Anda di halaman 1dari 13

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMK NEGERI 2 MAROS


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kompetensi Keahlian : TKR, TKJ, MM, UPW, PB, TGB
Kelas/Semester : X (Sepuluh)/ Ganjil
Tahun Pelajaran : 2018-2019
Materi Pokok : Bolavoli
Alokasi Waktu : 4 x 45 menit

A. Kompetensi Inti
KI.3. Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual,
konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup
kajian Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan pada tingkat teknis, spesifik, detil,
dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga,
sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional, dan internasional.

KI.4. Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja
yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kajian
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan Menampilkan kinerja di bawah
bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar
kompetensi kerja. Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara
efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam
ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta
mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung. Menunjukkan
keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir, menjadikan
gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

KOMPETENSI DASAR DARI KI 3 KOMPETENSI DASAR DARI KI 4


3.1. Menerapkan teknik dasar salah satu 4.1. Mempraktikan teknik dasar salah satu
aktifitas olahraga permainan bola besar aktifitas olahraga permainan bola besar
untuk menghasilkan koordinasi gerak untuk menghasilkan koordinasi gerak yang
yang baik baik

INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI (IPK) INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI (IPK)

3.1.3. Menjelaskan tentang teknik dasar 4.1.3. Melakukan teknik dasar permainan bola
permainan bola voli (servis atas, passing voli (servis atas, passing atas, passing
atas, passing bawah, smash dan block) bawah, smash dan block)
4.1.3. Melakukan gerakan variasi dan kombinasi
3.1.4. Menerapkan variasi teknik servis atas,
teknik servis atas, passing atas, passing
passing atas, passing bawah, smash dan bawah, smash dan block
block pada permainan bola voli.
C. Tujuan Pembelajaran
Setelah siswa mengikuti diskusi dan praktik pembelajaran peserta didik dapat :
1. Menjelaskan lima teknik dasar permaian bolavoli dengan penuh rasa ingin tahu
2. Mengemukakan cara melakukan lima teknik dasar permainan bolavoli dengan
bertanggung jawab.
3. Melakukan lima teknik dasar permain bolavoli dengan penuh kedisiplinan.
4. Melakukan gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar permain bolavoli dengan
kerjasama.

D. Materi Pembelajaran
1. Teknik servis atas
2. Teknik passing atas
3. Teknik passing bawah
4. Teknik smash
5. Teknik block
(buka buku paket Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan SMA/SMK Kelas X
terbitan Kemendikbud edisi revisi 2016 halaman 19-25)

E. Pendekatan /Model Pembelajaran


Pendekatan : Santifik
Model : Discovery learning
Metode : Diskusi, demonstrasi dan peer theaching

F. Langkah-langkah Pembelajaran
I. Pertemuan Pertama
Pendahuluan (15 menit)
Guru:
1. Memberi salam dan berdo’a. dan menyayikan lagu wajib nasional (religius dan
nasionalis)
2. Mengecek kehadiran.
3. Mengkondisikan suasana belajar yang menyenangkan. (kreatif)
4. Mendiskusikan kompetensi yang sudah dipelajari dan menyampaikan kompetensi yang
akan dicapai dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari berkaitan dengan
keteterampilan bermain bola voli
5. Menyampaikan garis besar cakupan materi permainan bola voli (servis atas, passing
atas, passing bawah, smash dan block) dan kegiatan yang akan dilakukan.
6. Menyampaikan metode pembelajaran dan teknik penilaian yang akan digunakan saat
membahas materi permainan bola.
7. Melakukan warming-up dan pembagian kelompok melalui permainan tradisional

Kegiatan Inti (65 menit)


Peserta didik:
1. Setelah membaca buku panduan, Guru meminta dua orang pesera didik yang
dikategorikan mampu untuk memperagakan gerak passing atas dan passing bawah
Dan meminta siswa lain untuk Mengamati, memberi tanggapan dan bertanya tentang
gerakan yang dilakukan temannya yang tampil (Literasi)
2. Memotivasi peserta didik untuk bertanya, dengan cara guru mengajukan beberapa
pertanyaan: Bagaimana jalannya jika melakukan passing bawah bolavoli kaki tidak
mengeper?, Apakah kemiringan tubuh mempengaruhi jalannya bola saat melakukan
servis atas?, kenapa bola selalu diusahakan berada ditengah badan saat melakukan
passing bawah ? (rasa ingin tahu)
3. Membagi siswa menjadi tiga kelompok dan memeri tugas masing-masing kelompok
untuk melakukan servis atas, passing atas dan passing bawah. Siswa melakukan
gerakan sesuai dengan tugas kelompoknya. Kemudian bergantian dengan kelompok
lain melakukan tugas yang lain. (kedisiplinan )
4. Berdiskusi dengan klompoknya untuk menemukan hubungan antara keterampilan
gerak dengan jalannya bola, kecepatan, akurasi penempatan dan penguasaan bola.
serta saling memberikan saran dan meminta masukan kepada guru seandainya masih
ada gerakan yang tidak dipahami;(rasa ingin tahu)
5. Melakukan variasi dan kombinasi gerak servis atas, passing atas dan passing bawah
dalam permainan setelah mendapat saran perbaikan dari teman ataupun berdasarkan
saran perbaikan dari guru.(kerjasama)
6. Membuat kesimpulan sementara berdasarkan gerakan keterampilan servis atas,
passing atas dan passing bawah yamg sudah dilakukan (tanggung jawab)
7. Pendinginan.

Penutup (10 menit)


1. guru bersama peserta didik baik secara individual maupun kelompok melakukan
pendinginan.
2. refleksi untuk mengevaluasi seluruh rangkaian aktivitas pembelajaran dan hasil-hasil
yang diperoleh untuk selanjutnya, secara bersama menemukan manfaat langsung
maupun tidak langsung dari hasil pembelajaran yang telah berlangsung
3. Melakukan penilaian (tes tertulis) untuk mengetahui tingkat ketercapaian indicator.
4. Menginformasikan kepada peserta didik untuk mempelajari materi yang akan dibahas
dipertemuan berikutnya;
5. Berdo’a dan memberi salam.

I. Pertemuan Kedua
Pendahuluan (15 menit)
Guru:
1. Memberi salam, berdo’a. dan menyayikan lagu nasional (Religius dan Nasionalis)
2. Mengecek kehadiran.
3. Mengkondisikan suasana belajar yang menyenangkan. (Kreatif)
4. Mendiskusikan kompetensi yang sudah dipelajari dan menyampaikan kompetensi yang
akan dicapai Menyampaikan garis besar cakupan materi permainan bola voli (smash
dan block ) dan kegiatan yang akan dilakukan.
5. Menyampaikan metode pembelajaran dan teknik penilaian yang akan digunakan saat
membahas materi permainan bola voli (smash dan block )
6. Melakukan warming-up dan pembagian kelompok melalui permainan tradisional

Kegiatan Inti (65 menit)


Peserta didik:
1. Guru menayangkan video tentang gerakan smash dan block dan meminta siswa untuk
Mengamati, memberi tanggapan dari video yang diamati. (Literasi)
2. Siswa berdiskusi dengan teman-temannya berkenaan dengan tayangan tentang
tahapan teknik smash dan block .( Komunikatif dan rasa ingin tahu )
3. Peserta didik secara bergantian melakukan teknik smash dan block serta posisi tubuh
saat melakukan teknik tersebut. Peserta didik yang lain bertugas sebagai pengamat
mengamati keterampilan gerak, dan mencatat beberapa hal untuk dijadikan masukan
bagi temannya. (Disiplin)
4. Peserta didik berdiskusi dengan teman-temannya tentang keterampilan teknik smash
dan block bola tentang posisi tubuh saat melakukan teknik tersebut dan meminta
masukan kepada guru seandainya masih ada gerakan yang tidak dipahami;( rasa ingin
tahu )
5. Setelah berdiskusi, peserta didik melakukan latihan variasi dan kombinasi
keteramapilan smash dan block bola sesuai saran dan masukan dari teman maupun
dari guru. (berkerja sama)
6. Peserta didik melakukan variasi dan kombinasi teknik dasar permainan bola voli
dalam permainan (bekerja sama)
7. Peserta didik membuat kesimpulan sementara berdasarkan gerakan keterampilan
smash dan block bola yamg telah dilakukan (bertanggung jawab)

Penutup (10 menit)


1. guru bersama peserta didik baik secara individual maupun kelompok melakukan
pendinginan.
2. refleksi untuk mengevaluasi seluruh rangkaian aktivitas pembelajaran dan hasil-hasil
yang diperoleh untuk selanjutnya, secara bersama menemukan manfaat langsung
maupun tidak langsung dari hasil pembelajaran yang telah berlangsung
3. Melakukan penilaian (tes tertulis) untuk mengetahui tingkat ketercapaian indicator.
4. Memfasilitasi dalam menemukan kesimpulan tentang keterampilan teknik dasar
permainan bola voli.
5. Menginformasikan kepada peserta didik untuk mempelajari materi yang akan dibahas
dipertemuan berikutnya.
6. Memberikan tugas
7. Berdo’a dan memberi salam.

G. Media, Alat dan Sumber Belajar


a. Media : LCD Proyektor dan Laptop
b. Alat : lapangan bola voli, bola voli, dan sempritan
c. Sumber Belajar :
1) Buku Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Siswa
Kelas X, Kemendikbud, tahun 2016
2) www. penjas.edu.org
3) Buku refensi yang relevan

H. Teknik Penilaian
1. Jenis/teknik Penilaian:
a. Penilaian spiritual dan sosial (KI-1 dan 2)
- Pengamatan selama pembelajaran (terlampir)
b. Pengetahuan ( KI-3)
- Tertulis Uraian (terlampir)
- Penugasan (terlampir)
Tugas Rumah
a) Peserta didik menjawab pertanyaan yang terdapat pada buku peserta didik
b) Peserta didik mengumpulkan jawaban dari tugas rumah yang telah
dikerjakan untuk mendapatkan penilaian

c. Keterampilan
- Penilaian Unjuk Kerja
instrumen penilaian unjuk kerja dapat dilihat pada instrumen penilaian
keterampilan

2. Instrumen Penilaian terlampir

3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


Remedial
1) Jelaskan tentang tahapan teknik servis, passing, smash dan block serta
posisi tubuh saat melakukan teknik tersebut!
2) Jelaskan tentang variasi dan kombinasi teknik servis, passing, smash dan
block serta posisi tubuh saat melakukan teknik tersebut!
3) Jelaskan tentang kelebihan dan kekurangan variasi dan kombinasi teknik
servis, passing, smash dan block serta posisi tubuh saat melakukan teknik
tersebut!

Pengayaan
Guru memberikan nasihat agar tetap rendah hati, karena telah mencapai KB
(Ketulusan Belajar). Guru memberikan soal pengayaan sebagai berikut :
1) Penugasan latihan kombinasi smash !
2) Mencari informasi secara online tentang bolavoli modern
3) Membaca surat kabar, majalah, serta berita online tentang bolavoli modern
4) Mengamati langsung pertandingan bolavoli modern yang ada di lingkungan
sekitar.

Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

H. Asis, S.Pd, M.Pd RusminWajdi, S. Pd


Nip. 19651231 199502 1 002 Nip.
Lampiran Penilaian Bolavoli
Lampiran penilaian Bolavoli
KISI-KISI PENULISAN SOAL

Mata Pelajaran : Penjasorkes


Kelas/Semester : X/ ganjil
Materi : Bola voli

KELAS/ LEVEL TEKNIK BENTUK NO.


IPK MATERI PEMBELAJARAN INDIKATOR SOAL KOGNITIF PENILAIAN INSTRUMEN
SEMESTER SOAL
3.1.1. Menjelaskan tentang teknik Teknik dasar bolavoli: X / ganjil Disajikan gambar dan Konseptual Tes Uraian 1
dasar permainan bola voli 1. Teknik servis atas narasi singkat, peserta Tertulis
(servis atas, passing atas, 2. Teknik passing atas didik dapat
3. Teknik passing Menjelaskan keknik
passing bawah, smash dan
bawah dasar gerak passing
block) 4. Teknik smash bawah
5. Teknik block
3.1.2. Menerapkan servis atas, Disajikan gambar dan Prosedural Tes Uraian 2
passing atas, passing bawah, narasi singkat, peserta Tertulis
smash dan block pada didik dapat
permainan bola voli.. Menerapkan gerakan
variasi dan kombinasi
teknik smash

4.11. Melakukan teknik dasar Mempraktikkan teknik Tes Unjuk


permainan bola voli (servis dasar bolavoli Praktek Kerja
atas, passing atas, passing
bawah, smash dan block)
4.1.2. Melakukan gerakan variasi dan Mempraktikkan gerak Tes Unjuk
kombinasi teknik servis atas, variasi dan kombinasi Praktek Kerja
passing atas, passing bawah, teknik bolavoli
smash dan block
KARTU SOAL

Mata Pelajaran : Penjasorkes


Kelas/Semester : X/ ganjil
Materi : Bolavoli

KOMPETENSI DASAR RUMUSAN BUTIR SOAL


3.1. Menerapkan teknik dasar
salah satu aktifitas olahraga
NOMOR
permainan bola besar untuk
SOAL
menghasilkan koordinasi
gerak yang baik
MATERI 1
Teknik dasar bola voli
 Passing bawah

Gambar 1
Seorang pemain dari gambar diatas merupakan langkah-langkah dari teknik dasar passing
bawah agar menghasilkan passing yang maksimal. Jelaskan langkah-langkah melakukan passing
bawah yang benar !

INDIKATOR SOAL KUNCI JAWABAN


Disajikan gambar dan narasi singkat,
peserta didik dapat menjelaskan
keknik dasar gerak passing bawah
KARTU SOAL

Mata Pelajaran : Penjasorkes


Kelas/Semester : X / ganjil
Materi : Sepak Bola

KOMPETENSI DASAR RUMUSAN BUTIR SOAL


3.1. Menerapkan teknik dasar salah
satu aktifitas olahraga
NOMOR
permainan bola besar untuk
SOAL
menghasilkan koordinasi
gerak yang baik.
MATERI 1
Keterampilan sepak bola
 Smash bolavoli

Gambar 1

Berdasarkan gambar diatas.


Kemukakan langkah-langkah yang harus dilakukan untuk memperoleh pukulan yang maksimal ?

INDIKATOR SOAL KUNCI JAWABAN


Disajikan gambar peserta didik
dapat menerapkan gerakan variasi
dan kombinasi teknik smash
1. Penilaian Pengetahuan (KI-3)

Soal Uraian
1).

Seorang pemain dari gambar diatas merupakan langkah-langkah dari teknik dasar
passing bawah agar menghasilkan passing yang maksimal.Dengan memperhatikan
langkah-langkah teknik dasar passing bawah, pada gambar diatas, jelaskan cara
melakukan passing bawahyang benar ?

2).

Berdasarkan gambar diatas.


Kemukakan langkah-langkah yang harus dilakukan untuk memperoleh pukulan yang
maksimal ?

Pedoman Penskoran
Skor 2, jika penjelasan benar dan lengkap
Skor 1, jika penjelasan benar tetapi kurang lengkap
Skor 0, jika seluruh penjelasan tidak benar

Pengolahan Skor
Skor Maksimum (SM) = 6

Nilai = Jumlah Skor x 100


Skor Max
2. Penilaian Keterampilan (KI-4)

FORMAT PENILAIAN

No ASPEK YANG DINILAI NIL


Nilai
AI NA
NAMA servis Passing atas Passing bawah smash block pro
prod
jml ses
uk
1 2 3 4 Σ 1 2 3 4 Σ 1 2 3 4 Σ 1 2 3 4 Σ 1 2 3 4 Σ
1

JUMLAH SKOR MAKSIMAL (NILAI PROSES) = 20

Keterangan :
1. Servis :
Skor 4 : bila posisi berdiri benar, perkenaan bola dengan tangan tepat, kaki tumpu tepat, dan jalannya bola
benar
Skor 3 : bila menguasai 3 komponen gerak
Skor 2 : bila menguasai 2 komponen gerak
Skor 1 : bila menguasai 1 komponen gerak
2. Passing atas :
Skor 4 : bila posisi berdiri benar, perkenaan bola dengan tangan tepat, kaki tumpu tepat, dan jalannya bola
benar
Skor 3 : bila menguasai 3 komponen gerak
Skor 2 : bila menguasai 2 komponen gerak
Skor 1 : bila menguasai 1 komponen gerak
3. Passing bawah :
Skor 4 : bila posisi berdiri benar, perkenaan bola dengan tangan tepat, kaki tumpu tepat, dan jalannya bola
benar
Skor 3 : bila menguasai 3 komponen gerak
Skor 2 : bila menguasai 2 komponen gerak
Skor 1 : bila menguasai 1 komponen gerak
4. Smash :
Skor 4 : bila posisi berdiri benar, perkenaan bola dengan tangan tepat, kaki tumpu tepat, dan jalannya bola
benar
Skor 3 : bila menguasai 3 komponen gerak
Skor 2 : bila menguasai 2 komponen gerak
Skor 1 : bila menguasai 1 komponen gerak
5. Block :
Skor 4 : bila posisi berdiri benar, perkenaan bola dengan tangan tepat, kaki tumpu tepat, dan jalannya bola
benar
Skor 3 : bila menguasai 3 komponen gerak
Skor 2 : bila menguasai 2 komponen gerak
Skor 1 : bila menguasai 1 komponen gerak

Nilai = Jumlah Skor x 100


Skor Max
FORMAT REMEDIAL

NAMA KOMPENTENSI BENTUK NILAI


NO ASPEK MATERI INDIKATOR KB
PESERTA DASAR REMEDIAL AWAL REMEDIAL
1 4.1 Permaian Bola voli Passing bawah 75 Penugasan 55 75
bola latihan
besar gerakan
passing
bawah
Keterangan : Remedial dilakukan apabila setelah diadakan penilaian pada kompetensi yang telah
diajarkan kepada peserta didik, nilai yang dicapai tidak memenuhi KB (Ketulusan Belajar)
yang telah ditentukan.

FORMAT PENGAYAAN

NAMA KOMPENTENSI BENTUK NILAI


NO ASPEK MATERI INDIKATOR KB
PESERTA DASAR PENGAYAAN AWAL PENGAYAAN
1 4.1 Permaian Bola voli Melakukan 75 80 Penugasan 85
bola smash latihan smash
besar
Keterangan : Pengayaan dilakukan apabila setelah diadakan penilaian pada kompetensi yang telah
diajarkan kepada peserta didik, nilai yang dicapai melampaui KB (Ketulusan Belajar) yang
telah ditentukan

FORMAT PENILAIAN KEMAJUAN BELAJAR SISWA ( NILAI HARIAN)

KI 3 KI 4 NILAI AKHIR
Keterampilan passing

Keterampilan passing

Keterampilan smash
Keterampilan servis
Pengetahuan smash
Pegetahuan passing

Pegetahuan passing

Keterampilan block
Pengetahuan block
Pegetahuan servis

Sikap spiritual

Keterampilan
Pengetahuan
Sikap sosial

Nama
NIS
bawah

bawah

No Peserta
atas

atas

Didik

1
2
3

Anda mungkin juga menyukai