Anda di halaman 1dari 1

CBT, Pengembangan Teknologi Pendidikan di Indonesia

Pernyataan pendapat

Masa kini, pendidikan sangatlah penting, tak dapat dipungkiri bahwa tanpa pendidikan,
masyarakat Indonesia akan tertinggal jauh oleh bangsa lain. Oleh karena itu, banyak upaya
yang telah dilakukan oleh pemerintah Indonesia untuk memajukan pendidikan.

Salah satu contoh upayanya adalah dengan teknologi yang digunakan dalam suatu proses
pendidikan, karena teknologi merupakan salah satu faktor untuk berkembangnya suatu
negara.

Argumentasi

Baru-baru ini tidak jarang orang yang membicarakan tentang Ujian Nasional berbasik
komputer. Itulah salah satu upaya untuk pengembangan teknologi di Indonesia.

Computer Based Test atau CBT memang seharusnya sudah diberlakukan pada sistem UN
di Indonesia. Pada dasarnya, sistem ini tidak hanya untuk pengembangan teknologi saja,
namun juga efisien dan lebih hemat dibanding dengan Paper Based Test yang harus
mencetak soal ke dalam bentuk kertas. Dan juga biaya untuk pengiriman soal-soal ke
beberapa sekolah tidak sedikit.

Pemanfaatan teknologi seperti CBT sangatlah meringankan. Manfaat yang didapat banyak
sekali, untuk siswa, mereka akan lebih terbantu, karena mereka sudah tidak perlu fokus
untuk menghitamkan kertas jawaban.

Kendala dari pemanfaatan teknologi ini, karena ada beberapa masyarakat yang belum
setuju perihal tersebut. Mereka menganggap CBT akan membebankan siswa, terutama
pada siswa yang belum lancar dalam masalah teknologi (gaptek).

Padahal, dengan itu mereka akan termotivasi untuk lebih mendalami teknologi seperti
komputer, karena pada dasarnya saat ini banyak sekali tes-tes yang menggunakan CBT.

Penegasan ulang pendapat

Pada suatu negara diperlukan kondisi paling tidak sejajar dengan negara lain di dunia.
Indonesia merupakan negara berkembang dan sangat perlu suatu kemajuan.

Anda mungkin juga menyukai