Anda di halaman 1dari 2

Diskusi 4

1. Jelaskan apakah yang dimaksud dengan analisis sistem (system analysis)


Analisis Sistem Menurut Para Ahli
 Menurut Mc Leod : Analisis Sistem adalah suatu studi dari sistem yang telah ada dengan tujuan untuk
merancang sistem yang baru atau memperbaiki kekurangan dari sistem yang telah ada.
 Menurut Pressman : Analisis Sistem adalah kegiatan menemukan atau mengidentifikasikan masalah,
mengevaluasi, membuat model serta membuat spesifikasi sistem.
 Menurut Yourdan : Analisis Sistem adalah suatu kegiatan mentransformasikan dua masukan utama, yaitu
kebijaksanaan pemakai dan anggaran proyek kedalam spesifikasi yang terstruktur. Kegiatan tersebut
melibatkan alat dan model diagram aliran data, diagram antar entitas dan komunikasi data.
Kesimpulannya bahwa “Analisis sistem adalah tahapan penelitian terhadap sistem berjalan dan bertujuan untuk
mengetahui segala permasalahan yang terjadi serta memudahkan dalam menjalankan tahap selanjutnya yaitu
tahap perancangan sistem”

2. Apakah yang dimaksud dengan metodologi pengembangan sistem (system development methodology)
Metodologi pengembangan sistem berarti adalah metode-metode, prosedur-prosedur, konsep-konsep pekerjaan,
aturan-aturan dan postulat-postulat yang akan digunakan untuk mengembangkan suatu sistem informasi. Dalam
pengembangan sistem informasi, perlu digunakan suatu metodologi yang dapat digunakan sebagai pedoman
bagaimana dan apa yang harus dikerjakan selama pengembangan ini.
Dengan mengikuti metode atau prosedur-prosedur yang diberikan oleh suatu metodologi, maka pengembangan
sistem diharapkan akan dapat diselesaikan dengan berhasil. Urut-urutan prosedur untuk pemecahan masalah ini
dikenal dengan istilah algoritma (algorithm). Alasan perlunya Metodologi Pengembangan Sistem adalah:
a) Menjamin adanya konsistensi proses.
b) Dapat diterapkan dalam berbagai jenis proyek.
c) Mengurangi resiko kesalahan dan pengambilan jalan pintas.
d) Menuntut adanya dokumentasi yang konsisten yang bermanfaat bagi personal baru dalam timproyek.

3. Teknik apa saja yang dapat digunakan dalam menjelaskan sistem? Jelaskan!
Terdapat dua bagan penting dalam pengembangan sistem, diantaranya IPO (input process output) dan HIPO
(hierarchy plus input process output). Bagan IPO dapat mendeskripsikan masukan yang dibutukan untuk
menghasilkan keluaran sistem yang diinginkan. Bagan HIPO memberikan rincian tambahan atas proses pada
bagian bagan IPO.
Dari bagan tersebut dapat dilakukan pengembangan sistem melalui beberapa teknik, diantaranya :
1. Teknik Manajemen Proyek : CPM, PERT ,
2. Teknik Menemukan Fakta : Wawancara, Observasi, Kuesioner, Sampling
3. Teknik Analisis Biaya
4. Teknik Menjalankan Rapat
5. Teknik Inspeksi

Kesimpulan
Cara mendokumentasikan sistem pada umumnya dibuat dalam bentuk grafik atau bagan. Dokumentasi dapat
berupa data flow diagram atau flow chart.
Beberapa teknik dalam mengembangkan sistem diantaranya teknik manajemen proyek, teknik menemukan fakta,
analisis biaya, rapat dan inspeksi, yang dibantu oleh dokumentasi ipo atau hipo dalam analisis dan
perancangannya.

Daftar Pustaka
H.M.,Jogiyanto.2002. Sistem Informasi: Konsep Dasar dan Komponen. Edisi kedua. Yogyakarta: BPFE
H.M.,Jogiyanto.2005. Sistem Informasi. Edisi ketiga. Yogyakarta: Andi Offset
http://akuntansi.upi.edu/sia-1/sia-1-2/04-pengembangan-sistem/

Anda mungkin juga menyukai