Anda di halaman 1dari 15

RUANG LINGKUP BIOLOGI

Identitas

a. Nama Mata Pelajaran : Biologi


b. Semester :1
c. Materi Pokok : Ruang Lingkup Biologi
d. Alokasi Waktu : 9 x 45 menit
e. Kompetensi Dasar :

No KD Pengetahuan No KD Keterampilan
3.1 Menjelaskan ruang lingkup 4.1 Menyajikan data hasil penerapan metode
biologi (permasalahan pada ilmiah tentang permasalahan pada
berbagai objek biologi dan berbagai obyek biologi dan tingkat
tingkat organisme organisasi kehidupan.
kehidupan), melalui
penerapan metode ilmiah
dan prinsip kerja

f. Tujuan Pembelajaran

Melalui kegiatan Pembelajaran dengan pendekatan saintifik, menggunakan


metode dan model pembelajarana discovery learning, dan discovery berbasis
inquiry learning dengan metode diskusi, ceramah, game, dan mini research
peserta didik dapat menjelaskan ruang lingkup biologi (permasalahan pada
berbagai objek biologi dan tingkat organisme kehidupan), melalui penerapan
metode ilmiah dan prinsip kerja, sehingga peserta didik dapat membangun
kesadaran akan kebesaran Tuhan YME, menumbuhkan prilaku disiplin, jujur,
aktif, responsip, santun, bertanggungjawab, dan kerjasama.

g. Materi Pembelajaran
Materi pada KD 3.1 dan 4.1 pada buku:
1. Syamsuri, Istamar, dkk. 2017. Biologi untuk SMA/MA Kelas X Kurikulum 2013
Edisi revisi. Jakarta: Erlangga.
2. Safitri, Ririn. 2016. Biologi Untuk SMA/MA kelas X Kurikulum 2013. Edisi
revisi. Surakarta: PT. Mediatama.
3. Laboratorium, perpustakaan, lingkungan sekitar.
4. Internet.
Petunjuk Umum

1. Pastikan dan fokuskan apa yang akan anda


pelajari hari ini.
2. Baca dan pahami Pendahuluan (Apersepsi) untuk
membantu anda memfokuskan permasalahan yang
akan dipelajari.
3. Cari referensi/buku-buku teks yang terkait dengan
topik/permasalahan yang anda hadapi.
4. Jangan lupa browsing internet untuk mendapatkan
pengetahuan yang up to date.
5. Selalu diskusikan setiap persoalan yang ada dengan
teman-teman dan atau guru.
6. Presentasikan hasil pemahaman anda agar
bermanfaat bagi orang lain.

Peta Konsep

RUANG LINGKUP BIOLOGI

Ruang Lingkup Biologi Metode Ilmiah Prinsip Keselamatan Kerja

Permasalahan pada Penerapan Langkah- Tata tertib di Laboratorium


berbagai Objek biologi langkah metode ilmiah
dan Tingkat Organisasi untuk memecahkan Alat dan Bahan di
Kehidupan masalah Laboratorium

Cabang-cabang biologi Penerapan sikap ilmiah Prosedur Kerja di


Laboratorium
Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan

Biologi berasal dari kata bios (hidup) dan logos


(ilmu). Jadi biologi adalah ilmu yang
mempelajari tentang makhluk hidup dan benda
mati yang pernah hidup. Apakah makhluk hidup
itu? Saat kamu mengamati gambar di samping,
dapatkah anda menyebutkan makhluk hidup
(M.H.) apa sajakah yang ada di sana? Bagaimana
ciri-ciri yang dimiliki makhluk tersebut sehingga
kalian menyebutnya sebagai M.H.? Metode
apakah yang kalian gunakan untuk
menggolongkannya sebagai M.H.
Sumber: Youtube.com

Untuk dapat menyelesaikan persoalan tersebut, silahkan kalian lanjutkan ke kegiatan belajar
berikut dan ikuti petunjuk yang ada dalam UKBM ini.

PERTEMUAN 1 :

Kegiatan Belajar 1.1 Obyek Biologi

a. Perhatikan gambar berikut ini!


b. Berdasarkan gambar di atas, menjelaskan tentang apa dari biologi? Dan berikan alasan
yang jelas!

c. Lalu apakah semua gambar di atas sama dengan organisme pada gambar di bawah
ini?

1. Apakah nama organisme tersebut?


2. Mengapa organisme itu tidak bida
dikelompokkan sebagai M.H.
seperti gambar di atas? Coba
diskusikan dengan temanmu!

b. Coba kalian identifikasi ciri-ciri M.H berdasarkan bantuan gambar berikut ini!

Berdasarkan gambar di atas, apa saja ciri-ciri makhluk hidup?

Lalu masih adakah ciri-ciri maklhuk hidup yang lain? Jika ada apa saja ciri-
ciri tersebut?
Kegiatan Belajar 1.2 Tingkat organisasi kehidupan

Setelah Anda memahami obyek yang dipelajari dalam Biologi, Silahkan Anda
melanjutkan pembelajaran biologi ini dengan memperhatikan dan membandingkan
gambar-gambar di atas dengan gambar-gambar berikut ini!

(a) (b) (c)

(d) (e) (f)

(g) (h) (i)

(J)
a. Gambar di atas mengajak anda untuk berpikir bahwa belajar biologi itu
sangat luas sehingga perlu mengetahui tingkatan objek kajiannya.
Menurut Anda, apakah gambar di atas dapat menjelaskan tentang
struktur organisasi dalam biologi? Coba urutkan organisasi kehidupan
berdasarkan gambar di atas dan berikan penjelasan pada masing-masing
tingkatannya! Setelah itu identifikadi ciri-ciri pada masing-masing
tingkatannya!

Jawaban:...........................................................................................................

b. Coba kalian amati lagi gambar pada bagian pendahuluan! Termasuk


kedalam tingkatan apa gambar itu dan apa alasannya?

Jawaban:............................................................................................................

Kegiatan Belajar 1.3 Fenomena/Problema dalam Biologi

Setelah Anda mendalami tentang obyek dan struktur organisasi yang dipelajari dalam
biologi, tentunya banyak sekali perkembangan, fenomena, atau permasalahan dalam
bidang biologi. Coba kalian amati gambar-gambar berikut ini!

(a) (c)

(b) (d)
Coba kalian identifikasi perkembangan, fenomena, atau permasalahan yang bisa
dijelaskan dalam lingkup biologi sesuai pada gambar di atas!

Cermati gambar berikut. Oke?

Permasalahan apakah yang akan terjadi dari banyaknya sampah yang


menumpuk dimana-mana.? Dapatkah hal ini dicegah? Kemukakan
pendapat kalian?

Perhatikan pula peristiwa kebakaran hutan pada gambar berikut :


Hampir pada setiap kali musim kemarau selalu terjadi kebakaran hutan. Kita tahu
hutan adalah penyangga oksigen bagi bumi, selain hutan juga berfungsi sebagai
pencegah erosi atau banjir. Kemungkinan apakah yang akan terjadi jika hal ini
terus terjadi pada setiap musim kemarau, mengingat mengembalikan kawasan
hutan akibat terbakar membutuhkan waktu yang sangat lama.

Diskusikan sejenak!

Perhatikan gambar-gambar berikut ini!

(a) (b)

(c)
Ketiga gambar di atas merupakan beberapa cabang dari ilmu biologi, coba kalian cari
nama-nama cabang ilmu tersebut dan berikan contoh kajian dalam cabang-cabang ilmu
tersebut!
1. Tuliskan tingkat organisasi pada gambar
tersebut!
2. Tuliskan karakteristik tingkat organisasi
pada gambar tersebut!
3. Berikan contoh tingkatan sebelum dan
sesudah tingkatan tersebut!
4. Cabang ilmu apa yang mempelajari
gambar tersebut? Apa alasannya?

Setelah melakukan Kegiatan Belajar 1, 2, dan 3 diharapkan Anda telah memahami materi
tentang obyek, struktur organisasi, dan masalah/fenomena/problema yang dipelajari dalam
biologi. Untuk itu lakukanlah refleksi berikut ini! Jawablah dengan jujur!

No Pertanyaan Ya Tidak
1 Apakah Anda telah memahami obyek yang dipelajari dalam
biologi?
2 Apakah Anda telah yakin dapat mengurutkan tingkatan
organisasi yang dipelajari dalam biologi?
3 Apakah Anda mampu mengenali dan menjelaskan
perkembangan, fenomena atau masalah dalam biologi?

4 Apakah anda sudah mampu memahami kajian masing-


masing cabang ilmu biologi?

Jika Anda masih menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka pelajarilah
kembali materi tersebut dari Buku Teks Pelajaran (BTP) dan pelajari kembali Kegiatan
Belajar 1, 2, atau 3 dan jika Anda membutuhkan bantuan maka mintalah bimbingan dari
teman sejawat atau Guru.

Apabila kalian menjawab “Ya” pada pertanyaan di atas, maka lanjutkan ke kegiatan
berikutnya. Tetap semangat Ya!!!!
Kegiatan Belajar 1.4 Manfaat biologi dalam kehidupan

Sebelum Anda melanjutkan belajar pada UKB 1-1.01 Kegiatan Belajar 4 dan 5 dari
materi ruang lingkup biologi ini, silahkan Anda mengamatigambar-gambar beberapa
profesi di bawah ini dan membaca materidari buku Safitri, R. 2016. hlm11-22 tentang
Peranan Biologi dan Metode ilmiah (Scientific Method ).

1. Dari gambar tersebut, manakah profesi yang tidak memerlukan dukungan ilmu
Biologi.? Mengapa demikian?
2. Apakah beberapa pekerjaan tersebut mengembangkan ilmu dasar biologi? Apakah
profesi yang mengembangkan ilmu dasar biologi tersebut bersifat prospektus
(dapat membawa keberhasilan)? Profesi manakah yang paling berperan dalam
kacamata Biologi. Sampaikan pendapat Anda? Oke?

Diskusikan sejenak!

Perhatikan gambar berikut ini!


Cobalah diskusikan dengan teman Anda dalam satu kelompok tentang gambar-
gambar di atas, kemudian jawablah pertanyan berikut ini!
1). Menurut Anda, gambar di atas mau menjelaskan peran biologi dalam bidang
- bidang apa saja?Jelaskan!
.................................................................................................................................
2. Coba jelaskan, apakah pengembangan biologi selalu memberi peran positip
bagi manusia?
.................................................................................................................................
............................

PERTEMUAN 2 :
Kegiatan Belajar 1.5 metode ilmiah

Perhatikan gambar :

Gambar sebelah kanan menunjukkan tumbuhan yang normal dan tumbuh besar, sedangkan
sebelah kiri menunjukkan tanaman yang kecil jika dibandingkan tanaman satunya. Hal
tersebut karena pengaruh ketersediaan air. Benarkah pendapat ini?

Untuk membuktikan kebenaran pendapat/teori tersebut dalam bidang Sains, biasanya para
ilmuwan menggunakan “Metode Ilmiah”. Apa itu Metode Ilmiah?
1. Mengapa ilmuwan Sains hampir selalu menggunakan Metode Ilmiah untuk
memecahkan permasalahan/teori? Bisakah ilmu Sains dibuktikan dengan tidak
menggunakan Metode Ilmiah? Berikan alasannya.
2. Coba kalian baca buku “Safitri, Ririn. 2016. Biologi Untuk SMA/MA kelas X
Kurikulum 2013. Edisi revisi. Surakarta: PT. Mediatama” pada halaman 13-17. Nanti
kemudian tentukan (sesuai langkah-langkah Metode Ilmiah) untuk membuktikan
(pada gambar di atas) “Bahwa air mempengaruhi pertumbuhan tanaman.”
3. Hipotesis merupakan dugaan atau jawaban sementaradari permasalahan yang diajukan.
Hipotesis disusun berdasarkan pengumpulan informasi dalam bentuk studi referensi
berupa teori, konsep, dan hasil penelitian yang sesuai dengan masalah yang diajukan.
Nah apa yang akan anda lakukan jika setelah melakukan percobaan/eksperimen
ternyata hipotesis yang anda susun tidak sesuai dengan hasil percobaan?

Setelah melakukan kegiatan 1.4 dan 1.5 diharapkan Anda telah mengerti dan memahami
materi tentang peranan biologi dalam kehidupan manusia dan penerapan metode ilmiah
dalam bidang biologi. Untuk itu lakukanlah refleksi berikut ini! Jawablah dengan jujur!

No Pertanyaan Ya Tidak
1 Apakah Anda telah dapat menjelaskan peranan
menguntungkan setelah mempelajari biologi dalam
kehidupan Anda?
2 Apakah Anda juga telah dapat menjelaskan efek
merugikan yang dapat muncul dari pengembangan
biologi dalam kehidupan manusia?
3 Apakah Anda telah mampu menjelaskan tahap-tahap
metode ilmiah untuk memecahkan
masalah/problema/fenomena dalam biologi?
4 Apakah Anda telah memahami produk ilmiah yang
dihasilkan dari penerapan metode ilmiah?
5 Apakah Anda telah memahami sikap ilmiah yang
ditimbulkan dari hasil penerapan metode ilmiah?

Jika Anda masih menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka pelajarilah
kembali materi tersebut dalam Buku Teks Pelajaran (BTP) dan pelajari kembali kegiatan
belajar 1.4 dan 1.5. Jika Anda membutuhkan bantuan maka mintalah bimbingan dari Guru
atau teman sejawat. Jangan putus asa untuk mengulang lagi! Dan apabila Andatelah
menjawab “YA” pada semua pertanyaan, maka silahkan melanjutkan padaKegiatan Belajar
berikutnya (Pertemuan Ke-3 atau Kegiatan Belajar Ke-6).

PERTEMUAN 3 :
a. Pendahuluan
Marilah kita melanjutkan permbelajaran pada materi terakhir dari KDRuang Lingkup
Biologi ini, yaitu prosedur keselamatan kerja di laboratorium.Silahkan Anda
mengamati gambar-gambar di bawah ini dan membaca materi dari buku Safitri, R.
2016. hlm 22- 25).

Baca Sejenak

Laboratorium adalah ruang yang mempunyai resiko yang cukup besar. Di sana terdapat
banyak alat dan bahan kimia yang disebut bahan mudah meledak, gampang terbakar,
beracun, mudah pecah, dan lain-lain. Prosedur keselamatan kerja di laboratorium
sangatlah perlu di perhatikan namun banyak pekerja/pelajar yang menyepelekan resiko
kerja sehingga tak memakai alat-alat pengaman meskipun telah tersedia
dilaboratorium.Oleh karena itu, setiap orang perlu waspada dalam memakai
laboratorium.

Kegiatan Belajar 1.6 keselamatan kerja laboratorium

Perhatikan gambar :
Bekerja di Laboratorium....

Mengapa bekerja di Laboratotium harus menggunakan seperti pada gambar? Mengingat


banyaknya alat-alat dan juga bahan-bahan (kimia terutama) yang berbahaya, maka perlu
diperhatikan saat bekerja di laboratorium.
1. Tindakan apa yang perlu anda persiapkan sebelum bekerja di laboratorium? Dan apa
saja yang harus diperhatikan agar kerja kita di laboratorium selamat, baik orangnya,
alatnya, bahannya, dan bahkan laboratoriumnya itu sendiri.
2. Perhatikan simbol-simbol bahan kimia berikut ini :
Mari ......................Menjawab Pertanyaan!!!!!!!
Dari kedua gambar di atas, coba diskusikan dengan teman Anda dalam satu
kelompok, kemudian jawablah pertanyan berikut ini:
1). Carilah nama simbol dari bahan kimia yang dicantumkan pada gambar
di atas dan bahan-bahan yang ada simbolnya pada Laboratorium (dari nomor 1
s.d 10)!
........................................................................................................................
2). Dari gambar diatas, identifikasikan peralatan yang harus dipakai ketika
seseorang bekerja di laboratorium!
..............................................................................................................................
3). Coba carilah informasi dari beberapa sumber, kemudian sebutkan aspek
aspek keselamatan kerja yang perlu diperhatikan ketika seseorang bekerja di
laboratorium!
..............................................................................................................................
4). Prosedur Keselamatan Kerja di Laboratorium harus didukung oleh
ketersediaannya alat keselamatan kerja, coba identifikasikan alat keselamatan
kerja yang minimal harus ada di laboratorium!
.........................................................................................................................
5). Coba identifikasikan alat-alat berbahaya yang dapat ditemukan dalam
laboratorium biologi!

Setelah melakukan kegiatan 1.6 diharapkan Anda telah mengerti dan memahami materi
tentang keselamatan kerja laboratorium. Untuk itu lakukanlah refleksi berikut ini! Jawablah
dengan jujur!

No Pertanyaan Ya Tidak
1 Apakah Anda telah dapat memahami aspek-aspek
keselamatan kerja di laboratorium?
2 Apakah Anda juga telah dapat memahami alat-alat
keselamatan kerja yang minimal harus ada di
laboratorium?
3 Apakah Anda telah mampu memahami alat-alat
berbahaya yang dapat ditemukan dalam laboratorium
biologi?

Jika Anda masih menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka pelajarilah
kembali materi tersebut dalam Buku Teks Pelajaran (BTP) dan pelajari kembali kegiatan
belajar 1.4 dan 1.5. Jika Anda membutuhkan bantuan maka mintalah bimbingan dari Guru
atau teman sejawat. Jangan putus asa untuk mengulang lagi! Dan apabila Anda
menjawab “YA” pada semua pertanyaan, maka selesailah materi pembelajaran KD
3.1 dan 4.1 tentang Ruang Lingkup Biologi.

PENUTUP

Apakah yang harus Anda kalian sekarang?


Apabila Anda sudah merasa mampu memahami materi KD 3.1 dan 4.1 ini maka rencanakan
dan mintalah Tes Formatif kepada Guru Anda sebelum belajar ke UKBM KD yang
berikutnya!!!!!

Semangat Untuk Melanjutkan UKBM Selanjutnya

SUKSES BUAT KALIAN SEMUA

Anda mungkin juga menyukai