Anda di halaman 1dari 4

Profil PPPKMI

Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (Indonesian Society


For Health Promotor Educator – ISHPE ) disingkat dengan Perkumpulan PPKMI merupakan
organisasi nonprofit yang berkedudukan dan didirikan di Jakarta pada tanggal 14 Februari
1988.
Tujuan Perkumpulan PPKMI secara umum sejalan dengan tujuan IAKMI yakni
1. Turut dalam pengembangan ilmu pengetahuan dalm bidang kesehatan Masyarakat.
2. Turut dalam peningkatan derajat kesehatan badaniah, rohaniah, dan sosial rakyat
Indonesia khususnya dan umat manusia umumnya.
3. Melindungi kepentingan Anggota
4. Membantu Pemerintah dalam program pembangunan nasional.

Tujuan Perkumpulan PPKMI secara khusus adalah


1. Melestarikan profesi promotor dan pendidik kesehatan masyarakat Indonesia
PPPKMI
2. Mengembangkan, mempraktekkan, mendayagunakan ilmu dan seni promosi
kesehatan serta keterampilan profesi dalam program pembangunan Indonesia Sehat
berbasis perilaku.
3. Meningkatkan kapasitas promosi kesehatan utamanya kapasitas SDM Promkes
Profesional
4. Melakukan pembinaan kehidupan profesi, integritas moral dan etika profesi serta
melindungi dan memperjuangkan kepentingan anggota dan profesi.
5. Menggalang kemitraan baik dengan Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah,
antar Profesi Kesehatan, LSM,Swasta, Media massa serta mengembangkan jejaring
nasional, regional dan global.
Untuk mencapai tujuan tersebut, Perkumpulan PPKMI melakukan kegiatan-kegiatan yang
berkaitan dengan ilmu dan seni promosi dan pendidikan/penyuluhan kesehatan, disamping
mengadakan hubungan kerja sama dengan badan atau perkumpulan yang serupa baik dalam
maupun luar negeri.
Keanggotaan PPPKMI terdiri dari Anggota Muda, Anggota Biasa, Anggota Luar Biasa, dan
Anggota Kehormatan. Tenaga Fungsional Penyuluhan Kesehatan Masyarakat secara otomatis
menjadi Anggota Biasa. Anggota Biasa secara otomatis adalah anggota IAKMI.
Visi
Mewujudkan tenaga promkes yang tanggap, bermutu dan beretika dalam mewujudkan
pembangunan kesehatan yang berkelanjutan demi tercapainya masyarakat sehat sejahtera dan
mandiri

Misi
1. Penataan atau pengaturan dan pembinaannya baik secara kuantitas maupun kualitas
2. Menggerakkan masyarakat dalam pembangunan kesehatan yang berbasis perilaku dan
berkesinambungan
3. Melakukan penelitian dan pengembangan program untuk mendukung kebijakan dan
program promosi kesehatan àBidang III: Penelitian dan Pengembangan Program
Promkes
4. Membantu pemerintah untuk meningkatkan program edukasi kesehatan untuk
memenuhi hak masyarakat guna mendapatkan informasi kesehatan yang benar
5. Meningkatkan kemitraan dan kerjasama dengan berbagai pihak, baik lokal, nasional
maupun global dalam rangka mempromosikan perilaku sehat

Dalam rangka memperkokoh organisasi PPPKMI, pengurus pusar PPPKMI mengajak seluruh
Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat untuk bergabung bersama PPPKMI dengan
pembentukan pengurus di daerah, baik provinsi ataupun kabupaten/kota. Persyaratan
Pengajuan Cabang PPPKMI antara lain sebagai berikut:
Memiliki struktur kepengurusan minimal 5 orang, terdiri dari:
a. Ketua,
b. Wakil Ketua,
c. Sekretaris Umum,
d. Wakil Sekretaris Umum,
e. Bendahara
f. Memiliki anggota minimal 15 orang yang sudah melakukan registrasi anggota
PPPKMI pusat melalui website www.pppkmi.org
g. Memiliki alamat sekretariat
Prosedur Pengajuan Cabang PPPKMI:
1. Mengajukan surat permohonan resmi pembukaan PPPKMI cabang dengan
mencantumkan nama-nama pengurus dan kontak pengurus melalui
email: pppkmi.pusat@gmail.com
2. Dalam waktu 1 (satu) minggu, Pengurus Pusat PPPKMI akan mengeluarkan SK
Pengesahan Pembentukan PPPKMI Cabang
3. Pengurus cabang tingkat provinsi dapat mengusulkan pelantikan ke pengurus pusat
sesuai dengan kemampuan pengurus cabang masing-masing. Dengan demikian,
pelantikan bukan suatu kewajiban

Keanggotan PPPKMI terdiri dari


1. Umum (Free Membership)
2. Anggota PPPKMI (Paid Membership)
Persyaratan Pendaftaran Keanggotaan PPPKMI (Paid Membership)
 Untuk Umum (Free Membership) tidak membutuhkan persyaratan.
 Kartu Identitas (KTP/SIM) yang masih berlaku
 Pas Foto Berwarna
 Mengisi form pendaftaran yang telah disediakan
 Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 200.000,- ke Bank Mandiri dengan nomor
rekening 123.000.5279.312 atas nama Christiana Rialine Titaley
 Melampirkan bukti pembayaran
Keanggotaan PPPKMI terbuka bagi siapa saja yang tertarik dan berminat mengembangkan
dan memajukan kesehatan masyarakat di Indonesia melalui pendidikan dan promosi
kesehatan
Keuntungan dan Manfaat keanggotaan
Free Membership Paid Membership

Mendapatakan Akses Web terbatas Keanggotaan Terdaftar di PPPKMI Pusat

Mendapatkan Kartu Anggota

Hak Akses content website lebih banyak

Download Jurnal PPPKMI

Download Dokumen dan Materi

Untuk mendapatkan formulir pendaftaran anggota PPPKMI, sila


menghubungi pppkmi.pusat@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai