Anda di halaman 1dari 26

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 1

KATA PENGANTAR
Puji syukur kami haturkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat dan rahmat-
Nya penyusun dapat menyelesaikan Buku yang bertemakan “Doa Harian Anak Sholeh”.
Meskipun banyak hambatan yang penyusun alami dalam proses pengerjaannya, namun
akhirnya kami berhasil menyelesaikan buku ini tepat pada waktunya.

Tidak lupa kami sampaikan terima kasih kepada dosen yang telah membantu kami dalam
mengerjakan Buku ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada teman-teman
mahasiswa/mahasiswi yang juga telah memberi kontribusi baik secara langsung maupun tidak
langsung dalam pembuatan buku ini.

Tentunya terdapat hal-hal yang ingin kami sampaikan kepada masyarakat dari hasil buku ini.
Oleh karena itu kami berharap semoga buku ini dapat menjadi sesuatu yang berguna bagi kita
bersama.

Kami menyadari bahwa dalam menyusun buku ini masih jauh dari kesempurnaan, untuk itu
kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun guna sempurnanya buku
ini. Penyusun berharap semoga buku ini bisa bermanfaat bagi penyusun khususnya dan bagi
pembaca pada umumnya.

Makassar, 2 Januari 2019

Penyusun

Nurfadilah Dewi Kartika

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 2


DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR......................................................................................................................................... 2
DAFTAR ISI…………………………………………………………………………………………………………………………………………….…3

1. Doa Sebelum Belajar ......................................................................................................................... 5


2. Doa Sesudah Belajar........................................................................................................................... 5
3. Doa Sebelum Makan ........................................................................................................................ 6
4. Doa Sesudah Makan.......................................................................................................................... 7
5. Doa Sebelum Tidur ............................................................................................................................ 8
6. Doa Bangun Tidur.............................................................................................................................. 9
7. Doa Masuk Kamar Mandi.................................................................................................................. 9
8. Doa Keluar Kamar Mandi ................................................................................................................ 10
9. Doa Masuk Rumah .......................................................................................................................... 11
10. Doa Keluar Rumah ........................................................................................................................... 12
11. Doa Masuk Masjid........................................................................................................................... 12
12. Doa Keluar Masjid ........................................................................................................................... 13
13. Doa Kepada Kedua Orangtua .......................................................................................................... 13
14. Doa Ketika Bercermin ..................................................................................................................... 14
15. Doa Ketika Berpakaian .................................................................................................................... 15
16. Do’a Ketika Membuka Pakaian ....................................................................................................... 16
17. Doa Meminta Kebaikan Dunia Serta Akhirat .................................................................................. 16
18. Doa untuk Berlindung dari Godaan Syaitan .................................................................................... 17
19. Do’a Agar Diberi Rezeki yang Berkah .............................................................................................. 17
20. Doa Menjenguk Orang Sakit ........................................................................................................... 18
21. Doa Sebelum Berwudhu ................................................................................................................ 19
22. Doa Setelah Berwudhu ................................................................................................................... 19
23. Doa Turun Hujan ............................................................................................................................. 20
24. Doa untuk Berlindung dari Sifat-Sifat Malas ................................................................................... 20
25. Do’a Ketika Mendengar Adzan ....................................................................................................... 21
26. Doa Setelah Adzan .......................................................................................................................... 22

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 3


27. Doa Menjelang Subuh ..................................................................................................................... 22
28. Doa Menyambut Datangnya Pagi ................................................................................................... 22
29. Doa Menyambut Petang Hari ......................................................................................................... 23
30. Doa Naik Kendaraan Darat.............................................................................................................. 24
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................................................... 25

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 4


1. Doa Sebelum Belajar

Yaa robbi zidnii 'ilman warzuqnii fahmaa

Artinya : "Ya Allah, tambahkanlah aku ilmu dan berikanlah aku rizqi akan kepahaman.

2. Doa Sesudah Belajar

Allaahumma innii astaudi'uka maa 'allamtaniihi fardud-hu ilayya 'inda haajatii wa laa
tansaniihi yaa robbal 'alamiin

Artinya : "Ya Allah, sesungguhnya aku menitipkan kepada Engkau ilmu-ilmu yang telah Engkau
ajarkan kepadaku, dan kembalikanlah kepadaku sewaktu aku butuh kembali dan janganlah
Engkau lupakan aku kepada ilmu itu wahai Tuhan seru sekalian alam."

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 5


 Adab Sebelum dan Setelah Belajar
1. Mengikhlaskan niat semata karena Allah dalam menuntut ilmu.
2. Rajin berdoa kepada Allah Ta’ala untuk memohon ilmu yang bermanfaat.
3. Bersungguh-sungguh saat belajar dan selalu merasa haus ilmu.
4. Jauhkan diri dari dosa dan maksiat dengan bertaqwa kepada Allah Ta’ala.
5. Tidak boleh angkuh atau sombong dan tidak boleh malu bertanya dalam menuntut ilmu.
6. Mendengarkan pelajaran yang disampaikan ustadz, syaikh atau guru dengan baik-baik
penuh perhatian.
7. Berusaha memahami dan menghapalkan ilmu syar’i yang disampaikan serta mengikat
ilmu dengan tulisan.
8. Amalkanlah ilmu yang telah diperoleh dan berusahalah untuk menyebarkan ilmu
tersebut demi kebaikan. Jika ada yang bertanya tentang suatu ilmu kepada Anda, maka
jawablah. Jangan pernah menyembunyikan ilmu.

3. Doa Sebelum Makan

Alloohumma barik lanaa fiimaa razatanaa waqinaa 'adzaa bannar

Artinya: "Ya Allah, berkahilah kami dalam rezeki yang telah Engkau berikan kepada kami dan
peliharalah kami dari siksa api neraka"

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 6


 Adab Sebelum Makan
1. Meniatkan makan untuk ibadah kepada Allah.
2. Membasuh kedua tangan ketika kotor.
3. Memulai dengan bacaan basmalah dan mengakhiri dengan bacaan hamdalah.
4. Makan dengan tangan kanan.
5. Mengunyah dengan sungguh-sungguh hingga halus.
6. Tidak mencela makanan.
7. Mengambil makanan yang dekat dengannya,kecuali jika makanannya bermacam-
macam.
8. Tidak terburu-buru dalam makan.
9. Makan ketika merasa lapar dan berhenti sebelum kenyang.
10. Meninggalkan cara makan yang dianggap tidak sopan oleh masyarakat dan
bertentangan dengan syari’at islam.
4. Doa Sesudah Makan

Alhamdu lillaahil ladzii ath'amanaa wa saqoonaa wa ja'alnaa muslimiin

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberi makan kami dan minuman kami, serta
menjadikan kami sebagai orang-orang islam"

 Adab sesudah Makan


1. Membaca doa sesudah makan.
2. Bersyukur kepada Allah terhadap apa yang telah di anugerahkan-Nya dari makanan.
3. Memungut makanan yang jatuh ketika sedang makan.
4. Membersihkan sia-sia makanan yang ada di sela-sela gigi ,dan berkumur untuk
membersihkan mulut.
5. Membasuh tangan.
6. Membersihkan Piring bekas makan, agar bersih seperti semula.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 7


5. Doa Sebelum Tidur

Bismikallohumma ahya wa amuutu

Artinya: "Dengan menyebut nama-Mu ya Allah, aku hidup dan aku mati".

 Adab Sebelum Tidur


1. Hendaklah berwudhu.
2. Sunnah tidur miring ke kanan dan meletakkan tangan di bawah pipi.
3. Kibaskan sprei (alas tidur) tiga kali sebelum berbaring.
4. Jangan tidur tengkurap.
5. Tutuplah pintu, jendela, dan mematikan lampu sebelum tidur.
6. Membaca ayat kursi, Surah Al-ikhlas, Al –falaq, dan An-nas.
7. Membaca Doa-doa dan dzikir.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 8


6. Doa Bangun Tidur

Alhamdu lillahil ladzii ahyaanaa ba'da maa amaa tanaa wa ilahin nusyuuru

Artinya : "Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami sesudah kami mati
(membangunkan dari tidur) dan hanya kepada-Nya kami dikembalikan"

 Adab Bangun Tidur


1. Membaca doa bangun tidur.
2. Meng’itiqakan dalam hati untuk berbuat kebaikan sampai menjelang tidur lagi.
3. Mencuci tangan.
4. Bersiwak.
5. Bersuci menghilangkan hadats.

7. Doa Masuk Kamar Mandi

Alloohumma Innii a'uudzubika minal khubutsi wal khoaaitsi

Artinya: "Ya Allah, aku berlindung pada-Mu dari godaan syetan laki-laki dan setan perempuan"

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 9


 Adab Masuk Kamar Mandi
1. Membaca doa ketika masuk kamar mandi.
2. Mendahuukan kaki kiri.
3. Tidak berbicara di wc.
4. Tidak menghadap arah kiblat atau membelakanginya.
5. Membersihkan kemauan atau anus denan tanan kiri, tidak menyentuh kemaluan
dengan tangan kanan.
6. Menyiram bekas kencing dan tempat kotoran.
7. Mencuci kedua tangan setelah menunaikan hajat.

8. Doa Keluar Kamar Mandi

Ghufraanaka. Alhamdulillaahil ladzii adzhaba ‘annjil adzaa wa’aafaanii.

Artinya: "Dengan mengharap ampunanMu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan
kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan."

 Adab Keluar Kamar Mandi


1. Membaca doa ketika keluar.
2. Mendahulukan kaki kanan.
3. Membersihkan diri dari najis.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 10


9. Doa Masuk Rumah

Allahumma innii as-aluka khoirol mauliji wa khoirol makhroji bismillaahi wa lajnaa wa


bismillaahi khorojnaa wa'alallohi robbina tawakkalnaa

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu baiknya tempat masuk dan baiknya
tempat keluar dengan menyebut nama Allah kami masuk, dan dengan menyebut nama Allah
kami keluar dan kepada Allah Tuhan kami, kami bertawakkal"

 Adab Masuk Rumah


1. Membaca basmalah ketika masuk rumah.
2. Membaca doa masuk rumah dan mengucapkan salam .
3. Tidak masuk rumah secara sembunyi-sembunyi.
4. Menutup aurat atau menjauhi membuka aurat di depan orang.
5. Memperhatikan kebersihan, kesucian rumah.
6. Menjaga rahasia-rahasia di rumah dan tidak menyebarkannya kepada orang lain.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 11


10. Doa Keluar Rumah

Bismillaahi tawakkaltu 'alalloohi laa hawlaa walaa quwwata illaa bilaahi

Artinya: "Dengan menyebut nama Allah aku bertawakal kepada Allah, tiada daya kekuatan
melainkan dengan pertologan Allah."

 Adab Keluar Rumah


1. Menutup aurat.
2. Tidak memakai wangi-wangian yang berlebihan bagi wanita.
3. Meminta izin orang tua untuk keluar.
4. Menundukkan pandangan.
5. Membaca do’a keluar rumah.

11. Doa Masuk Masjid

Allahummaf tahlii abwaaba rohmatik

Artinya: "Ya Allah, bukalah untukku pintu-pintu rahmat-Mu"

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 12


12. Doa Keluar Masjid

Allahumma innii asaluka min fadlika

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku memohon keutamaan dari-Mu"

 Adab ketika di Masjid


1. Berpakaian yang rapi dan sopan.
2. Masuk ke masjid denan kaki kanan dahuu dan keluar dengan mendahulukan kaki
kiri.
3. Membaca doa ketika masuk dan keluar masjid.
4. Sholat sunnah tahiyatul masjid sebelum duduk.
5. Suci dari hadats kecil dan hadast besar.
6. Memperbanyak dzikir dan membaca al-qur’an.
7. Tidak boeh bersuara keras, terawa, bersenda gurau, tepuk tangan, dan berbicara
sia-sia di masjid.
8. Tidak boleh bernyanyi dan bersyair di masjid.
9. tidak lewat di depan orang yan sedang shalat.
10. Dilarang masuk masjid bagi orang yang junub, wanita haid, dan nifas.

13. Doa Kepada Kedua Orangtua

Alloohummaghfirlii waliwaalidayya warham humma kamaa rabbayaa nii shaghiiraa.


DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 13
Artinya: “Wahai Tuhanku, ampunilah aku dan kedua orang tuaku (Ibu dan Bapakku), sayangilah
mereka seperti mereka menyayangiku diwaktu kecil”.

 Adab Kepada Kedua Orangtua


1. Selalu mendoakan mereka berdua baik ketika masih hidup maupun meninggal.
2. Pandai mensyukuri pemberian dari orang tua sekalipun sedikit.
3. Tidak boleh mengatakan ‘’ah’’ atau kata kasar dan membentaknya.
4. Tidak boeh memanggil namanya secara langsung.
5. Mentaati kedua orangtua selama tidak maksiat kepada Allah.
6. Tidak menghina orang tua kita dan orangtua orang lain.

14. Doa Ketika Bercermin

Alhamdulillaahi kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii

Artinya: "Segala puji bagi Allah, baguskanlah budi pekertiku sebagaimana Engkau telah
membaguskan rupa wajahku"

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 14


 Adab Bercermin
1. Jangan berlama-lama di depan cermin
2. Jangan menggunakan perhiasan secara berlebihan
3. Perempuan yang sedang berkabung tidak diperbolehkan untuk menggunakan
perhiasan
4. Jangan menggunakan wangi-wangian yang mengandung alkohol
5. Khusus untuk laki-laki, jangan menggunakan emas dan kain sutra
6. Potong kuku, potong kumis, sisir rambut dan rapikan jenggot
7. Jangan membuat tatto, mencukur kumis sampai habis dan merenggangkan gigi
8. Jangan mengulurkan pakaian
9. Jangan berhias diri dengan mengubah wujud asli, contohnya mengeriting rambut,
mencukur alis mata secara permanen

15. Doa Ketika Berpakaian

Bismillaahi, Alloohumma innii as-aluka min khoirihi wa khoiri maa huwa lahuu wa'a'uu
dzubika min syarrihi wa syarri maa huwa lahuu

Artinya: "Dengan nama-Mu yaa Allah akku minta kepada Engkau kebaikan pakaian ini dan
kebaikan apa yang ada padanya, dan aku berlindung kepada Engkau dari kejahatan pakaian ini
dan kejahatan yang ada padanya"

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 15


 Adab berpakaian
1. Berdoa ketika akan memakai pakaian.
2. Mendahulukan angota badan yang kanan.
3. Menutup aurat.
4. Pakaian tidak ketat dan tidak tembus pandang.
5. Tidak menyerupai pakaian lawan jenisnya.
6. Tidak isbal,yaitu pakaian laki –aki harus di atas mata kaki.
7. Tidak ada gambar makhuk bernyawa atau salib pada pakaian.
16. Do’a Ketika Membuka Pakaian

Bismillaahil ladzii laa ilaaha illaa huwa

Artinya : “Dengan nama Allah yang tiada Tuhan selain Dia”

17. Doa Meminta Kebaikan Dunia Serta Akhirat

Rabbanaa aatinaa fiddunnyaa hasanah.Wa fil aakhirati hasanah. Waqinaa ‘adzaa ban naar

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 16


Artinya : “Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan hidup di dunia dan kebaikan hidup di akhirat,
dan jagalah kami dari siksa api neraka”

18. Doa untuk Berlindung dari Godaan Syaitan

Artinya : Ya Allah, saya berlindung pada Engkau dari bisikan syaitan, serta akan berlindung pada
Engkau dari kedatangan mereka padaku ( QS Al Mu’minuun ayat 97-98).

19. Doa Agar Diberi Rezeki yang Berkah

Alhamdu lillaahil ladzii rozaqonii haadza min ghairi haulin minnii wa laa quwwatin.
Alloohumma baarik fiihi

Artinya : “Segala puji bagi Allah, yang telah memberi rizqi kepadaku dengan tidak ada daya dan
kekuatan bagiku, ya Allah semoga Engkau berkahi pada rizkiku”

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 17


20. Doa Menjenguk Orang Sakit

La ba’sa thohurun insyaAllah

Artinya : ‘’Tidak mengapa, biar dari sakitmu itu akan menciptakan dosamu bersih, insyaAllah’’
(HR Al Bukhari dan Muslim).

 Adab Menjenguk Orang Sakit


1. Meletakkan tangan di keningnya dan berdoa .
2. Memberi nasehat agar tabah dan sabar.
3. Menyamppaikan ucapan-ucapan yang baik yang dapat menghibur dan menguatkan
jiwanya.
4. Dilarang menyebutkan berita menyedihkan misalnya kematian atau bahaya penyakit
yang diderita si sakit.
5. Sunnah menayakan keadaan si sakit.
6. Mentaklilkan kalimat syahadat bila ajalnya akan tiba.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 18


21. Doa Sebelum Berwudhu

Bismillahi

Artinya: ‘’ Dengan menyebut nama Allah’’

22. Doa Setelah Berwudhu

Allahummaj’alni minatttawwabina waj’alniy minal mutatohhiriyna.

Artinya: ‘’ Ya Allah, Jadikanlah saya orang-orang yang bertaubat serta jadikanlah saya orang
yang bersuci ‘’(HR Tirmidzi 1/78)

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 19


23. Doa Turun Hujan

Subhanalladzi yusabbahu ra’du bihamdihi wallmalaikati min khiyfatihi.

Artinya: ‘’Ya Tuhan kami, turunkanlah hujan yang bermanfaat (berguna) bagi manusia, hewan
serta tanaman ( HR Al Bukhari nomer 1023)’’

24. Doa untuk Berlindung dari Sifat-Sifat Malas

Artinya : ‘’Ya Allah, saya berlindung pada-Mu dari segala kelemahan, rasa takut, rasa malas,
dari kejelekan waktu tua, serta dari sifat kikir, dan saya berilindung pada-Mu dari siksa-siksa
kubur dan dari peristiwa kehidupan serta kematian’’ (Hr Bukhari, Muslim).

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 20


25. Do’a Ketika Mendengar Adzan

Alloohumma robba haadzihid da’watit taammati washsholaatil qoo-imati aati


muhammadanil washiilata wal fadhiilata wasy sarofa wad darajatal ‘aaliyatar rofii’ata
wab’atshu maqoomam mahmuudaanil ladzii wa ‘adtah innaka laa tukhliful mii’aada ya
arhamar roohimiina

Artinya : “Ya Allah Tuhan yang memiliki seruan yang sempurna dan shalat yang tetap didirikan,
karuniailah Nabi Muhammad wasilah (tempat yang luhur) dan kelebihan serta kemuliaan dan
derajat yang tinggi dan tempatkanlah dia pada kependudukan yang terpuji yang telah Engkau
Janjikan, sesungguhnya Engkau tiada menyalahi janji, wahai dzat yang paling Penyayang”

 Adab Ketika Mendengar Adzan


1. Mendengarkan dengan seksama dan menjawabnya (dengan berdoa).
2. Bergegas segera menuju masjid.
3. Berdoa antara adzan dan iqomat.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 21


26. Doa Setelah Adzan

Alloohumma Robba Haadzihid da’watit taammati washsholaatil qoo-imati aati


muhammadanil waashiilata wal fadhiilata wasy syarofa waddarajatal ‘aaliyatar rofii’ata
wab’atshu maqoomam mahmuudanilladzi wa’adtah innaka laa tukhliful mii’aada ya arhamar
roohimiina

Artinya : ”Ya Allah Tuhan yang memiliki seruan yang sempurna dan shalat yang tetap didirikan,
kurniailah Nabi Muhammad wasilah (tempat yang luhur) dan kelebihan serta kemuliaan dan
derajat yang tinggi dan tempatkanlah dia pada kependudukan yang terpuji yang telah
Engkaujanjikan, sesungguhnya Engkau tiada menyalahi janji, wahai dzat yang paling Penyayang”

 Adab Adzan
1. Adzan dengan menghadap kiblat.
2. Adzan dengan suara keras.
3. Membaca sholawat kepada Nabi dan doa selesai adzan.

27. Doa Menjelang Subuh

Allaahumma innii a’uuzdu bika min dhiiqid dun-yaa wa dhiiqi yaumil qiyaamati

Artinya : Ya Allah! Sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kesempitan dunia dan
kesempitan hari kiamat. (HR. Abu Daud)

28. Doa Menyambut Datangnya Pagi

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 22


Ashbahnaa wa ashbahal mulku lillaahi ‘Azza wa jalla, wal hamdu lillaahi, wal kibriyaa’u wal
‘azhamatu lillaahi, wal khalqu wal amru wallailu wannahaaru wa maa sakana fiihimaa lillaahi
Ta’aalaa. Allahummaj’al awwala haadzan nahaari shalaahan wa ausathahu najaahan, wa
aakhirahu falaahan, yaa arhamar raahimiina.

Artinya : Kami telah mendapatkan Shubuh dan jadilah segala kekuasaan kepunyaan Allah,
demikian juga kebesaran dan keagungan, penciptaan makhluk, segala urusan, malam dan siang
dan segala yang terjadi pada keduanya, semuanya kepunyaan Allah Ta’ala. Ya Allah, jadikanlah
permulaan hari ini suatu kebaikan dan pertengahannya suatu kemenangan dan
penghabisannya suatu kejayaan, wahai Tuhan yang paling Penyayang dari segala penyayang.

29. Doa Menyambut Petang Hari

Amsainaa wa amsal mulku lillaahi walhamdulillahi, laa ilaaha illallahu wahdahu laa syariika
lahu. Allahumma innii as’aluka min khairi haadzihil lailati wa khhaiiri maa fiihaa, wa a’uudzu
bika min syarrihaa wa syarrimaa fiihaa. Allaahumma innii a’udzuu bika minal kasali
walharami wa suu’il kibari wa fitnatid dun-yaa wa ‘adzaabil qabri.

Artinya : Kami telah mendapatkan petang, dan jadilah kekuasaan dan segala puji kepunyaan
Allah, tidak ada sekutu bagi-Nya. Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu kebaikan
malam ii dan kebaikan yang terdapat padanya dan aku berlindung dengan-Mu dari
kejahatannya dan kejahatan yang terdapat padanya. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari
malas, tua bangka, dan dari keburukan lanjut umur dan gangguan dunia dan azab kubur. (HR.
Muslim)

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 23


30. Doa Naik Kendaraan Darat

Subhaanal ladzii sakhhoro lanaa haadzaa wa maa kunnaa lahuu muqriniina wa innaa ilaa
robbinaa lamunqoolibuuna

Artinya : “Maha suci Allah yang memudahkan ini (kendaraan) bagi kami dan tiada kami
mempersekutukan bagi-Nya, dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami”

 Adab Naik Kendaraan


1. Membaca doa ketika naik kendaraan.
2. Medahulukan kaki kanan.
3. Memperbanyak dzikir selama perjalanan.
4. Mengucapkan takbir jika jalanan menanjakmengucapkna tasbih jika jalanan
menurun.
5. Membawa bekal makanan dan minuman.

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 24


DAFTAR PUSTAKA

http://www.doaharianislami.com/2017/06/kumpulan-doa-sehari-hari-lengkap-dalam-bahasa-
arab-latin-dan-artinya.html

https://inspirilo.com/doa-sehari-hari/

http://kumpulandoa-doasehari-hari.blogspot.com/2010/07/contoh-doa-doa-
harian.html

http://www.santrimuda.com/doa-sehari-hari/

https://www.catatanmoeslimah.com/2016/05/30-doa-doa-harian-terlengkap-beserta-
artinya.html

https://www.penuliscilik.com/kumpulan-doa-terlengkap/

https://www.blogkhususdoa.com/2015/04/kumpulan-doa-anak-anak-lengkap-sehari-
hari.html

DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 25


DOA HARIAN ANAK SHOLEH Page 26

Anda mungkin juga menyukai