Anda di halaman 1dari 3

Cerita Inspiratif Tentang Keterbatasan Fisik

Cerita Inspiratif

Keterbatasan fisik tentu saja bukanlah kabar yang baik bagi siapa pun yang
mengalaminya. Apalagi jika keterbatasan ini di dapatkan sejak lahir karena cacat
atau sebagainya. Tidak hanya bagi yang menderita saja tetapi juga bagi orang tua
dan keluarganya. Selain itu, ketika seseorang mengalami keterbatasan, maka bisa
dikatakan ini bukan hanya ujian secara fisik tetapi juga secara mental.

Jika seseorang tidak tahan mental akan keterbatasan mental yang sedang di
alaminya, sudah jelas dia akan mengalami keputus asaan yang aman mendalam
pada hidupnya. Apalagi mengingat bahwa dia memiliki kondisi fisik yang berbeda
dari teman-teman lain. terutama ketika dia masih di usia anak-anak hingga remaja
yang biasanya akan mengalami tekanan ketika merasa berbeda.

Meski dari banyak pengalaman seseorang yang mengalami keterbatasan mental


ada banyak rintangan yang dihadapi dan sang penderita pun banyak yang putus
asa, realitanya masih banyak mereka yang malah mengisnpirasi. Salah satunya
datang dari kisah seorang laki-laki bernama Ahmad Zulkarnain. Sejauh ini dia
biasa di kenal dengan sebutan bang Dzoel.
Keterbatasan fisik yang dia alami ini bukan karena apa-apa melainkan memang
sudah bawaan sejak dia lahir. Bahkan bisa di katakan keterbatasannya cukup parah
karena dia tidak memiliki tangan maupun kaki. Namun, yang cukup menarik, tanpa
tangan dan kaki tersebut Dzoel ini menjadi seorang fotografer handal dan memang
niat serta minatnya cukup tinggi dibidang yang satu ini.

Jika melihat kondisinya, tentu saja seolah sudah tidak mungkin Dzoel menjadi
fotografer. Untuk melakukan skali potret saja jika dibanyangkan pastinya sudah
kualahan dan cukup rumit. Bagaimana tidak, untuk melakukan jepretan, seseorang
membutuhkan tangannya sehingga bisa menghasilkan gambar yang sempurna,
fokus dan matang sesuai jarak yang diinginkan.

Sedangkan Dzoel sejak dia lahir sudah tidak memiliki tangan yang bisa diandalkan
untuk itu maupun kaki untuk menopang tubunya selama beraktivitas. Namun,
ternyata hal ini bukanlah suatu hambatan besar yang menghalaginya untuk meraih
mimpi besar yang sudah dia idam-idamkan tersebut. Ketika menginjak usia
dewasa, Dzoel mampu mendirikan bisnis fotografi yang berkembang.

Memang dunia fotografi ini sendiri sudah ditekuninya sejak lama. Tapi, bagaimana
dia bisa melakukan pemotretan. Dalam hal ini sang fotografer memanfaatkan
wajahnya untuk mengoperasikan kamera, khususnya untuk mengatasi urusan
zoom, ISO, dan fokus. Sedangkan untuk mematikan maupun menyalakan kamera,
dia memanfaatkan bagian mulut.

Hal lain yang di manfaatkan oleh Dzoel dalam pengoperasian kamera ini tidak lain
adalah kulit lebih dibagian tangan yang di fungsikan untuk menekan tombol
shutter. Hingga akhirnya, nama Dzoel yang sukses menghasilkan gambar-gambar
bagus banyak di kenal orang. Bahkan, dia sempat menjadi sorotan media dengan
kesuksesannya meski memiliki keterbatasan fisik yang tinggi.

Ketika seseorang dengan kisah menarik ini banyak diliput media, dia mengatakan
bahwa sesungguhnya dia tidak ingin orang lain terlalu banyak memikirkan
tentangnya. Yang dia inginkan sebenarnya sejauh ini hanyalah banyak orang diluar
sana yang melihat kreativitas yang sudah di hasilkannya.

Kisah Dzoel dengan segenap tekad, kekuatan mental dan fisik ini tentu saja
memberikan banyak pelajaran yang amat berhara bagi siapa pun. Seseorang yang
hadir dengan keterbatasan fisik saja mampu mewujudkan cita-citanya dan sukses
ketika dia dewasa dengan semangat dan niat yang kuat. Perjuangan yang sudah
dihadapinya tentu saja lebih berat di bandingkan manusia sempurna.
Lalu, bagaimana dengan Anda yang saat ini sedang sehat-sehatnya di luar sana?
Tentu saja tidak perlu lagi melalui rintangan sesulit Dzoel. Jika yang memiliki
keterbatasan saja bisa sukses, tentu saja Anda yang masih memiliki anggota tubuh
sempurna dan bisa beraktivitas sebagaimana orang biasa bisa jauh lebih sukses di
bandingkan dengannya.

Kisah ini juga sangat mengisnpirasi Anda yang saat ini berada dalam kondisi
serupa dengan Dzoel dan memiliki cita-cita yang cukup tinggi. Mungkin kini Anda
merasa cita-cita tersebut memang cukup mustahil untuk di wujudkan. Namun,
dengan niat dan tekad yang kuat, tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini selagi
masih mau berusaha. Dan selagi ada waktu, kini saatnya wujudkan impian Anda.

Dari banyak cerita di atas, tentu saja sudah banyak yang membuka hati dan pikiran
Anda bahwa ketika tidak ada hal yang mustahil asal mau berusaha. Keajaiban bisa
datang kapan saja, jadi jangan pernah putus asa. Diantara beberapa cerita ini,
mungkin ada yang mirip dengan cerita hidup yang Anda alami. Karena itu, salah
satunya bisa di jadikan inspirasi penting pula dalam kehidupan.

Anda mungkin juga menyukai