Anda di halaman 1dari 1

Rumah sakit merupakan institusi yang integral dari organisasi kesehatan dan

organisasi sosial, berfungsi menyediakan pelayanan kesehatan yang lengkap. Rumah sakit
juga merupakan pusat latihan bagi tenaga profesi kesehatan dan sebagai pusat penelitian
untuk riset kesehatan (Azwar, 2002). Sementara, menurut (PERMENKES, 2018), rumah
Sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan
perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan
gawat darurat. Pelayanan gizi di rumah sakit adalah pelayanan gizi yang diberikan kepada
pasien dan disesuaikan dengan kebutuhan pasien tersebut. Kondisi gizi pasien sangat
berpengaruh terhadap proses penyembuhan penyakit, begitu pula sebaliknya. Sering terjadi
kondisi pasien yang semakin buruk karena tidak tercukupinya kebutuhan zat gizi untuk
perbaikan organ tubuh, sehingga dibutuhkan system pelayanan gizi yang baik.
(PERMENKES, 2013).

Republik Indonesia. (2018). Peraturan Menteri Kesehatan. Nomor 4 Tahun 2018 Tentang
Kewajiban Rumah Sakit dan Kewajiban Pasien (Vol. 10, pp. 1–15).

Republik Indonesia. (2013). Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 78 Tahun 2013 Tentang
Pedoman Pelayanan Gizi Rumah Sakit. 84, 487–492.
Azwar,.A., 2002. Menjaga Mutu Pelayanan Kesehatan Aplikasi Prinsip Lingkaran
Pemecahan Masalah. Pustaka Sinar Harapan. Jakarta

Anda mungkin juga menyukai