Anda di halaman 1dari 2

Definisi keluarga

Berikut akan dikemukakan definisi keluarga menurut beberapa ahli (Sudiharto, 2007):

a. Bailon dan Maglaya (1978) mendefinisikan sebagai berikut :

“Keluarga adalah dua atau lebih individu yang hidup dalam satu rumah tangga karena adanya
hubungan darah, perkawinan atau adopsi. Mereka saling berinteraksi satu dengan yang lainnya,
mempunyai peran masing – masing dan menciptakan serta mempertahankan suatu budaya”

b. Menurut Departemen Kesehatan (1988) mendefinisikan sebagai berikut :

“Keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat yang terdiri atas kepala keluarga serta beberapa
orang yang berkumpul dan tinggal di satu atas dalam keadaan saling bergantungan”.

c. Menurut Friedman (1998) mendefinisikan sebagai berikut :

“Keluarga adalah dua atau lebih individu yang tergabung karena ikatan tertentu untuk saling
membagi pengalaman dan melakukan pendekatan emosional, serta mengidentifikasi diri
mereka sebagai bagian dari keluarga”

Keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat dimana terjadi interaksi antara anak dan
orang tuanya. Keluarga berasal dari bahasa sansekerta kulu dan warga atau kuluwarga yang
berarti anggota kelompok kerabat (Padila, 2012).

Dari uraian diatas dapat disimpulkan, keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat yang
terdiri dari suami, istri, dan anak, yang saling berinteraksi dan memiliki hubungan yang erat
untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Interaksi yang baik antara anak dan orang tua
merupakan hal penting dalam masa perkembangan anak. Interaksi yang baik ditentukan oleh
kualitas pemahaman dari anak dan orang tua untuk mencapai kebutuhan keluarga
(Soetjiningsih, 2012).

Padila. 2012. Buku Ajar : Keperawatan Medikal Bedah. Yogyakarta : Nuha Medika
Sudiharto.(2007). Asuhan Keperawatan keluarga dengan pendekatan keperawatan
transkultural ; editor, Esty Whayuningsih – Jakarta : EGC

Soetjiningsih. 2012. Perkembangan Anak dan Permasalahannya dalam Buku Ajar I Ilmu Perkembangan
Anak Dan Remaja. Jakarta :Sagungseto .Pp 86-90.

Anda mungkin juga menyukai