Anda di halaman 1dari 15

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 5 Jember


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kompetensi Keahlian : Semua Kompetensi Keahlian
Kelas/Semester : X/1
Tahun Pelajaran : 2017/2018
Alokasi Waktu : 4 X 45 menit

A. Kompetensi Inti
3. Pengetahuan
Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual,
konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kajian
bahasa Indonesia pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi
diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional,
dan internasional.
4. Keterampilan
Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang
lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kajian bahasa Indonesia.
Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai
dengan standar kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif,
kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik
di bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir,
menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan
langsung.

B. Kompetensi Dasar
1. KD pada KI pengetahuan
3.3 Mendeskripsikan (permasalahan, argumentasi, pengetahuan, dan rekomendasi) teks
eksposisi berkaitan dengan bidang pekerjaan yang didengar dan atau dibaca.
2. KD pada KI keterampilan
4.3 Mengembangkan isi (permasalahan, argumentasi, pengetahuan, dan rekomendasi)
teks eksposisi berkaitan dengan bidang pekerjaan secara lisan dan atau tulis.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


3.3 Indikator KD pada KI pengetahuan
 Mengidentifikasi tesis, argumen, dan rekomendasi dalam teks eksposisi
 Membedakan fakta dan opini dalam teks eksposisi
4.3 Indikator KD pada KI keterampilan
 Melengkapi tesis dengan argumen
 Menyampaikan kembali isi teks eksposisi dengan bahasa yang berbeda

D. Tujuan Pembelajaran

F.AKD.IK1.10 Hal.1 /15


Setelah disajikan tayangan video dan menggali informasi, siswa dapat:
1. Mengidentifikasi tesis, argumen, dan rekomendasi dalam teks eksposisi sesuai pedoman
secara mandiri
2. Membedakan fakta dan opini dalam teks eksposisi sesuai pedoman dengan penuh tanggung
jawab
Setelah berdiskusi, siswa dapat:
1. Melengkapi tesis dengan argumen secara cermat
2. Menyampaikan kembali isi teks eksposisi dengan bahasa yang berbeda secara lisan dan tulis
dengan percaya diri

E. Materi Pembelajaran
Unsur pembangun teks eksposisi:
 pernyataan tesis;
 argumen;
 pernyataan ulang
Perbedaan fakta dan opini
Gagasan pokok dan gagasan penjelas
Komentar terhadap:
 Kekurangan dan kelebihan dilihat dari isi (kejelasan tesis dan kekuatan argumen untuk
mendukung tesis).

F. Pendekatan, Model, Motode, Penugasan


1. Pendekatan : Saintifik
2. Model : Discovery learning
3. Metode : Diskusi interaktif

G. Langkah-langkah Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama
ALOKASI
NO KEGIATAN/SINTAKS
WAKTU
1 Pembukaan
1. Guru memberi salam dan menanyakan kabar pada siswa. 10 menit
2. Salah seorang siswa memimpin doa.
3. Siswa mengecek kebersihan kelas dan kerapian diri.
4. Siswa menyanyikan lagu kebangsaan.
5. Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya
dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
6. Siswa menerima informasi kompetensi, materi, dan tujuan.
2 Inti
Pemberian stimulus 70 menit
1. Siswa menyaksikan tayangan video pidato yang sudah disediakan guru.
2. Siswa mengamati video pidato yang ditayangkan.
Identifikasi masalah
3. Setelah siswa mengamati video pidato, guru memberikan pertanyaan
terbimbing mengenai video pidato yang berkaitan dengan materi.
4. Siswa merespon pertanyaan guru.
5. Siswa bertanya tentang informasi umum yang terdapat dalam tayangan video
tersebut.
6. Siswa yang lain memberikan respon/jawaban terhadap pertanyaan teman.
7. Siswa menyusun argumen sederhana.
Pengumpulan data (Mengumpulkan informasi)

F.AKD.IK1.10 Hal.2 /15


ALOKASI
NO KEGIATAN/SINTAKS
WAKTU
8. Siswa saling berbagi informasi tentang struktur pembangun (tesis, argument,
dan rekomendasi) teks eksposisi dalam tayangan yang ditonton.
9. Siswa membentuk kelompok kecil (3-4 anak/kelompok).
10. Siswa mencari struktur pembangun (tesis, argument, dan rekomendasi) teks
“Pembangunan dan Bencana”, kemudian mengumpulkannya.
3 Kegiatan Penutup
1. Guru mengajak peserta didik melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah 10 menit
dilaksanakan dan ditulis dalam buku catatan.
2. Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran.
3. Salah satu peserta didik memimpin doa untuk mengakhiri pelajaran.
4. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam.

2. Pertemuan Kedua
ALOKASI
NO KEGIATAN/SINTAKS
WAKTU
1 Pembukaan
1. Guru memberi salam, dan menanyakan kabar pada siswa. 10 menit
2. Salah seorang siswa memimpin doa.
3. Siswa mengecek kebersihan kelas dan kerapian diri.
4. Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya
dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
5. Siswa menerima informasi kompetensi, materi, dan tujuan pembelajaran yang
akan dilaksanakan.
2 Inti
Verifikasi 70 menit
1. Siswa secara mandiri menyaksikan kembali video pidato di pertemuan
sebelumnya.
2. Setelah siswa mengamati video pidato, guru memberikan pertanyaan
terbimbing mengenai fakta dan opini yang terdapat pada video pidato tersebut.
3. Untuk menambah pemahaman siswa, dapat membaca buku paket halaman 58
dan mencari informasi melalui internet/ sumber lain.
4. Siswa secara mandiri membedakan fakta dan opini dalam teks eksposisi yang
terdapat pada tayangan video pidato serta menuliskannya.
Kesimpulan
5. Siswa (dipilih secara acak) menyampaikan secara lisan hasil tulisannya di
depan kelas.
6. Siswa yang lain dapat memberi tanggapan terhadap penampilan temannya.
Tes Pengetahuan
3 Kegiatan Penutup
1. Guru mengajak peserta didik melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah 10 menit
dilaksanakan, utamanya terkait KD.
2. Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran.
3. Salah satu peserta didik memimpin doa untuk mengakhiri pelajaran.
4. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam.

3. Pertemuan Ketiga

F.AKD.IK1.10 Hal.3 /15


ALOKASI
NO KEGIATAN/SINTAKS
WAKTU
1 Pembukaan
1. Guru memberi salam dan menanyakan kabar pada siswa. 15 menit
2. Salah seorang siswa memimpin doa.
3. Siswa mengecek kebersihan kelas dan kerapian diri.
4. Siswa menyanyikan lagu kebangsaan.
5. Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya
dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
6. Siswa menerima informasi kompetensi, materi, dan tujuan.
2 Inti
Pemberian Stimulus 60 menit
1. Siswa membaca kembali teks “Pembangunan dan Bencana Lingkungan” yang
terdahulu.
2. Setelah siswa membaca teks “Pembangunan dan Bencana Lingkungan”, guru
memberikan pertanyaan terbimbing mengenai teks yang berkaitan dengan
materi gagasan pokok dan gagasan penjelas.
3. Siswa merespon pertanyaan guru.
Identifikasi masalah
4. Siswa bertanya tentang informasi umum yang terdapat dalam teks
“Pembangunan dan Bencana Lingkungan” tersebut.
5. Siswa yang lain memberikan respon/jawaban terhadap pertanyaan teman.
6. Siswa menyusun argumen sederhana.
Pengumpulan Data
7. Siswa membentuk kelompok kecil (3-4 anak/kelompok).
8. Siswa mencari gagasan pokok dan gagasan penjelas teks “Upaya Melestarikan
Lingkungan Hidup”, kemudian mengumpulkannya.
3 Kegiatan Penutup
5. Guru mengajak peserta didik melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah
dilaksanakan dan ditulis dalam buku catatan.
6. Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran.
7. Salah satu peserta didik memimpin doa untuk mengakhiri pelajaran.
8. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam.

4. Pertemuan Keempat
ALOKASI
NO KEGIATAN/SINTAKS
WAKTU
1 Pembukaan
1. Guru memberi salam, dan menanyakan kabar pada siswa. 10 menit
2. Salah seorang siswa memimpin doa.
3. Siswa mengecek kebersihan kelas dan kerapian diri.
4. Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya
dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
5. Siswa menerima informasi kompetensi, materi, dan tujuan pembelajaran yang
akan dilaksanakan.
2 Inti
Verifikasi 70 menit
1. Siswa secara mandiri membaca kembali teks “Upaya Melestarikan

F.AKD.IK1.10 Hal.4 /15


ALOKASI
NO KEGIATAN/SINTAKS
WAKTU
Lingkungan Hidup”.
2. Siswa menulis kembali teks “Upaya Melestarikan Lingkungan Hidup”
menggunakan bahasanya sendiri.
Kesimpulan
3. Siswa (dipilih secara acak) menyampaikan secara lisan hasil tulisannya di
depan kelas.
4. Siswa yang lain dapat memberi tanggapan terhadap penampilan temannya.

3 Kegiatan Penutup
1. Guru mengajak peserta didik melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah 10 menit
dilaksanakan, utamanya terkait KD.
2. Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran.
3. Salah satu peserta didik memimpin doa untuk mengakhiri pelajaran.
4. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam.

H. Media, Alat/Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media
 Video pidato (Audio Visual)
2. Alat/Bahan
 Laptop
 LCD/ Proyektor
 Pengeras suara
3. Sumber Belajar
 Suherli, dkk. 2016. Bahasa Indonesia kelas X buku guru. Jakarta: Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan.
 Suherli, dkk. 2016. Bahasa Indonesia kelas X buku siswa. Jakarta: Kementrian
Pendidikan dan Kebudayaan.

I. Penilaian Pembelajaran, Remedial dan Pengayaan


1. Teknik Penilaian
Teknik penilaian: Tes tulis dan Penugasan
Bentuk penilaian: Pilihan Ganda
2. Instrumen Penilaian:
Pertemuan kedua (Pengetahuan), Pertemuan keempat (keterampilan)

Penilaian Pengetahuan

F.AKD.IK1.10 Hal.5 /15


Bentu No Butir
KD IPK Materi Pokok Indikator Soal
k Soal Soal Soal

3.3 Mengidentifikas Unsur 1. Disajikan penggalan PG 1 Terlampir


Mendeskripsikan i tesis, argumen, pembangun teks teks eksposisi, siswa
(permasalahan dan eksposisi dapat
rekomendasi - tesis
argumentasi, mengidentifikasi
dalam teks - argumen
pengetahuan, dan eksposisi -rekomendasi tesis dalam teks
rekomendasi) teks eksposisi
eksposisi berkaitan
dengan bidang
pekerjaan yang
didengar dan atau
dibaca

2. Disajikan penggalan PG 2
teks eksposisi,
siswa dapat
menentukan
rekomendasi dalam
teks eksposisi

3. Disajikan penggalan PG 3
teks eksposisi,
siswa dapat
mengidentifikasi
argumen dalam teks
eksposisi
4. Disajikan penggalan PG 4
teks eksposisi,
siswa dapat
menentukan
argumen dalam teks
eksposisi
5. Disajikan penggalan PG 5
teks eksposisi,
siswa dapat
menentukan tesis
dalam teks
eksposisi
6. Disajikan penggalan PG 8
teks eksposisi,
siswa dapat
mengidentifikasi
tesis dalam teks
eksposisi
7. Disajikan penggalan PG 10
teks eksposisi,
siswa dapat
mengidentifikasi
rekomendasi dalam
teks eksposisi

Membedakan Kalimat fakta dan 8. Disajikan penggalan PG 6


fakta dan opini opini teks eksposisi,
dalam teks siswa dapat
eksposisi menentukan opini
dalam teks tersebut

F.AKD.IK1.10 Hal.6 /15


Bentu No Butir
KD IPK Materi Pokok Indikator Soal
k Soal Soal Soal

9. Disajikan penggalan PG 7
teks eksposisi,
siswa dapat
menentukan fakta
dalam teks tersebut
10. Disajikan PG 9
penggalan teks
eksposisi, siswa
dapat menganalisis
fakta dalam teks
tersebut

Kunci Jawaban:

1. A 6. B
2. E 7. C
3. C 8. C
4. D 9. B
5. B 10. C

Pedoman penskoran aspek pengetahuan:

Skor tiap soal = 10


Nilai = Jumlah jawaban benar x 10

Penilaian Keterampilan

No
Materi Bentu
KD IPK Indikator Soal Butir Soal
Pokok k Soal Soa
l

4.3 Mengembangkan 1. Melengkapi Gagasa 1. Disajikan teks Uraian 11 Tentukan


isi (permasalahan, tesis dengan n pokok eksposisi (upaya gagasan
argumen, argumen dan melestarikan pokok pada
pengetahuan, dan gagasan lingkungan hidup), teks
rekomendasi) teks penjelas siswa dapat eksposisi
eksposisi berkaitan menemukan gagasan
pokok pada teks (upaya
dengan bidang
pekerjaan secara lisan tersebut melestarika
dan/tulis n
lingkungan
hidup).

2. Disajikan teks Tentukan


eksposisi, siswa dapat gagasan
menemukan gagasan penjelas
penjelas pada teks pada teks
tersebut eksposisi
(upaya
melestarika
n
lingkungan

F.AKD.IK1.10 Hal.7 /15


No
Materi Bentu
KD IPK Indikator Soal Butir Soal
Pokok k Soal Soa
l

hidup).

2. 3. Berdasarkan teks Uraian 12 Soal


Menyampaika eksposisi (upaya terlampir
n kembali isi melestarikan
teks eksposisi lingkungan hidup),
dengan bahasa siswa dapat menulis
yang berbeda teks eksposisi sesuai
dengan struktur
dengan menggunakan
bahasa sendiri

Pedoman penskoran aspek keterampilan:

Format penilaian keterampilan


NO NAMA SISWA INTONASI LAFAL ISI JUMLAH

Intonasi : maksimal 30
Lafal : maksimal 30
Isi : maksimal 40

Jumlah nilai =100

Keterangan:
Intonasi :
- Sangat baik (30)
- Baik (20)
- Kurang baik (10)
Lafal :
- Sangat jelas (30)
- Jelas (20)
- Kurang jelas (10)
Isi :
- Pernyataan (10)
- Argumentasi (20)
- Rekomendasi/ penegasan ulang (10)

J. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


Soal pengayaan
NO SOAL KUNCI JAWABAN SKOR
1. Apakah yang dimaksud dengan tesis/ pernyataan 2
pendapat dalam teks eksposisi?
2.

F.AKD.IK1.10 Hal.8 /15


Apakah yang dimaksud dengan argumentasi dalam teks
eksposisi?
3.
Apakah yang dimaksud dengan penegasan ulang/
rekomendasi dalam teks eksposisi?
4.
Apakah yang dimaksud dengan fakta?
5.
Apakah yang dimaksud dengan opini?

Skor maksimal 10

Pedoman penskoran
Nilai = nilai yang diperoleh x 100
Nilai maksimal

Soal remedial
NO SOAL KUNCI JAWABAN SKOR
1. Sebagaimana terlampir A 2

2. E

3. B

4. B

5. D

Skor maksimal 10

Pedoman penskoran
Nilai = nilai yang diperoleh x 100
Nilai maksimal

Mengetahui, Jember, 31 Agustus 2017


Guru Mata pelajaran, Guru PPL,

Dra. SITI NURKHAYATI, M.Pd. VIOLA LUTFY SAGITA


NIP. 19670419 199403 2 006 NIM. 140210402074

F.AKD.IK1.10 Hal.9 /15


LAMPIRAN

SOAL PENGETAHUAN

1. Cermatilah kalimat berikut dengan saksama!


1) Enam masalah lingkungan yang utama adalah ledakan jumlah penduduk,
penipisan sumner daya alam, perubajan iklim global, kepunahan tumbuhan dan
hewan, kerusakan habitay alam, serta peningkatan poluso dan kemiskinan habitat
alam, serta peningkayan polusi dan kemiskinan polusi.
2) Akhirnya, debit air hujan yang tinggi menyebabkan bencana banjir yang tifak
terelakkan.
3) Misalnya, banjir yang terjadi di Jakarata pada Februari 2007.
4) Hal ini juga diikuti oleh punahnya flora dan fauna langka.
5) Seharusnya, pemerintah menangani masalah banjir ini dengan serius.
Pernyataan umum atau tesis terdapat pada kalimat …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

2. Bacalah penggalan teks eksposisi berikut dengan saksama!


Berbagai perkembangan dari sidang akbar IMF di Tokyo pekan lalu kembali
mengingatkan kita tentang besarnya potensi Indonesia dan sempitnya momentum
yang sedang kita lalui saat ini. Apabila potensi itu tidak diwujudkan dalam aksi dan
momentum yang baik dilewatkan begitu saja karena kita begitu asyik dengan urusan
lain, prediksi para investor tersebut tidak akan menjadi kenyataan. Tentunya pilihan
ada di tangan kita semua saat ini.
Kutipan dalam teks eksposisi tersebut merupakan …
A. Fakta
B. Opini
C. Gagasan Pokok
D. Argumentasi
E. Rekomendasi

3. Bacalah penggalan teks eksposisi berikut dengan saksama!


1) Indonesia menjadi buah bibir pada saat pelaksanaan Sidang Tahunan International
Monetery Fund (IMF)/World Bank (WB) 2012 Tokyo, 9—14 Oktober 2012 lalu.
Newsletter resmi yang dibagikan IMF kepada seluruh peserta sidang mengangkat
satu topik khusus mengenai Indonesia.
2) Indonesia diperkirakan memiliki sekitar 90 juta orang yang berada di kelompok
consuming class.
3) Berdasarkan argumentasi itu, kita mempunyai keyakinan bahwa ekonomi
Indonesia pada tahun 2030 akan lebih bagus daripada ekonomi sejumlah negara
maju. Keyakinan itu disepakati oleh para ilmuwan.
4) tidak hanya berupa ekspor yang didukung oleh kekuatan tenaga kerja dan
komoditas, tetapi juga kekuatan konsumsi domestik dan jasa-jasa, yang menjadi
motor penggerak ekonomi nasional.

F.AKD.IK1.10 Hal.10 /15


Pernyataan yang mengandung argumentasi pada kutipan teks eksposisi tersebut adalah

A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
E. 4 dan 1

4. Bacalah penggalan teks eksposisi berikut dengan seksama!


Jika skema “paspor bahasa” seperti yang berlaku di Uni Eropa itu diadopsi
oleh bangsa-bangsa Asia Tenggara dalam kerangka Komunitas Asean, yakinlah
kebijakan bahasa ini akan multiguna. Selain berguna untuk penghormatan atas adanya
perbedaan bahasa kebangsaan negara anggota Asean, sebagaimana disebutkan dalam
Cetak Biru Komunitas Sosial Budaya Asean, kebijakan ini juga memberikan
kegunaan praktis bagi rakyat Asean untuk saling berkomunikasi sesuai dengan latar
bahasa dan budaya setiap warga Asean.
Kutipan dalam teks eksposisi tersebut merupakan …
A. Fakta
B. Opini
C. Gagasan Penjelas
D. Argumentasi
E. Rekomendasi

5. Bacalah penggalan teks eksposisi berikut dengan saksama!


Perkembangan ekonomi Indonesia tetap menunjukkkan hasil yang efektif
walaupun keadaan ekonomi di dunia sedang mengalami krisis. Peningkatan ekonomi
tersebut kurang lebih 6,4 % lebih baik dibandingkan tahun lalu. Hal tersebut
dibuktikan bedasarkan catatan suku tahun. Perkembangan ekonomi Indonesia tercatat
57,5% untuk wilayah pulau Jawa. Hal tersebut membuat Pulau Jawa menjadi pusat
perkembangan ekonomi. Jika dikumpulkan menjadi satu maka perkembangan
semester 1 pada tahun 2016 lebih baik daripada semeter 1 tahun 2015 yang hanya
berkembang sebanyak 6,3%.
Kutipan dalam teks eksposisi tersebut merupakan …
A. Argumentasi
B. Tesis
C. Fakta
D. Penjelas
E. Opini

6. Bacalah pargraf berikut dengan saksama!


Tindak konsisten dan berkelanjutan merupakan tantangan kita. Baru saja
dipertontonkan lagi kelemahan kita pada bencana gempa Bengkulu dan Sumatera
Barat. Bantuan segera diangkat dengan pesawat terbang ke Bengkulu dan Padang.
Segera pula tampak lewat laporan multimedia keluh kesah warga luar ibu kota
provinsi yang belum mendapatkan bantuan. Setelah dua minggu pun keluhan itu
masih terdengar dan tampak.
Opini dalam teks tersebut adalah...
A. Penanganan bencana di negara kita masih lemah.
B. Bantuan harus segera dikirimkan kepada korban bencana alam.
C. Pemerintah memberikan bantuan kepada korban bencana secara merata.

F.AKD.IK1.10 Hal.11 /15


D. Laporan multimedia dapat membantu dalam penanganan bencana.
E. Setelah dua minggu terjadinya bencana masih tampak adanya keluhan dari korban
bencana alam.

7. Bacalah paragraf berikut!


(1) Dalam upaya mencegah pencemaran udara salah satunya adalah hutan
yang mampu menangkal butiran padat atau polusi gas. (2) Berdasarkan hasil
penelitian, volume air di udara yang mengandung polusi sebesar 150ppm dan ternyata
99% terserap oleh hutan dalam waktu kurang lebih delapan jam. (3) Polusi udara
berkurang karena adanya vegetasi kayu sebesar 500m yang berada di kompleks
kawasan industri tersebut. (4) Pepohonan memang menjadi penyelamat yang
diandalkan untuk mengatasi masalah pencemaran lingkungan baik pencemaran udara,
air ataupun pencemaran tanah walaupun peran pepohonan tersebut masih terbatas
pada lingkungan yang belum akut, terutama pada industri-industri besar.
Kalimat yang mengandung fakta adalah . . .
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)
E. (2) dan (4)

8. Perhatikan teks eksposisi berikut!


(1) Sistem pendidikan Indonesia saat ini mengalami suatu perubahan yang
sangat signifikan. (2) Perubahan tersebut berhubungan dengan kurikulum 2006 yang
sudah lama digunakan dirubah dengan kurikulum 2013.(3) Kementerian Pendidikan
dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam beberapa kesempatan memaparkan bahwa,
kurikulum 2013 diutamakan pada sekolah-sekolah yang memiliki akreditasi A atau
sekolah bertaraf Internasional. (4) Terjangkaunya distribusi buku juga menjadi syarat
terhadap sekolah yang melaksanakan kurikulum 2013. (5)Kemendikbud juga
menjelaskan bahwa kurikulum 2013 ini fokus pada pembangunan sikap, pengetahuan,
keterampilan, karakter yang dilandasi pendekatan ilmiah. (6) Akan tetapi, banyak
juga dari masyarakat yang menolak penerapan kurikulum 2013 ini. Perubahan
kurikulum ini dinilai sangat mendadak dan cenderung dipaksakan. (7) Bahkan, ada
yang berpendapat kurikulum ini kurang fokus sebab menggabungkan dua mata
pelajaran yang memiliki substansi pokok yang berbeda.
Kalimat yang menunjukkan bagian tesis terdapat pada kalimat …
A. 6 dan 7
B. 2 dan 3
C. 1 dan 2
D. 4 dan 5
E. 1 dan 4

9. Hal ini tampak dari pertumbuhan kredit yang mencapai 26-28 persen sekaligus
didorong oleh harga BBM yang rendah karena masih disubsidi oleh pemerintah.
Struktur teks eksposisi pada penggalan teks di atas adalah ...
A. Tesis
B. Argumentasi berupa fakta
C. Argementasi berupa para ahli

F.AKD.IK1.10 Hal.12 /15


D. Argumentasi berupa alasan logis
E. Penegasan ulang pendapat

10. Bacalah penggalan paragraf teks eksposisi berikut dengan saksama!


1) Seiring dengan kemajuan zaman, banyak hal mengalami kemajuan. Yang paling
mencolok adalah kemajuan teknologi yang makin canggih dalam berbagai aspek
kehidupan. Selain itu, secara ekonomis, masyarakat juga dapat makin menjangkau
teknologi informasi dan teknologi kesehatan.
2) Obat tradisional lebih sesuai untuk penyakit metabolik, seperti diabetes,
kolesterol, batu ginjal, dan hepatitis (metabolik) dan penyakit degeneratif, seperti
rematik, asma, tukak lambung, ambeien, dan pikun.
3) Dengan demikian keunggulan obat tradisional jika dibandingkan dengan obat
modern lebih aman dan ekonomis. Apabila dikonsumsi dalam waktu lama dan
terusmenerus, obat modern akan mengakibatkan efek samping yang dapat memicu
penyakit baru.
4) Walaupun demikian, obat tradisional atau yang sering disebut jamu masih
mendapat tempat di hati masyarakat. Jamu dipercaya mempunyai banyak
kelebihan jika dibandingkan dengan obat-obatan modern seperti yang banyak
beredar di pasaran. Jamu juga dianggap lebih sesuai dengan kebanyakan penyakit
modern, seperti diabetes.
Rekomendasi pada kutipan teks eksposisi terdapat pada kalimat ke …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 1 dan 2

SOAL REMIDIAL

1. Bacalah dengan cermat paragraf berikut!


1) Sudah diketahui oleh semua orang bahwa pendidikan formal itu penting. Akan
tetapi, apakah seseorang akan menjadi pemimpin sosial atau pemimpin politik
yang bagus pada kemudian hari.
2) Dengan demikian, seharusnya pendidikan formal dapat menjadi sumber belajar
untuk membentuk pribadi yang lebih baik.
3) Pendidikan formal memberikan banyak manfaat kepada para calon pemimpin atau
calon orang terkemuka.
Kalimat yang menunjukkan bagian argumentasi terdapat pada kalimat …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 3 dan 1
E. 1 dan 2

2. Bacalah penggalan teks eksposisi berikut dengan saksama!


Penerapan perdagangan bebas masih perlu kita pertimbangkan lebih berhati-
hati di Indonesia. Selama dampak negatif belum dapat terukur, Indonesia tidak dapat

F.AKD.IK1.10 Hal.13 /15


diharapkan memperoleh untung dari perdagangan bebas. Kerugian negara akan sangat
besar ketika kita salah langkah menerapkan perdagangan bebas.
Kutipan dalam teks eksposisi tersebut merupakan …
A. Fakta
B. Opini
C. Gagasan Pokok
D. Argumentasi
E. Rekomendasi

3. Perhatikan contoh teks eksposisi berikut!


Realita Hukum di Indonesia
(1) Hukum di Indonesia sebagaimana yang telah diatur pada Undang-undang
telah secara tegas mengatur hukuman berbagai pelaku tindak kejahatan. (2) Namun,
realitanya seringkali terjadi ketidakadilan hukum yang merugikan banyak orang. (3)
Hukum boleh saja tegas, namun menjadi tumpul di hadapan koruptor, itulah
kenyataan saat ini. (4) Bukan rahasia umum lagi bahwa para koruptor di Indonesia
mendapatkan hukuman yang tingkatannya masih tergolong ringan, bahkan ada
koruptor yang menerima fasilitas mewah padahal sudah merugikan bangsa. (5)
Seringkali kita menonton berita bahwa seorang maling dihajar masa hingga tewas. (6)
Namun, belum pernah ada koruptor di Indonesia dikeroyok masa sampai tewas. (7)
Hukum di Indonesia itu bisa dikatakan hanya tegas di hadapan rakyat kecil. (8) Sebut
saja kasus yang pernah menimpa Nenek Asyani. (9) Kasusnya hanya karena diduga
mencuri kayu, beliau terancam hukuman selama lima tahun penjara. (10) Sungguh
tidak adil memang jika dibandingkan dengan hukuman yang akan diterima koruptor.
Dari teks eksposisi di atas, kalimat yang menunjukkan bagian argumentasi terdapat
pada kalimat ke …

A. 1
B. 3
C. 5
D. 7
E. 9

4. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


(1) Pemerintah kota Bandung telah menertibkan pedagang kaki lima di
kawasan alun-alun yang menggelar barang dagangannya di sepanjang trotoar. (2) Hal
tersebut dinilai sebagai salah satu faktor penyebab kemacetan lalu lintas dan
ketidaknyamanan pejalan kaki. (3) Selain itu, pedagang kaki lima (PKL) dianggap
menimbulkan kesan yang semrawut, kondisi yang tidak tertata. (4) Penerbitan
berlangsung pada tanggal 1 Desember disambut senang oleh para pengguna jalan
kaki.
Kalimat yang berisikan opini pada paragraf tersebut adalah …
A. (1) dan (2).
B. (2) dan (3).
C. (3) dan (4).
D. (1) dan (4).
E. (1) dan (3)

5. Bacalah paragraf berikut!

F.AKD.IK1.10 Hal.14 /15


(1) Memberikan “asupan” makanan yang sehat dan seimbang adalah cara yang
baik untuk memastikan tumbuh kembang serta menjaga tubuh tetap sehat dan kuat.
(2) pola makan yang dianjurkan adalah yang mengandung tiga kelompok zat nutrisi,
yaitu sumber zat tenaga, pembangun, dan pengatur. (3) makanan yang tergolong
dalam sumber zat tenaga adalah nasi, tepung- tepungan, umbi-umbian, gula, dan
minyak. (4)sumber zat pembangun terdapat pada makanan seperti ikan, telur, dan
kacang-kacangan. (5) sedang sumber zat pengatur banyak terdapat pada sayur dan
buah, terutama yang berwarna hijau dan kuning.
Kalimat yang berisikan fakta pada paragraf tersebut adalah …
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (3), (4), dan (5)
E. (2), (3), dan (5)

F.AKD.IK1.10 Hal.15 /15

Anda mungkin juga menyukai