Anda di halaman 1dari 21

Orang yang dituakan atau yang dipercayai mempunyai peran yang

1
sangat besar dalam pelestarian lingkungan di masyarakat Melayu. Pemangku
adat, orang yang dituakan atau dipercayai tersebut adalah: tokoh adat para
raja, ulama (memelihara umat dengan ajaran dan nilai Islam), dukun, bomo,
pawang, kemantan, guru silat. Mereka mempunyai peranan masing-masing
dalam masalah melestarikan lingkungan hidup.
Orang Melayu mengetahui bahwa tiap manusia dikawal atau diawasi oleh
Malaikat. Ada analogi atau mitos bahwa tiap makhluk hidup berupa binatang
liar dan burung dikawal oleh makhluk halus bernama sikodi, sejenis makhluk
hidup yang tinggal hutan belantara.
Dari pandangan tradisional serupa ini, tidak ada warga yang berani semena-
mena begitu saja mengambil apalagi merusak flora dan fauna. Jika mereka
merasa memerlukannya, mereka meminta bantuan dan petunjuk para dukun
sehingga merasa aman mengambilnya.
Untuk memperkuat perlindungan alam lingkungan itu sehingga flora, fauna,
tanah dan laut tidak diperlakukan begitu saja oleh tangan-tangan jahil. Para
dukun dan tetua Melayu masa silam membuat bermacam cerita mengenai
binatang, burung, pohon, sungai dan laut. Benda apapun yang di sentuh oleh
makhluk halus bisa mempunyai kekuatan gaib sehingga disebut juga puaka
(sacral).
Pada tempat-tempat tertentu yang memberi peluang untuk dihuni oleh
makhluk halus, seperti sungai, tanjung lubuk dan beting disebut keramat
karena dipercaya dapat memberi petaka jika di perlakukan sesuka hati.
Benda keramat seperti keris tidak boleh di salah gunakan, tempat-tempat
sakral dan kuburan orang saleh disebut keramat sehingga tidak boleh dipakai
untuk tempat mendirikan bangunan. Dengan demikian, barang dan kawasan
tertentu ini mendapat keamanan dengan sendirinya sebab tak ada orang
Melayu yang berani mengganggunya. Kepentingan warga masyarakat terhadap
para dukun dalam masyarakat tradisonal cukup besar.
Mereka memerlukan keamanan menghadapi medan hidupnya, seperti
membuka ladang, mendirikan, mendirikan rumah, turun ke laut, memasuki
hutan belantara dan sebagianya. Dalam hal ini hanya para dukun yang dapat
membantu mereka.
Kemudian ada lagi yang lebih penting, yakni pen yakit yang datangnya tak
dapat diduga. Peranan dukun sangatlah menentukan ketika ada serangan
penyakit. Oleh karena para dukun memberi pengobatan dengan menggunakan

2
berbagai ramuan, maka orang Melayu tradisional menanam dan memelihara
berbagai tanaman yang dapat berkhasiat menyadi obat.
Beberapa tanaman itu adalah cekur (kencur), si tawar, si dingin, kumpai,
daun salam, kunyit belai, jangau, kumis kucing, bunga kecubung, bunga raya,
batang jarak, kunyit, sirih, tembakau, pinang sirih, gambir dan lain-lain,

Gambar 7. Daun Sitawa Sidingin obat tradisional

Dalam hal pemeiliharaan hutan tanah adat, pimpinan adat Melayu telah
membuat semacam tata ruang untuk masyarakat adat. Adapun mengenai
hutan itu ditetapkan paling kurang ada 4 bagian yaitu:
1. Rimba simpanan atau rimba larangan
2. Tanah kebun dan peladangan
3. Rimba kepungan sialang
4. Tanah perkarangan.

1. Rimba simpanan atau rimba larangan


Rimba simpanan adalah hutan belantara yang sengaja di biarkan
lestari begitu rupa. Oleh karena tidak boleh siapa saja menjadikannya
tanah produksi seperti dijadikan kebun dan ladang, maka disebut juga
Hutan larangan. Hasil-hasilnya dalam bentuk kayu perumahan

3
(bangunan) berbagai buah-buahan, rotan, binatang buruan, berjenis
burung dan ikan. Hasil-hasil ini boleh diambil atas sepengetahuan
lembaga adat atau seizin pemangku adat yakni Penghulu atau Datuk
Adat. Hasil hutan belantara itu bisa diambil dalam batas tidak merusak
kelestariannya. Oleh karena itu, dalam pemeliharaannya terkenal dengan
bidal orang Melayu Orang Melayu kayu diganti kayu, .Jadi pengambilan
hasil-hasil itu masih dalam batas kemampuan belantara itu untuk
bertahan, tidak rusak binasa.

Gambar 8. Rimba (hutan belantara)

2. Tanah kebun dan peladangan


Tanah kebun dan peladangan adalah lahan yang diperuntukan untuk
berkebun dan berladang. Dahulu orang masyarakat Melayu yang
berrprofesi sebagai petani biasa menanam tanah ini dengan buah-
buahan, sayur-sayuran, atau persawahan yang mampu menghasilkan
sebagian dari kebutuhan makanan pokok mereka. Akan tetapi akhir-akhir
ini tanah kebun dan peladangan sudah banyak berubah menjadi kebun
sawit dan karet yang merupakan tanaman industri.

3. Rimba kepungan Sialang


Rimba kepungan Sialang adalah hutan yang dilindungi, terpelihara
kelestariannya, dan bernilai ekonomi yang cukup besar tanpa harus
mengeluarkan biaya yang tinggi. Rimba ini secara alami membuat siklus

4
ekologi berjalan dengan sempurna. Biji-biji akan ditebarkan secara alami
dan regenerasi berjalan dengan baik.

4. Tanah perkarangan.
Tanah pekarangan adalah area yang tidak terpisah dari bangunan
atau rumah. Meskipun tanah ini tidak begitu luas tetapi masyarakat
melayu mamanfaatkan tanah ini untuk menanam berbagai tanaman
yang diperlukan keluarga seperti: sayur-sayuran, buah-buahan, pohon
pelindung, bunga dan berbagai tanaman obat keluarga. Selain itu tanah
pekarangan biasanya juga dirancang sebagai tempat bermain bagi anak-
anak dan anggota keluarga yang datang sehingga menjadikan rumah
dan lingkungannya menjadi nyaman bagi penghuninya.

Peran sosial - ekonomi dan ekologi tanah bagi orang Melayu

Tanah bagi orang Melayu dapat dijadikan sebagai simbol dari status sosial
seseorang atau suku. Semakin banyak tanah pusaka yang dimiliki seseorang,
semakin tinggi status sosial seseorang atau sukunya. Jumlah tanah pusaka
yang dimiliki mempunyai hubungan dengan kedudukan seseorang sebagai
penduduk asal. Sebaliknya, seseorang yang berasal orang atau kaum
pendatang disebut dengan malakok (menyatu dengan suku asal). Mereka
memiliki lebih sedikit tanah pusaka, tidak memiliki hutan tanah adat. Ibarat
manusia yang tidak mempunyai rumah, sesuai dengan pepatah adat; Ibarat
lebah yang tak bermadu, ibarat ayam yang tak bereban, ibarat semut yang tak
bersarang, ibarat kerbau yang tak berpadang .
Ketidakpunyaan hutan tanah adat, mereka dapat disamakan dengan hewan
yang berkeliaran. Mereka dianggap rendah tidak memiliki tanggung jawab
terhadap anak cucu serta tidak memiliki tuah dan marwah. Selanjutnya
disebutkan: ke laut ia akan hanyut, ke darat ia akan melarat, ke hulu akan
mendapat malu, ke hilir ia akan terkikis.

Peran sosial - ekonomi dan ekologi hutan bagi orang Melayu

5
Dua aturan pemanfaatan hasil hutan dan hasil laut untuk peran sosial -
ekonomi dan ekologi orang Melayu yang ditetapkan oleh pemangku adat
Melayu, diantaranya adalah:
1. Pemenuhan kebutuhan hidup kebutuhan sehari-hari
Jika anak negeri atau masyarakat adat hanya mengambil hasil hutan
simpanan sebatas kepentingan minum-makan atau kepentingan pribadi
keluarga, maka pemangku adat tidak memungut apa-apa.
2. Untuk diperjual belikan
Jika pengambilan hasil hutan sudah digunakan untuk diperjual-
belikan, maka lembaga adat memungut Pancungalas sebanyak sepuluh
satu, maksudnya, kalau diambil 10 maka 1 diserahkan kepada lembaga
adat. Jadi nilai pungutan itu sebesar 10%. Kawasan hutan orang Melayu
pungutan sepuluh satu juga berlaku terhadap hasil laut seperti berbagai
jenis kerang. Sedangkan terhadap sarang burung layang-layang berlaku
sepuluh lima atau 50% , yakni dari 10 yang diambil 5 diserahkan kepada
lembaga adat yang mengawali kekayaan masyarakat adat ini.

Peran sosial - ekonomi dan ekologi tanah kebun dan ladang bagi
orang Melayu

Tanah kebun dan ladang pada tanah adat merupakan tanah produksi yakni
tanah untuk menghasilkan berbagai jenis bahan makanan yang dapat dijual.
Orang Melayu telah lama mengenal berkebun lada, kelapa, getah, gambir,
tembakau dan cengkeh. Sedangkan di tanah peladangan mereka menanam
padi, jagung, labu, dan berbagai sayuran.

6
Gambar 9. Ladang sayur masyarakat Melayu

Peran sosial - ekonomi dan ekologi Rotan bagi orang Melayu

Rotan dahanan (daemonorops) merupakan rotan yang mempunyai harga


jual yang tinggi. Rotan ini menghasilkan getah berwarna merah hati yang
menempel pada kulit buah rotan yang masih muda. Dalam dunia industri getah
ini disebut “dragon blood” karena warnanya mirip dengan darah. Getah
dahanan digunakan untuk bahan pewarna, bahan baku obat-obatan (Cina dan
Eropa), campuran bahan kosmetik, dan bahan pewarna porselen. Pada
masyarakat Dayak, getah dahan ini digunakan untuk membuat tato, pewarna
alat-alat perang dan pewarna baju.

7
Gambar 10. Petani rotan sedang memanen rotan di hutan

Orang Melayu mengambil buah rotan dahanan dengan cara memanjat


pohon-pohon yang tumbuh di samping rotan dahanan atau dengan cara
menarik rotan tersebut kemudian memetik buah-buah muda rotan dahanan.
Dalam mengambil buah mereka hanya menggunakan parang dan ambung
sebagai wadah buah dahanang. Buah-buah dahanan yang berwarna merahlah
yang mereka ambil karena banyak mengandung getah.
Orang Melayu mengambil rotan manau dan rotan tebu dengan cara
memotong rotan tersebut dari pangkalnya kemudian menariknya. Sambil
menarik mereka menyiangi duri-duri yang melekat pada ruas-ruas rotan
tersebut.
Pengambilan rotan ini tidak dilakukan dengan cara mengambil rotan yang
mereka jumpai saja. Melainkan mereka mengambil rotan yang telah pantas
atau sesuai dengan ukuran yang ditetapkan untuk diambil. Pada era tahun
1970-an Rotan yang boleh diambil adalah rotan yang berukuran lima belas
potong atau sampai dengan 2,5 meter. Aturan pengambilan rotan tersebut
masih ditaati hanya ditaati sebagian orang adat orang Melayu.
Saat ini Banyak juga aturan ini tidak ditaati orang orang Melayu, seperti
halnya mereka mengambil rotan yang hanya mencapai 7 sampai 10 potong. Hal
ini dikarenakan makin sulitnya ditemui rotan yang mencapai ukuran 15 potong
tersebut. Kebutuhan ekonomilah yang menyebabkan beberapa orang Melayu

8
tidak mempertahankan kearifan lokal yang mereka pertahankan selama ini.
Selain itu juga, mereka telah mengenal budaya konsumtif.
Rotan yang umum dipergunakan dalam industri tidaklah terlalu banyak.
Beberapa yang paling umum diperdagangkan adalah Manau, Batang, Tohiti,
Mandola, Tabu-Tabu, Suti, Sega, Lambang, Blubuk, Jawa, Pahit, Kubu,
Lacak, Slimit, Cacing, Semambu, serta Pulut.
Setelah dibersihkan dari pelepah yang berduri, rotan harus diperlakukan
untuk pengawetan dan terlindung dari jamur Blue Stain. Secara garis besar
terdapat dua proses pengolahan bahan baku rotan: Pemasakan dengan minyak
tanah untuk rotan berukuran sedang atau besar dan pengasapan
dengan belerang untuk rotan berukuran kecil. Selanjutnya rotan dapat diolah
menjadi berbagai macam bahan baku, misalnya dibuat Peel (kupasan) Sanded
Peel, dipoles /semi-poles, dibuat core, fitrit atau star core.

Gambar 11. Perabot rumah tangga hasil olahan rotan


Peran sosial - ekonomi dan ekologi pohon Damar bagi orang Melayu

Orang Melayu juga memanfaatkan getah pohon dammar ( Aghatis sp), getah
pohon damar pada masa lalunya digunakan sebagai alat penerangan di malam
hari. Pada masa lalu damar merupakan alat penerangan yang turun temurun
dipakai dan diwariskan dari generasi ke generasi. Pada saat ini pengunaan
damar sudah tidak ada lagi.
Umumnya masyarakat desa tersebut memakai minyak tanah untuk lentera
dan menggunakan mesin diesel yang berbahan bakar premium/ bensin. Orang

9
Melayu hanya menggunakan premium/bensin sebagai bahan bakar sepeda
motor yang kebanyakan dari mereka telah memiliki alat transportasi ini.

Gambar 12. Petani Damar sedang memanjat pohon Damar

Orang Melayu mengambil damar dengan cara menorah pohon damar. Pohon
tersebut akan mengeluarkan getah yang berbentuk kekristalan. Kemudian
damar ini dibungkus dengan kulit kayu yang berbentuk seperti obor. Obor
damar ini memiliki daya tahan lama, sedangkan Orang Melayu dapat melakukan
aktifitas di malam hari sebelum berangkat tidur.

10
Gambar 13. Getah pohon damar yang kaya manfaat

Peran sosial - ekonomi dan ekologi obat-obatan alami bagi orang


Melayu

Dahulu berbagai jenis tumbuhan obat-obatan dapat dapat ditemui dalam


tanah adat di orang Melayu. Tumbuhan obat ini yang digunakan orang Melayu
ternyata memiliki mutu dan kualitas tinggi. Hanya saja dalam pemanfaatan
tumbuhan obat dilakukan dengan cara tradisional.
Tumbuhan obat-obatan yang digunakan masyarakat Melayu adalah: daun
cincau berfungsi mengobati radang lambung. Daun duduk mengobati wasir dan
sakit pinggang. Daun binohang untuk mengobati kencing manis dan sesak
nafas. Temulawak untuk mengobati radang sendi. Duan pucuk ubi untuk
mengentalkan darah, dan masih banyak tumbuhan lainnya yang dijadikan sebai
obat bagi masyarakat Melayu.

Daun Binohang (Anredera Cordifolia) Keji beling (Strobilanthes crispa)

Gambar 10. Tanaman obat tradisional Orang Melayu Riau

Hutan dan Ekologis

Orang Melayu mengenal beberapa jenis wilayah hutan-tanah adat yang di


tunjukkan untuk fungsi ekologis. Klasifikasi lingkungan ini merupakan bentuk
rotasi pemanfaatan dan pengelolaan sumber daya hutan khususnya lahan.

11
Sistem penggunaan lahan ini di maksudkan agar penggunaan tanah adat di
dalam hutan secara berurutan agar dapat menjadi sumber daya tamping hutan.
Sistem penggunaan lahan merupakan warisan adat yang sampai sekarang
masih di pertahankan oleh beberapa kelompok adat orang Melayu.
Secara tradisional, masyarakat Melayu memiliki istilah-istilah tertentu untuk
membagi jenis-jenis hutan. Ini dimaksudkan agar jenis-jenis hutan
dimanfaatkan sesuai dengan fungsi dan kegunaannya masing-masing.
Pengetahuan tentang jenis-jenis lingkungan hutan ini dijadikan dasar tindakkan
pemanfaatan dan pengelolaan sumber daya alam ayang terkandung
didalamnya. Jenis-jenis dan penamaan hutan bagi orang Melayu terdiri dari tiga
macam yaitu:
1. Rimba
2. Beluka
3. Hutan adat

1. Rimba

Rimba merupakan sebutan untuk hutan secara keseluruhan yang diberikan


oleh Orang Melayu. Rimba merupakan tempat mereka untuk memenuhi
kebutuhan hidup sehari-hari mulai dari kebutuhan sandang, pangan, papan dan
tempat melaksanakan adat istiadat mereka. Di Rimbalah mereka meramu,
menyuluh dan membuka ladang. Segala bentuk aktifitas kebudayaan dilakukan
di rimba. Ada juga ladang yang telah ditinggalkan oleh orang Melayu karena
telah mengalami penurunan hasil produksi.
Sisa ladang ini atau di sebut sosap masih menyisakan sumber pangan bagi
mereka, tetapi tidak dapat memenuhi semua kebutuhan anggota kelompok
mereka. Sumber pangan tersebut berupa umbi-umbian yang akan terus hidup
tanpa adanya pengelolaan yang intensif, pisang, dan tumbuh-tumbuhan yang
berumur pendek lainnya.
Apabila ladang mereka mengalami paceklik, maka sisa ladang merupakan
tempat yang pertama kali dituju, untuk mengambil umbi-umbian guna
memenuhi kebutuhan pangan.

12
Masyarakat Melayu tidak pernah melakukan perawatan pada tanaman-
tanaman yang tumbuh di tempat mereka hanya membiarkan tumbuhan
tersebut tumbuh begitu saja.
Sosap juga merupakan tempat tumbuhnya tanaman obat-obatan. Di samping
Sosap mereka mengenal Beluka (r) merupakan sosap yang telah lama ditinggal
Masyarakat Orang Melayu.

2. Beluka

Beluka merupakan jenis hutan sekunder yang vegetasinya didominasi oleh


tumbuhan semak-semak. Jenis-jenis pohon besar tidak banyak sekali di jumpai
di lokasi ini. Hal ini dikarenakan pohon-pohon tersebut telah lama ditebang
guna membersihkan lahan perladangan mereka di waktu lampau.
Peramuan hasil hutan non kayu banyak dilakukan di daerah ini, mengingat
banyaknya dijumpai hasil hutan non kayu tersebut. Beluka pada tanah adat
merupakan daerah yang selalu di kunjungi orang Melayu sehingga mereka
dapat mengetahui hasil hutan yang sudah layak dipanen.

Gambar 13. Beluka

Beluka tidak menghasilkan sumber makanan pokok, tetapi masih menyisakan


tanaman buah-buahan dan berbagai jenis tanaman yang sangat di butuhkan
mereka seperti tanaman obat.

13
Biasanya beluka ini dalam penuturan informan Hasan tersebut di tumbuhi
pohon durian, tampui, rambai, duku hutan, kelubi, salak hutan, rambutan
hutan, cempedak hutan, petai, berbagai jenis pohon sialang, pohon pulai, giam,
gaharu, meranti, pinang merah, rotan, manau dan upih-upih.

3. Hutan Adat

Hutan adat adalah hutan yang berada dalam wilayah masyarakat hukum
adat, hutan adat memiliki fungsi yang sangat besar bagi orang Melayu, selain
berperan sebagai sumber makanan berupa buah-buahan dan beberapa jenis
kayu yang sangat bermanfaat seperti pohon sialang juga berperan sebagai
tanah yang di sakralkan oleh masyarakat adat .
Hutan Adat yang kini disebut hutan simpanan desa dimanfaatkan orang
Melayu untuk berladang yang tersebar di kawasan kecamatan kubu. Hutan Adat
dapat kita jumpai di pinggir-pinggir kawasan kampung orang Melayu. Hal ini
dikarenakan ruang hidup masyarakat Melayu semakin mnyempit dan tidak lagi
melakukan pembukaan hutan adat di tengah-tengah hutan yang dahulunya
mereka lakukan.

Gambar 14. Hutan Adat di Riau

14
Orang Melayu mulai sadar bahwa ladang-ladang yang dibuka di tengah
hutan adat mengakibatkan hutan akan mengalami penurunan mutu dan
mudahnya orang luar untuk masuk dan melakukan pembalakan liar ( illegal
logging).
Hutan Adat adalah kawasan hutan yang di tandai dengan vegetasi yang
rapat dan relatif utuh atau merupakan hutan primer. Kawasan ini merupakan
kawasan dipercaya orang Melayu merupakan tempat roh-roh menetap.
Pemanfaatan yang dilakukan masyarakat Melayu di kawasan ini relatif
berlebihan. Di daerah ini roh-roh atau dewa-dewi yang menetap di daerah
tersebut akan marah dan mangakibatkan mereka terkena kutukan berupa
wabah penyakit atau Balo. Hutan adat pada merupakan kawasan yang
dimanfaatkan masyarakat Melayu untuk meramu hasil hutan non kayu dan
berburu.
Hutan tanah adat orang Melayu memiliki ikatan yang sangat erat yang telah
berlangsung sejak puluhan tahun yang lalu. Interaksi orang Melayu dengan
hutan menumbuhkan nilai-nilai kearifan dalam pemanfaatan dan pengelolaan
sumber daya hutan.
Hasil interaksi tersebut membentuk suatu kebudayaan dan adat istiadat
tersendiri dalam tatanan sosial budaya masyarakat orang Melayu. Hutan
sebagai satu kesatuan lingkungan budaya yang menjadi tumpuan hidup
(struggle life) untuk menunjang sistem kehidupannya. Hutan merupakan bagian
integral dan tak terpisah dari kehidupan orang Melayu.
Hubungan interaksi antara orang Melayu dan hutan telah berlangsung sangat
lama secara lintas generasi. Untuk mempertahankan kehidupannya, orang
Melayu memanfaatkan dan mengelola sumber daya hutan secara arif. Hutan
menjadi sumber pemenuhan kebutuhan hidup, baik pemenuhan kebutuhan
ragawi dan kebutuhan rohani.
Kegiatan siswa

Diskusikanlah perkelompok:
Pembangunan dalam bidang ekonomi sebanding dengan laju
kerusakan lingkungan. Ekploitasi yang dilakukan dengan tidak
mempertimbangkan keseimbangan lingkungan menyebabkan
lingkungan akan rusak. Di sinilah peran adat, budaya dan kearifan
lokal di daerah Melayu perlu dilestarikan. Berdasarkan hal tersebut,
jelaskan peran pemuka adat Melayu dalam menangkal arus ekploitasi
15
hutan secara berlebihan dan menjadikan lahan tersebut menjadi area
perkebunan sawit!
Rangkuman

Melihara serta menjaga kelestariaan dan keseimbangan alam melalui


tradisi-tradisi, pantang larang, kearifan lokal, yang berkaitan
dengan pemanfaataan alam, mulai dari hutan, tanah, laut dan
selat, tokong dan pulau, suak dan sungai, tasik dan danau. Sampai
ke kawasan yang menjadi kampung halaman, dusun, ladang, kebun
dan sebagainya.
Tradisi, pantang larang dan kearifan orang Melayu dalam
menjaga lingkungan hidup secara turun temurun sudah
diterapkan, diantaranya adalah: tradisi menanam rumbia di tepi
ladang, tradisi larangan memanjat buah durian, tradisi menjaga
pohon sialang tempat bersarangnya lebah, ritual pengambilan
madu sialang, tradisi larangan membunuh hewan musang, tradisi
upacara menjemput padi, tradisi menanam pohon kelapa, dan
tradisi gurindam yang berisi tentang pelestarian lingkungan.
Untuk memperkuat perlindungan alam lingkungan itu sehingga
flora, fauna, tanah dan laut tidak diperlakukan begitu saja oleh
tangan-tangan jahil. Para dukun dan tetua Melayu masa silam
membuat bermacam cerita mengenai binatang, burung, pohon,
sungai dan laut.
Kehidupan sosial-ekonomis orang Melayu tergantung pada
tanah, hutan dan isinya, kebun dan ladang, rotan, pohon damar,
obat-obatan alami dari hutan dan lain-lain.

16
17
EVALUASI

Pilihlah jawaban yang benar!

A. Pilihan Ganda
Pilihlah jawaban yang benar!

1. Dalam sistem budaya masyarakat Melayu Riau nilai-nilai budaya dilakukan


baik secara lisan maupun dalam tindakan perbuatan yang nyata. Berikut ini fungsi
yang benar dari nilai-nilai budaya Melayu Riau yaitu . . . .
a. Sebagai pedoman dan arah agar lingkungan terpelihara
b. Sebagai acuan adat
c. Sebagai pelindung budaya Melayu Riau
d. Sebagai pemersatu budaya Melayu Riau
e. Sebagai penghubung masyarakat Melayu Riau

2. Masyarakat Melayu Riau yang tinggal di sekitaran tepi sungai memilki


kebiasaan menanam rumbia untuk menjaga keseimbangan lingkungan. Tujuan
utama dari penanaman rumbia adalah . . . .
a. Sumber pendapatan masyarakat
b. Menjaga daerah tepi sungai agar tidak terkena abrasi
c. Tanaman penyimpan cadangan air
d. Untuk menghalangi banjir
e. Sebagai tenpat tinggal kepiting

3. Selain daunnya dapat dijadikan sebagai anyaman dan atap, batangnya


yang terkandung sagu juga dapat dijadikan sebagai salah satu bahan makanan
masyarakat Melayu Riau. Pernyataan tersebut merupakan kegunaan dari tanaman.
a. Rumbia
b. Nipah
c. Eceng gondok
d. Keladi
e. Sagu

4. “Jangan dipanjat, nanti kalau dipanjat tidak akan berbuah lagi malah
batangnya akan mati”. Larangan berisi mitos untuk menjaga pohon durian ini
memilki makna ....
a. Agar tanaman durian tumbuh subur
b. Agar tanaman durian dapat berbuah banyak
c. Agar buah durian cepat masak
d. Agar durian muda tidak akan diambil
e. Agar buah durian yang dihasilkan besar-besar

5. Provinsi Riau dikenal sebagai penghasil madu. Dalam sistem budaya


masyarakat Melayu Riau untuk mengambil madu lebah tidak boleh dilakukan
sembarangan. Berikut ini cara yang paling benar dalam mengambil madu yaitu ....
a. Membakar sarang lebah agar madu mudah diambil
b. Upacara dipimpin seorang dukun lalu mendekatkan asap tunam kepada
lebah
c. Membuat api unggun dibawah sarang lebah
d. Membunuh lebahnya terlebih dahulu lalu mengambil madunya
e. Pakai baju anti serangan lebah untuk mengambil madu lebah

6. Dibawah ini contoh hukuman adat yang diberikan kepada penebang kayu
sialang yaitu ....
a. Denda uang
b. Diserahkan kepada pihak yang berwajib
c. Menyerahkan kain putih sepanjang kayu sialang yang telah ditebangnya.
d. Diberikan hukuman adat
e. Dipenjara

7. Nama lain dari lebah hutan adalah ….


a. Ago
b. Tawon
c. Lebah
d. Sialang
e. Dedah

8. Gugusan hutan yang bisa terdapat sebagai batas ladang, batas


perkampungan atau batas gugus hutan sepanjang tebing sungai yang dibiarkan
menjadi tempat lebah hutan bersarang disebut dengan . . .
a. Kemantan
b. Rimba kepungan sialang
c. Rimba adat
d. Area konservasi
e. Hutan larangan

9. Dibawah ini makna yang benar dari tata cara pengambilan madu dengan
memindahkan penunggu sialang yaitu ....
a. Memindahkan segala jenis binatang dari pohon sialang
b. Memindahkan lebah sialang
c. Memindahkan pemilik pohon sialang
d. Memindahkan kemantan
e. Memindahkan hantu yang menghuni pohon sialang

10. Alat yang biasa digunakan masyarakat melayu riau untuk mengambil
madu sialang adalah ....
a. Lantak
b. Tongkat
c. Parang
d. Jangkar
e. Jala

11. Surah al-Qur’an yang biasa dibacakan untuk proses memindahkan


penunggu sialang adalah...
a. Al - Baqarah
b. Yasiin
c. Al-Jin
d. Taha
e. Al - Ikhlas

12. Dalam mengambil madu sialang biasa digunakan suluh. Fungsi yang
benar dari suluh adalah untuk….
a. Membakar sarang lebah
b. Penampung madu
c. Mengasapi lebah agar pergi
d. Memotong sarang lebah
e. Menjatuhkan sarang ke tanah

13. Dalam pengambilan madu sialang tidak dilakukan oleh sembarangan


orang. Hal ini bertujuan untuk ...
a. Agar madu yang diambil berkualitas
b. Agar tidak terjadi perebutan pemanenan hasil madu
c. Agar lebah mudah bersarang kembali
d. Agar lebih mudah dalam pemanenan madu
e. Agar mudah mencari pengambil madu

14. Dibawah ini adalah nama lain dari rotan, kecuali . . .


a. Dahanang
b. Simambu
c. Balam
d. Getah
e. Nangka
B. ESAI
Jawablah pertanyaan berikut dengan tepat!
1. Masyarakat Melayu Riau memiliki tradisi menanam pohon kelapa. Apakah
fungsi dari penanaman pohon kelapa tersebut?
2. Kehidupan masyarakat Melayu Riau masih sangat bersifat tradisional
dengan memegang adat. Apakah sanksi bagi masyarakat Melayu Riau yang
melanggar adat?
3. Ceritakanlah proses pengambilan madu yang dilakukan oleh masyarakat
Melayu!
4. Sebutkan 4 tata ruang yang dibuat oleh pimpinan adat Melayu dalam hal
pemeliharaan hutan tanah adat!
5. Jelaskan apa yang dimaksud rimba simpanan!

Anda mungkin juga menyukai