Anda di halaman 1dari 1

1.

Seorang bayi baru lahir secara spontan dari ibu G4P3A0 dengan UK 39 Minggu dan
riwayat lilitan tali pusat. Saat lahir bayi tidak langsung menangis kuat, sehingga
dilakukan resusitasi bayi, bayi kembali normal. Dengan perhitungan nilai APGAR menit
1/5/10 adalah 2/6/9. Pada saat usia bayi 15 menit ( 15 menit setelah lahir). Bayi di
evaluasi ulang dan tidak ada kelainan, tanda vital baik, tidak ada gangguan nafas,
pemeriksaan lain dalam batas normal. Kenapa pada bayi tidak bisa di diagnosis asfiksia?
Jawaban:

Pada bayi baru lahir hasil penilaian Apgar Score yang sedikit rendah pada menit pertama
setelah kelahiran bayi adalah kondisi yang normal ditambah jika ada penyulit persalinan
yang di alami, jika di lihat pada kasus di atas penyulit pada saat persalinan adalah adanya
lilitan tali pusat pada bayi sehingga bayi tidak dapat menangis kuat, asfiksia adalah
kegagalan nafas secara spontan dan teratur pada saat lahir atau beberapa saat setelah lahir
yang dinilai dengan menggunakan APGAR Score, akan tetapi pada kasus ini tidak dapat
dikatakan sebagai asfiksia dikarenakan adanya peningkatan atau kemajuan nilai APGAR
pada menit ke lima dan menit ke sepuluh. Sedangkan bayi bisa dikatakan asfiksia apabila
nilai APGAR pada menit ke 5 score tetap 0-3 atau nilai APGAR dibawah normal, kasus
tersebut juga tidak bisa dikatakan asfiksia karena setelah di evaluasi ulang bayi keadaan
bayi secara keseluruhan dalam batas normal

Anda mungkin juga menyukai