Anda di halaman 1dari 3

IDENTITAS BUKU

Judul : Insecurity
Penulis : Angelina Johnson
Nama Wattpad : Angelxs_
Penerbit : Best Media
Terbit : Tahun 2016
Tebal : 328 halaman
ISBN : 978-602-6940-32-2
Orientasi
Insecurity karya dari Angelina ini menceritakan seorang gadis bernama Bianca yang tidak
percaya diri. Kemudian, ia menemukan seseorang yang membuat dirinya menjadi percaya diri.
Tapi, ia harus merelekan orang tersebut untuk orang lain.

Tafsiran
Bianca,gadis yang tidak pecaya diri ini tidak suka menonjolkan dirinya seperti teman-temannya.
Ia orang yang sangat insecure dengan dirinya sendiri. Bahkan saat berbicara saja ia harus
menundukkan kepalanya agar orang lain tidak bisa melihat wajahnya. Kepercayaan dirinya
selalu menjadi masalah dalam hidupnya.

Kemudian, ia bertemu dengan Nathaniel atau bisa dipanggil El. El adalah orang yang membuat
Bianca bisa menjadi percaya diri. Namun, keduanya hanya menjalin status sebagai ‘sahabat’
saja. Hingga akhirnya, Bianca merasakan perasaan lain ketika bersama El. Perasaan yang mampu
membuat jantingnya berdetak kencang.

Pada akhirnya, Bianca harus merelakan El untuk orang lain. Untuk sahabatnya sendiri, Emily. Ia
tau, Emily sangat menyukai El. Menurut Bianca, Emily adalah sesosok gadis berparas cantik,
muka yang mulus, berbadan langsing dan popular di sekolah, sudah pasti El menyukainya.
Sejujurnya, Emily sedang sakit kanker darah, ia meminta Bianca agar menjadikannya sebagai
kekasih El. Meski ada perasaan tidak rela, akhirnya Bianca menyetujui permintaan sahabatnya.
Rangkuman
Novel yang diangkat dari wattpad ini mempunyai bahasa yang cukup bagus. Alurnya juga kita
bisa rasakan, dari perasaan bahagia, sedih, dan lain-lain. Khusus remaja, novel ini kadang bisa
membuatmu tersenyum dan menangis sendiri.

Angelina adalah salah satu penulis wattpad di Indonesia. Buku ini adalah buku kedua yang sudah
ia terbitkan. Sudah ada 3 karya yang di terbitkan dan beberapa sedang ditulis dan belum
diterbitkan di wattpad.

Disini kita juga bisa mendapatkan pelajaran. Contohnya Bianca, ia rela demi sahabatnya yang
sedang sakit, meski hatinya juga merasakan sakit karena merelakan orang yang ia cintai. Meski
tidak seromantis novel lain, tapi disini juga kita bisa mendapatkan pelajaran.

Evaluasi
Buku ini tidak ada kekurangan. Buku ini juga layak dibaca, apalagi khusus anak-anak remaja
sekarang. Bahasanya bagus dan enak untuk dibaca. Bagi yang tidak menyukai novel yang terlalu
tebal, novel ini juga bagus untuk dibeli.

Anda mungkin juga menyukai