Anda di halaman 1dari 3

FORM ESAI FULLY FUNDED COMPARATIVE STUDY 2020

Silahkan menjawab pertanyaan dibawah ini :

Nama Lengkap : Nur Hasmiah Barung


Alamat : jalan cendrawasih,anggajaya 2 condongcatur Yogyakarta
Tempat, Tanggal Lahir : samarinda,20 september 1999
Nomor WhatsApp/tlp : 081354788209
Email : nurhasmiah7@gmail.com

Pertanyaan 1 (10 poin)


Tulis biografi kamu dalam satu paragraf. Rangkum pengalaman, keahlian, pekerjaan dan
prestasi kamu ? (max 200 kata)
Nur itulah nama panggilan saya.Anak yang lahir dari orang tua yang hebat.Sejak kecil
ayahku selalu mengajarkan untuk disiplin dalam segala hal terutama waktu dan juga selalu
berusaha sekeras mungkin atas apa yang dicita-citakan.Saat SD,SMP,SMA saya selalu
mengikuti berbagai lomba terutama lomba Biologi dan karya ilmiah,dan dalam proses itu
mengalami jatuh bangun.Dulu cita-citaku menjadi dokter tetapi allah berkehandak lain, saya
ditempatkan di jurusan lain yang menurut allah terbaik yaitu jurusan psikologi Universitas
Mercu Buana Yogyakarta.Awal perkuliahan saya maish belum iklas untuk kuliah di jurusan
yang benar-benar di luar ekspektasi,tetapi orang tua dan teman-teman selalu menyemangati
dan akhirnya sekarang saya menginjak semester 4.Ketika semester dua semangat waktu
SMP,SMA dulu mulai bangkit lagi, saya aktif ikut kegiatan-kegiatan volunter.Ikut
pengabdian masyarakat di Labuan Bajo,Raja ampat dan di Tanah Toraja.Selain itu, dengan
kepercayaan diri yang tinggi beberapa kali mengikuti pertukaran pelajar ke luar negeri tapi
tidak ada satupun yang lolos,dan ampai akhirnya bulan september lalu mendapatkan email
bahwa saya menjadi salah satu delegasi yang lolos mengikuti istanbul youth summit.Selain
mengikuti volunter saya juga aktif sebagai seseorang yang memperjuangkan hak-hak
perempuan,ikut berbagai diskusi mengenai perempuan dan seringkali mengadakan acara long
march mengenai perempuan.Sebagai sesorang yang aktif memperjuangkan hak-hak
perempuan,secara tidak langsung mengjaarkan saya tentang public speaking,sehingga biasa
di panggil jadi pemantik diskusi,menajdi moderator dan menjadi MC

Pertanyaan 2 (20 poin)


Apa yang memotivasi kamu untuk mendaftar program Fully Funded Comparative Study
2020 ? (max 200 kata)
Dari dulu impian saya adalah mengikuti kegiatan yang berbasis di luar negeri.Saya sangat
termotivasi melakukan kegiatan yang berkaitan dengan pengabdian masyarakat,dan hal-hal
yang pada akhirnya membantu ke arah perubahan Indonesia lebih baik.Dalam menjadikan
Indonesia ke arah yang lebih baik,maka pemuda-pemudi Indonesia perlu mempelajari
negara-negara yang sudah maju dan mengambil sisi postifnya.Adanya program Fuly
Funded Comperativue study, bisa menjadi wadah untuk mempelajari negara-negara yang
maju khususnya ASEAN.Dengan adanya program ini membuka kesempatan bagi saya dan
pemuda Indonesia lainnya dengan semangat yang tinggi ,untuk memajukan Indonesia.Hal
itulah yang memotivasi saya untuk mengikuti program ini,dan saya berharap bisa menjadi
bagian dari program ini.

Pertanyaan 3 (25 poin)


Jelaskan mengapa program Fully Funded Comparative Study 2020 ini tepat untuk kamu?
Pengetahuan, kemampuan, dan pengalaman apa yang dimiliki sehingga kamu yakin dalam
program ini ? (max 200 kata)
Berdasarkan apa yang saya baca di instagram dan di buku panduan,program ini bertujuan
untuk mempelajari negara-negara di ASEAN agar nantinya dapat diterapkan dan
membawa perubahan bagi bangsa Indonesia.Program ini sangat tepat untuk pemuda yang
memiliki visi dan misi yang selaras dan memiliki semangat yang tinggi bagi perubahan
indonesia, salah satunya adalah saya. Dari berbagai kegiatan pengabdian masyarakat yang
saya ikuti,tujuannya tidak lain untuk belajar,mencari pengalaman dan pada akhirnya
mamajukan Indonesia ke arah yang lebih baik.Masa depan bangsa sangat ditentukan oleh
para genarsi muda Bangsa ini.Karena itu,setiap pemuda Indonesia,baik yang masih
berstatus pelajar,mahasiswa,ataupun yang telah menyelesaikan pendidikannya merupakan
faktor yang penting yang sangat diandalkan oleh Bangsa Indonesia dalam mewujudakan
cita-cita bangsa.Selain ke berbagai daerah mengabdi, saya juga terlibat aktivisme anak
muda untuk pemberdayaan masyarakat.Kemampuan saya dalam public speaking yang
mumpuni.Sehingga hal tersebut sangat relavan dengan program Comparative study ini
yaitu untuk mengabdi pada tanah air dan membawa perubahan bagi Bangsa Indonesia.

Pertanyaan 4 (25 poin)


Di sepanjang hidupmu, pasti kamu pernah merasakan kecewa. Bagaimana kamu menyikapi
rasa kecewamu terhadap diri sendiri dan menyikapi rasa kecewamu terhadap orang lain? Lalu
jelaskan juga kelemahan yang ada di diri kamu. (max 200 kata)
Sepanjang hidup acap kali saya merasa kecewa mulai drai apa yang saya inginkan tidak
tercapai,pertemanan,percintaan dan banyak hal lainnnya.Ketika saya merasa kecewa,hal
yang pertama saya lakukan adalah menangis.Menangis menurut saya hal yang paling
nyaman untuk dilakukan karena ketika menangis,saya selalu merasa beban saya sedikit
hilang,rasa kecewa saya berkurang.Setelah itu,saya selalu intropeksi,duduk di depan
cermin atau ke tempat yang hijau-hijau dan merenung apa yang salah dengan diri saya dan
kenapa saya harus kecewa.Kemudian,setelah merasa lega makan-yang banyak-banyak agar
semuanya terasa lega.Ketika saya kecewa karena saya sendiri yang menyebabkan maka
saya akan meminta maaf,berusaha iklas.Tapi ketika saya merasakan kecewa yang benar-
benar kecewa karena orang lain,maka saya butuh waktu untuk memafkan orang
tersebut.Dan itulah salah satu kelemahan yang saya miliki,saya tidak mudah percaya sama
orang tapi ketika percaya saya benar-benar percaya sama orang apapun akan saya lakukan
biar orang lain bahagia dan tersenyum.Tapi,ketika orang itu mengecewakan saya maka
saya akan sulit untuk memafkan orang itu.Selain itu,saya orangnya tidak mudah akrab
sama orang,Ketika pertama bertemu orang lain bicara seadanya dan ketika udah lama
berbaur saya akan beradaptasi dengannya karena saya harus tau dulu dia orangnya seperti
apa baru saya bisa mengambil sikap dan perilaku yang sesuai dan kesan pertama orang
melihat saya adalah saya orang sombong dan cuek tapi setelah kenal ternyata sangat
periang

Pertanyaan 5 (20 poin)


Apa yang kamu ketahui mengenai program Comparative Study 2020 ? (max 150 kata)
Program Comparative study merupakan program yang menjadi wadah dan tempat bagi
pemuda Indonesia yang meiliki tujuan yang selaras, semangat yang luar biasa untuk
memajukan dan membawa perubahan bagi Bangsa Indonesia.Program ini nantinya,akan
mempelajari negara-negara di kawasan ASEAN sehingga pada akhirnya dapat diterapkan di
Indonesia.Proram ini akan melakukan berbagai kegiatan di tiga negara yaitu
Malaisya,Singapura,dan thailand. Kegiatannya berupa seminar nasional,riset pasar di
Singapura,mengunjungi beberapa kampus,dan mempelajari berbagai kebudayaan.Program
comparative study ini bersifat fully funded bagi 3 peserta yang lolos dan juga bersifat self
funded.

Anda mungkin juga menyukai