Anda di halaman 1dari 1

PENUGASAN:

Bagilah tiap kelas menjadi 5 kelompok. Tiap kelompok wajib membuat makalah sesuai tema
yang ditentukan dan wajib menjawab 5 pertanyaan yang sudah tersedia. Adapun tema
makalah sebagai berikut:
1. Kelompok 1: Triage Emergency Severity Index (ESI)
2. Kelompok 2: Canadian Triage Acquity System (CTAS)
3. Kelompok 3: Manchester Triage Scale (MTS)
4. Kelompok 4: Australia Triage System (ATS)
5. Kelompok 5: Triage Patient Acuity Severity Index (PACS)

PERTANYAAN UNTUK DI JAWAB TIAP KELOMPOK


1. Seorang perawat sedang dinas di UGD, tiba tiba datang 5 orang pasien secara bersamaan
dengan kondisi pasien A; laki-laki berusia 45 tahun, riwayat penyakit jantung mengeluh
nyeri dada, pasien B; perempuan berusia 27 tahun mengalami serangan asma, pasien C;
laki laki berusia 38 tahun tidak berespon terhadap nyeri, pasien D: laki laki berusia 32
tahun mengalami frktur terbuka di daerah tibia fibula, pasien E: perempuan berusia 54
tahun terdapat luka dibagian dahinya. Manakah pasien yang harus mendapatkan prioritas
penanganan segera? Jelaskan alasan Anda memprioritaskan pasien tersebut?

2. Seorang laki-laki 65 tahun, datang ke UGD mengeluh nyeri dada menjalar ke lengan kiri,
frekuensi nafas 32 kali/menit, frekuensi nadi 120 kali/menit, tekanan darah 150/100
mmHg. Anda adalah petugas Triage di IGD. Berapakah level triage ESI yang tepat pada
pasien tersebut? Jelaskan alasan Anda memilih level tersebut?

3. Seorang laki laki berusia 54 tahun datang ke IGD diantar keluarganya karena mengalami
penurunan kesadaran. GCS 11, berespon terhadap nyeri. Pasien memiliki riwayat DM
sejak 3 tahun yang lalu. Berapakah level triage ATS yang tepat pada pasien tersebut?
Jelaskan alasan Anda memilih level tersebut?

4. Seorang laki laki berusia 20 tahun datang ke IGD karena terjatuh saat mengendarai
sepeda motor. Menurut keterangan, korban mengalami kecelakaan tunggal dan terpeleset
di tikungan jalan. Terdapat luka ringan, lecet lecet. Berapakah level triage PACS yang
tepat pada pasien tersebut? Jelaskan alasan Anda memilih level tersebut?

5. Seorang laki-laki berusia 24 tahun dibawa ke UGD karena megalami fraktur cruris kiri
terbuka pada 1/3 medial dan darah masih mengalir. Klien juga mengalami vulnus laterasi
pada lengan kiri sepanjag 10 cm dan darah terus mengalir. Hasil pemeriksaan pernafasan
24 kali/menit dan frekuensi nadi 100 kali/menit. Klien mengeluh nyeri hebat pada
tungkai yang mengalami fraktur. Perawat UGD bertugas melakuka Triage. Berapakah
level triage ESI yang tepat untuk pasien? Jelaskan alasan Anda memilih level tersebut?

Anda mungkin juga menyukai