Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN IKASATIBASA

BANDUNG KEPENGURUSAN 2018-2019

BANDUNG

2019
1.1 Latar Belakang

Ikasatibasa merupakan singkatan dari Ikatan Alumni SMA Negeri 3 Batusangkar


yang dibentuk untuk menjaga silaturrahmi antara siswa SMA Negeri 3
Batusangkar ketika menjadi alumni. Perkumpulan ini terdiri atas beberapa
regional yang disebar ke seluruh Indonesia seperti Ikasatibasa regional Aceh,
Sumut, Padang, Bandung, Semarang, Malang dan lainnya. Hal ini bertujuan untuk
tetap saling menjaga dan membantu apabila terdapat kesulitan dalam dunia pasca
sekolah.
Ikasatibasa Bandung merupakan kumpulan alumni SMA Negeri 3
Batusangkar yang ada di regional Bandung. Kumpulan ini sudah berjalan dari
beberapa tahun lalu dan menjadi percontohan bagi ikasatibasa regional lainnya.
Ikasatibasa Bandung bergerak sesuai dengan tujuan di atas yakni membantu dan
menjaga silaturrahmi antara alumni SMA Negeri 3 Batusangkar yang berada di
Bandung, baik itu berkuliah di UNPAD, ITB, UPI, TELKOM dan lain – lain.
Ikasatibasa Bandung mengadakan program – program baik itu bersifat formal
maupun informal untuk mewujudkan tujuan dari pembentukan Ikasatibasa
tersebut.

1.2 Laporan Pertanggungjawaban

Ikasatibasa Bandung kepengurusan tahun 2018-2019 diresmikan pada tanggal 13


Oktober 2018 di villa joglo, Dago Pakar Bandung, dimana terpilih Saudara Feris
Setiadi sebagai ketua Ikasatibasa Regional Bandung tahun 2018-2019, dengan
jajaran kepengurusan inti sebagai berikut:
 Ketua Umum : Feris Setiadi
 Ketua I : Arrazi Diki Elnanda
 Ketua II : Faiz Tomendra
 Sekretaris : Ovella Eldiest
 Bendahara : Fadhilla Mustafa
 Kadiv Internal : Citra Safira P.
 Kadiv Ekstern : Nadila Rahmadhani
 Kadiv Medfo : Fajri Ramadhani
.
Selama satu periode kepengursan ini, adapun program-program kerja yang
terlaksana diantaranya :
1. Berita Wisuda via Media Sosial Ikasatibasa Bandung

Kegiatan ini berupa pengumuman dan reminder mengenai anggota Ikasatibasa


Bandung yang akan melaksanakan wisuda. Ini merupakan proker dari divisi
internal x medvo, dimana divisi internal mencari informasi dan divisi medfo
menyebarkan informasi tersebut melalui akun Instagram @ikasatibasa.bdg

2. Menghadiri wisuda alumni SMA N 3 Batusangkar

Kegiatan ini berbentuk apresiasi kepada alumni yang wisuda dengan hadir
pada saat prosesi wisuda tersebut, baik itu alumni UNPAD, ITB, UPI dan lain-
lain.
3. Penyambutan mahasiswa baru 2019

Kegiatan ini berbentuk penyambutan


kepada siswa SMA Negeri 3 Batusangkar
yang diterima di Universitas yang ada di
Bandung, terdiri dari penjemputan,
membantu proses daftar ulang dan
membantu mencari kosan. Dilaksanakan
pada bulan Mei 2018 untuk SNMPTN dan
Agustus untuk SBMPTN.

4. Malam Keakraban dan Pergantian Pengurus Ikasatibasa Bandung


Ini merupakan proker dari divisi internal yang bertujuan untuk menyambut
anggota Ikasatibasa Bandung baru tahun 2019 secara resmi serta penyerahan
kepengurusan dari pengurus Ikasatibasa Bandung tahun ini ke pengurus tahun
selanjutnya. Yang menandai berakhirnya kepengurusan tahun 2018-2019 ini.
Yang mana sekarang diadakan pada tanggal 19-20 Oktober 2019 di Villa Bumi
Panyawangan, Cibiru.

Adapun proker yang tidak terlaksana yaitu foto bersama kepengurusan dan
anggota ikasatibasa bandung 2018-2019 dikarenakan penyesuaian waktu yang
sulit antar anggota hingga akhirnya batal terlaksana dan penyambutan tamu
dan kunjungan dari keluarga SMA 3 Batusangkar karena memang sedang
tidak ada kunjungan ke Bandung.
1.3 Penutup
Demikian laporan pertanggungjawaban ini kami susun sebagai bahan
informasi tambahan bagi kepengurusan Ikasatibasa Bandung pada tahun-tahun
mendatang. Semoga laporan pertanggungjawaban ini dapat bermanfaat bagi
perbaikan kepengurusan berikutnya.
Akhir kata, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang bersedia
membantu jalannya kegiatan ini. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu
memberikan ridho dan rahmat-Nya kepada kita semua.

Jatinangor, 19 Oktober 2019


Ketua Ikasatibasa Bandung 2018

Feris Setiadi

Anda mungkin juga menyukai