Anda di halaman 1dari 4

Bismillah

SOAL PILIHAN GANDA


1. Dalam membangun satu gudang dibutuhkan waktu selama 36 hari dan membutuhkan tenaga kerja
sebanyak 12 orang. Berapakah waktu yang dibutuhkan untuk membangun satu gudang jika
menggunakan tenaga kerja sebanyak 24 orang?
A. 10 hari
B. 12 hari
C. 18 hari
D. 16 hari
2. Rama mempunyai uang sebanyak Rp. 4.500.000 yang akan digunakan untuk membeli kamera
digital yang berharga Rp. 2.500.000 sebelum diskon. Harga diskon dari kamera digital tersebut ialah
20%. Rama juga menggunakan uang tersebut untuk membeli Handphone dengan harga Rp.
1.500.000. Berapakah sisa uang Rama ?
A. Rp. 800.000
B. Rp. 1.100.000
C. Rp. 1.300.000
D. Rp. 1.500.000
3. Doni dan Dona memiliki uang dengan perbandingan 3:2. Jika Doni dan Dona memiliki uang dengan
jumlah Rp. 150.000, maka berapakah jumlah uang masing-masing Doni dan Dona ?
A. Rp. 60.000 dan Rp.90.000
B. Rp. 90.000 dan Rp. 60.000
C. Rp. 70.000 dan Rp. 90.000
D. Rp. 80.000 dan Rp. 60.000
4. Risti membeli minuman gelas dengan harga Rp. 1.000,- dan membeli kertas HVS seharga harga Rp.
150.000,-. Kemudian Risti kembali menjual kertas HVS tersebut dengan harga Rp. 180,00 per lembar.
Berapa % keuntungan yang di peroleh Risti?
A. 12%
B. 15%
C. 18%
D. 20%
5. Sebuah kereta api berangkat dari Surabaya menuju kota Jakarta pada pukul 7.00 W.I.B , lama
perjalanan yang di tempuh dari Surabaya ke Jakarta ialah selama 4 jam, namun ternyata kereta api
tersebut mengalami transit di Yogyakarta selama setengah jam. Pada jam berapakah kereta tersebut
akan tiba di Jakarta ?
A. 10.30 W.I.B
B. 10.45 W.I.B
C. 11.30 W.I.B
D. 11.45 W.I.B
6. Soal sinonim dan antonim
• Proteksi : ……
A. Perlindungan
B. Kesejahtraan
C. Kenyamanan
D. Keselamatan
7. Soal psikotes logika aritmetika
• 2, 4, 6, 8, 10,……
A. 11
B. 12
C. 13
D. 14
8. Soal tes analogi
Pilot : pesawat = …..
A. Dosen : mahasiswa
B. Rantai : sepeda
C. Masinis : kereta api
D. Bensin : motor
9. Tes kemampuan penalaran
• Jika Yogyakarta ialah kerbau, Surabaya ialah kambing, Bogor ialah sapi, maka Jakarta ialah?
a. Harimau
b. Elang
c. Keris
d. Monas
10. Jika Fitrah senang maka nilainya tinggi
Jika nilainya Fitrah tinggi maka ayah dan ibunya senang
Kesimpulan yang dapat di ambil dari premis di atas ialah?
A. Jika Fitrah senang maka nilainya tinggi
B. Jika nilai tinggi maka Fitrah akan senang
C. Jika Fitrah senang maka ayah dan ibunya senang
D. Jika nilai tinggi maka keluarga Fitrah akan membuat pesta
11. Sinonim
Nomenklatur :
A. Istilah
B. Nama asing
C. produk sampingan
D. tata nama
12. Antonim
Friksi >< …..
A. Destilasi
B. Kontra
C. Damai
D. Diam
13. Soal psikotes analogi
Laboratorium : praktikum = ……. : ………
A. Masjid : shalat
B. Dokter : pasien
C. Guru : murid
D. Musik : gitar
14. Soal Psikotes TPU (Tes Pengetahuan Umum)
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) mengakui bahwa singkatan resmi untuk organisasi induk
cabang olahraga silat di Indonesia ialah?
A. IPSI
B. FORKI
C. FKSI
D. PKSI
15. Soal psikotes deret hitung
3,9,27,81,243,729,….
A. 2197
B. 2987
C. 2967
D. 2187

SOAL ESAY

1. Ali adalah kakak Hasan, 4 tahun lebih tua. Sinta adalah kakak Ali dan berbeda 3 tahun. Berapakah usia
Sinta, jika saat ini Hasan baru saja merayakan ulangtahun yang ke-21?

2. Sebuah pesawat terbang dapat menempuh jarah 10 km dalam tempo 40 detik. Manakah yang bukan
kecepatan pesawat terbang tersebut? 450 km/jam, 15 km/menit, ¼ km/detik, 900 km/jam, 250 m/detik.

3. Dari bilangan di bawah ini, yang dapat habis dibagi 4 adalah … 94, 38, 26, 102, 74, 30, 54, 42, dan 356.

4. Perhatikan sedert bilangan berikut. 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12, 13, dan 14. Dari bilangan di atas, yang
tidak dapat dibagi 4 adalah, kecuali …

5. Seorang pedagang menjual jambu dengan harga Rp 15.000/kg. Di dalam tokonya terdapat 6 dus dan di
setiap dus berisi 5 kg jambu. Dua bekas tempat jambu itu masih bisa dijual lagi dengan harga Rp
2.000/dus. Berapakah uang hasil penjualan seluruh jambu dan dus tersebut?

6. Pak Andri mempunyai uang Rp 2.700.000 dan berniat untuk membeli TV. Harga TV tersebut sebelum
didiskon adalah Rp 2.400.000, sedangkan besar diskonnya adalah 35%. Selain itu pak Andri juga belanja
bulanan untuk keperluan rumah sebesar Rp 230.000. Berapakah sisa uang pak Andri saat ini?

7. Anto berangkat dari kota X pada pukul 10.20 dan tiba di kota Y pada pukul 14.40. Jika ia mengendarai
mobilnya dengan kecepatan ratarata 75 km/jam dan beristirahat selama 1/3 jam, berapakah jarah dari
kota X ke kota Y?
8. Harga sewa mobil di sebuah persewaan mobil adalah Rp 375.000/24 jam pertama, sedangkan kelebihan
dua jam berikutnya dikenai denda Rp 25.000. Jika suatu hari, Jerry menyewa sebuah mobil dan
diharuskan membayar Rp 625.000, berapa lama Jerry menyewa mobil tersebut?

9. Danang bekerja sebagai kurir di sebuah perusahaan pengiriman barang di Bandung selama 5 jam per
hari dan 6 hari dalam seminggu. Danang mendapat upah sebesar Rp 3.500 per jam dan uang lembur
sebesar Rp 5.000/ jam. Jika dalam 4 minggu Danang menerima uang sebesar Rp 650.000, berapakah
lama lemburnya?

10. Jika umur Toni setengah dari umur Tama, umur Tini 14 tahun lebih mudah dari Tama. Dan jumlah umur
Toni dan Tini adalah 34 tahun, berapakah umur Toni, Tama, dan Tini?

11. Deny mempunyai uang 4 kali lipat uang Dany. Sedangkan uang Dany hanya ¼ dari uang Doni. Uang
Dony hanya ½ uang Diny. Uang siapakah yang paling banyak?

12. Seorang penjual mie ayam mendapat pesanan 10 buah mangkuk dan dia harus mengantarkannya ke
sebuah toko. Jika penjual mie hanya sanggup membawa 3 buah mangkuk mie, berapa kali pergi ke toko
tersebut untuk mengantar seluruh pesanan?

13. Rumah Amran berjarak 2,5 km dari kantornya. Jika Amran mampu berjalan dengan kecepatan ratarata
3 km per jam, berapa jam kah waktu yang dibutuhkan untuk pergi-pulang dari rumah ke kantor selama
satu minggu (enam hari kerja)?

14. Seorang memiliki rumah yang seharga Rp 4.500.000. Dalam penilaian pajak, rumah tersebut dinilai dua
pertiga (2/3) dari harganya. Jika pajak yang wajib dibayar adalah 12,5 rupiah per 1000 rupiahnya,
berapakah jumlah pajak yang harus dibayarkan?

15. Biasanya, Bahrun bekerja 7 jam dalam sehari. Ia bekerja dari pukul 8 pagi dan hari ini ia bekerja sampai
pukul 15.45. Berapa kelebihan waktu kerja hari ini?

SOAL KEPRIBADIAN DAN UMUM


1. Apa arti dari Tauhid Uluhiyah dan dimana Allah Subhanahu Wata’ala berada ?
2. Apa hubungan pekerjaan dengan Agama menurut Anda?
3. Seberapa penting kejujuran didalam bekerja menurut Anda?
4. Gambarkan dengan 3 kata tentang diri anda?
5. Apakah yang Anda Pelajari Terakhir Kali?
6. Apa pengertian dan pemahaman anda mengenai “Teknisi”?
7. Setelah Anda diterima di PT Aufa Jaya Indonesia Jabatan tertinggi seperti apa yang ingin anda raih?
Jelaskan?
8. Langkah apa yang anda lakukan untuk mencapai karir tertinggi di PT aufa Jaya Indonesia?
9. Apakah anda mempunyai keistimewaan?tolong sebutkan dan jelaskan secara singkat? Dan sebutkan
kekurangan anda?
10. Kenapa kami harus memperkerjakan anda?

Anda mungkin juga menyukai