Sehingga reaksi gelap disebut pula sebagai reaksi blackman
atau reduksi CO.

Proses fotosintesis dipengaruhi beberapa faktor yaitu faktor yang dapat memengaruhi
secara langsung seperti kondisi lingkungan maupun faktor yang tidak memengaruhi
secara langsung seperti terganggunya beberapa fungsi organ yang penting bagi proses
fotosintesis.

B. SARAN
Semoga makalah ini bermanfa’at bagi pembaca sekalian serta menjadi jalan untuk kita
mempelajari fotosintesis lebih lanjut...

DAFTAR PUSTAKA
sumber: Pengertian fotosintesis http://id.shvoong.com/exact-sciences/biology/2105067-
pengertian-fotosintesis/#ixzz1IIfe3JVH
8&aq=t&rls=org.mozilla:id:official&client=firefox-a
\http://www.google.co.id/search?q=pengertian+fotosintesis\\&ie=utf-8&oe=utf-
pengertian fotosintesis\\

Anda mungkin juga menyukai