Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA DENPASAR

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS II DENPASAR BARAT
Jln. Gunung Soputan Gg. Puskesmas No. 3 Denpasar, Kode Pos 80119
Telpon (0361) 483343, email : pkm2db@gmail.com

KERANGKA ACUAN KERJA


PENYEGARAN KADER POSBINDU

I. PENDAHULUAN

Menurut Direktorat PPTM P2PL Kementrian Kesehatan RI, masalah utama kesehatan
masyarakat ini ditandai dengan tinginya prevalensi Penyakit Tidak Menular (PTM), ini tidak hanya di
Indonesia tetapi juga secara global. Empat penyakit utama penyakit jantung, kanker, penyakit paru
kronik dan diabetus militus merupakan 80% kematian penyakit tidak menular. Empat perilaku
berisiko yang dapat diubah merokok, diet yang tidak sehat, kurangnya kegiatan fisik dan konsumsi
alkohol merupakan penyebab utama kematian penyakit tidak menular. PTM merupakan penyakit
yang memerlukan waktu cukup panjang untuk penyembuhannya, tetapi sebagian besar faktor
risikonya bisa dicegah. Setiap tahun, PTM menyebabkan hampir 60% kematian di Indonesia,
sebagian besar berusia dibawah 60 tahun, yang juga berdampak negatif terhadap produktivitas dan
pembangunan, dengan demikian juga akan menyebabkan kemiskinan karena menghabiskan waktu
dan biaya yang besar untuk pengobatan. Pencegahan PTM adalah kewajiban semua orang,
pendekatan multi sektoral merupakan kunci untuk pencegahan dan pengendalian PTM. Tanggung
jawab pemerintah menjadikan PTM sebagai agenda prioritas pembangunan. Tanggung jawab
masyarakat berperan aktif dalam setiap upaya pengendalian PTM. Akademisi, media, sektor swasta,
dan mitra pembangunan lain mempunyai tanggung jawab yang sama dalam setiap upaya
pengendalian PTM sesuai peran dan fungsi masing-masing.
Indonesia dalam beberapa dasawarsa terakhir menghadapi masalah triple burden
diseases. Di satu sisi, penyakit menular masih menjadi masalah ditandai dengan masih sering
terjadi KLB beberapa penyakit menular tertentu, munculnya kembali beberapa penyakit menular
lama (re-emerging diseases), serta munculnya penyakit-penyakit menular baru (new-emergyng
diseases) seperti HIV/AIDS, Avian Influenza, Flu Babi dan Penyakit Nipah. Di sisi lain, penyakit
tidak menular menunjukkan adanya kecenderungan yang semakin meningkat dari waktu ke waktu.
Menurut hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2007 dan Survei Kesehatan Rumah Tangga (SKRT)
tahun 1995 dan 2001, tampak bahwa selama 12 tahun (1995-2007) telah terjadi transisi epidemiologi
dimana kematian karena penyakit tidak menular semakin meningkat, sedangkan kematian karena
penyakit menular semakin menurun. Fenomena ini diprediksi akan terus berlanjut.
Ini sesuai juga dengan misi Puskesmas yaitu menggerakkan pembangunan berwawasan
kesehatan serta tata nilai yang dimiliki oleh Puskesmas II Denpasar Barat yaitu kebersamaan /
kekompakan.
II. LATAR BELAKANG
Kompleksnya permasalahan kesehatan pada remaja memerlukan penanganan
yang komprehensif dan terintegrasi yang melibatkan semua unsur dari lintas program dan
sektor terkait salah satunya adalah pelayanan kesehatan pada remaja.Upaya pelayanan yang
diberikan oleh tenaga kesehatan masih memiliki keterbatasan sehingga hal tersebut
membutuhkan upaya memberdayakan masyarakat berupa turut sertanya masyarakat dalam
upaya promotif, preventif serta mandiri, misalnya kegiatan seperti posyandu. Salah satu bentuk
penerapan pendekatan pelayanan kesehatan pada usia remaja adalah dengan menumbuh
kembangkan Posyandu Remaja.

III. Tujuan Umum dan Tujuan Khusus


A. Tujuan umum
Mendekatkan akses dan meningkatkan cakupan layanan kesehatan bagi remaja.

B. Tujuan khusus
1. Meningkatkan peran remaja dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi
posyandu remaja
2. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan remaja tentang Kesehatan
Reproduksi bagi remaja dan pencegahan penyalahgunaan Napza,
3. Mempercepat upaya perbaikan Gizi remaja dan meningkatkan aktifitas fisik
4. Meningkatkan Pendidikan Keterampilan Hidup Sehat (PKHS)
5. Mencegah Penyakit Tidak Menular (PTM), Penyakit Menular, dan Kekerasan
pada remaja

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

No Kegiatan Pokok Rincian kegiatan

A Advokasi Pembentukan Posyandu - Menyusun jadwal Kegiatan


Advokasi
Remaja
- Menyiapkan materi advokasi
- Membuat kesepakatan tentang
pembentukan posyandu remaja di
daerahnya
- Membuat laporan kegiatan
B Sosialisasi Posyandu Remaja - Menyusun jadwal kegiatan
- Mengirimkan jadwal kegiatan ke
( Pelatihan Kader Sebaya )
sasaran
- Menyiapkan dokumen sosialisasi
- Melakukan Pelatihan ke kader
sebaya tentang teknis pelaksanaan
posyandu remaja
- Membuat laporan dan evaluasi hasil
kegiatan

C Pembinaan Posyandu Remaja - Menyusun jadwal Pembinaan


Posyandu remaja
- Melakukan pembinaan Posyandu
remaja
- Melaporkan hasil pembinaan
posyandu remaja
D Pencatatan dan pelaporan - Melakukan Pencatatan dan
pelaporan kegiatan posyandu remaja
- Melakukan Monitoring dan evaluasi
pelaksanaan posyandu remaja

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN DAN SASARAN

Pelaksana Program Lintas Program Lintas Sektor


No Kegiatan Pokok Ket
Kesehatan Remaja Terkait Terkait

1 Advokasi - Menyusun jadwal  Promkes - Desa/Kelurahan Dak Non


kegiatan advokasi - Sekolah
Pembentukan Fisik
- Melakukan
Posyandu Remaja Koordinasi Lintas
program dan
Lintas Sektor
- Menyiapkan materi
sosialisasi
Posyandu remaja
- Membuat laporan
Advokasi
- Dokumentasi
- Melakukan
Monitoring dan
evaluasi kegiatan
advoaksi
2 Sosialisasi - Menyusun jadwal  Promkes - Sekolah ( siswa ) DAK Don
sosialisasi  Tim Posyandu - Desa/Kelurahan (
Posyandu Remaja ( Fisik
- Menyiapkan Remaja STT )
Pelatihan Kader Materi sosialisasi
- Melakukan
Sebaya )
pelatihan
Pemeriksaan tanda
–tanda vital sign
( BB,TB,LILA,TD
) pelayanan .
- Melakukan Analisa
dan Monitoring
kegiatan
3 Pembinaan - Menyusun jadwal  Tim Posyandu - Sekolah ( siswa ) DAK Don
Pembinaan remaja - Desa/Kelurahan (
Posyandu Remaja Fisik
- Berkoordinasi STT )
dengan lintas
program ( TIM
Posyandu Remaja )
dalam melakukan
pembinaan
posyandu remaja
di wilayah kerja
- Melakukan
Pencatatan dan
pelaporan
pembinaan
posyandu remaja
4 Pencatatan dan - Melakukan  PJ UKM - -
pelaporan dan Essensial
pelaporan
Monitoring
pelaksanaan
posyandu remaja

VI. SASARAN
Sasaran kegiatan ini adalah remaja sekolah dan remaja diluar sekolah ( STT ) yang ada
wilayah kerja Puskesmas II Denpasar Barat

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

2019
No Jenis Kegiatan
Jan Peb Mar Apr Mei Jun Jul Agst Sept Okt Nop Des

1 Advokasi x x x x x x x x x x x x
Pembentukan
Posyandu Remaja
2 Sosialisasi x x x x x x x x x x x x
Posyandu Remaja
( Pelatihan Kader
Sebaya )
3 Pembinaan x x x x x x x x x x x x
Posyandu Remaja
4 Pencatatan dan x x x x x x x x x x x x
pelaporan

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORANNYA


Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilakukan setiap selesai melaksanakan kegiatan
sesuai dengan jadwal kegiatan, dengan pelaporan hasil-hasil yang dicapai pada bulan
tersebut.

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dengan menggunakan format laporan yang ditetapkan oleh Puskesmas II
Denpasar Barat setiap selesai melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi kegiatan
dilaksanakan setelah kegiatan selesai dilaksanakan.

Mengetahui Denpasar, 3 Januari 2019


Kepala Puskesmas II Denpasar Barat Pelaksana Program

dr. Lanawati, M.Kes Ni Luh sri Abdi Utami, A Md kep


NIP. 19605091810995092001 NIP. 198001302005012009

Anda mungkin juga menyukai