Anda di halaman 1dari 4

Pertemuan Ke : 1 (Satu)

Judul Praktikum : Pengenalan Software ArcGIS


Hari / Tanggal : 12 September 2019
Tempat : Lab. Survey Tanah dan Evaluasi Lahan
Nama / NIM : Domi Prayoga Oktara
Kelas : Teknik Geologi
Asisten Praktikum :

Tujuan Praktikum
1. Untuk mengenal software pengolahan data ArcGIS
2. Untuk mengetahui software – software pengolahan data GIS

Hasil dan Pembahasan


ArcGIS adalah salah satu software yang dikembangkan oleh ESRI
(Environment Science & Research Institute) yang merupakan kompilasi fungsi-
fungsi dari berbagai macam software GIS yang berbeda seperti GIS desktop, server,
dan GIS berbasis web. Software ini mulai dirilis oleh ESRI pada tahun 2000. Produk
utama dari ArcGIS adalah ArcGIS desktop, dimana ArcGIS desktop merupakan
software GIS professional yang komprehensif dan dikelompokkan atas tiga
komponen yaitu : ArcView (komponen yang fokus ke penggunaan data yang
komprehensif, pemetaan dan analisis), ArcEditor (lebih fokus ke arah editing data
spasial) dan ArcInfo (lebih lengkap dalam menyajikan fungsi-fungsi GIS termasuk
untuk keperluan analisis geoprosesing). ArcGIS desktop sendiri teridiri atas 5
aplikasi dasar yakni salah satunya ArcMap. ArcMap merupakan aplikasi utama yang
digunakan dalam ArcGis yang digunakan untuk mengolah (membuat (create),
menampilkan (viewing), memilih (query), editing, composing dan publishing) peta.
ESRI menggunakan nama ArcGIS untuk menyebut nama produk perangkat lunak,
yang beroperasi di desktop, server, dan perangkat mobile. ArcGIS juga termasuk
pengembang produk dan servis berbasis internet. Istilah GIS menggambarkan semua
informasi yang mengintegrasi, menyimpan, mengubah, menganalisis, membagikan, dan
menampilan informasi geografi untuk menginformasikan pengambilan keputusan. Istilah
GIS-centric telah didefinisikan sebagai kegunaan Esri ArcGIS Geodatabase sebagai aset dan
fitur data repositori pusat untuk untuk sistem manajemen pemeliharaan terkomputerisasi atau
computerized maintenance management systems (CMMS) sebagai bagian dari manajemen
aset perusahaan. Jadi kesimpulannya, SIG merupakan sebuah sistem informasi berbasis
komputer yang digunakan untuk menyimpan, mengolah, menganalisis dan menyimpan data
geografis. Ada berbagai macam software-software penunjang pengolahan data GIS
diantaranya adalah MapObject, ArcObject, MapInfo, ArcView dan ArcGIS.
ArcObject, juga merupakan software dari ESRI. ArcObject seringkali disandingkan
dengan ArcGIS. Biasanya sebelum mempelajari ArcGIS idealnya kita harus mempelajari
ArcObject ini terlebih dahulu. Hal ini akan sedikit menyulitkan dikarenakan ArcObject lebih
sulit dan membingungkan dibandingkan dengan aplikasi ArcGIS. Perbedaannya dengan
MapObject adalah ArcObject bukanlah suatu produk sebagaimana MapObject. Kita bisa
mendapatkan ArcObject dari tiga produk ESRI ArcGIS yaitu ArcGIS Desktop, ArcGIS
Engine, dan ArcGIS Server. Kita akan mendapatkan ArcObject tersebut jika salah satu dari
aplikasi diatas sudah di instal di komputer.
MapInfo merupakan software GIS terkemuka dunia yang digunakan untuk analisis
georeferensi untuk menghasilkan sebuah peta atau jenis lain bentuk data spasial. Penggunaan
MapInfo bisa untuk bermacam-macam data dan tidak melulu digunakan sebagai alat untuk
menganalisis data spasial sumber daya alam, tetapi juga digunakan di hampir semua bidang
seperti ekonomi dan perdagangan, sosial dan budaya, pariwisata, polisi, selular, layanan, dan
lainnya. ArcView adalah software GIS yang digunakan untuk visualisasi, mengelola,
menciptakan, dan menganalisa data geografis.
Software GIS yang akan dibahas terakhir adalah ArcGIS. ArcGIS sendiri merupakan
software keluaran dari ESRI yang memiliki berbagai macam kegunaan. Misalnya di bidang
geografi, kita dapat mengetahui lokasi yang rawan akan bencana alam. Pada tahun 2010
ESRI mengeluarkan ArcGIS versi 10. Pada November 2012 ESRI merilis ArcGIS versi
terbaru yaitu adalah versi 10.1. Pada Desember 2014, perusahaan ESRI mengeluarkan paket
dekstop GIS, ArcGIS untuk versi desktop dengan versi 10.3. Komponen dari paket tersebut
terdiri dari, ArcMap, ArcCatalog, dan ArcToolbox, memungkinkan pengguna untuk
membuat, menganalisis, memetakan, mengatur, membagikan, dan menerbitkan informasi
geografi. Paket produk tersedia dalam tiga level lisensi:
 Basic atau Dasar yang sebelumnya dikenal dengan ArcView,
 Standart yang sebelumya merupakan ArcEditor, dan
 Advanced atau Lanjutan yang sebelumnya disebut dengan ArcInfo).
Basic (ArcView) menyediakan menu dasar dalam mengolah data SIG, sesuai untuk banyak
aplikasi pengolahan SIG. Standart (ArcEditor) memiliki harga yang lebih mahal,
memungkinkan berbagai kemampuan yang lebih luas untuk melakukan pengubahan dan
memanipulasi data, termasuk mengubah geodatabase server. Advancer (Arcinfo), merupakan
produk dengan kemampuan tinggi, produk ini menyajikan analisis dan kemampuan
manajemen data secara penuh, termasuk menu untuk menganalisis geotatistik dan topografi.
ArcGIS Desktop, memiliki lima tingkat lisensi yaitu :
1. ArcMap
2. ArcCatalog
3. ArcGlobe
4. ArcScene
5. ArcToolbox
 ArcMap adalah aplikasi utama yang digunakan di dalam ArcGIS, berfungsi untuk
memilih, mengolah, menampilkan, mengedit dan mempublis sebuah data.
 ArcCatalog adalah aplikasi yang berfungsi untuk mengatur atau mengorganisasi
berbagai macam data.
 ArcGlobe berfungsi untuk menampilkan peta secara 3D atau tiga dimensi ke bola dunia
yang dapat terhubung langsung melaui internet.
 ArcScene adalah aplikasi yang juga digunakan untuk membuat peta 3D.
 ArcToolbox adalah suatu kumpulan tools yang tersedia di dalam setiap komponen
ArcGIS.
KELEMAHAN ArcGIS
1. ArcGIS perlu spek hardware yang lebih tinggi. Dalam bahasa yang simple,
ArcGIS lebih berat.
2. ArcGIS secara default tidak support multi View dan multi layout. Ini sangat
menyulitkan pembuatan peta masal seperti Peta kegiatan GNRHL
3. Penggunaan ArcGIS tidak akan efisien jika tidak menggunakan beberapa
software yang lain selain ArcMap yang dibuka bersama, misalnya
ArcCatalog, Windows Explorer, dan Notepad.
4. ArcGIS tidak 100% persen kompatible dengan ArcView 3x. Proses migrasi
akan sangat revolusioner, seperti migrasi dari MS Word 2003 ke MS Word
2007.
5. Di ArcGIS terdapat Xtool dan ET tetapi berbayar..
Daftar Pustaka
Anonim. 2013. Pengantar ArcGIS 10. http://bappeda.ntbprov.go.id/wp-
content/uploads/2013/09/Bab02_PengantarArcGIS10. Diakses pada 04 Oktober
2017 pukul 21.22 WIB.
Anonim. 2016. ArcGIS. http://bentangalam-hutantropis.fkt.ugm.ac.id/arc-gis/. Diakses pada
04 Oktober 2017 pukul 20.43 WIB
Galandi, Fitho. 2016. Pengolahan Data dalam Sistem lnformasi Geografis (SIG).
http://www.pengetahuandanteknologi.com/2016/10/pengolahan-data-dalam-
sistem-lnformasi.html. Diakses pada 04 Oktober 2017 pukul 20.56 WIB.

Anda mungkin juga menyukai