Anda di halaman 1dari 3

MENYIAPKAN DAN MEMBERIKAN INFUS

No. Dokumen No. Revisi Halaman


……/PS/KEP/......../........ 0 1.2

Standar Prosedur Tanggal Terbit Ditetapkan,


Operasional
Keperawatan
....................
dr. Imelda Tandiyo, FASE, MM
Direktur Utama

Pengertian Langkah–langkah perawat / bidan dalam mempersiapkan dan memberikan cairan melalui
pembuluh darah vena sesuai indikasi medis.

Tujuan Sebagai acuan bagi perawat/bidan dalam mempersiapkan dan memberikan cairan melalui
pembuluh darah vena sesuai indikasi

Kebijakan
1. Pelayanan di Rumah Sakit Indriati memperhatikan hak dan kewajiban pasien, dokter, Rumah
Sakit dan Keselamatan Pasien Rumah Sakit.
2. Proses keperawatan diberikan dengan memandang manusia sebagai makhluk unik yang
memiliki kebutuhan BPSKS
3. Menyiapkan dan memberikan cairan infus dilakukan oleh perawat yang berkompeten
4. Penggantian lokasi infus berikut infus set dan cairan dilakukan 3 x 24 jam atau sewaktu –
waktu apabila diperlukan sesuai indikasi tertentu
5. Pada transfusi darah, infus dengan emulsi lemak, TPN infus set diganti setiap 24 jam
6. Pada infus dengan cairan yang berganti – ganti yang dimungkinkan sisa cairannya masih
dimasukkan lagi harus menggunakan infus set type Y
7. Pemberian infus dengan tetesan cepat (≥ 30 tts/mnt) atau tetesan lambat (≤ 12 tts/mnt)
dianjurkan menggunakan infus pump
8. Melakukan fiksasi tidak boleh menutupi daerah insersi untuk monitoring terhadap infeksi /
phlebitis
9. Pemilihan vena dilakukan mulai dari distal ke proximal
10.Cairan dengan osmolaritas tinggi (TPN, transfusi dll) dipilih vena yang besar atau diusulkan
dengan vena dalam (CVP)
11. Dalam hal perawat sudah menusuk 2 kali tidak berhasil, maka harus dilimpahkan kepada
perawat yang ahli
12.Pada pasien anak / bayi apabila tidak memungkinkan untuk mengganti lokasi infus dalam
waktu 3 x 24 jam oleh karena alasan tertentu harus didokumentasikan dan bila perlu
kolaborasi dengan dokter

SPO menyiapkan dan memberikan infus.doc


MENYIAPKAN DAN MEMBERIKAN INFUS

No. Dokumen No. Revisi Halaman


……/PS/KEP/......../........ 0 1.2
1.
A. Persiapan Alat
1. Cairan infus sesuai kebutuhan
2. Infus set/ infuse set type Y
Abbocath sesuai kebutuhan (no. 18, 20, 22, 24)
3. Standar infus
4. Torniquet
5. Transparan dressing
6. Plester/micropore
7. Swab alkohol
8. Bengkok
9. Alas / perlak kecil
10. Sarung tangan bersih
11. Spalk kalau perlu
12. Kassa roll/swatchtel kalau perlu
13. Jam tangan dengan petunjuk detik
14. Stiker pasien
15. Stiker merah
16. Tempat sampah dan tempat benda tajam

B. Pelaksanaan
1. Tutup tirai atau pintu kamar
2. Memberi penjelasan kepada pasien tentang tindakan yang akan dilakukan
3. Tempel stiker pasien pada botol infus
4. Identifikasi pasien dengan mengecek gelang pasien dan meminta pasien untuk
menyebutkan nama dan umur / tanggal lahir / alamat
5. Mencuci tangan dan memakai sarung tangan
6. Menyiapkan cairan infus
6.1. Buka kemasan infus dan gantungkan pada standar infus
6.2. Tutup regulator infus set
6.3. Buka plastik penutup cairan infus dan pasang infus set
6.4. Isi buble trup dengan cairan infus sampai batasnya
6.5. Buka regulator infus perlahan – lahan untuk meminimalkan masuknya udara dalam
infus set dan biarkan cairan infus mengisi seluruh infus set
6.6. Bila telah terisi sampai di unjung infus set klem regulator dan pertahankan ujung
infus set tetap steril

SPO menyiapkan dan memberikan infus.doc


MENYIAPKAN DAN MEMBERIKAN INFUS

No. Dokumen No. Revisi Halaman


……/PS/KEP/......../........ 0 1.3
7. Atur posisi tidur pasien dan siapkan cahaya yang cukup
8. Pasang perlak di bawah ekstremitas yang akan dipasang infus
9. Pasang torniquet 5 – 7 cm di atas tempat insersi
10. Desinfeksi daerah insersi dengan pastik alkohol dengan gerakan melingkar dari dalam
ke arah luar selebar transparan dressing dan biarkan mengering
11. Stabilisasi vena untuk mempermudah penusukan dan jangan menyentuh daerah insersi
setelah didesinfeksi
12. Pegang vena catheter dengan mata jarum menghadap ke atas dan tusukkan pada
sudut 450, perhatikan bagian belakang vena catheter terisi darah turunkan sudut
menjadi 300
13. Tarik jarum (stylet) dan masukkan jarum plastik perlahan – lahan sampai masuk
seluruhnya ke dalam vena
14. Pasang transparan dressing tekuk infus set fiksasi dengan plester micropore dan tulis
jam, tgl, bulan, tahun serta inisial yang memasang infus pada plester identitas
15. Tulis pada plabote infus menggunakan tinta hitam meliputi jam pasang, jam estimasi
infus habis serta jumlah tetesan
16. Tempel stiker merah sebatas angka 100 di plabote
17. Pasang spalk bila perlu terutama pada pasien anak – anak
18. Merapikan pasien dan mengevaluasi keadaan pasien
19. Buang sampah sesuai dengan tempatnya, rapikan peralatan dan kembalikan pada
tempatnya
20. Membuka sarung tangan dan mencuci tangan
21. Dokumentasikan pada :
21.1. RM terintegrasi meliputi waktu pemasangan, jenis cairan dan jumlah tetesan
21.2. Lembar balance cairan meliputi : waktu, jumlah cairan, jenis cairan
21.3. RM5A dengna gambar arsir berbentuk segitiga warna merah
21.4. RM5D yaitu lembar bantu untuk penghitungan pemasukan dan pemakaian obat
C. Hal – hal yang perlu diperhatikan
1. Kondisi, keluhan dan tanda – tanda klinis serta respon pasien
2. Monitor balance cairan
3. Monitor pemeriksaan penunjang untuk perbandingan (misal Laborat)

Unit Terkait

SPO menyiapkan dan memberikan infus.doc

Anda mungkin juga menyukai