Anda di halaman 1dari 1

AKU DAN HIMAKU

Saya merupakan mahasiswi Pendidikan Kimia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
Mahasiswi angkatan 2017, menjejali semester 5. Semester yang “suram dan penuh tantangan”
kalau orang bilang. Semester 5 ku diisi dengan berbagai kegiatan. Baik kegiatan perkuliahan dan
kegiatan organisasi, yaitu organisasi yang menaungi dan membesarkanku “HIMAPROSTPEK”.
Awal mula menjadi bagian dari himaku yaitu masa pemangangan 6 bulan yang diisi dengan hal-
hal baru yang harus aku lewati. Lalu menjadi anggota pegurus divisi kaderisasi selama 1 tahun dan
kini telah menjadi bagian penting di Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia ini,
yaitu sekretaris divisi kaderisasi. Mencoba beradaptasi di lingkungan yang baru, teman baru dan
kegiatan perkuliahan serta kegiatan lainnya.

Divisi kaderisasi adalah divisi hebat menurutku. Divisi yang menaungi mahasiswa dan
mahasiswi pendidikan kimia, yang dijuluki sebagai “ibu” dari HIMAPROSTPEK. Sebagaimana
tugas ibu di rumah, begitulah tugas ibu dari divisi kaderisasi. Menaungi, membimbing, dan
merangkul yang lainnya. Bagaimana baiknya hima, peran divisi kaderisasi sangat besar. Berbagai
keluh kesah dan permasalahan kami coba atasi karena peran dari divisi kaderisasi itu sendiri.
Mahasiswa yang sangat aktif dan hebat bergabung dalam satu Keluarga Harmonis
HIMAPROSTPEK. HIMAPROSTPEK akan terus mereorganisasi, merekrut, mencari penerus
bagi muda-mudi Pendidikan kimia yang baru untuk terus menjalankan dan mengembangkan
prokernya. Menjadikan HIMAPROSTPEK yang layak dan patut dicontoh serta menjadi
HIMAPROSTPEK terbaik yang berasal dari FKIP.

HIMAPROSTPEK yang memiliki kepanjangan Himpunan Mahasiswa Program Studi


Pendidikan Kimia. Pendidikan kimia sudah dikenal sebagai program studi yang sangat baik. Mulai
dari prestasi para dosen dan mahasiswanya. Berbagai prestasi yang dapat diraih oleh mahasiswa
pendidikan kimia telah mampu diukir. Tentu itu semua tidak dapat diraih tanpa himaku tercinta,
HIMAPROSTPEK yang telah memberi begitu banyak pengalaman dan pelajaran luar biasa bagi
hidupku saat ini dan sampai kapanpun, ilmu yang berharga tersebut akan selalu kuabdikan.

HIMAPROTPEK! JAYA! HIMAPROSTPEK! JAYA! SALAM SIANIDA! TEGUK SIKIT,


MATEEE!

Anda mungkin juga menyukai