Anda di halaman 1dari 4

Judul Kegiatan Bidang Fisik : “Prototype Penyaringan Air Sederhana”

Latar Belakang

Ada beberapa masalah yang perlu diperhatikan terkait dengan kesehatan


lingkungan. Salah satu masalah tersebut adalah kebutuhan akan air bersih. Masalah air
bersih merupakan hal yang paling fatal bagi kehidupan kita. Dimana setiap hari kita
membutuhkan air bersih untuk minum, memasak, mandi, mencuci dan sebagainya.
Dengan air yang bersih tentunya membuat kita terhindar dari penyakit.
Di Desa Sembiran terdapat sebuah sistem yang mengatur pendistribusian air
yang biasa disebut dengan Sistem Penyedian Air Minum Desa (SPAMDes). Sistem
Penyediaan Air Minum merupakan kesatuan fisik (teknis) dan non fisik dari prasarana
dan sarana air minum. Aspek teknis mencakup unit air baku, unit produksi, unit
distribusi, unit pelayanan, dan unit pengelolaan. Aspek non-teknis mencakup
pembiayaan/keuangan, sosial, dan institusi. Fasilitas utama SPAMDes yang dimiliki
oleh Desa Sembiran sudah baik, tetapi masih perlu pengembangan kembali. Masyarakat
Desa Sembiran masih banyak yang menggunakan air dari SPAMDes secara tidak
efisien. Terkadang masyarakat menggunakan air secara belebih yang dapat
mengakibatkan jumlah air yang didistribusikan untuk Desa Sembiran masih kurang.
Dalam pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum sekarang ini ada beberapa
usaha yang dilakukan menyangkut ketersediaan air, misalnya dengan melakukan
penyaringan air yang sudah digunakan dengan penyaringan sederhana untuk digunakan
kembali, tetapi tidak untuk langsung dikonsumsi. Penyaringan air sederhana ini
berfungsi untuk menjernihkan air. Selain itu, cara penjernihan air juga perlu diketahui
karena semakin banyak sumber air yang tercemar limbah rumah tangga maupun limbah
industri. Berdasarkan permasalahan ini, maka perlu diberikan wawasan mengenai cara
penyaringan air sederhana kepada masyarakat di Desa Sembiran
Tujuan :
1. Sebagai suatu pilihan alternatif dalam upaya penyediaan air bersih
pada beberapa daerah yang sulit terjangkau oleh program spamdes,
baik dari segi teknis ataupun ekonominya.
2. Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya
air bersih.

Manfaat :
1. Meningkatkan kualitas hidup masyarakat Desa Sembiran dengan
tersedianya air bersih yang murah dan ramah lingkungan.
2. Meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya air bersih
dapat mengoptimalkan program SPAM Perdesaan dan
meningkatkan wawasan penyaringan air sederhana.

Lingkup Kegiatan :
1. Kelompok Sasaran :
Dusun yang mengalami kendala pada penyediaan air bersih baik
dari segi teknis maupun ekonomi.
2. Perencanaan, Pelaksanaan dan Evaluasi Partisipatif KKN-PPM
Persiapan
 Meminta izin pelaksanaan sosialisasi mengenai filter air
sederhana kepada Kepala Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula,
Kabupaten Buleleng.
 Menentukan lokasi pelaksanaan kegiatan sosialisasi
 Melakukan kerjasama serta koordinasi yang terarah dengan
kepala desa beserta pihak-pihak yang terkait.
 Mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan.
 Pembagian tugas untuk pelaksanaan kegiatan.
 Menyiapkan konsumsi
Pelaksanaan
 Pengumpulan peserta sosialisasi
 Sosialisasi mengenal filter air sederhana menggunakan
prototype.
Evaluasi
 Warga sekitar mampu memahami system kerja dari alat filter
air sederhana yang akan dimodelkan menggunakan prototype.
 Warga mampu mengimplementasikan filter air sederhana
sederhana

Jadwal Kegiatan
No Nama Kegiatan Waktu Tempat Peserta Pelaksana
1. Meminta izin 1 Agustus Desa - Mahasiswa
pelaksanaan 2015 Sembiran
sosialisasi
mengenai filter air
sederhana

 Penentuan lokasi 1 Agustus Desa - Mahasiswa


sosialisasi 2015 Sembiram

 Melakukan 1 Agustus Desa Mahasiswa


kerjasama dan 2015 Sembiran - dan pihak
koordinasi dengan terkait
pihak terkait.

 Persiapan alat dan 1-2 Agustus Desa Warga Mahasiswa


bahan yang 2015 Sembiran setempat
digunakan.

 Pembagian tugas 2 Agustus Posko KKN- - Mahasiswa


pelaksanaan 2015 PPM unud ke-
kegiatan. XI

 Menyiapkan 2 Agustus Desa - Mahasiswa


konsumsi. 2015 Sembiran

 Pengumpulan 3 Agustus Batas Desa Mahasiswa Mahasiswa


peserta dan 2015 Sembiran beserta warga
sosialisasi desa.
Rencana Anggaran Biaya

No. Alat/Bahan Satuan Volume Harga Satuan Jumlah Harga (Rp)

1 Aquarium buah 1 Pembulatan 500.000

2 Kerikil m3 0.0016 Pembulatan 10.000

3 Ijuk m3 0.0048 Pembulatan 10.000

4 Pasir Halus m3 0.0048 Pembulatan 10.000

Arang tempurung Pembulatan


5 kg 1 10.000
kelapa
6 Batu Besar kg 1 Pembulatan 10.000

Total 550.000

Anda mungkin juga menyukai