Anda di halaman 1dari 21

Kaidah Penulisan Soal

Jenjang Pendidikan: SMK

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Program Studi : Semua Program Studi

1. Soal harus sesuai dengan indikator.

Indikator Soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra, peserta didik dapat

menentukan perbaikan kalimat tidak efektif yang terdapat dalam

paragraf tersebut.

Contoh soal yang tidak sesuai dengan indikator

Cermati teks berikut!

(1) Pola asuh anak adalah merupakan cara orangtua memperlakukan anak dengan aturan-
aturan tertentu. (2) Ada lima pola asuh yang dapat diterapkan para orangtua, yaitu otoriter,
demokratis, temporizer, appeasers, dan permisif. (3) Pola asuh terbaik yang dapat
diterapkan adalah demokratis. (4) Pola ini ditunjukkan dengan berbagai sikap orang tua
yang mau mendengarkan keluhan anak dengan terbuka. (5) Namun, masih banyak orang
tua yang menggunakan pola asuh diktator atau otoriter.

Kalimat tidak efektif pada teks tersebut ditandai dengan nomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Kunci jawaban: A

Pembahasan: Di dalam indikator peserta didik diminta untuk menentukan perbaikan


kalimat tidak efektif yang terdapat dalam teks, namun dalam soal peserta didik
diminta untuk menentukan kalimat yang tidak efektif.
Contoh soal yang sesuai dengan indikator

Cermati teks berikut!

(1) Pola asuh anak adalah merupakan cara orangtua memperlakukan anak dengan aturan-
aturan tertentu. (2) Ada lima pola asuh yang dapat diterapkan para orang tua, yaitu otoriter,
demokratis, temporizer, appeasers, dan permisif. (3) Pola asuh terbaik yang dapat
diterapkan adalah demokratis. (4) Pola ini ditunjukkan dengan berbagai sikap orang tua
yang mau mendengarkan keluhan anak secara terbuka. (5) Namun, masih banyak orang tua
yang menggunakan pola asuh diktator atau otoriter.

Perbaikan kalimat tidak efektif pada teks tersebut adalah dengan cara menghilangkan
kata ....
A. adalah pada kalimat (1)
B. dan pada kalimat (2)
C. adalah pada kalimat (3)
D. dengan pada kalimat (4)
E. atau pada kaimat (5)

Kunci jawaban: A

2. Pilihan jawaban homogen dan logis ditinjau dari segi materi.

Indikator soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra yang rumpang, peserta

didik dapat melengkapi dengan kata bentukan yang sesuai dengan isi

teks tersebut.

Contoh soal yang pilihan jawabannya tidak homogen dan tidak logis ditinjau dari
segi materi

Cermati teks berikut!

Pemerintah akan mengusahakan sektor ekonomi yang bisa [...] tenaga kerja besar
dalam sektor pertanian dan industri manufaktur. Sektor ini akan menjadi konsentrasi
penduduk miskin. Oleh karena itu, pemerintah harus membuat kebijakan dan
pembangunan ekonomi yang konsisten dengan pemanfaatan dan [...] kualitas sumber
daya yang ada demi tercapainya kesejahteraan sosial.

Kata bentukan yang sesuai untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah ... .
A. terserap, tingkat
B. diserap, tingkat
C. menyerap, tingkatan
D. menyerap, peningkatan
E. penyerapan, meningkatkan

Kunci jawaban: D
Pembahasan: Pilihan jawaban tidak homogen dan tidak logis ditinjau dari segi materi
karena opsi jawaban seharusnya semua kata bentukan, namun ada yang merupakan
kata dasar karena yang ditanya adalah kata bentukan yang tepat untuk melengkapi
teks.

Contoh soal pilihan jawaban homogen dan logis ditinjau dari segi materi

Cermati teks berikut!

Pemerintah akan mengusahakan sektor ekonomi yang bisa [...] tenaga kerja besar
dalam sektor pertanian dan industri manufaktur. Sektor ini akan menjadi konsentrasi
penduduk miskin. Oleh karena itu, pemerintah harus membuat kebijakan dan
pembangunan ekonomi yang konsisten dengan pemanfaatan dan [...] kualitas sumber
daya yang ada demi tercapainya kesejahteraan sosial.

Kata bentukan yang sesuai untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah ... .
A. terserap, tingkatan
B. diserap, ditingkatkan
C. menyerap, tingkatkan
D. menyerap, peningkatan
E. penyerapan, meningkatkan

Kunci jawaban: D

3. Soal mempunyai satu jawaban yang benar atau paling benar.

Indikator Soal : Disajikan kutipan puisi, peserta didik dapat menentukan majas

yang terdapat dalam kutipan puisi tersebut.


Contoh soal mempunyai lebih dari satu jawaban yang benar atau paling benar

Cermati kutipan puisi berikut!

Pada Suatu Hari

Maukah kau dengar kisahku, bisik Buldozer


sambil mengisap pipa pada hamparan sawah dan pematang
Tidak!
jawab sawah sambil tergopoh. Kami sibuk dan harus pergi
sebelum fajar pagi

Maukah kau dengar kisahku, ucap Buldozer


sambil mengunyah pizza pada sungai dan batu-batu. Tidak!
Kami sibuk. Kami harus berangkat sebelum malam
jadi pekat. Tempat ini sudah bukan
milik kami lagi

Majas yang terdapat dalam kutipan puisi tersebut adalah …


A. litotes
B. asosiasi
C. repetisi
D. hiperbola
E. personifikasi

Kunci jawaban: C dan E

Pembahasan: Soal tersebut memungkinkan jawaban lebih dari satu yaitu repetisi dan
personifikasi, misalnya pada larik “Maukah kau dengar kisahku, bisik Buldozer” dan
“Maukah kau dengar kisahku, ucap Buldozer”
Contoh soal mempunyai satu jawaban yang benar atau paling benar

Cermati kutipan puisi berikut!

Pada Suatu Hari

Maukah kau dengar kisahku, bisik Buldozer


sambil mengisap pipa pada hamparan sawah dan pematang
Tidak!
jawab sawah sambil tergopoh. Kami sibuk dan harus pergi
sebelum fajar pagi

Maukah kau dengar kisahku, ucap Buldozer


sambil mengunyah pizza pada sungai dan batu-batu. Tidak!
Kami sibuk. Kami harus berangkat sebelum malam
jadi pekat. Tempat ini sudah bukan
milik kami lagi

Majas yang terdapat dalam kutipan puisi tersebut adalah …


A. litotes
B. asosiasi
C. metafora
D. hiperbola
E. personifikasi

Kunci jawaban: E

4. Pokok soal harus dirumuskan secara jelas dan tegas.


Indikator soal: Disajikan kalimat rumpang, peserta didik dapat melengkapi dengan
kata bentukan yang tepat.

Contoh pokok soal tidak dirumuskan dengan jelas dan tegas.

Setiap tahun Penghargaan Nobel [...] kepada ilmuwan yang telah melakukan
penelitian luar biasa.
A. dianugrahi
B. dianugrahkan
C. penganugrahan
D. menganugrahi
E. menganugrahkan

Kunci : B
Pembahasan: Pokok soal tidak dirumuskan dengan jelas dan tegas, pengecoh menjadi
sangat heterogen dan tidak jelas apa yang ditanyakan.

Contoh pokok soal dirumuskan secara jelas dan tegas.

Cermati kalimat berikut!

Setiap tahun Penghargaan Nobel [...] kepada ilmuwan yang telah melakukan
penelitian luar biasa.

Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ....

A. dianugrahi
B. dianugrahkan
C. penganugrahan
D. menganugrahi
E. menganugrahkan

Kunci : B

5. Rumusan pokok soal dan pilihan jawaban harus merupakan pernyataan yang
diperlukan saja.

Indikator Soal: Disjikan sebuah paragraf teks nonsastra yang rumpang, peserta didik

dapat melengkapi dengan preposisi (kata depan) yang tepat.

Contoh rumusan pokok soal dan pilihan jawaban tidak merupakan pernyataan yang
diperlukan saja.

Cermati teks berikut!

Indonesia berkomitmen menurunkan emisi hingga 29% [...] 2030 dan akan
diterapkan di sektor kehutanan, energi, dan maritim. Untuk itu harus ada komitmen
kuat [...] seluruh negara agar tujuan bersama dapat tercapai. Keterlibatan masyarakat
secara aktif dalam menjaga alam, sangatlah diperlukan.

Banyak orang yang belum memahami dan mampu memilih preposisi (kata depan) yang
tepat untuk melengkapi paragraf rumpang. Untuk melengkapi paragraf tersebut preposisi
(kata depan) yang tepat adalah ....
A. dari, ke
B. ke, dari
C. ke, pada
D. di, dari
E. pada, dari

Kunci: E
Pembahasan: Rumusan dan pokok soal tersebut berlebihan, karena ada bagian yang tidak

diperlukan. Hal ini akan menyita sebagian waktu yang disediakan.

Contoh rumusan pokok soal dan pilihan jawaban merupakan pernyataan yang
diperlukan saja.

Cermati teks berikut!

Indonesia berkomitmen menurunkan emisi hingga 29% [...] 2030 dan akan
diterapkan di sektor kehutanan, energi, dan maritim. Untuk itu harus ada komitmen
kuat [...] seluruh negara agar tujuan bersama dapat tercapai. Keterlibatan masyarakat
secara aktif dalam menjaga alam, sangatlah diperlukan.

Preposisi (kata depan) yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ....
A. dari, ke
B. ke, dari
C. ke, pada
D. di, dari
E. pada, dari

Kunci: E

6. Pokok soal jangan memberi petunjuk ke arah jawaban benar.


Indikator soal: Disajikan sebuah teks nonsastra, peserta didik dapat menentukan
kalimat yang di dalamnya terdapat hubungan perbandingan.

Contoh pokok soal memberi petunjuk ke arah jawaban benar.

Cermati teks berikut!

(1) Jumlah pengguna jejaring sosial Facebook di Indonesia tercatat mencapai 76 juta
orang. (2) Jumlah itu dua kali lipat lebih banyak bila dibandingkan dengan jumlah
pemilik akun Twitter. (3) Jumlah pemilik akun Twitter hanya sekitar 32 juta orang.
(4) Total pengakses internet mencapai 100 juta orang. (5) Belum lagi jika
disandingkan dengan pengguna media sosial lainnya.

Kalimat yang di dalamnya terkandung hubungan perbandingan ditandai dengan nomor ...
.
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Kunci jawaban: B
Pembahasan: Pokok soal memberi petunjuk ke arah jawaban benar karena kalimat nomor 2
di dalam teks tersebut ada kata yang mengarah kepada kunci jawaban.

Contoh pokok soal tidak memberi petunjuk ke arah jawaban benar.

Cermati teks berikut!

(1) Jumlah pengguna jejaring sosial Facebook di Indonesia tercatat mencapai 76


juta orang. (2) Jumlah itu dua kali lipat lebih banyak dari jumlah pemilik akun
Twitter. (3) Jumlah pemilik akun Twitter hanya sekitar 32 juta orang. (4) Total
pengakses internet mencapai 100 juta orang. (5) Belum lagi jika disandingkan
dengan pengguna media sosial lainnya.

Kalimat yang di dalamnya terdapat hubungan perbandingan ditandai dengan


nomor ... .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Kunci jawaban: B

7. Pokok soal jangan menggunakan pernyataan bersifat negatif ganda.


Indikator soal : Disajikan sebuah teks nonsastra, peserta didik dapat menentukan simpulan
yang sesuai isi teks tersebut.

Contoh pokok soal menggunakan pernyataan bersifat negatif ganda.


Cermati teks berikut!

Alpukat selain lezat ternyata berkhasiat. Lezat jika dikonsumsi untuk jus. Berkhasiat pula untuk
menjaga kesehatan jantung. Hal ini karena buah alpukat mengandung senyawa asam oleat tak jenuh,
vitamin E, kalium, folat, pitosterol. Kandungan – kandungan tersebut sangat berperan untuk
menjaga kesehatan organ jantung.

Pernyataan berikut bukan merupakan simpulan isi teks tersebut, kecuali ...
A. Buah alpukat dapat dikonsumsi sebagai jus, memiliki vitamin E, dan folat.
B. Buah alpukat memiliki rasa lezat dan dapat dibuat sebagai jus kesehatan.
C. Buah alpukat selain lezat rasanya, juga berkhasiat bagi kesehatan jantung.
D. Alpukat dapat menyembuhkan penyakit jantung dan organ tubuh lainnya.
E. Kandungan alpukat sangat berperan untuk menjaga kesehatan jantung.

Kunci jawaban: C
Pembahasan: Pokok soal menggunakan pernyataan bersifat negatif ganda yaitu bukan dan
kecuali.

Contoh pokok soal tidak menggunakan pernyataan bersifat negatif ganda.

Cermati teks berikut!

Alpukat selain lezat ternyata berkhasiat. Lezat jika dikonsumsi untuk jus. Berkhasiat pula u
menjaga kesehatan jantung. Hal ini karena buah alpukat mengandung senyawa asam oleat tak je
vitamin E, kalium, folat, pitosterol. Kandungan – kandungan tersebut sangat berperan u
menjaga kesehatan organ jantung.

Simpulan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ...


A. Buah alpukat dapat dikonsumsi sebagai jus, memiliki vitamin E, dan folat.
B. Buah alpukat memiliki rasa lezat dan dapat dibuat sebagai jus kesehatan.
C. Buah alpukat selain lezat rasanya, juga berkhasiat bagi kesehatan jantung.
D. Alpukat dapat menyembuhkan penyakit jantung dan organ tubuh lainnya.
E. Kandungan alpukat sangat berperan untuk menjaga kesehatan jantung.

Kunci jawaban: C

8. Panjang rumusan pilihan jawaban harus relatif sama.


Indikator soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra, pesserta didik dapat
menentukan tanggapan positif terhadap isi teks terebut.

Contoh soal yang panjang rumusan pilihan jawaban tidak relatif sama.

1. Cermati teks berikut!


Kini masyarakat hukum adat dapat menggarap lahan tempat tinggal mereka yang
masuk kawasan hutan tanpa harus takut dikenai hukuman pidana. Mereka
diperbolehkan menebang pohon asalkan bukan untuk tujuan komersial. Masyarakat
yang hidup secara turun-temurun di dalam hutan, membutuhkan sandang, pangan,
dan papan untuk kebutuhan sehari-hari. Mereka dapat menebang pohon guna
memenuhi kebutuhan hidup tersebut.

Tanggapan positif terhadap isi paragraf tersebut adalah ... .


A. Seharusnya pemerintah tidak memperbolehkan masyarakat menebang pohon.
B. Memperbolehkan menebang pohon untuk kebutuhan masyarakat yang tinggal di
dalam hutan adalah tindakan yang tepat. *
C. Penebangan pohon untuk kebutuhan komersial masyarakat dalam hutan tidak perlu
dipermasalahkan.
D. Pemerintah tidak membedakan masyarakat di mana pun mereka tinggal.
E. Memperbolehkan masyarakat menebang pohon di hutan untuk komersial adalah
tindakan yang efektif.

Kunci jawaban: B
Pembahasan: Pada contoh soal tersebut pilihan jawaban B paling panjang. Hal ini perlu
dihindari karena ada kecenderungan peserta didik untuk memilih pilihan jawaban
terpanjang sebagai kunci.

Contoh soal yang panjang rumusan pilihan jawaban relatif sama.

Cermati teks berikut!

Kini masyarakat hukum adat dapat menggarap lahan tempat tinggal mereka yang
masuk kawasan hutan tanpa harus takut dikenai hukuman pidana. Mereka
diperbolehkan menebang pohon asalkan bukan untuk tujuan komersial. Masyarakat
yang hidup secara turun-temurun di dalam hutan, membutuhkan sandang, pangan,
dan papan untuk kebutuhan sehari-hari. Mereka dapat menebang pohon guna
memenuhi kebutuhan hidup tersebut.

Tanggapan positif terhadap isi paragraf tersebut adalah ... .


A. Seharusnya pemerintah tidak memperbolehkan masyarakat menebang pohon
meskipun untuk kebutuhan sehari-hari.
B. Memperbolehkan menebang pohon untuk kebutuhan masyarakat yang
tinggal di dalam hutan adalah tindakan yang tepat.
C. Penebangan pohon untuk kebutuhan komersial masyarakat dalam hutan tidak
perlu dipermasalahkan.
D. Pemerintah tidak boleh membedakan masyarakat di mana pun mereka
tinggal dalam memenuhi kebutuhannya.
E. Memperbolehkan masyarakat menebang pohon di hutan untuk komersial
adalah tindakan yang efektif.

Kunci jawaban: B

9. Pilihan jawaban jangan mengandung pernyataan, "Semua pilihan jawaban di


atas salah", atau "Semua pilihan jawaban di atas benar".

Indikator soal: Disajikan kerangka karangan yang berisi gagasan utama dan beberapa
gagasan penjelas, peserta didik dapat menentukan gagasan penjelas
yang sesuai dengan gagasan utama tersebut.
Contoh soal pilihan jawaban mengandung pernyataan, "Semua pilihan jawaban di atas

Salah”, atau "Semua pilihan jawaban di atas benar".

Cermati gagasan utama dan gagasan penjelas teks eksposisi berikut!


Gagasan utama : Manfaat bawang putih bagi kesehatan

Gagasan : (1) meredakan flu


penjelas (2) harga terjangkau
(3) mudah didapat
(4) bawang putih dikunyah
(5) mencegah darah tinggi
(6) bawang putih dihaluskan

Gagasan penjelas yang sesuai dengan gagasan utama pada teks tersebut ditandai dengan
nomor ....
A. (1), (5)
B. (2), (3)
C. (3), (4)
D. (4), (6)
E. Semua jawaban benar

Kunci jawaban: A

Pembahasan: Contoh soal di atas kurang baik karena hanya terdapat empat pilihan
jawaban yang dipertimbangkan. Jika semua jawaban di atas benar merupakan kunci,
maka kita tidak mendapatkan informasi apakah peserta didik telah mengetahui dan
memahami dengan baik jawaban yang benar. Sebaliknya bila semua jawaban di atas salah
merupakan kunci maka kita tidak mendapat informasi apa-apa dari jawaban siswa untuk
pertanyaan tersebut.
Contoh soal pilihan jawaban tidak mengandung pernyataan, "Semua pilihan jawaban di
atas salah", atau "Semua pilihan jawaban di atas benar".

Cermati gagasan utama dan gagasan penjelas teks eksposisi berikut!


Gagasan utama : Manfaat bawang putih bagi kesehatan

Gagasan penjelas : (1) meredakan flu


(2) harga terjangkau
(3) mudah didapat
(4) bawang putih dikunyah
(5) mencegah darah tinggi
(6) bawang putih dihaluskan

Gagasan penjelas yang sesuai dengan gagasan utama pada teks tersebut ditandai dengan
nomor ... .
A. (1), (5)
B. (2), (3)
C. (3), (4)
D. (4), (5)
E. (5), (6)

Kunci jawaban: A

10. Pilihan jawaban yang berbentuk angka atau waktu harus disusun berdasarkan
urutan besar kecilnya nilai angka tersebut, atau kronologis waktunya.

Indikator soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra, peserta didik dapat
menentukan kaliamat sumbang yang tedapat dalam teks tersebut.

Contoh soal pilihan jawaban yang berbentuk angka atau waktu tidak disusun
berdasarkan urutan besar kecilnya nilai angka tersebut, atau kronologis waktunya.

Cermati teks berikut!


(1) Zaman terus berkembang pesat. (2) Manusia semakin dituntut pintar dan mampu
mengembangkan diri dalam berbagai hal. (3) Setiap keluarga juga memiliki tuntutan yang berbeda.
(4) Salah satunya adalah kemampuan menggunakan teknologi informasi. (5) Dengan teknologi ini
manusia dapat terus berkembang dan tidak khawatir tertinggal oleh zaman.

Kalimat sumbang yang terdapat pada teks tersebut ditandai dengan nomor ... .
A. (5)
B. (4)
C. (3)
D. (2)
E. (1)

Kunci Jawaban: C
Pembahasan: Pilihan jawaban di atas tidak berurutan dari besar ke kecil atau sebaliknya. Hal ini
akan menyita waktu lebih banyak bagi siswa untuk memahami dan memilih jawaban yang tepat,
karena harus membaca angka pilihan jawaban yang meloncat-loncat tidak berurutan.

Contoh soal pilihan jawaban yang berbentuk angka atau waktu harus disusun
berdasarkan urutan besar kecilnya nilai angka tersebut, atau kronologis waktunya.

Cermati teks berikut!


(1) Zaman terus berkembang pesat. (2) Manusia semakin dituntut pintar dan mampu
mengembangkan diri dalam berbagai hal. (3) Setiap keluarga juga memiliki tuntutan yang berbeda.
(4) Salah satunya adalah kemampuan menggunakan teknologi informasi. (5) Dengan teknologi ini
manusia dapat terus berkembang dan tidak khawatir tertinggal oleh zaman.

Kalimat sumbang yang terdapat pada teks tersebut ditandai dengan nomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Kunci jawaban: C

11. Gambar, grafik, tabel, diagram, dan sejenisnya yang terdapat pada soal harus
jelas dan berfungsi.

Indikator soal: Disajikan grafik, peserta didik dapat pernyataan yang sesuai dengan isi
grafik tersebut.
Contoh soal gambar, grafik, tabel, diagram, dan sejenisnya yang terdapat pada soal
kurang jelas dan kurang berfungsi.

Cermati grafik berikut!

REALOKASI SUBSIDI ENERGI


(triliun)
400

300

200

100

0
2011 2012 2013 2014 2015 2016

Pernyataan yang sesuai dengan isi grafik tersebut adalah ....

A. Tahun 2013 subsidi energi direalokasikan lebih dari Rp310 triliun.


B. Realokasi subsidi energi terkecil sejumlah Rp350,3 triliun.
C. Selisih subsidi terbesar terjadi pada tahun 2012-2013.
D. Subsidi energi terbesar direalokasikan pada 2014.
E. Selama 5 tahun subsidi energi selalu stabil.

Kunci jawaban: D

Pembahasan: Grafik dalam soal belum dilengkapi dengan angka yang memberikan
informasi tentang jumlah realokasi subsidi energi, sehingga informasi dalam grafik itu
tidak jelas. Akibatnya siswa yang mengerjakan soal itu tidak dapat menjawab dengan
benar.
Contoh soal gambar, grafik, tabel, diagram, dan sejenisnya yang terdapat pada soal
jelas dan berfungsi.

Cermati grafik berikut!

REALOKASI SUBSIDI ENERGI


(triliun)
400 350.3
306.5 310
300 255.6

200
137.8
102.1
100

0
2011 2012 2013 2014 2015 2016

Pernyataan yang sesuai dengan isi grafik tersebut adalah ....

A. Tahun 2013 subsidi energi direalokasikan lebih dari Rp310 triliun.


B. Realokasi subsidi energi terkecil sejumlah Rp350,3 triliun.
C. Selisih subsidi terbesar terjadi pada tahun 2012-2013.
D. Subsidi energi terbesar direalokasikan pada 2014.
E. Selama 5 tahun subsidi energi selalu stabil.

Kunci jawaban: D
12. Butir soal jangan bergantung pada jawaban soal sebelumnya.

Contoh butir soal bergantung pada jawaban soal sebelumnya.

1. Cermati pantun berikut!


(1) Ikan gabus di rawa-rawa
(2) Perutku sakit menahan tawa
(3) Ikan belut nyangkut di jaring
(4) Gigi palsu loncat ke piring
Urutan teks pantun tersebut yang tepat adalah ....
A. (1), (2), (3), (4)
B. (1), (3), (2), (4)
C. (2), (4), (1), (3)
D. (3), (2), (1), (4)
E. (3), (4), (1), (2)

Kunci jawaban: B

2. Berdasarkan soal nomor satu tersebut struktur pantun tersebut adalah larik ....
A. (1) dan (2) merupakan isi, (3) dan (4) merupakan sampiran
B. (1) dan (3) merupakan sampiran, (2) dan (4) merupakan isi
C. (1) dan (2) merupakan sampiran, (3) dan (4) merupakan isi
D. (1) dan (3) merupakan isi, (2) dan (4) merupakan sampiran
E. (1) dan (4) merupakan sampiran, (2) dan (3) merupakan isi

Kunci jawaban: D

Pembahasan: Soal tersebut dapat merugikan siswa, karena siswa yang tidak dapat
menjawab dengan benar pada soal nomor 1, pasti akan menjawab salah pada soal
nomor 2. Oleh karena itu soal nomor 2 harus diperbaiki sehingga menjadi soal yang
berdiri sendiri.

Contoh butir soal tidak bergantung pada jawaban soal sebelumnya.

Cermati pantun yang disusun secara acak berikut!


(1) Ikan gabus di rawa-rawa
(2) Perutku sakit menahan tawa
(3) Ikan belut nyangkut di jaring
(4) Gigi palsu loncat ke piring

Struktur pantun tersebut yang tepat adalah larik ....


A. (1) dan (2) merupakan isi, (3) dan (4) merupakan sampiran
B. (1) dan (3) merupakan sampiran, (2) dan (4) merupakan isi
C. (1) dan (2) merupakan sampiran, (3) dan (4) merupakan isi
D. (1) dan (3) merupakan isi, (2) dan (4) merupakan sampiran
E. (1) dan (4) merupakan sampiran, (2) dan (3) merupakan isi

Kunci jawaban: D
13. Rumusan butir soal harus menggunakan bahasa yang sesuai dengan kaidah
bahasa Indonesia.

Indikator soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra, peserta didik dapat menentukan
sinonim salah satu kata yang terdapat dalam teks tersebut.

Contoh rumusan butir soal tidak menggunakan bahasa yang sesuai dengan kaidah bahasa
Indonesia.

Cermati teks berikut!

Ada tiga masalah utama yang dihadapi Indonesia yang harus segera diatasi agar tidak
menjadi hambatan pada berlakunya MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) 2016. Ketiga
masalah tersebut adalah kesenjangan, keadilan ekonomi, dan kemiskinan. Bank dunia
mencatat bahwa Indonesia sebagai salah satu negara dengan ketimpangan penghasilan
paling tinggi di Asia. Penyebabnya adalah melebarnya gap antara pekerja
berpenghasilan rendah dengan pekerja profesional.

Sinonim dari kata hambatan daripada teks tersebut adalah ....


A. masalah
B. kendala
C. tantangan
D. penyebab
E. penentu

Kunci jawaban B

Pembahasan: Rumusan butir soal tidak menggunakan bahasa yang sesuai dengan kaidah
bahasa Indonesia, yaitu pada stem soal penggunaan kata dari dan kata daripada
Contoh rumusan butir soal yang menggunakan bahasa yang sesuai dengan kaidah bahasa
Indonesia.

Cermati teks berikut!


Ada tiga masalah utama yang dihadapi Indonesia yang harus segera diatasi agar tidak
menjadi hambatan pada berlakunya MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) 2016. Ketiga
masalah tersebut adalah kesenjangan, keadilan ekonomi, dan kemiskinan. Bank dunia
mencatat bahwa Indonesia sebagai salah satu negara dengan ketimpangan penghasilan
paling tinggi di Asia. Penyebabnya adalah melebarnya gap antara pekerja
berpenghasilan rendah dengan pekerja profesional.

Sinonim kata hambatan pada teks tersebut adalah ....


A. masalah
B. kendala
C. tantangan
D. penyebab
E. penentu
Kunci jawaban: B
14. Jangan menggunakan bahasa yang berlaku setempat, jika soal akan digunakan
untuk daerah lain atau nasional.

Indikator soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra, peserta didik dapat menentukan
sinonim salah satu kata yang terdapat dalam teks tersebut.

Contoh soal yang menggunakan bahasa yang berlaku setempat.

Cermati kalimat berikut!


Jenderal polisi yang tampak angker dan seram itu ternyata suka guyon.
Sinonim kata guyon dalam kalimat tersebut adalah ....
A. berkelakar
B. bertengkar
C. bercerita
D. bergaya
E. bersolek

Kunci jawaban: A
Pembahasan: Kata guyon pada kalimat tersebut berasal dari bahasa Jawa. Oleh karen itu,
sebaiknya jangan menggunakan kata guyon yang berlaku sebagai bahasa
setempat (Jawa) karena akan mengakibatkan soal tersebut bias.

Contoh soal yang tidak menggunakan bahasa yang berlaku setempat.

Cermati kalimat berikut!


Jenderal polisi yang tampak angker dan seram itu ternyata suka bergurau.
Sinonim kata bergurau dalam kalimat tersebut adalah ....
A. berkelakar
B. bertengkar
C. bercerita
D. bergaya
E. bersolek

Kunci jawaban: A
15. Setiap soal harus menggunakan bahasa yang komunikatif.

Indikator soal: Disajikan sebuah paragraf teks nonsastra, peserta didik dapat menentukan
kata yang penulisannya tidak sesuai dengan EYD.

Contoh soal yang tidak menggunakan bahasa yang komunikatif.

Cermati teks berikut!

Pengaspalan yang dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di berbagai jalan di


Jakarta merupakan hal yang menyenangkan. Hal ini dilakukan karena banyak jalan
yang berlubang. Namun, dibeberapa tempat pengaspalan jalan itu semakin
meninggikan permukaan jalan. Akibatnya, separator yang menjadi pemisah
menjadi sejajar dengan permukaan jalan. Kondisi ini, membuat banyak kendaraan
berputar arah semaunya. Warga Jakarta umumnya tidak cukup diberi imbauan
untuk taat terhadap aturan lalu lintas. Harus ada unsur pemaksaan agar mereka taat
dan tidak membuat aturan sendiri. Bagi masyarakat, biasanya pemaksaan lebih
ampuh dibandingkan dengan aturan yang ada secara tertulis.

Di dalam teks tersebut ada kata-kata yang penulisannya tidak sesuai dengan EYD.
Penulisan kata yang tidak sesuai dengan EYD adalah ….
A. dilakukan
B. di Jakarta
C. di berbagai
D. dibeberapa
E. dibandingkan

Kunci jawaban: D

Pembahasan: Soal tidak menggunakan kalimat yang komunikatif karena dalam stem
soal tidak langsung menanyakan apa yang harus dijawab siswa.
Contoh soal yang menggunakan bahasa yang komunikatif.

Cermati teks berikut!

Pengaspalan yang dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di berbagai jalan di


Jakarta merupakan hal yang menyenangkan. Hal ini dilakukan karena banyak jalan
yang berlubang. Namun, dibeberapa tempat pengaspalan jalan itu semakin
meninggikan permukaan jalan. Akibatnya, separator yang menjadi pemisah
menjadi sejajar dengan permukaan jalan. Kondisi ini, membuat banyak kendaraan
berputar arah semaunya. Warga Jakarta umumnya tidak cukup diberi imbauan
untuk taat terhadap aturan lalu lintas. Harus ada unsur pemaksaan agar mereka taat
dan tidak membuat aturan sendiri. Bagi masyarakat, biasanya pemaksaan lebih
ampuh dibandingkan dengan aturan yang ada secara tertulis.

Penulisan kata yang tidak sesuai dengan EYD dalam teks tersebut adalah ….
A. dilakukan
B. di Jakarta
C. di berbagai
D. dibeberapa
E. dibandingkan

Kunci jawaban: D

16. Pilihan jawaban jangan mengulang kata atau frasa yang bukan merupakan satu
kesatuan pengertian. Letakkan kata dan frasa tersebut pada pokok soal.

Contoh soal pilihan jawaban mengulang kata atau frasa yang bukan merupakan satu
kesatuan pengertian dan tidak meletakkan kata dan frasa tersebut pada pokok soal.

Cermati kutipan cerpen berikut!

“AKU sudah resmi jadi orang miskin,” katanya, sambil memperlihatkan Kartu
Tanda Miskin, yang baru diperolehnya dari kelurahan. “Lega rasanya, karena setelah
bertahun-tahun hidup miskin, akhirnya mendapat pengakuan juga.”
Kartu Tanda Miskin itu masih bersih, licin, dan mengkilat karena dilaminating.
Dengan perasaan bahagia ia menyimpan kartu itu di dompetnya yang lecek dan
kosong.“Nanti, bila aku pingin berbelanja, aku tinggal menggeseknya.”

Perihal Orang Miskin yang Bahagia karya Agus Noor

Kutipan cerpen tersebut memiliki ….


A. alur tunggal dan maju
B. alur ganda dan maju
C. alur tunggal dan mundur
D. alur ganda dan mundur
E. alur tunggal dan melingkar

Kunci jawaban: A
Pembahasan: Kata alur ditulis secara berulang sampai 5 kali. Hal ini menyebabkan
siswa harus membaca kata tersebut berkali-kali, sehingga menyita lebih banyak
waktu.

Contoh soal pilihan jawaban tidak mengulang kata atau frasa yang bukan merupakan
satu kesatuan pengertian dan meletakkan kata dan frasa tersebut pada pokok soal.

Cermati kutipan cerpen berikut!

“AKU sudah resmi jadi orang miskin,” katanya, sambil memperlihatkan Kartu
Tanda Miskin, yang baru diperolehnya dari kelurahan. “Lega rasanya, karena setelah
bertahun-tahun hidup miskin, akhirnya mendapat pengakuan juga.”
Kartu Tanda Miskin itu masih bersih, licin, dan mengkilat karena dilaminating.
Dengan perasaan bahagia ia menyimpan kartu itu di dompetnya yang lecek dan
kosong.“Nanti, bila aku pingin berbelanja, aku tinggal menggeseknya.”

Perihal Orang Miskin yang Bahagia karya Agus Noor

Kutipan cerpen tersebut memiliki alur ….


A. tunggal dan maju
B. ganda dan maju
C. tunggal dan mundur
D. ganda dan mundur
E. tunggal dan melingkar

Kunci jawaban: A

Anda mungkin juga menyukai