Anda di halaman 1dari 2

NAMA : Putri Suci Anggraeni

NIM : 2130016007
PRODI : S1- Ilmu Kesehatan Masyarakat
TUGAS : Rangkuman Kunjungan PT Yakult Indonesia Persada
MATA KULIAH : GIZI Kesehatan Masyarakat

 Profil Yakult Indonesia Persada


Alamat perusahaan PT Yakult Indonesia Persada berada di Plaza PP Lt. 7, Jl. TB.
Simatupang No. 57 Jakarta 13760, Indonesia. PT Yakult Indonesia Persada
mempunyai Moto, Visi, Misi, dan Tujuan Perusahaan yaitu :
1. Moto Produk : Cintai Ususmu, Minum Yakult Setiap Hari
2. Visi Perusahaan : Mengekplorasi kemungkinan pemanfaatan bakteri berguna
untuk meningkatkan kesehatan manusia.
3. Misi Perusahaan : Sebagai Pelopor Prebiotik minuman Yakult yang sehat
yang membantu dalam menjaga usus
4. Tujuan Perusahaan :
- Meraih profit dan benefit perusahaan dengan menjadi pelopor Probiotik
minuman sehat untuk keluarga dengan mengoptimumkan untuk pemeliharaan
usus, melalui tenaga kerja dan karyawan yang memiliki komitmen
terhadapperusahaan dan lingkungan.
- Memberikan komitmen kepada konsumen untuk tetap mempertahankan misi
tersebut dengan mengintegrasikan semua aspek perusahaan.
 Sejarah PT Yakult Indonesia Persada :
Pada tahun 1930, Dr Minoru Shirota, pendiri perusahaan Yakult, berhasil
mengkulturkan berbagai jenis bakeri asam laktat dan memilih satu jenis bakteri
yang paling tahan terhadap cairan pencernaan seperti asam lambung dan cairan
empedu sehingga bisa sampai ke usus halus dalam keadaan hidup. Dia kemudian
menjadi orang pertama yang berhasil memperkuat dan budaya strain
lactobacillus, yang sekarang dikenal sebagai Lactobasilus Casei
Shirota Strai. Lactobasilus sendiri berarti batang, sedangkan Casei berarti keju
dan Shirota Strain adalah penemunya. Dr Shirota, bersama dengan relawan
kemudian mengembangkan sebuah produk minuman yang diberi nama
Yakult. Pusat penelitian Yakult didirikan ada tahun 1967.
Terdapat 300 tenaga ahli yang melakukan penelitian tentang manfaat bakteri yang
menguntungkan bagi manusia. Pusat penelitian ini bernama Yakult Central
Institute for Microbiological Researh yang berlokasi di Jepang.
 Proses Pembuatan Yakult
Untuk menghasilkan yakult, perusahaan melakukan beberapa tahap proses
produksi. Berikut prosesnya :
1. Pembibitan : Proses pembibitan ini dilakukann secara manua. Saat
pembibitan susu bubuk disteril sehingga warnanya berubah menjadi coklat.
Kemudian suhunya didinginkan dan dimasukkan ke tempat penampungan besar
dan didiamkan selama satu hari.
2. Fermentasi : Pada tahap ini gula mengalami proses HTST (High
Temperature Short Time), dan susu mengalami proses UHT (Ultra High
Temperature). Waktu penampungan sat fermentasi ialah tujuh hari.
3. Pencampuran gula dan air : pada tahap ini, gua dan air di mix menjadi satu.
Media yang digunakan adalah mesin yang berfungsi mengaduk gula pasir dan air
sampai membentuk gumpalan-gumpalan halus. Hasil dari tahap ini adalah yakult
konsentrat, kemudian dimasukkan ke blending pump dan ditambahkan air dan
hasil akhirnya adalah yakult.
4. Proses pencetakan botol menggunakan 15 mesin. Setiap mesin
menghasilkan 18 botol, sehingga dalam satu jam dapat menghasilkan 11.000
botol.
5. Penyimpanan botol dilakukan dengan filter udara.
6. Pada tahap terakhir ini menggunakan banyak sekali mesin, diantaranya
adalah selector mesin dan mesin printing. Semua botol akan diisi yakult dan
ditutup dan kemudian diseleksi.
7. Pengemasan : terdiri dari proses packing, repacking, dan mesin akan
menyusun produk akhir.
8. Ruang Pendingin : Kemasan yang berisi botol yakult disimpan dalam ruang
pendingin untuk menjamin kualitas dari minuman kesehatan yakult.

Anda mungkin juga menyukai